Just Cause Mobile

Just Cause Mobile Rilis Early Access di 4 Negara

GAMEFINITY.ID, BANDUNGJust Cause Mobile versi Early Access baru saja dirilis di empat negara, yaitu Singapura, Malaysia, Filipina dan Thailand. Pemain yang menetap di keempat negara ini berkesempatan untuk mencicipi game ini sebelum rilis resmi tahun ini. Sayangnya, pemain di Indonesia harus menunggu lebih lama lagi untuk mulai mencoba game ini.

Pertama kali diumumkan dalam ajang The Game Awards 2020, game besutan Square Enix itu sebelumnya dijadwalkan rilis pada 2021. Sayangnya, karena pandemi COVID-19, jadwal rilis Just Cause Mobile menjadi tahun ini.

Just Cause Mobile merupakan game top down shoot ‘em up. Tidak seperti versi konsol dan PC terdahulunya yang mengambil sudut pandang orang ketiga, versi mobile ini mengambil sudut pandang kamera dari atas. Tidak perlu khawatir, game ini mempertahankan ciri khas seri Just Cause.

Game ini juga dikembangkan menggunakan Unreal Engine 4, maka sudah tidak perlu diragukan lagi game ini akan menampilkan visual 3D yang mengagumkan.

Mode yang ada di Just Cause Mobile

Gameplay Just Cause Mobile
Contoh gameplay Just Cause Mobile

Menurut Twitter resminya, versi baru dari game ini menampilkan mode Triple-Threat Multiplayer Action yang merupakan mode PvP 30 pemain dan mode clan battle untuk menjalankan misi co-op 4 pemain. Selain itu, masih ada mode story campaign bagi pemain yang ingin menikmati ceritanya.

Pemain dapat membuat dan mendesain sendiri karakter baru sebagai avatar mereka selama bermain. Jauh berbeda daripada seri Just Cause pendahulunya yang menampilkan Rico Rodriguez sebagai tokoh utama.

Tidak hanya itu, game tersebut juga menampilkan fitur grapple, wingsuit, parachute, dan vehicles. Keempat item tersebut dapat digunakan selama battle. Ditambah lagi, tersedia fitur Voice Chat agar pengalaman bermain semakin memuaskan dengan menerapkan berbagai strategi.

Pemain tidak perlu khawatir karena Just Cause Mobile merupakan game free-to-play untuk iOS dan Android, tetapi tetap ada in-app purchase seperti biasa.

Untuk sementara, belum diketahui kapan tepatnya Just Cause Mobile dirilis secara resmi. Bagi pemain yang sedang berada di Singapura, Malaysia, Filipina, dan Thailand, game ini bisa diunduh di Apple App Store atau Google Play.

Baca juga: Review Outriders, Game Shooter dengan Plot Cerita Yang Mempesona