Tag Archives: Action games

Stardew Valley: Cara Menyelesaikan Event Alex Heart

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Alex dari game Stardew Valley adalah anak yang bercita-cita jadi pemain basket, tapi ia butuh bantuan akibat trauma & kurangnya kepercayaan di hatinya (Heart).

Meskipun event ini tak akan berpengaruh besar pada keseluruhan permaian game Stardew Valley, meningkatkan level pertemanan dengan Alex akan memicu peristiwa Heart & memiliki hadiah besar.

Baca juga:

Hadiah dalam event Alex Heart adalah dalam bentuk resep, item, atau kesempatan untuk berkencan dan menikah dengan penduduk lokal.

Alex di Stardew Valley merupakan cucu dari George dan Evelyn, melalui event Alex Heart, pemain bisa membantunya mencoba menjadi pemain basket & menghadapi trauma kehilangan ibunya.

Berikut adalah langkah-langkah untuk bisa menyelesaikan event Alex Heart di game Stardew Valley.

Game Stardew Valley
Game Stardew Valley. Foto Twitter.com/ConcernedApe

Hadiah Persahabatan tuk Alex Stardew Valley

Memulai persahabatan dengan Alex, pemain bisa mengawalinya dengan memberikan hadiah untuk Alex, ini mungkin sulit didapat karena melibatkan memasak.

Di kategori Cinta, kamu memiliki 2 pilihan yang bisa diberikan ke Alex yaitu, Sarapan Lengkap atau Makan Malam Salmon. Ini akan diberi nilai 80 poin pertemanan.

Tapi kalau kamu punya Cinta Universal, seperti Labu Emas (Golden Pumpkin), ini juga bisa dihadiahkan ke Alex.

Alex menyukai apa pun di daftar Cinta Universal, tetapi semuanya hanya bernilai 45 poin pertemanan, yang mana cukup lambat.

2 Hearts: Temukan Alex Saat Bermain Gridball Di Pantai

Alex Stardew Valley. Foto Twitter @aidanistaa
Alex Stardew Valley. Foto Twitter @aidanistaa

Saat mencapai 2 Hearts Alex, pergilah ke pantai pada musim panas, Alex akan ada di sana bermain Gridball.

Alex akan menyapa kamu & melemparkan bola. Setelah gagal menangkapnya, ia tertawa lalu mengatakan itu usaha yang bagus.

Setelah itu Alex akan mengungkapkan bahwa dia ingin menjadi pemain basket profesional pertama dari Stardew Valley dan menanyakan pendapatmu seputar peluangnya.

Apapun pilihanmu tak memengaruhi level persahabatan atau peristiwa Hearts selanjutnya.

4 Hearts: Pelajari Kesulitan Keluarga Alex di Stardew Valley

Setelah mencapai 4 Alex Hearts, masuklah ke kota antara jam 9 pagi dan 4 sore, kamu akan menemukan Alex di sebelah kandang anjing & dia berbicara pada anjingnya, Dusty.

Alex menanyakan apa yang kamu dengar, lalu Alex akan memberi tahu tentang bagaimana ia akhirnya tinggal bersama kakek neneknya.

Dia akan memberitahumu ayahnya yang pecandu alkohol & ibunya sudah meninggal dunia, adegan diakhiri dengan Alex menunjukkan trik yang bisa dilakukan Dusty untuk mendapatkan steak panggang.

Di Stardew Valley Bersikaplah Tulus Saat Bersama Alex

Saat kamu sudah meningkatkan persahabatan hingga 5 Heart, kamu bisa memasuki rumah Alex dan melihat dia di sana sedang menatap rak buku.

Ia kecewa & mengatakan belum membaca satu buku pun di rak, ia khawatir tak bisa berhasil dalam hidup tanpa pengetahuan serta merasa tak berharga.

Jika memilih dialog ”That’s Crazy. You’re a genius!” tak akan memengaruhi pertemanan, jika memilih We all have our strengths and weaknesses” akan memberi Anda 50 poin pertemanan.

Opsi dialog “Worthless?” akan membuatmu kehilangan 50 poin, Alex akan memintamu makan malam untuk membahas seputar filosofi setelah memilih satu dari 3 opsi itu.

Saat sudah mencapai 6 Heart, masuklah ke rumahnya saat dia di sana. Ia tampak berkecil hati tentang masa depannya & mengungkapkan keraguannya menjadi pemain basket pro.

Berikanlah kata penyemangat untuknya agar dia bisa kembali berusaha lebih keras.

8 Hearts: Peristiwa Emosional Alex Dicapai

Saat sudah mencapai 8 Hearts level persahabatan dengan Alex, akan memicu peristiwa emosional, caranya kunjungi pantai di hari cerah musim panas atau resor Ginger Island saat ia di sana.

Duduklah di sebelahnya, kamu akan menemukannya menangis lalu memberi tahu bahwa ini adalah hari peringatan kematian ibunya.

