Tag Archives: adventure

Honkai Star Rail: Alasan Kalian Harus Gacha Luocha

GAMEFINITY.ID, PATI – Honkai Star Rail baru saja kedatangan karakter baru yang bernama Luocha. Karakter yang memiliki paras tampan dan kalem ini bisa didapatkan selama waktu terbatas. Buat kalian yang bingung apakah karakter ini worth it untuk di-gacha atau tidak, simak alasannya kenapa kalian harus gacha Luocha Honkai Star Rail.

Path Abundance

Path Abundance atau yang bisa disebut sebagai healer di Honkai Star Rail merupakan path yang krusial. Pasalnya karakter dengan Path Abundance dapat menjaga party kita untuk tetap hidup. Jadi tidak heran jika karakter Path Abundance sangat diperlukan di tim.

Honkai Star Rail
Luocha sebagai karakter dengan Path Abundance | Source: Honkai Star Rail

Selain itu, jumlah karakter dengan Path Abundance saat ini masih sangat terbatas. Untuk bintang 4 ada Natasha sedangkan untuk bintang 5 ada Bailu.

Sayangnya tidak semua player memiliki karakter tersebut. Untuk Natasha sendiri memang bisa didapatkan secara gratis. Namun kemampuan heal-nya bisa dibilang biasa saja. Oleh karena itu, buat kalian yang ingin timnya jauh lebih aman wajib untuk gacha Luocha.

Baca Juga:

Hemat Skill Point

Luocha memiliki talent yang memungkinkan untuk mengaktifkan skillnya secara auto saat ada karakter dengan darah dibawah 50%. Pengaktifan skill ini tidak akan memakan skill point.

Honkai Star Rail
Skill Luocha | Source: Honkai Star Rail

Disisi lain Luocha juga memiliki talent yang dapat menciptakan field yang memberikan effect ketika karakter menyerang musuh akan memulihkan darah mereka. Simplenya mirip seperti lifesteal di game – game lain. Dan tentunya talent ini juga tidak memakan skill point.

Honkai Star Rail
Talent Luocha | Source: Honkai Star Rail

Baca Juga:

Utility Yang Berguna

Tidak hanya heal, Luocha juga dilengkapi dengan utility yang sangat berguna untuk tim. Pertama, selain memberikan heal, skill Luocha juga dapat menghapus debuff karakter kita. Membuat karakter kita jauh lebih sehat dan aman.

Honkai Star Rail
Ultimate Luocha dapat menghapus buff musuh | Source: Honkai Star Rail

Kedua, Luocha memiliki ultimate yang dapat menghilangkan debuff musuh secara AOE. Utility ini sangatlah penting terlebih untuk para pemain yang sudah mendekati end-game. Mengingat cukup banyak musuh yang memiliki buff merepotkan sedangkan karakter dengan kemampuan penghilang debuff masih sedikit.

Baca Juga:

Elemen Imaginary

Alasan terakhir yang membuat kalian harus gacha Luocha adalah karena tipe elemennya. Luocha memiliki tipe elemen Imaginary yang mana merupakan elemen terlangka saat ini di Honkai Star Rail. Dengan adanya Luocha pemain tidak perlu kebingunan melawan musuh yang memiliki weakness Imaginary.

Itulah beberapa alasan kenapa kalian harus gacha Luocha Honkai Star Rail. Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk gacha Luocha Honkai Star Rail? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Honkai Star Rail Beri Tease Karakter Untuk Versi 1.3

GAMEFINITY.ID, PATI – Honkai Star Rail sebentar lagi akan kedapatan update baru versi 1.2. Dalam update ini, Honkai Star Rail membawakan tiga karakter baru yaitu Blade, Kafka, dan Luka. Seolah tak memberikan nafas kepada para penggemarnya, Honkai Star Rail langsung memberikan teaser karakter baru yang akan datang di update 1.3.

