GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Meski game Stardew Valley adalah permainan simulasi pertanian, game ini juga memiliki beberapa senjata sangat kuat yang akan memudahkan pemain menjelajah.
Banyak item terbaik di game Stardew Valley hanya membutuhkan material dari tambang, tapi monster di dalamnya akan mempersulit pemain dalam mengumpulkannya. Contohnya tambang yang terletak di Utara Pelican Town yang butuh waktu lama untuk diselesaikan.
Baca juga:
Lokasi lain yang lebih unggul untuk mencari material terbaik nan langka adalah The Desert’s Skull Cavernyang, dimana ini jauh lebih sulit untuk diselesaikan. Karena ukurannya dan makhluk berbahaya yang tinggal di dalamnya, pemain harus bersiap untuk masuk. Dan inilah beberapa senjata terbaik yang bisa kamu dapatkan di game Stardew Valley saat berada di Pelican Town.
Master Slingshot di Stardew Valley
Senjata jarak jauh terbaik pertama di Stardew Valley adalah Master Slingshot yang relatif mudah ditemukan. Pemain perlu masuk lebih dalam ke tambang di kota itu, dan pemain akan menemukan harta karun setiap pertama kali mencapai lantai sepuluh (kecuali lantai 30).
Ketika pemain sampai di lantai 70, disana terdapat peti yang jika dibuka akan memberikan pemain Master Slingshot. Untuk awal permainan senjata cukup mudah ditemukan ditambah dengan kekuatannya yang lumayan, tapi Master Slingshot membutuhkan amunisi untuk bisa digunakan.
Baca juga:
Menggunakan batu standar sebagai amunisi akan memberikan damage 3-11 per tembakan, dan hanya berguna di awal permainan.
Meskipun begitu Master Slingshot layak untuk dipertahankan, jika amunisi lebih baik, maka damagenya akan lebih baik juga, seperti Iridium Ore memberikan 25-101 damage per tembakan.
Stardew Valley Infinity Blade
Infinity Blade adalah pedang yang paling kuat, dan dapat dibuat menggunakan bengkel yang bisa ditemukan di Volcano Dungeon saat mencapai level 10.
Volcano Dungeon bisa diakses melalui Ginger Island setelah memperbaiki perahu Willy. Seperti semua senjata Infinity, mereka harus dibuat dari versi Galaxy. Galaxy Sword bisa didapatkan dengan membawa Prismatic Shard ke petak di tengah tiga pilar di Calico Desert.
Prismatic Shard nantinya akan dikonsumsi, dan pemain akan diberi hadiah Galaxy Sword, metode ini hanya bisa dilakukan sekali. Dan setelah dilakukan, pemain dapat membeli pedang lain dari toko Adventurer’s Guild seharga 50.000 g.
Selain Galaxy Sword, jika ingin membuat Infinity Blade pemain membutuhkan 60 Cinder Shard & 3 Galaxy Soul. Cinder Shards dapat diperoleh dengan menambang di Volcano Dungeon.
Baca juga:
Tapi untuk Galaxy Shards akan lebih sulit ditemukan, karena harus dibeli seharga 40 Qi Gems dari Walnut Room pulau itu. Qi Gems adalah mata uang khusus yang hanya bisa didapat dengan menyelesaikan tugas untuk Mr. Qi. Infinity Blade membutuhkan usaha mendapatkannya, tapi bisa menebas musuh dengan mudah.
Pedang ini memberikan antara 80-100 damage per pukulan, sekaligus memberi pemain +4 speed dan +2 defense.
Stardew Valley Infinity Dagger
Seperti Infinity Blade, Infinity Dagger adalah belati terbaik yang ada di game Stardew Valley, dan sama, untuk membuatnya membutuhkan senjata Galaxy. Setelah pemain mendapatkan Galaxy Sword untuk pertama kalinya, Galaxy Dagger bisa dibeli di Adventurer’s Guild seharga 35.000 g.
Setelah itu pemain dapat membuat Infinity Dagger di bengkel dengan 3 Galaxy Soul dan 60 Cinder Shard. Senjata ini tak memiliki pukulan seperti Infinity Blade. Namun, kecepatan serangannya lebih tinggi yang akan membuat jumlah damage per detiknya merata.
Infinity Dagger memberikan damage 50-70 untuk setiap ayunannya. Dan memberikan pengguna +1 speed, +3 defense, +4 crit chance, dan +5 knockback.
Infinity Gavel
Infinity Gavel adalah senjata jarak dekat yang bisa memberikan damage tertinggi di game Stardew Valley, dan harganya pun paling mahal. Untuk menggunakan Infinity Gavel, pemain membutuhkan senjata Galaxy, dan Galaxy Hammer bisa dibeli dari Adventurer’s Guild setelah Galaxy Sword seharga 75.000 g.
Galaxy Hammer perlu digabungkan dengan tiga Galaxy Soul dan 60 Cinder Shard untuk mendapatkan Infinity Gavel.
Infinity Gavel memberikan damage 100-120 yang per ayunan, dan dapat mengayun cepat dengan bonus kecepatan +2, +1 defence, +5 knockback. Dan itulah empat senjata terbaik yang bisa pemain temukan di Pelican Town, apa ada yang sudah kamu dapatkan?