Alex Stardew Valley menyesal karena dia tidak pernah bisa berterima kasih pada ibunya & akan memainkan kotak musik miliknya.

Saat kotak musik itu diputar, ada flashback di mana ibu Alex sedang menggendongnya. Alex menanyakan apa yang kamu pikirkan.

Adegan diakhiri dengan berjalan kembali ke kota, ia akan memintamu merahasiakannya saat Alex menangis.

10 Hearts: Temui Alex Di Saloon

Game Stardew Valley. Foto Twitter @rStardewValley
Game Stardew Valley. Foto Twitter @rStardewValley

Setelah memberi Alex karangan bunga, kamu akan mencapai 10 Hearts yang memicu event Heart, Alex akan mengirimkan surat yang memintamu menemuinya di Saloon.

Masuklah ke Saloon antara pukul 19.00 – 22.00, kamu akan menemukan Alex telah memesan kamar untuk kencan, tergantung karakter yang dimainkan laki-laki/perempuan dialog Alex akan menyesuaikan.

Tapi memiliki inti sama yaitu dia yang memiliki perasaan kepadamu sejak hari bertemu denganmu & tak tau cara mengungkapkannya.

Di dialog berikutnya, kamu bisa memilih untuk menerima perasaan Alex atau menolaknya, ini tak memengaruhi poin persahabatan.

Memicu Peristiwa Terakhir Saat Mencapai 14 Hearts

Event 14 Alex Hearts hanya dipicu dikondisi tertentu. Keluar dari rumah pertanian saat acara pernikahan jam 06.00 – 08.20 selain di hari Minggu.

Kamu harus memiliki 5000g untuk diberikan kepadanya, Alex akan memintamu mendanai proyek khusus yang bisa dilihat di hari Minggu.

Masuklah ke Saloon pada hari Minggu, menemui Alex & penduduk kota untuk menonton bola basket di ruang belakang yang telah didekorasi.

Alex akan menyadari bahwa dia mungkin tak akan menjadi profesional di gridball, tapi ia senang karena orang-orang kota dapat menikmati olahraga seperti dirinya.

Event Alex Heart diakhiri dengan para karakter membicarakan tradisi baru mereka, dan setelah selesai kamu akan mendapatkan hadiah besar.

Detail di Game Diablo Immortal yang Perlu Kamu Ketahui

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Berikut adalah detail di game Diablo Immortal yang harus kamu ketahui sebelum menginstal permainan satu ini.

Game Diablo Immortal adalah permaian bergenre action (aksi) multiplayer oleh Blizzard pada tahun 2022 di bulan Juni, dan bisa diunduh di Android/Ios ataupun PC.

Sebelumnya game Diablo Immortal adalah permaianan free to play atau gratis untuk dimainkan semua pemain, berdasarkan update terbarunya, Diablo Immortal kini dijuluki game “bayar untuk menang”.

Hal ini dikarenakan saat ini untuk bisa memenangkan permainan dalam game Diablo Immortal, pemain harus melakukan berbagai transaksi kecil untuk bisa mengakses game tersebut.

Baca juga:

Apakah Sama Seperti Game Pay to Win?

Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal
Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal

Beberapa game gratis mungkin akan menyertakan pembelian dalam game, tapi tak semua transaksi ini diciptakan sama.

Ada yang memberi pemain keuntungan kecil ataupun keuntungan gameplay cukup besar hingga langsung dapat keunggulan tertentu.

Game dengan sistem “bayar untuk menang” adalah game di mana transaksi kecil yang dilakukan pemain akan sangat menguntungkan dalam permainannya dibandingkan pemain yang tidak bertransaksi.

Game jenis ini juga secara tak langsung mendesak pemain untuk mengeluarkan & membelanjakan uang untuk game gratis supaya permainannya semakin unggul.

Baca juga:

Dalam kasus game Diablo Immortal, pengguna tidak perlu membeli game terlebih dahulu, dan pemain bisa langsung mulai memainkan game ini setelah mengunduhnya.

Tapi setelah pemain mengunduhnya dari Google Play Store atau Apple App Store dan sudah menyelesaikan tugas pertama, alternatif untuk mengeluarkan uang akan mulai muncul.

Gameplay

Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal
Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal

Diablo Immortal adalah permainan multiplayer yang mengharuskan bekerja sama agar bisa menjelajahi dan berjuang diberbagai level di ruang bawah tanah.

Saat mulai berkeliling maka keterampilan dan peralatan baru karaktermu akan meningkat.

Selain itu kamu juga bisa melakukanPvP (player vs player) dengan pemain lain untuk menguji kemampuan.

Perlu dicatat game Diablo Immortal juga dapat dimainkan secara solo, dan kalo kamu adalah tipe pemain yang suka dengan PvE (Player vs Environment), Diablo Immortal adalah salah satu yang terbaik.

Transaksi Di Diablo Immortal

Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal
Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal

Sebelum mulai melakukan transaksi di game Diablo Immortal, kamu harus tau tentang tiga mata uang di game, yaitu, Gold, Platinum, dan Eternal Orbs.