Dan Heng Imbibitor Lunae

Honkai Star Rail
Dan Heng Imbibitor Lunae | Source: Honkai Star Rail

Karakter yang pertama kali diumumkan untuk update 1.3 adalah Imbibitor Lunae. Simplenya ini merupakan versi bintang lima dari Dan Heng yang merupakan karakter bintang 4 awal. Imbibitor Lunae berjalan di Path Destruction. Itu artinya rolenya akan berfokus ke DPS yang memberikan damage besar ke musuh baik secara single target maupun AOE. Tipe element Imbibitor Lunae adalah Imaginary yang merupakan salah satu elemen yang masih langka di Honkai Star Rail.

Baca Juga:

Berdasarkan kisahnya Imbibitor Lunae merupakan naga terhormat Luofu. Pewaris dari Azure Dragon yang menyebarkan awan dan menurunkan hujan. Diperintahkan untuk menjaga Ambrosial Arbor yang abadi.

Fu Xuan

Honkai Star Rail
Fu Xuan | Source: Honkai Star Rail

Karakter kedua yang diumumkan dan akan hadir di patch 1.3 yaitu Fu Xuan.  Kepala dari Divination Commission Xianzhou “Luofu”. Memiliki sifat yang blak – blakan tetapi bijak dalam mengambil keputusan.  Fu Xuan sudah sempat hadir di main story bab Xianzhou.

Fu Xuan berjalanan di path Preservation. Itu artinya dia akan lebih berfokus pada gameplay defensif untuk melindungi party dari serangan musuh. Untuk elemennya, Fu Xuan hadir dengan tipe quantum. Fu Xuan akan hadir sebagai karakter bintang lima.

Baca Juga:

Lynx

Honkai Star Rail
Lynx | Source: Honkai Star Rail

Karakter terakhir yang diumumkan Honkai Star Rail untuk hadir di patch 1.3 adalah Lynx.  Putri bungsu keluarga Landau sekaligus penjelajah alam terbaik Belobog. Berdasarkan dari deskripsi yang diberikan Honkai Star Rail, Lynx tampaknya memiliki sifat yang anti-sosial yang tidak begitu suka bersosialisasi.

Saudara kandung dari Serval dan Gepard ini berjalanan di path Abundance. Path yang memiliki fokus memberika heal kepada satu tim. Path ini bisa dibilang memiliki peran yang cukup krusial untuk menjaga party tetap hidup bersama dengan path Preservation. Lynx akan berelemen quantum sama dengan karakter sebelumnya, Fu Xuan.

Baca Juga:

Itulah ketiga karakter yang diumumkan Honkai Star Rail yang akan rilis di patch 1.3 mendatang. Bagaimana menurut kalian? Sudah siap meng-gacha ketiga karakter ini? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Tower Of God New World Umumkan Tanggal Rilis Pasti

GAMEFINITY.ID, PATI – Game mobile berbasis serial webtoon populer “Tower of God” telah membuat para penggemar bersemangat dengan perilisan versi game untuk perangkat mobile. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi dunia yang menarik dan penuh intrik dari “Tower of God” serta mengulas tentang fitur-fitur menarik dalam game mobile ini.

Dari mekanika permainan hingga cerita yang mendalam, game Tower of God menawarkan pengalaman yang menarik bagi para penggemar serial webtoon maupun pemain game mobile.

Tentang Tower of God

“Tower of God” adalah sebuah serial webtoon yang dikarang oleh SIU (Slave In Utero) yang pertama kali dirilis pada tahun 2010. Cerita ini mengikuti petualangan karakter utama bernama Bam, yang memasuki Menara Tuhan yang misterius dengan tujuan untuk menemukan teman dekatnya, Rachel.

Menara tersebut terdiri dari berbagai lantai yang berisi tantangan, rahasia, dan makhluk misterius. Dunia “Tower of God” memiliki pengaturan yang unik dan sangat kompleks, dengan fokus pada persaingan dan konspirasi di antara para penghuni Menara.

Game Tower of God New World

Video game Tower of God New World diadaptasi langsung dari webtoon dengan nama yang sama. Game adaptasi manhwa populer ini telah diumumkan akan rilis pada 26 Juli secara global.

