Kalau kalian hanya mengenal beberapa Hero di Mobile Legends, apakah kalian merasa puas dan pantas disebut handal di Mobile Legends? Kami rasa tidak, karena kalian yang belum mengenal semua Hero Mobile Legends bisa dikatakan hanya sekedar numpang bermain saja tanpa mengetahui lebih dalam di Mobile Legends termasuk Hero-Heronya.
Bisa jadi kalian yang belum mengerti cerita dan kelebihan kekurangannya semua Hero adalah pemain Newbie? Wah bagi yang Newbie atau ingin menjadi handal di Mobile Legends harus coba simak artikel kali ini, karena isi artikel ini adalah si Hanzo Mobile Legends. Siapa itu Hanzo? Yuk coba baca artikel ini, jangan coba kalian skip-skip yah?
Asal Usul Hero Hanzo
Pada awal cerita diceritakan bahwa telah terjadi peperangan antara iblis dan para ninja, dimana pertempuran itu mengharuskan para ninja untuk mengalahkan iblis yang ada di pertempuran tersebut. Iblis yang dilawan para ninja adalah iblis Hanakage, dan iblis tersebut pada akhirnya bisa disegel dengan pedang yang telah dibuat oleh kekuatan suci, pedang tersebut bernama Amano Habakiri.
Akibat pertempuran dengan iblis maka banyak ninja yang pada akhirnya telah menjadi korban jiwa akibat peristiwa tersebut. Pedang Amano Habakiri peninggalan leluhur mereka para ninja telah diputuskan untuk disembunyikan di tempat yang sulit untuk ditemukan, terutama untuk kaum iblis Hanakage. Setelah kejadian peperangan, maka saat ini House of Akakage dibagi menjadi dua kubu.
Hanzo ML adalah seorang ninja yang kuat dan tangguh yang merupakan pemimpin salah satu kubu dari fraksi shadow. Hanzo sedari dulu adalah seseorang yang ingin membangkitkan iblis Hanekage karena ia adalah ninja yang telah disisipkan jiwa Izanami kedalam tubuhnya. Intinya disini Hanzo sudah menjadi semakin kuat karena ia sudah memelihara iblis didalam tubuhnya yang semakin lama membuat iblis tersebut semakin kuat juga.
Singkat cerita pedang Amano Habakiri berhasil didapatkan oleh Hanzo, dan ia pun langsung membantai habis semua klan ninja Akakage hingga menyisakan satu orang saja sebagai saksinya. Hanzo kini menjadi ninja pengkhianat dimana terdapat iblis di dalamnya yang membuat ia semakin kuat karena menuruti kemampuan iblis tersebut.
Kelebihan dan Kekurangan Hanzo
Kelebihan Hanzo ML.
Hanzo memiliki skill bayangan yang dijamin pasti akan bikin repot para musuh-musuhnya nanti. Kalian yang melawan Hanzo harus tahu dimana letak keberadaan Hanzo yang asli terlebih dahulu jika tidak maka setiap usaha kalian akan sia-sia menghadapi Hanzo. Skill bayangan Hanzo juga bisa untuk menyerang lawan ke depan sehingga bayangan Hanzo bukanlah sekedar hanya bayangan saja.
Hanzo adalah Hero Assassin yang dinilai mempunyai skill yang hebat dan cukup banyak, yaitu 6 skill yang bisa kalian coba. Dengan banyak skill tersebut, Hanzo dinilai sangat kuat ketika permainan dimulai ataupun permainan sedang pada late game sekalipun karena Hanzo ini adalah hero yang bisa dikatakan sebagai Hero carry.
Kekurangan Hanzo ML.
Kalian tahu tidak bahwa Hanzo adalah Hero yang banyak bisa di counter oleh beberapa Hero di ML, sebut saja Natalia dan Gusion dan Hero lain sebagainya yang cocok untuk lawan Hanzo. Setelah banyak Hero counter Hanzo, dia juga memiliki kelemahan lain yaitu tidak dibekali dengan skill crowd control, padahal skill dia ada 6 tetapi tidak satupun yang efektif menimbulkan crowd control.
Kekurangan lainnya mungkin terletak di durability yang rendah dan sulit dimainkan oleh kaum pemula dan baru mengerti Hero Hanzo. Hanzo termasuk lama untuk dikuasai oleh kaum pemula, karena dari skill dan pembawaannya cukup rumit dan tidak mudah pastinya untuk dimengerti bagi kalian yang baru main dan tahu Hanzo.
Kalian yang membaca artikel ini adalah kalian yang nantinya bisa handal untuk menggunakan Hero Hanzo di Mobile legends, karena dari membaca kalian bisa mendapatkan ilmu yang berharga. Kami sudahi artikel yang berjudul “Kenali Lebih Jauh Sosok Hero Mobile Legends Hanzo, Asal Usul dan Kelebihan dan Kekurangannya” dari tim Gamefinity. Semoga manfaat ini kalian viralkan, dan kalian juga jangan lupa untuk terus akses link ini https://gamefinity.id/ agar kalian bisa dapat artikel kami lainnya.