Lama Dinanti, Akhirnya Kolaborasi Honkai Impact 3 Dengan Genshin Impact Resmi Diumumkan

GAMEFINITY.ID, Salatiga – Setelah lama dinanti-nanti, akhirnya MiHoYo resmi mengumumkan event crossover antara Honkai Impact 3 dengan Genshin Impact. Event ini disambut dengan antusias oleh para penggemar baik penggemar Honkai Impact maupun Genshin Impact.

Event crossover Honkai x Genshin akan dirilis 10 Juni 2021 tepatnya pada update Honkai Impact Version 4.9 di server China. Masih belum ada kepastian soal tanggal rilis crossover ini pada server global, namun Global Official Twitter dari Honkai Impact 3 telah mengumumkan perihal event ini. Jadi bisa dipastikan bahwa event ini cepat atau lambat bakal hadir di server global.

Konten Event Honkai Impact 3 dan Genshin Impact

Dalam event kolaborasi Honkai x Genshin ini pemain bakal disuguhi oleh berbagai macam konten yang menarik. Pertama, dua karakter ternama dari Genshin Impact yaitu Fischl dan Keqing akan mengisi daftar playable character Honkai Impact 3. Paimon sang maskot Genshin Impact juga turut ikut dalam crossover ini namun disini Paimon hanya berperan sebagai NPC.

Karakter Fischl bisa didapatkan pemain secara gratis hanya dengan login ketika event crossover berlangsung. Sedangkan untuk Keqing dikabarkan tidak akan masuk ke roster permanen Honkai Impact 3 dan hanya dapat dimainkan secara sementara pada event ini.

Kemudian yang kedua, Andrius atau Lupus Boreas yang menjadi Weekly Boss Genshin Impact bakal hadir di Honkai Impact 3 sebagai boss enemy. Selain itu musuh-musuh yang ada pada Genshin Impact seperti Ruin Guard dan Slimes juga ditambahkan ke dalam game sebagai musuh reguler.

Dan yang terakhir, karakter Teri dalam Honkai Impact 3 akan mendapatkan skin/kostum eksklusif Klee, salah satu playable character dari Genshin Impact.

Kapan Event Crossover Ini Hadir di Genshin Impact?

Sayangnya, event crossover ini hanya akan ada di Honkai Impact 3 untuk saat ini. Menurut akun twitter @GenshinReport, belum ada rencana dari MiHoYo untuk menghadirkan kolaborasi ini ke dalam Genshin Impact dalam waktu dekat.

Meskipun begitu bocoran dari update Inazuma menunjukkan bahwa desain Archon Electro yaitu Baal atau Raiden Shogun terinspirasi dari karakter Raiden Mei, salah satu karakter dari Honkai Impact 3. Sehingga tidak menutup kemungkinan bahwa kedua karakter ini berhubungan dan event crossover bakal hadir di Genshin Impact pada update Inazuma.