Gold, jenis mata uang dalam game yang paling populer di setiap game Diablo dan dapat dibeli dengan uang sungguhan.

Pemain bisa mendapatkannya rutin dengan membunuh lawan atau menyelesaikan objektif tertentu.

Mata uang Gold ini sebagian besar digunakan untuk mengeksekusi kesepakatan dengan NPC biasa.

Platinum, mata uang Platinum ini bisa dibeli dengan uang sungguhan, menjual barang dalam game, atau dengan menyelesaikan aktivitas khusus.

Selain itu, Platinum sebagian besar digunakan untuk melakukan transaksi dalam game yang unik dan premium.

Biasanya Platinum akan menghasilkan item kuat & berharga, kebanyakan pemain membelanjakan Platinum untuk Legendary Gems.

Eternal Orbs, ini adalah mata uang transaksi mikro langsung di game Diablo Immortals, yang tidak bisa diperoleh pemain melalui gameplay.

Eternal Orbs dapat digunakan untuk mendapatkan barang paling berharga di dalam game Diablo Immortals, seperti Legendary Crests, Reforge Stones, dan Dawning Echoes.

Eternal Orbs juga memungkinkan pemain mendapatkan peningkatan terbaik di game.

Teakhir, Cosmetics, Diablo Immortal memiliki berbagai macam barang kosmetik yang tersedia untuk dibeli dengan uang sungguhan, yang mana penawarannya terbatas.

Harga Diablo Immortal Battle Pass

Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal
Game Diablo Immortal. Foto Twitter @DiabloImmortal

Game Diablo Immortal, sama seperti game “gratis untuk dimainkan” lainnya saat ini, dimana akan memungkinkan pemain untuk membeli Battle Pass.

Battle Pass dalam game Diablo Immortal yang berbayar yaitu senilai $4,99 untuk trek high end atau disebut juga “Empowered Pass”.

Diablo Immortal juga menyertakan opsi bundling senilai $14,99 yang akan secara instan membuka 14 peringkat trek premium.

Itulah beberapa detail dalam game Diablo Immortal yang perlu kamu ketahui sebelum mendownload dan memainkannya.

5 Adaptasi dari Game Paling Aneh yang Pernah Ada!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Setelah HBO sukses merilis adaptasi video game The Last of Us, penggemar telah menyebutnya sebagai salah satu adaptasi game yang terhebat. Hal ini dikarenakan film tersebut benar-benar menggambarkan gamenya dengan sangat baik, mulai dari view lokasi, karakter, hingga zombienya.

Dan saat ada adaptasi game yang bagus, tentu saja ada pula yang dikenal cukup aneh dan bahkan dianggap gagal karena ceritanya berbeda hingga sama sekali tak seperti gamenya.

Inilah lima film yang diadaptasi dari game dan dikenal cukup aneh oleh kebanyakan orang sebagai berikut.

Baca juga:

Game Saturday Supercade

Adaptasi game Saturday Supercade. Foto Twitter.com/IguanaStew

Di tahun 80-an, kesuksesan video game arcade klasik mengarah pada sebuah pembuatan adaptasi kartun Saturday Supercade yang tampak seperti spin-off dari game Super Mario Donkey Kong, Frogger, dan lainnya.

Namun, film ini justru tak sama dengan gamenya, terlebih lagi, cerita di episodenya yang tidak masuk akal, dimana setiap episode Saturday Supercade berdurasi sekitar satu jam yang menampilkan karakter arcade di dunianya masing-masing.

Saturday Supercade ini memiliki semua yang dibutuhkan untuk menjadi persilangan multi-franchise (adaptasi multi game) besar-besaran, tetapi justru tidak dilakukan dan tetap menceritakan episode masing-masing game.

Jika mereka melakukan multi franchise, contohnya seperti anime Isekai Quartet yang memiliki banyak karakter anime dari berbagai judul, mungkin akan lebih disukai.

Game Street Fighter: The Legend Of Chun-Li

Game adaptasi Street Fighter
Adaptasi Game Street Fighter. Foto Twitter.com/BigShade55

Salah satu game legend Street Fighter ini adalah yang cukup populer, dan kesalahannya adalah saat diadaptasi menjadi film Street Fighter 1994 justru terasa dan tampak seperti permainan yang bertahan hidup.

Film tersebut adalah adaptasi game Street Fighter hanya dalam namanya saja, The Legend of Chun-Li juga menolak hampir semua hal ikonik dari game Street Fighter.

Seperti tak ada kekuatan super, tidak memakai kostum warna-warni mereka yang terkenal, dan karakter M. Bison hanya digambarkan sebagai gembong narkoba generik saja.

Game Monster Hunter

Adaptasi Game Monster Hunter. Foto Twitter.com/AnimeNewsNet
Adaptasi Game Monster Hunter. Foto Twitter.com/AnimeNewsNet

Mengadaptasi dari game Monster Hunter, film layar lebar berjudul sama yang rilis tahun 2020 ini, dinilai sangat sederhana.