Selain mengumumkan tanggal rilis, pemain juga diberi kejutan dengan hadiah – hadiah yang akan datang saat perilisannya nanti. Pemain dapat melakukan registrasi melalui situs resminya untuk mendapatkan karakter SSR Twenty-Fifth Bam secara gratis. Tower of God New World juga mengadakan event giveaway Amazon Gift Card melalui akun twitter dan Discord resminya.

Baca Juga:

Tower of God
Tower of God hadirkan karakter ikonik dari webtoon aslinya | Source: Tower of God New World

Gameplay yang ditawarkan

Tower of God New World adalah RPG yang dapat dimainkan secara auto alias AFK. Meski begitu game ini menawarkan visual grafik 3D dan beberapa karakter ikonik dari serial aslinya. Dalam game Tower of God New World pemain dapat membuat tim yang terdiri hingga lima karakter favorit mereka. Pemain juga dapat meningkatkan karakter untuk membuka berbagai skill unik yang dimiliki tiap karakter.

Baca Juga:

Tower of God
Gameplay Tower of God New World | Source: Tower of God New World

Terdapat fitur unik pada Gim ini dimana karakter akan saling berbagi progres kemajuan. Dengan ini memungkinkan pemain untuk menaikkan level beberapa unit sekaligus. Sehingga proses grinding jauh lebih singkat dan efisien. Komposisi tim juga harus diperhatikan dalam game ini. Meski berjalan secara auto apabila tim yang digunakan tidak sinergi maka pemain akan kesulitan untuk menyelesaikan stage.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Tower of God New World? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Rincian Update Honkai Star Rail Patch 1.2

GAMEFINITY.ID, PATI – Baru-baru ini Honkai Star Rail membagikan beberapa update patch 1.2 yang akan datang melalui live stream di berbagai kanal media mereka. Berikut rincian untuk update Honkai Star Rail 1.2.

Character Event Warp

Setiap update Honkai Star Rail tentunya yang paling ditunggu banyak orang ialah Character Event Warp. Akan ada dua Character Event Warp yang tersedia di patch 1.2. Blade akan menjadi karakter bintang 5 pertama yang akan rilis di Character Event Warp 1.2. Selain itu ada juga beberapa karakter bintang 4 yang di rate up pada banner blade yaitu Arlan, Sushang, dan Natasha. Ketiga karakter ini juga tidak kalah bagusnya dengan karakter bintang 5 Blade.

Honkai: Star Rail
Character Blade at Honkai: Star Rail

Kemudian untuk fase kedua pemain kedatangan karakter yang sudah lama ditunggu – tunggu sejak awal perilisan yaitu Kafka. Sejak kemunculannya di awal cerita Honkai Star Rail, Kafka telah mencuri hati para pemain dan tidak sedikit mereka yang menunggu banner Kafka dirilis. Di banner kafka juga terdapat satu karakter baru lain bintang 4 yaitu Luka. Selain itu masih ada Sampo dan Serval yang cocok dengan gameplay Kafka yang berfokus pada DoT (Damage over Time).

Honkai: Star Rail
Character Kafka at Honkai: Star Rail

Area Baru

Honkai: Star Rail
New Maps Honkai: Star Rail

Honkai Star Rail 1.2 memperkenalkan dua area baru yaitu Alchemy Commission dan Scalgorge Waterscape. Alchemy Commission adalah salah satu dari Six Commission Luofu. Alchemy Commission tadinya berfokus pada usaha mereka di jalur keabadian, tapi beralih fokus ke penelitian medis dan pengobatan penyakit. 

Honkai Star Rail
Scalgorege Waterscape Maps Honkai: Star Rail

Disisi lain ada Scalgorege Waterscape yang merupakan tempat ras Vidyadhara yang merupakan ras naga di Xianzhou. Ditempat ini, Trailblazer akan menghadapi puzzle baru, hingga musuh baru. Dia area ini juga Trailblazer akan menghadapi Yanqing sebagai boss baru di patch 1.2.

