ML Popol n Kupa

Build Popol Kupa Terbaik Paling Ampuh dan Tersakit Untuk Kalian yang Ingin Push Rank

Hero yang akan kami bahas pada artikel ini adalah hero yang sangat unik dan cukup menarik, dimana Popol dan Kupa adalah dua makhluk yang berbeda namun dijadikan satu hero dalam game Mobile Legends. Bukan hanya luarnya saja menarik dan unik, skill dan kemampuan hero tersebut juga sangat unik dan menarik, serta Popol and Kupa adalah hero yang tidak bisa dipisahkan.

Popol dan Kupa adalah dua namun satu hero yang membutuhkan item build yang tepat dan terbaik untuknya, karena dengan item build terbaik serta user yang sudah menguasai hero tersebut maka ia akan mampu membawa kalian pada kemenangan terutama di match ranked. Maka dari itu, yuk simak artikel ini!

Build Popol dan Kupa

Mobile Legends Popol and Kupa

Popol and Kupa adalah hero marksman yang cukup populer hingga saat ini, kepopulerannya yang terbesar berasal dari cara mainnya yang cukup unik, yaitu Popol dan Kupa bisa kalian mainkan secara terpisah yang dimana Kupa bisa kalian gerakan bebas dan terpisah dari Popol, namun perlu kalian ingat bahwa utama hero tersebut adalah si Popol. Lalu selain itu adanya skill dan kemampuannya yang bisa dibilang sangat berguna, yaitu skill dan kemampuannya yang dapat memasang trap yang tentunya itu bisa membuka map dan bisa mengetahui lokasi musuh yang menginjaknya.

Bergunanya Popol dan Kupa harus dibantu juga dengan item build Popol and Kupa serta emblem dan battle spell yang tepat untuknya. Untuk emblem kalian bisa gunakan emblem Assassin karena itu bisa menambah speed serta meningkatkan damage hero. Lalu untuk battle spell maka kami sarankan gunakan battle spell Purify agar hero bisa terlepas dari segala macam efek debuff, lalu selanjutnya ada Flicker yang berguna agar hero bisa blink. Untuk item build Popol Kupa, maka pembahasannya bisa kalian simak yang ada di bawah ini, jadi tetap simak artikel ini yah!

Item Terbaik Popol and Kupa

Inilah item build Popol dan Kupa terbaik versi dari Gamefinity:

Swift Boots: Boots yang akan memberikan +15% attack speed dan +40 movement speed kepada hero yang menggunakannya.

Demon Hunter Sword: Item yang akan memberikan +35 physical attack dan +25% attack speed, selain itu adanya pasif unik yang dapat memberikan 9% basic attack dari HP target sebagai physical damage tambahan.

Endless Battle: Menambahkan +65 physical attack, +5 mana regen, +250 HP, +10% cooldown reduction, +5% movement speed, dan +10% physical lifesteal, lalu adanya pasif unik yang dapat memberikan true damage tambahan sebesar 60% dari total physical attack.

Berserker’s Fury: Atribut hero akan bertambah berupa +65 physical attack, +25% critical chance, dan +40% critical damage, adanya pasif unik yang akan memberikan tambahan physical attack sebesar 5% selama 2 detik.

Windtalker: Adanya tambahan atribut berupa +40% attack speed, +20 movement speed, dan +10% critical chance, terdapat juga pasif unik yang dapat memberikan 150-362 magic damage ke-3 musuh sekaligus.

Blade of Despair: Memberikan tambahan +160 physical attack dan +5% movement speed, lalu memiliki pasif unik yang mampu meningkatkan physical attack sebesar 25%.

Sekian artikel berjudul “Build Popol Kupa Terbaik Paling Ampuh dan Tersakit Untuk Kalian yang Ingin Push Rank” Semoga bisa bermanfaat untuk kalian terutama bisa membuat Popol and Kupa kalian menang di ranked dengan item build rekomendasi dari kami. Jangan lupa share artikel ini serta jangan lupa juga untuk selalu baca dan cari artikel kami yang lainnya di https://gamefinity.id/