Alih-alih mengikuti cerita petualangan dari pemburu monster, film Monster Hunter ini justru menceritakan tentara modern yang entah bagaimana dipindahkan ke dunia game.

Meskipun filmnya tidak terlalu buruk, film Montster Hunte diejek karena memiliki banyak alur kesamaan dengan anime isekai.

Film adaptasi game yang disutradarai Paul W.S. diambil dari seri JRPG blockbuster Monster Hunter.

Game Super Mario Bros.

Salah satu seri video game yang paling populer adalah franchise Super Mario Bros dari Nintendo.

Terlepas dari popularitas gamenya, serial adaptasi dari game ini tidak muncul di layar lebar, karena disebabkan kegagalan adaptasi filmnya.

Film adaptasi game yang seharusnya adalah cerita ramah untuk anak-anak tersebut, berubah dalam filmnya dan menjadi cerita dengan distopia kelam.

Baca juga:

Super Mario Bros menceritakan tukang ledeng yang tinggal di New York City Mario dan Luigi, suaru hari mereka memasuki dimensi lain dan harus memimpin revolusi melawan penguasa dinosaurus.

Yang mana adegan tersesebut tak satu pun ada dalam gamenya, meski film tersebut sekarang menjadi film klasik, tontonan ini dianggap cukup aneh oleh sebagian penggemar.

Game Blubberella

Adaptasi Game Film Blubberella. Twitter.com/valhallabckgirl
Adaptasi Game Film Blubberella. Twitter.com/valhallabckgirl

Uwe Boll terkenal karena diklaim telah membuat film adaptasi video game terburuk sepanjang masa, mereka memproduksi film yang juga dianggap buruk seperti Alone in the Dark dan House of the Dead.

Selain dicap yang terburuk beberapa alasannya adalah dalam film ini penuh dengan kata-kata kasar dan terlalu berusaha untuk menyinggung penontonnya dengan lelucon yang kurang pantas.

Film dari mengambil banyak adegan dari game Bloodrayne: The Third Reich, yang mana filmadaptasi dengan judul yang sama juga mendapat banyak tanggapan negatif dari penonton.

Dan itulah lima adaptasi dari game yang justru menjadi aneh setelah diproduksi menjadi film ataupun animasi.

Darkrise, RPG Interaktif Penuh Balutan Retro Side-Scrolling

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Darkrise atau Darkrise: Pixel Action RPG merupakan salah satu RPG dengan balutan Hack and Slash serta Side-Scrolling yang menarik. Darkrise dirilis pada Maret 2021 oleh Roika. Game ini dapat dimainkan di platform Mobile, Android.

Sinopsis Darkrise, RPG Interaktif Penuh Balutan Retro Side-Scrolling

Bercerita tentang orang biasa yang mencoba mencari kedamaian di tempat tinggalnya Broke Isle. Sayangnya, ketika dia mendapatkan sebuah kedamaian, hal itu terlalu damai dan membuat orang ini jenuh.

Ketika dirinya pergi kehutan untuk mencari bahan makanan, dirinya mendapati satu hal yang membuat dirinya memutuskan untuk berpetualang meninggalkan Broke Isle. Apakah yang dilihat oleh orang biasa tersebut? Dapatkah dirinya mengatasi hal itu?

Baca Juga : Review Funny Fighters, Bomberman Tapi Ini Battle Royale

Gameplay (9/10)

Reiew Darkrise
Gameplay – Darkrise, RPG Interaktif Penuh Balutan Retro Side-Scrolling

Darkrise hadir dengan mekanisme game sidescrolling. Menjadi salah satu RPG dengan paduan Hack and Slash yang menantang dan mekanisme yang simpel namun cukup rumit. Darkrise sendiri merupakan RPG Hack and Slash yang interaktif dengan viewing sidescrolling di Mobile.

Sebagai game RPG, Darkrise setidaknya memiliki keunggulan yang umum ada pada beberapa game RPG tertentu. Memiliki sistem World Building yang cukup baik, walaupun memiliki mekanisme yang terbilang monoton dengan progres yang selalu repeat setiap saat, tidak dapat diremehkan bahwa Darkrise memiliki mekanisme world building yang cukup baik.

Mengusung latar dunia fantasi pada abad pertengahan yang dimana didominasi oleh kekuatan sihir dan sorcerer maupun sage yang baik ataupun jahat. Setidaknya ada 4 wilayah berbeda yang menyusun alur cerita Darkrise sendiri. Wilayah tersebut terbagi atas 4 bagian antara lain seperti, Holy Empire, Orion Kingdom, Acid Island, dan Osang.

Main Character di Darkrise memulai petualangannya di salah satu dataran yang agak terpinggirkan dari Holy Empire. Holy Empire sendiri memiliki beberapa wilayah bagian seperti Night Forest salah satunya.

