GAMEFINITY.ID, Jakarta – Red Dead Online versi standalone telah dirilis untuk PC, PS4, Stadia, dan Xbox One. Red Dead Online juga dapat dimainkan di konsol generasi berikutnya, PlayStation 5 dan Xbox Series melalui kompatibilitas mundur. Bersamaan dengan peluncuran versi standalone dari Red Dead Online, Rockstar juga merilis update terbaru, dengan sejumlah fitur menarik lainnya.
Dalam update terbaru Bounty Hunter License, pembaruan mencakup 10 peringkat baru, tambahan berbagai varian senjata, kuda, bounty target legendaris, dan banyak lagi. Update Bounty Hunter ini juga memberi penawaran menarik bagi pemain baru, dimana mereka akan mendapatkan 5 gold bar. Akan ada pula Bounty Legendaris Gene “Beau” Finley dan diskon 40 persen untuk semua item Bounty Hunter hingga level 20.
Pemain yang memiliki Outlaw Pass No. 4, bisa mengakses sejumlah pakaian unik, emotes, dan pembaruan kamp. Rockstar Games juga telah menambahkan beberapa peningkatan gameplay, seperti kemampuan menggunakan Advance Camera saat menunggang kuda, opsi Gunspinning Management, serta double XP di setiap misi Bounty Hunter.
Sebagai tambahan, akan diadakan pula event Free Roam hingga 7 Desember. Semua pemain Red Dead Online akan menerima reward 2.000 Club XP dan 2.000 Bounty Hunter XP minggu ini, dimana Rank 5 atau lebih akan menerima Treasure Map, sementara semua pemain Rank 10 ke atas mendapatkan kemampuan meningkatkan Ability Card secara gratis.
Versi standalone dari Red Dead Online tersedia di PlayStation Store, Microsoft Store, Rockstar Games Launcher, Epic Games Store dan Steam. Di Steam, Red Dead Online ditawarkan dengan harga perkenalan sebesar Rp69.750. Dalam rilis yang diterima GAMEFINITY.ID, Rockstar memang sengaja mendiskon harga game ini sebesar 75 persen dari harga reguler. Harga perkenalan ini hanya berlaku hingga 15 Februari 2021.