Honkai: Star Rail
Yanqing New Boss Honkai: Star Rail

Weekly Boss Baru

Honkai: Star Rail
Phantylia the Undying New Boss

Selain penambahan main story, Honkai Star Rail juga menambahkan satu big boss baru yaitu Phantylia the Undying. Phantylia the Undying memiliki kombinasi kekuatan Destruction dan Abundance. Akan ada 3 fase dalam mengalahkan boss baru ini yang masing – masing fasenya akan memiliki mekanik unik tersendiri.

Baca Juga:

Event Honkai Star Rail 1.2

Kurang rasanya kalau memperkenalkan update patch 1.2 tanpa event yang akan hadir di patch ini. Honkai Star Rail membawakan beberapa event menarik yang akan memberikan banyak reward kepada para Trailblazer di patch 1.2.

  1. Tales of the Fantastic
  2. Underground Treasure Hunt
  3. Where are You, Mystery Trotter

Akan ada 3 event utama untuk patch 1.2 yang memberikan hadiah menarik mulai dari Stellar Jade hingga material yang berguna untuk memperkuat karakter kita. Selain 3 event tadi, masih ada beberapa pembaruan menarik yang akan datang di patch 1.2 Honkai Star Rail.

  1. Forgotten Hall
  2. Simulated Universe
  3. Planar Fishure
  4. Brand-New Cavern Relic
  5. Realm of the Strange
  6. Companion Missions
  7. Gift of Odyssey

Berikut tadi rekapan dari live stream Honkai Star Rail 1.2 yang akan hadir di tanggal 19 Juli 2023. Bagaimana menurut kalian? Event apa yang kalian tunggu di Honkai Star Rail 1.2? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Benarkah Remake Game Bukti Developer Miskin Ide?

GAMEFINITY.ID, PATI – Remake game telah menjadi tren yang semakin populer dalam industri game selama beberapa tahun terakhir. Dengan kemajuan teknologi yang memungkinkan telah mengambil kesempatan untuk menghidupkan kembali kenangan para pemain dengan menyajikan versi baru dari game-game klasik.

Remake sama dengan Miskin Ide?

Disisi lain, beberapa orang berpendapat bahwa tren remake game ini menunjukkan betapa malasnya para developer dalam menciptakan game baru. Kenyataannya, game remake bukanlah bukti bahwa developer sedang malas ide. Sebaliknya, game remake dapat menjadi wujud dari kreativitas dan dedikasi developer untuk menghidupkan kembali pengalaman game yang telah dicintai oleh banyak orang di masa lalu.

Baca Juga:

Mendapatkan Akses ke Generasi Baru

Ada beberapa alasan mengapa developer memilih untuk membuat remake game. Pertama, mereka mungkin ingin memperkenalkan kembali game klasik kepada generasi yang lebih muda yang belum pernah memainkan versi asli sebelumnya. Dengan memodernisasi grafis, mekanika gameplay, dan elemen lainnya, mereka dapat memperbarui game tersebut agar tetap relevan dan menarik bagi pasar saat ini.

Remake game
Dengan remake, Final Fantasy 7 kini dapat dimainkan mereka yang baru mengenal Final Fantasy | Source: Square Enix

Media Penyempurnaan

Remake game dapat memberikan kesempatan bagi developer untuk menyempurnakan dan memperbaiki aspek-aspek yang mungkin kurang sempurna dalam versi aslinya. Mereka dapat mengimplementasikan perubahan berdasarkan umpan balik dan pengalaman yang diperoleh selama bertahun-tahun sejak game asli dirilis. Hal ini dapat meningkatkan kualitas keseluruhan pengalaman bermain dan memberikan sensasi baru kepada pemain yang telah memainkan versi aslinya.