Di game ini, pemain dapat mengambil quest atau pekerjaan dari para NPC yang ada ditiap daerah. Pemain juga dapat melaukan negosiasi secara interaktif tentang reward yang akan didapatkan ketika menyelesaikan quest. Kurangf lebih seperti game dengan tema isekai atau dunia lain.

Graphic (10/10)

Reiew Darkrise
Graphic – Darkrise, RPG Interaktif Penuh Balutan Retro Side-Scrolling

Darkrise sebagai RPG di Mobile, memiliki visual yang cukup menarik. Hadir dengan gaya pixel dan balutan seni ala retro game yang ada di mesin-mesin game Arcade.

Darkrise menggunakan sudut pandang berupa sidescrolling sebagai sudut pandang utama satu-satunya. Selain itu juga, walaupun terbilangg sebagai game pixel yang terkadang minim effect, jangan salah sangka.

Darkrise memiliki VFX atau visual effect menarik ketika bertarung dan mengeluarkan skill. Sebagai game yang tidak lebih berukuran kurang dari 500 MB, Darkrise menjadi sangat lebih baik dan playable untuk di mainkan di perangkat Mobile yang mendukung penyimpanan terendah sekalipun.

Control (8/10)

Darkrise memiliki setup dan mekanisme kontrol yang terbilang cukup kurang, namun sudah baik untuk ukuran RPG sidescrolling.

Dalam pembawaannya, Darkrise memiiki beberapa kontrol yang sedikit berbeda dari kebanyakan RPG sidescrolling pada umumnya. Sedikit perbedaan pada tata letak dan fungsi yang cukup berbeda dengan beberapa nerf pada fungsi tertentu.

Setidaknya ada 4 skill yang dapat pemain gunakan dan kustomisasi sesuka hati pemain. Sebenarnya ada 5, tetapi salah satu kontrol untuk eksekusi serang tersbut merupakan bagan dari basic attack, namun masih bisa diganti dengan skill yang dapat memakai mana.

Selain dari itu, ada dua tipe kontrol penggerak, yaitu D-pad dan analog. Pemain dapat memilih salah satunya di pengaturan kapan saja dan dimana saja. Walaupun terlihat kompleks, namun tetap masih ada sedikit kekurangan dari fungsi kontrol ini yang akan dibahas pada aspek selanjutnya.

Addictive (10/10)

Reiew Darkrise
Addictive – Darkrise, RPG Interaktif Penuh Balutan Retro Side-Scrolling

Sebagai game RPG, Darkrise pastinya memiliki tingkat kemenarikan. Ya benar, Darkrise sendiri memiliki tingkat adikitif dalam ranah kemenarikan yang cukup baik. Mampu memberikan efek repeat kepada pemain demi mendapatkan atau rasa penasaran pemain.

Ada satu hal yang membuat game ini cukup menarik, Darkrise menghadirkan sistem power tree atau sebuah sistem yang dikenal dengan passive skill. Passive skill sendiri merupakan sebuah fitur yang mendukung proses perkembangan karakter yang dapat di upgrade dengan poin yang didapatkan saat bertarung atau selesai menyelesaikan quest.

Selain itu juga, pemain dapat melakukan enchant, upgrade, ataupun fungsi fusion pada karakter maupun equipment dalam Darkrise. Darkrise juga terbilang sebagai game yang cukup sulit, dan terkadang membutuhkan kustomisasi setup guna mensiasati musuh yang overpower.

Music (9/10)

Tidak ada banyak yang dapat diulas dari aspek musik pada game ini. Darkrise sendiri memiliki background music dan beberapa sound effect ang cukup menarik.

Background music yang terkadang menyesuaikan dengan tempat dan latar, damai atau kacau, hanya itu yang membedakan. Memiliki background music dengan nuansa dunia fantasy bergaya isekai jika diperhatikan lebih  jelas. Isekai sendiri merupakan salah satu tema dalam sebuah serial animasi Jepang yang berlatar didunia lain.

Sound effect? Darkrise hadir dengan sound effect yang umum dan tidak ada yang mencolok dalam aspek di poin ini.

Kesimpulan

Darkrise menjadi salah satu RPG Hack and Slash yang cukup menarik dan keren. Berikut kelebihan dan kekurangan Darkrise yang dapat penulis sampaikan.

Kelebihan

Hadir dengan cukup menarik dengan balutan retro layaknya game yang ada di arcade machine. Darkrise sendiri sudah terbilang lebih dari cukup dalam segi visal dan gameplay yang dibawakan.

Kompleks yang dihadirkan dengan cukup baik, world building yang jarang ada, dan quest serta reaksi NPC yang menarik.

Kekurangan

Sedikit kekurangan yang dapat penulis sampaikan untuk Darkrise. Darkrise sendiri sudah lebih dari cukup sebagai RPG Hack and Slash, hanya saja ada minus yang cukup menjengkelkan seperti musuh yang overpower dan kontrol yang sedikit kurang pada fungsi.

