Rockstar Minta Maaf GTA 6 Tersebar, Produksi Tetap Jalan

GAMEFINITY.ID, Jakarta –  Pada tanggal 18 September yang lalu, sempat beredar di dunia internet dan  video yang diduga merupakan bocoran dari seri terbaru Grand Theft Auto 6 atau disingkat GTA 6 yang keenam sebanyak 90 judul. Perihal bocornya kesembilan puluh cuplikan video tersebut, sang pengembang Rockstars membenarkan bahwa bocoran tersebut memang berasal dari studionya sendiri.

Akan tetapi Rockstars menegaskan bahwa proses produksi GTA 6 akan tetap berjalan seperti biasanya. Melalui pengumuman di Twitter resminya, RockstarsGames mengungkapkan permintaan maaf dan kekecewaannya atas bocornya video yang beredar di internet oleh oknum tidak bertanggung jawab diluar tanggal perencanaan.

Rockstars Meminta Maaf Atas Bocornya Video Mereka Di Dunia Maya

“Baru-baru ini kami mengalami gangguan di mana oknum pihak ketiga mengakses dan mengunduh data rahasia dari sistem kami, termasuk pula Salinan pengembangan awal untuk seri Grand Theft Auto kami,” tulisnya dalam Twitter.

“Kami sangat kecewa atas tersebarnya cuplikan game kami ke kalian semua. Namun pekerjaan kami tetap berlanjut sesuai rencana dan kami tetap berkomitmen untuk memberikan pengalaman yang benar-benar melebihi ekspektasi anda semua.”

“Dan kami akan memperbarui lagi secepatnya dan tentu saja akan memperkenalkan game kami kepada anda ketika semuanya telah siap. Kami juga berterima kasih atas segala dukungan dari kalian terhadap situasi ini,” Penjelasan dari Rockstars.

Melalui pernyataannya di atas Rockstars berjanji untuk membagikannya sesuai tanggal yang akan disepakati oleh Rockstars.

Baca Juga: Suikoden 1 Dan 2 Akhirnya Mendapatkan Versi Remasterednya

Fitur Terbaru Grand Theft Auto Atau GTA 6 Hadirkan Protagonis Wanita

Diketahui konten yang akan hadir di GTA terbaru ini adalah kalian bisa memilih salah satu karakter utama untuk dimainkan ke depannya, dan kali ini GTA 6 kabarnya bakal menambahkan karakter utama berjenis kelamin wanita setelah sebelumnya seri GTA selalu menghadirkan karakter pria. Disamping itu ditayangkan pula informasi tentang senjata, percakapan antar karakter yang mulai dilengkapi voice over, latar tempat, dan lain sebagainya.

Hingga saat ini Rockstars masih belum memberikan waktu perilisannya secara pasti. Secara pengumumannya baru tahun ini. Dan lebih jelasnya lagi, Ketika semuanya telah siap, pengembang mungkin baru bisa menampilkannya secara utuh. Karena seri GTA V telah rilis hampir dekade yang lalu, sudah banyak pemain yang telah menunggu rilisnya seri ke-6 ini.