GAMEFINITY.ID, Singkawang – Berapa banyak uang yang kalian habiskan untuk game online? 10 ribu? 20 ribu? Atau bahkan 100 ribu?.
Baru-baru ini viral sebuah video yang menunjukkan sepasang orang tua yang sedang marah-marah ke seorang kasir Indomaret. Bukan tanpa sebab, 2 orang tua ini marah kepada pegawai Indomaret karena anaknya membeli voucher game online seharga 800 ribu rupiah dengan uang curian.
Video yang diunggah oleh akun Facebook bernama Gunawan Rohim itu viral dan telah dibagikan oleh lebih dari 11 ribu orang.
Orang Tua Meminta Pertanggung Jawaban
Dalam video tersebut terdengar jelas bahwa ayah sang anak meminta tanggung jawab dari kasir Indomaret. Sang ayah meminta tanggung jawab karena anaknya yang membeli voucher game online itu menggunakan uang hasil curian sebesar 800 ribu.
Kasir pun mengaku tidak mengetahui jika itu uang hasil curian. Sang ayah masih tetap saja berdalih itu merupakan tanggung jawab kasir Indomaret.
“Berarti Indomaret lepas tangan ya? “, ujar sang ayah.
Yang dapat diapresiasi di sini adalah kesabaran pegawai tersebut dalam melayani costumernya, kasir tersebut mengaku telah menelpon pihak call center Unipin. Namun orang tua ini masih saja meminta pertanggungjawaban.
Cekcok pun tetap berlanjut hingga diakhir video sang ayah berkata akan melaporkan Indomaret ke kantor Polsek terdekat.
Netizen yang Geram
Netizen pun geram melihat video tersebut. Pasalnya, terlihat jelas orang tua anak ini sedang mencari pembelaan dengan cara live di akun Facebooknya. Namun ternyata ia hanya mendapat bullyan dari banyak netizen.
“Kalo anak sudah kecanduan game online, sampe nekat mencuri uang untuk beli voucher, kira kira salah siapa ya … ?? Masa iya salah pihak retail wkwk namanya geh orang jualan ya nyari untung, yakali setiap pembeli Mao ditanya duit dari mana hasil nyolong bukan,
Lagian ini bocah keknya udah sering beli voucher di Indomaret situ, jadi dikasir mikirnya positif aje”“Aduhh ,seharusny siortu lebih mendidik dan mengawasi anakny, klu org tua tak membagi hp dan mengawasi,pasti gk tw² dy nmny beli game online. ngapain pulak yg dsalah²in kasir indomaretny”
“Aduuuh yang salah anak nya lah , yang lalai emak baba nya , yang di salahin yang kerja di Indomaret , kesian si Abang kasir ga tau apa apa di salahin”
Di atas itu adalah beberapa komentar dari para netizen, terlihat jelas banyak netizen yang geram kepada orang tua tersebut dan iba terhadap kasir.
Sampai saat ini, belum ada klarifikasi lebih lanjut dari pihak Indomaret maupun kedua orang tua tersebut.