Darkrise sendiri terkenal akan beragamnya musuh berdasar lokasi, selain itu juga cukuplah melimpah sekali musuh yang di drop pada satu titik. Untuk kontrol, kontrol jump tidak dapat melakukan fungsi doublejump layaknya game sidescrolling lainnya.

Untuk Darkrise, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 9,2.

Sekian Review Darkrise yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Def Jam Fight for NY: The Takeover, Dirty Battle di NY City

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Def Jam Fight atau Def Jam Fight for NY The Takeover merupakan action game bergaya Martial Arts yang cukup menarik dan cukup populer dikalangan penikmat game wrestling.

Game ini dirilis pada Agustus 2006 yang dikembangkan oleh Syn Sophia dan EA Canada, serta diterbitkan oleh Electronic Arts. Def Jam Fight for NY dapat dimainkan di platform PlayStation Portable.

Baca Juga : Dragon Ball Z: Shin Budokai, Battle Side Scrolling Rasa TPP

Sinopsis Def Jam Fight for NY: The Takeover, Dirty Battle di Kota New York

Bermula dari penentuan siapa yang terkuat dipuncak rantai petarung kota malam New York. Banyak para petarung kuat yang rakus akan harta dan hormat.

Sang karakter utama muncul sebagai petarung biasa yang ingin mencapai top tier didunia perkelahian tersebut dmei merombak sisi gelap dalam perkelahian dan oknum-oknum yang bersangkutan.

Gameplay (9/10)

Def Jam Fight
Gameplay – Def Jam Fight for NY: The Takeover, Dirty Battle di NY City

Def Jam Fight Series atau yang kali ini akan diulas adalah Def Jam Fight for NY The Takeover merupakan game action-battle dengan unsur Mixed-Martial Arts sebagai pemberi kesan keras dan variatif dari game besutan Electronic Arts.

Sebuah game Battle yang berlatar didunia malam di kota New York, Amerika Serikat. Perselisihan siapa yang terkuat sebagai puncak petarung terhebat didunia bawah. Kurang lebih seperti inilah gambaran kasar dari game ini.

Sebagai game action Martial Arts, Def Jam Fight ini menghadirkan unsur yang cukup kompleks yang tidak hanya sebatas seperti game bertarung pada umumnya. Dalam game ini setidaknya ada beberapa pilihan mode yang tentunya Story Mode menjadi pokok utama game.

Dalam Story Mode, pemain akan membuat karakter miliknya sendiri secara kustom. Dalam memperkuat karaktermu, pemain akan terus bertarung dan mengumpulkan development points untuk meningkatkan statistik karakter antara lain seperti, Upper Strenght, Lower Strenght, Speed, Grappling, dan banyak lainnya.

Selain itu, diawal permainan pemain akan disuruh untuk memilih fraksi ataupun daerah asal sang petarung ini. Ada setidaknya 5 daerah di kota New York yang memiliki ciri khas daripara petarung ditiap daerah seperti, Queens, The Bronx, Staten Island, Brooklyn, dan Manhattan. Beberapa petarung hebat dan kuat di game ini seperti, David Banner, Blaze, Bone Crusher, dan banyak lagi.

Graphic (9/10)

Def Jam Fight
Graphic – Def Jam Fight for NY: The Takeover, Dirty Battle di NY City

Sebagai action game yang pernah mendapatkan nominasi berupa VGX Award for Best Fighting Game, Def Jam Fight memiliki visual yang cukup baik pada era konsol 2010 kebawah. Mengingat bahwa game ini hadir sebagai series yang dapatkan port dari series di 2004 yang hadir di PlayStation 2 dengan judul tanpa tambahan The Takeover.

Berlatar dunia malam, dan hadir dengan visual yang sedikit remang-remang, walau ada beberapa penggambaran dari tekture dan karakter NPC disekitar yang seadanya, melainkan game ini sudah lebih baik menimbang dari visual tokoh utama dalam pertarungan.

Selain visual berupa penggambaran latar dan tokoh, Def Jam Fight sebagai game fighting terkenal akan seni beladiri yang beragam, dimulai dari paduan mixed martial arts yang beradu di arena. Menyajikan gerakan yang cukup halus dan menacing dalam pandangan penikmat game beladiri.

Control (8/10)

Mengikuti mekanisme kontrol  yang mirip dengan beberapa game fighting lainnya, dan mekanisme yang serupa dengan seri sebelumnya yang hadir di PlayStation 2. Menggunakan kontrol penggerak atau perintah yang sedikit berbeda dari kebanyakan.

Jika beberapa game menggunakan kontrol Bulat untuk kembali ke menu sebelumnya, Def Jam Fight menggunakan kontrol X dan Segitiga untuk eksekusi perintah serupa.

Selain tiu juga beberapa kontrol lain dalam pertarungan hadir dengan banyak kombinasi-kombinasi serangan dan gerakan yang dapat pemain keluarkan ketika bertarung. Namun tetap dengan kontrol dasar yang masih menggunakan mekanisme lama.

