Tag Archives: 5 Game Strategy

Isometric Persfective Game. Penjelasan dan Rekomendasinya

GAMEFINITY.ID, Bandar LampungIsometric Persfective atau Sudut Pandang Isometrik adalah perspektif yang digunakan dalam video game dan seni piksel yang dimana menggunakan proyeksi paralel. Sudut pandang yang tidak hanya menampilkan dari samping, atas-bawah, melainkan ditampilkan dalam efek 3 Dimensi.

Isometric Persfective atau Sudut Pandang Isometrik banyak digunakan dalam video game dan seni piksel yang dimana menggunakan proyeksi paralel. Sudut pandang yang tidak hanya menampilkan dari samping, atas-bawah, melainkan ditampilkan dalam efek 3 Dimensi.

Awal Mula Game Isometric

Video game bergaya visual proyeksi Isometrik ialah game-game arcade pada awal 1980-an. Dimulai dengan munculnya game arcade Treasure Island yang dirilis hanya di Jepang pada September 1981, akan tetapi tidak dirilis secara internasional hingga Juni 1982.

Game Isometrik pertama yang dirilis secara internasional oleh SEGA adalah Zaxxon, yang dirilis di Jepang pada bulan Desember 1981 dan Publikasi secara Internasionalnya pada bulan April 1982. Zaxxon sendiri ialah game shooting Isometric yang dimana pemain menerbangkan pesawat ruang angkasa. Zaxxon dapat dimainkan dibeberapa perangkat keras game Arcade seperti, Coleco Vision, Atari, SG 1000, IBM PC, ZX Spectrum, dan lainnya.

Sepanjang tahun 1990-an beberapa game seperti Syndicate, SimCity 2000, Civilization II, X-COM, dan Diablo mengunakan perspektif Isometrik tetap. Namun dengan hadirnya akselerasi 3D pada komputer pribadi dan konsol game, game yang sebelumnya menggunakan perspektif 2D mulai beralih ke 3D.

Dan juga selama tahun 1990-an, grafik Isometrik mulai digunakan untuk permainan JRPG (Japan Role-Playing Game) pada konsol, khususnya Tactical Role-Playing Game. Contohnya seperti Front Mission, Tactics Ogre, dan Final Fantasy Tactics.

Akhir tahun 1990-an dan awal 2000-an Black Isle Studios dan BioWare menggunakan Infinity Engine untuk beberapa game yang mereka kembangkan seperti, Baldur’s Gate (1998), Fallout (1997) dan Fallout 2 (1998).

Rekomendasi Game Isometrik untuk Pengguna Mobile

Pada zaman seperti sekarang tidak sedikit game sekarang yang menggunakan Isometric Persfective dalam pembawaan visualnya. Baik itu game PC, konsol, Mobile sekalipun. Adapun beberapa  game mobile yang menggunakan perspektif Isometrik seperti :

Clash of Clans

Isometric Games
Clash of Clans – Isometric Perspective Game

Game strategi yang dikembangkan oleh developper Finlandia, Supercell. Game yang dirilis untuk IOS pada 2 Agustus 2012, dan Android pada 7 Oktober 2013.  Game yang menuntut para pemain untuk membangun sebuah desa dan mempertahankan desa dari serangan goblin dan player lainnya.

Baca Juga: Tips Build Item Magic Damage Wajib Untuk Mage Di Mobile Legend: Bang-Bang

Lords Mobile

Isometric Games
Lords Mobile – Isometric Perspective Game

Game strategi yang dikembangkan oleh IGG (Internet Gaming Gate). Game yang rilis pada 26 Juli 2013. Game yang hampir sama dengan Clash of Clans, hanya saja berlatar disebuah kerajaan abad pertengahan yang dimana kita dapat memilih kerajaan/pemerintahan dengan era yang berbeda-beda.

Rise of Empires: Ice and Fire

Isometric Game
Rise of Empires: Ice and Fire – Isometric Persfective Game

Game strategi serupa dengan Lords Mobile yang ditawarkan oleh Long Tech Network Limited. Dirilis untuk mobile pada 31 Juli 2018.

Age of Empires III

Isometic Games
Age of Empires III – Isometric Persfective Game

Game strategi ikonik yang sekarang dapat dimainkan di mobile untuk series Mobile Windows. Diterbitkan untuk Microsoft pada 18 Oktober 2005 untuk rilis awalnya.

Walau di zaman seperti sekarang yang dimana game MOBA sedang mendominasi, tidak salah untuk mencoba salah satu game dengan visual Isometrik seperti di atas seperti, Clash of Clans yang sempat booming pada 2012  untuk IOS dan 2013 untuk Android dan masih bertahan hingga sekarang.

Kunjungi website Gamefinity selalu untuk mendapatkan info seputar game menarik lainnya.

Krafton Ungkap Tanggal Rilis PUBG: New State!

GAMEFINITY.ID, MEDAN – Seri PlayerUnknown’s Battlegrounds alias PUBG telah mengguncang dunia sejak perilisannya di tahun 2017. Kepopuleran seri battle royale itu sampai ke Indonesia. Meski begitu, versi PC game ini terbilang kalah dengan versi mobile-nya.

