Skin Kaja Skyblocker

Kumpulan Skin Kaja Terbaik Paling Keren yang Wajib Untuk Kalian Koleksi

Kaja adalah hero yang menyerupai burung karena ia memiliki sayap dan juga wajah serta paruh dan sebagainya yang sangat mirip dengan burung di udara. Kaja dikenal sebagai hero tank yang cukup berguna bagi timnya, dan cukup merepotkan bagi para musuhnya, namun tentunya hero ini juga dilengkapi kelebihan lain selain kemampuannya yaitu kelebihan memiliki skin yang keren.

Bagi kalian para user Kaja atau memang favorit menggunakan hero Kaja, maka artikel ini sepertinya wajib kalian baca dan simak, kenapa? Karena isi artikel ini sudah jelas akan memberikan kalian informasi mengenai skin Kaja yang ada di game Mobile Legends. Yuk kami ajak kalian untuk simak skin Kaja keren yang ada di penjelasan di bawah ini.

Kumpulan Skin Kaja Terbaik dan Terkeren yang Wajib Kalian Punya dan Koleksi

Mobile Legends Kaja

1. Skin Commandment

Pertama ada skin normal atau skin biasa Kaja yang bernama skin Commandment. Meskipun skin normal akan tetapi tingkat keren skin ini cukup bagus, karena di skin ini Kaja yang biasanya menggunakan armor warna emas berubah menjadi warna silver, tidak lupa juga adanya perubahan pada beberapa bentuk armornya.

Kalian yang mau mempunyai skin Kaja ini maka kalian harus mempersiapkan Diamond Mobile Legends sebanyak 269. Jika Diamond ML sudah terpenuhi maka kalian bisa membeli skin normal Kaja tersebut secara langsung di shop Mobile Legends.

2. Skin Kaminari

Dengan skin ini maka hero Kaja tidak terlihat seperti burung, namun skin ini malah membuat Kaja terlihat seperti Dewa petir yaitu Kaminari. Selain mengubah tampilan Kaja seperti Dewa langit yaitu petir, di skin ini juga akan ada efek petir di tubuh Kaja dan di beberapa serangan Kaja.

Skin Kaminari Kaja adalah skin starlight, dan sudah jelas bahwa untuk mendapatkan skin starlight maka kalian harus menjadi member dari starlight Mobile Legends. Jika ada fragment yang harus dikumpulkan, maka kalian juga bisa mendapatkannya dengan cara mengumpulkan rare fragmentnya.

3. Skin Horror Whiplash

Untuk mendapatkan skin kategori Elite skin Kaja yang satu ini, maka kalian bisa memperolehnya dengan cara membelinya di shop Mobile Legends dengan membayarnya menggunakan Diamond Mobile Legends sebanyak 599.

Tampilan Kaja yang menggunakan skin ini akan berubah menjadi seperti sosok yang misterius yang dimana Kaja akan mengenakan jubah dan hoodie ungu, lalu adanya topeng serta beberapa warna hijau terang di beberapa sudut outfitnya. Skin ini juga dilengkapi dengan efek cahaya yang terkadang keluar yang menyerupai kunang-kunang hijau.

4. Skin Crow Magician

Pada akhir season 20 dan awal season 21, Moonton membagikan skin gratis yaitu skin season kepada Kaja, dan beberapa player yang sesuai akan mendapatkannya. Skin Season yang diberikan oleh Moonton kepada Kaja adalah skin Crow Magician, dan kini skin tersebut sudah tidak bisa lagi didapatkan secara gratis ataupun membelinya.

Tampilan skin ini akan membuat Kaja terlihat seperti seorang pesulap yang handal dan cukup misterius, dimana skin tersebut memiliki dominasi warna gelap, lalu adanya topi dan topeng, serta cape yang dibuat menjadi seperti sayap burung.

5. Skin Skyblocker

Menjadi skin dengan kategori skin Epic Limited, membuat skin ini hanya tersedia di event tertentu saja alias event yang terbatas. Jika memang skin Kaja Skyblocker available untuk dibeli, maka pastinya skin ini akan memiliki harga yang cukup mahal.

Tampilan Kaja dengan menggunakan skin ini, menurut kami ia mirip dengan robot terbang yang berasal dari Mesir, kenapa Mesir? Karena adanya beberapa atribut yang mirip dengan atribut atau aksesoris karakter Mesir, tidak lupa juga animasi dan efek dari skin ini dibuat begitu bagus dan sesuai dengan tema skin tersebut.

Selesai sudah artikel bermanfaat untuk kalian kali ini yang berjudul “Kumpulan Skin Kaja Terbaik Paling Keren yang Wajib Untuk Kalian Koleksi” dari tim Gamefinity. Jangan lupa untuk bagikan artikel ini agar yang yang tidak tahu bisa menjadi tahu dan mengenal lebih dalam skin Kaja di Mobile Legends. Jika mau artikel kami yang lainnya, maka kunjungi saja situs kami di https://gamefinity.id/