Addictive (8/10)

Def Jam Fight
Addictive – Def Jam Fight for NY: The Takeover, Dirty Battle di NY City

Sebagai game Fighting dengan tingkat adiktif yang cukup tinggi, Def Jam Fight cukup menyenangkan dan terus memberikan perkembangan baik dari karakter, tempat, hingga alur cerita yang menarik dan baru. Inilah salah satu aspek yang membuat Def Jam Fight cukup menarik.

Sayangnya, beberapa pertarungan masih mengandalkan statistik antar karakter. Jika suatu pertarungan tidak memungkinkan untuk dimenangkan, hal ini dapat menimbulkan kekalahan tanpa adanya pergerakan atau perlawanan dari sang main character.

Music (9/10)

Def Jam Fight sebagai game action Martial Arts yang berlatar didunia malam kota New York, tentu saja menghadirkan musik yang cukup menarik. Menggunakan musik Beatbox sebagai pelengkap ketika bertarung. Salah satu musiknya seperti Afterhours yang dibawakan oleh Nyne’s Beat.

Beberapa sound effect juga turut melengkapi game. Beberapa sound effect-nya seperti suara serangan, sorakan penonton, dan banyak lagi sound effect yang turut meramaikan.

Kelebihan

Def Jam Fight sebagai game Action Martial Arts tampil dengan cukup baik. Visual hingga koreografi yang mampu membuat pemain baru berdecak kagum. Mengingat bahwa game ini hadir di konsol PlayStation Portable, sudah lebih dari cukup baik dalam urusan story dan visual.

Kekurangan

Sedikit kekurangan pada game ini antara lain terdapat pada gameplay pertarungannya sendiri. Terkadang pemain dipaksa untuk Try Hard demi mengalahkan satu karakter tanpa menaikan statistik si Main character sendiri.

Selain itu juga, cukup sulit untuk meng-counter atau counter-attack yang dilancarkan musuh ke Main character. Hal ini berbanding terbalik dengan mudahnya musuh melakukan hal tersebut kepada si Main character sang pemain.

Untuk Def Jam Fight for NY: The Takeover, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,6.

Sekian Review Def Jam Fight for NY: The Takeover yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Bad 2 Bad Series, Kepunahan Massal Akibat Kebrutalan Manusia

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Bad 2 Bad Series atau yang akan diulas kali ini Bad 2 Bad Extinction, merupakan Action-Tactical bertema Survival dengan kesan yang cukup dalam. Game ini atau tepatnya series Extinction dirilis pada Maret 2019 oleh DAWINSTONE yang merilis Milicola. Bad 2 Bad Extinction dapat dimainkan di Mobile.

Baca Juga : Review Milicola, Shooting Game dengan Sentuhan bergaya Chibi

Sinopsis Bad 2 Bad Series, Kepunahan Massal Akibat Kebrutalan Manusia

Awal kisah bermula dari sekumpulan ras manusia yang di sebut dengan Tailless Legion yang meluncurkan satu rudal yang tentunya punya dampak lebih buruk daripada mengubah Suriah menjadi neraka. Efek lain dari ledakan nuklir ini adalah munculnya virus yang mengubah hewan biologis menjadi zombie yang disebut dengan Wilders.

Pasukan dari masing-masing negara bertempur demi menahan segerombolan pasukan Wilders yang telah menyebar ke pelosok negara. Salah satu pasukan tertentu mencari peluncur AABM (Anti-Animal Biologic Missile) guna menghentikan kebrutalan Tailless Legion.

Gameplay (8/10)

Review Bad 2 Bad Series
Gameplay – Bad 2 Bad Series, Kepunahan Massal Akibat Kebrutalan Manusia

Bad 2 Bad Series merupakan salah satu game Action-Tactial yang dapat dimainkan di Mobile. Karena Bad 2 Bad Series memiliki 2 series yaitu, Bad 2 Bad: Delta dan Bad 2 Bad: Extinction, maka penulis akan mengulas series kedua dari Bad 2 Bad yaitu, Bad 2 Bad Extinction.

Bad 2 Bad Extinction memiliki gameplay yang tidak jauh berbeda dari series sebelumnya, Bad 2 Bad Delta. Bad 2 Bad Delta yang merupakan sekuel dari Bad 2 Bad Extinction ini hadir sedikit lebih sederhana daripada Bad 2 Bad Extinction.

Bad 2 Bad Extinction dibawakan dengan mekanisme gameplay yang dimana pemain diharuskan memusnahkan para Wilders, pemberontak, dan sebagainya dari tiap Area. Masing-masing area memiliki tingkat persentase musnahnya  populasi Wilders atau semacamnya.

Setidaknya ada 8 area dengan fokus misi berbeda, dan beberapa diantaranya dapat dimainkan secara offline. Area yang dapat dimainkan secara offline seperti, zona hijau, zona biru, zona kuning, zona orange, dan zona merah, dan dibedakan dari level area dari hijau yang termudah hingga merah yang berlevel 5.