Baca Juga:

remake game
Resident Evil 2 Remake adalah contoh penyempurnaan game originalnya | Source: Capcom

Merealisasi Visi Yang Tak Sempat Diwujudkan

Perkembangan teknologi yang pesat memungkinkan developer untuk mewujudkan visi awal mereka dengan cara yang lebih baik. Mereka dapat menggunakan kapabilitas perangkat keras yang lebih kuat, grafis yang lebih canggih, dan teknologi baru lainnya untuk menciptakan pengalaman yang lebih imersif dan menakjubkan daripada yang dapat dicapai pada saat game asli dirilis.

Baca Juga:

Contoh Game Remake Yang Sukses

Beberapa contoh sukses dari trend remake game adalah Resident Evil 2,3,4 Remake, Crash Bandicoot N. Sane Trilogy, dan Final Fantasy VII Remake. Ketiga game ini berhasil menghidupkan kembali nostalgia pemain sambil memberikan pengalaman yang memuaskan dengan visual yang mengagumkan dan gameplay yang diperbarui.

Secara keseluruhan, game remake bukanlah bukti bahwa developer sedang malas ide. Ini adalah manifestasi dari dedikasi mereka untuk memberikan pengalaman yang unggul bagi para pemain dengan menghidupkan kembali game-game klasik yang dicintai dan meningkatkannya dengan teknologi dan ide-ide baru.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game – game remake? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Prince of Persia: The Lost Crown Hadir di 2024 Awal

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Summer Game Fest, Ubisoft mengumumkan bahwa salah satu franchise Prince of Persia mendapatkan game bergaya 2D baru. Dan alih-alih pembuatan ulang Prince of Persia: The Sands of Time yang telah lama tertunda, lebih memilih Prince of Persia: The Lost Crown.

Game platformer action side-scrolling baru yang akan dirilis di konsol Nintendo Switch, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox Series S dan X, Xbox One, dan juga PC via layanan Steam pada tanggal 18 Januari 2024.

Baca Juga:

Prince of Persia: The Lost Crown Hadir dengan Gameplay 2D yang Menarik

Masuk ke dalam game action platformer yang penuh gaya dan mendebarkan dengan berlatarkan dunia mitologi Persia di mana batas waktu dan ruang adalah milik pemain untuk dimanipulasi, dalam situs web game tersebut.

Prince of Persia: The Lost Crown Hadir di 2024 Awal

Pemain akan dapat mengakses “Time Powers” untuk bertarung, dan game ini juga akan memiliki bioma yang berbeda yang tentunya memiliki identitas, keajaiban, dan bahayanya masing-masing.

Pemain bermain sebagai Sargon, yang merupakan bagian dari sekelompok prajurit bernama The Immortals, yang turut ditugaskan untuk menyelamatkan Pangeran Ghassan. Petualangan ysng membawa mereka ke Gunung Qaf. Gunung yang baru-baru ini menjadi bermusuhan, dan secara tak terduga, mereka menemukan bahwa waktu itu sendiri adalah kekuatan yang harus diperhitungkan.

Prince of Persia: The Lost Crown Gameplay

Menggunakan Kekuatan Waktu, pertempuran, dan keterampilan dengan style platform untuk melakukan kombo yang mematikan dan mengalahkan musuh yang merusak waktu dan makhluk mitologis.

Menemukan dunia terkutuk yang terinspirasi dari Persia yang dipenuhi dengan landmark yang lebih besar dari kehidupan. Jelajahi berbagai bioma yang sangat detail, dengan masing-masing beserta identitas, keajaiban, dan bahayanya sendiri.

Gunakan akal untuk memecahkan teka-teki, menemukan harta karun, dan menyelesaikan pencarian untuk mempelajari lebih lanjut tentang tempat yang rusak ini.

Membenamkan diri ke dalam fantasi mitologi Persia melalui kisah yang menarik dan orisinal. Melintasi jalur dengan karakter penuh warna dengan grafis yang berkualitas tinggi, sinematik imersif, dan Arah Artistik yang segar, bersama dengan fluiditas gameplay yang unik berkat kecepatan 60 frame per second di semua platform.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.