PUBG Mobile atau PUBGM telah lama menjadi salah satu game mobile terbaik, baik di App Store (iOS) maupun Play Store (Android). Tidak heran, publik dihebohkan ketika developer-nya mengumumkan seri baru, PUBG: New State yang akan hadir di ranah mobile.

Setelah mengalami penundaan beberapa kali, akhirnya tanggal fix perilisan global PUBG: New State diberitahukan ke publik. Game Battle Royale ini akan hadir tanggal 11 November 2021 di 200 negara termasuk Indonesia.

Kalian juga sudah bisa melakukan praregistrasi di App Store maupun Play Store secara gratis.

Bersamaan dengan kabar ini, channel YouTube PUBG: NEW STATE juga merilis launch trailer berdurasi 2 menit lebih yang memperlihatkan atmosfer khas PUBG yang chaotic namun juga fun dan keren.

Melihat suksesnya PUBG Mobile di tanah air, bahkan di ranah esport, sepertinya PUBG: New State akan semakin meramaikan deretan nama-nama mobile games terbaik Indonesia. Bagaimana pendapat kalian?

5 Game Strategy Android Cocok buat Ngabuburit

GAMEFINITY, CIREBON – Menunggu waktu buka puasa memang sangat meresahkan, Kalian bingung mencari kegiatan untuk menghabiskan waktu ngabuburit? bermain game bisa menjadi alternatif untuk mengisi waktu ngabuburit di bulan puasa ini.

mungkin buat kamu yang senang berpikir, game-game bergenre strategi yang mengasah otak, kalian dapat mencoba game-game strategi dibawah ini yang cocok untuk mengisi ngabuburit mu. Nah inilah 5 Game Strategy Android Cocok buat Ngabuburit.

1. Plants VS Zombies Free

Siapa sih yang tak kenal ini game? dalam game ini kamu ditugaskan untuk melawan para Zombie dengan tanaman ajaib, ada berbagai jenis Zombie yang akan kalian hadapi.

Ada total 50 stage yang kamu harus diselesaikan dan berbagai fitur-fitur unik seperti membuat Zen Garden, Mini Games yang unik, serta Achievement untuk diselesaikan, Plants vs. Zombies free ini dijamin bisa menghabiskan waktu ngabuburit kalian.

Tenang buat kalian yang gak punya atau lagi ngehemat kuota game Plants VS Zombies ini Offline dan size bersahabat.

 2. The scapists Series

Mau yang lebih menantang? Cobain game ini, Di dalam game The Escapists kamu akan menikmati bagaimana kamu merencanakan skema pelarian keluar penjara secara sempurna.

Ada banyak hal di penjara yang bisa dilakukan salah satunya meningkatkan status karakter, seperti intelegent membaca buku di perpustakaan atau meningkatkan strength dengan cara latihan di GYM. Semuanya fasilitas komplit tersedia dalam penjara.

Game ini sangat cocok buat bermain bersama teman atau keluarga karena game Pocket Breakout mendukung multiplayer lokal sampai empat pemain. Kalian bisa mendownload dan membeli game ini di Play Store dengan harga 100 ribu untuk versi The Escapists: Prison Escape, sedangkan untuk versi kedua The Escapists 2: Pocket Breakout seharga 130 ribu.

3.The Bonfire Forsaken Lands

Kalau kalian lagi cari game strategi ditambah ada unsur survival didalamnya, mungkin game ini sangat cocok. Game The Bonfire Forsaken Lands ini adalah game yang memberikan pemain kebebasan dalam membuat dan membangun desa sendiri sejak awal permainan. Dalam game ini kamu ditugaskan menjadi pemimpin, kamu harus berusaha membuat dan membangun desa milikmu sendiri.

Tidak hanya asal membangun kamu harus memperhatikan pendudukmu agar tidak kelaparan atau diserang oleh Monster.

Kalian bisa download gamenya di PC, Android dan IOS.

4. Bad North

Adalah game strategi real time yang mengandalkan taktik dan strategi, game ini menampilkan permainan peperangan dan secara otomatis dimana didalam pertempuran kalian akan menyerang dan bertahan.

Tujuan utama dalam game ini adalah mempertahankan kerajaan dan melindungi sang raja dari penjajahan yang dilakukan kaum Viking.

kalian bisa download gamenya di Android, Ios, Nintendo Switch, Microsoft Windows dan Xbox One.

5. Age of Civilizations II

Ingin jadi penguasa Dunia?mungkin game ini cocok.

Dalam game ini kalian ditugaskan untuk menguasai dunia dan menciptakan sejarah kalian sendiri.

Gameplay dari game ini cukup simple yaitu hanya scroll,klik dan juga zoom. Kita perlu menggerakkan pasukan dan berdiplomasi dengan negara lain, selain itu kalian bisa membuat negara vassal, mengendalikan negara lain dan mendanai pemberontak.

Kalian bisa download gamenya di PC, Android dan IOS.

Sampai disini saja rekomendasi game strategi yang cocok buat nemenin ngabuburit kalian, jadi kalian sudah menentukan game mana yang akan di download?