Dalam menjalankan misi tentunya pemain tidak akan sendiri, walaupun pada awalnya pemain hanya menjalankan operasi menggunakan satu personel yaitu half-race panda bernama Pan. Pemain dapat menambah personel hingga 5 beserta 1 Support non-human. Personel lain didapatkan dari membeli dengan gold, berlian, bahkan hanya dengan menyelesaikan persentase pemusnahan populasi suatu area tertentu.

Graphic (9/10)

Review bad 2 Bad Series
Graphic – Bad 2 Bad Series, Kepunahan Massal Akibat Kebrutalan Manusia

Bad 2 Bad Extinction memiliki visual yang setidaknya lebih baik dari Bad 2 Bad Delta, mengingat bahwa Bad 2 Bad Delta hadir menjadi series pertama dengan visual yang cukup simpel dan tidak terlalu menghadirkan detail objek, karakter, hingga latar.

Bad 2 Bad Extinction sendiri hadir dengan visual yang memiliki nuansa peperangan, dan salah satu nuansa tersebut diambil berdasarkan latar wilayah geografis Asia Tengah. Hal ini terbukti berdasarkan alur cerita hingga skenario yang menunjukkan tampilan beberapa karakter berbau Asia Tengah seperti, Khaled yang menolong Pan.

Kebanyakan game kembangan DAWINSTONE menggunakan sudut pandang 3/4 View sebagai persfektif yang digunakan, tanpa terkecuali dengan Bad 2 Bad Extincion.

Control (9/10)

Review Bad 2 Bad Series
Control – Bad 2 Bad Series, Kepunahan Massal Akibat Kebrutalan Manusia

Hadir dengan kontrol yang mudah dan tidak memnuhi area layar game. Bad 2 Bad Extinction didominasi dengan kontrol eksekusi bergerak dan menyerang dengan serangan spesial tertentu. Beberapa kontrol yang dihadirkan seperti rolling depan dan belakang, reload, granat leased, launcher, hingga Air drop call.

Untuk kontrol gerak sendiri, Bad 2Bad Extinction dibawakan bukan tanpa analog, melainkan dengan fungsi seret pada layar atau touchscreen untuk menggerakkan pasukan. Kontrol menembak sendiri dilakukan dengan otomatis, yang berarti tidak ada tombol menembak didalam game ini.

Addictive (7/10)

Review Bad 2 Bad Series
Addictive – Bad 2 Bad Series, Kepunahan Massal Akibat Kebrutalan Manusia

Bad 2 Bad Extinction sendiri yang merupakan game Action-Tactical sangat berfokus pada perlengkapan pasukan, senjata, supporter, dan pemusnahan para left side. Jadi bukan tidak mungkin kalau Bad 2 Bad Extinction sangat menekankan pada upgradde pasukan bersenjata yang sulitnya bukan main.

Selain grinding yang menyulitkan, Bad 2 Bad Extinction tetap worth dimainkan, namun sedikit sulit untuk mencapai persentase diatas 15%. 15% pemusnahan saja memakan waktu cukup lama, apalagi jika ingin mendapatkan anggota personel dengan persyaratan 50% pemusnahan tertentu.

Music (9/10)

Sebagai game Action-Tactical bertema peperangan, Bad 2 Bad Extinction tidaklah terlewati dari aspek musiknya. Mengusung unsur musik berupa latar musik dan sound effect yang keren.

Untuk latar musiknya sendiri, Bad 2 Bad Extinction hanya mengandalkan irama instrumental bergaya perang dunia atau mission operation. Hampir menggunakan latar musik sama dan merata di zona manapun.

Untuk sound effect sendiri, Bad 2 Bad sebagai Action-Tactical tentunya memiliki aspek suara satu ini. Menghadirkan dentuman, rentetan, ledakan, hingga sound effect dari beberapa sebab akibat lainnya.

Kelebihan

Memiliki tampilan berupa visual penggambaran dan environment yang dibawakan pad Bad 2 Bad Extinction dengan cukup baik. Hadir dengan alur cerita berupa skenario yang penuh dengan plot, serta kehadiran banyak karakter-karakter multi-race yang turut ikut bertarung dalam Bad 2 Bad Extinction.

Kekurangan

Sedikit kekurangan yang umumnya dikeluhkan oleh banyak para pemain. Ya benar, salah satu kekurangan yang terlihat diawal permainan ialah jam terbang permainan dan grinding yang cukup sulit.

Untuk karakter sendiri, pemain minimal memiliki 2000 gold untuk memiliki satu karakter yang paling murah. Kemudian jam permainan maupun pergerakan yang cukup lambat, kekurangan ini juga menjadi pendukung kenapa senjata di Bad 2 Bad Extinction hampir semuanya selalu mempunyai respon yang lambat dan jeda yang tidak seharusnya.

Untuk Bad 2 Bad Series, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,4.

Sekian Review Bad 2 Bad Series yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.