Tag Archives: android

Review Beach Buggy Racing Series, Alternatif CTR di Mobile

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Beach Buggy Racing Series merupakan game Sports Racing yang dapat dimainkan di Mobile. Game ini hadir sebagai alternatif buat kamu yang ingin merasakan nostalgia bersama CTR.

Beach Buggy Racing dirilis pada September 2014 yang dikembangkan oleh studio Vector Unit. Game ini hadir untuk platform Android, PlayStation 4, Xbox One, Nintendo Switch, IOS, Windows Phone dan Fire OS.

Baca juga : Review Mini World, Sandbox dengan Fitur yang Super Kompleks

Sinopsis Beach Buggy Racing Series, Alternatif CTR di Mobile

Beach Buggy Racing yang menceritakan tentang perjalanan seorang pemuda pembalap pantai bernama Rez yang mengendarai mobil Buggy pantai. Dirinya menantang para pembalap pantai lainnya dan terus berusaha untuk meraih posisi teratas sebagai pembalap pantai terhebat.

Gameplay (9/10)

Review Beach Buggy Racing Series
Gameplay – Review Beach Buggy Racing Series, Alternatif CTR di Mobile

Beach Buggy Racing Series memiliki mekanisme gameplay seperti game Sports yang mengusung gaya Detroit. Salah satu game yang membawa konsep ini adalah Nascar Rumble dan Crash Tag Team Racing atau Crash Bandicot.

Hadir dengan gaya game Sports Racing pada umumnya. Beach Buggy Series memiliki gaya permainan yang umum. Seperti dihadirkannya fitur weapon dan trap. Pemain dapat menggunakan fitur tersebut dengan cara mendapatkan atau mengenai ballon item ketika balapan. Item yang didapatkan akan berbentuk acak.

Graphic (10/10)

Review Beach Buggy Racing Series
Graphic – Review Beach Buggy Racing Series, Alternatif CTR di Mobile

Sebagai game Mobile, Beach Buggy Racing Series hadir dengan visual yang mantap dan pergerakan yang lumayan tidak terasa kaku. Memiliki pewarnaan yang cukup menarik dan cocok. Latar yang sesuai dengan tema dan model kendaraan para pembalap.

Pemandangan matahari terbenam dan laut yang apik mendukung kenikmatan bermain Beach Buggy Racing. Game ini tidak ada efek visualisasi yang biasa ada pada game Sports lainnya. Dapat dipastikan tidak akan mudah merasa pusing.

Control (9/10)

Review Beach Buggy Racing Series
Control – Review Beach Buggy Racing Series, Alternatif CTR di Mobile

Beach Buggy Racing Series sebagai game Sports Racing yang hadir di Mobile, terbilang memiliki mekanisme kontrol yang relatif mudah.

Beach Buggy Racing Series hadir dengan 3 tipe kontrol penggerak, yaitu Touch Steering, Arcade Steering, dan Tilt Steering.

Touch Steering merupakan tipe kontrol yang menggerakkan menggunakan sentuhan di kanan dan kiri layar untuk berbelok. Arcade Steering merupakan kontrol penggerak yang digerakkan dengan cara menggoyangkan perangkat Mobile ke kanan maupun kiri. Sedangkan Tilt Steering merupakan kontrol umum yang meletakkan disisi kiri.

Selain itu terdapat kontrol tambahan berupa Brake yang akan berubah juga posisi maupun letaknya tergantung dari settingan kontrol yang dipilih.

Addictive (9/10)

Review Beach Buggy Racing Series
Addictive – Review Beach Buggy Racing Series, Alternatif CTR di Mobile

Beach Buggy Racing Series merupakan game Sports Racing yang cukup menyenangkan untuk dimainkan guna mengisi waktu luang. Game ini juga dapat dimainkan bersama dengan teman dalam satu layar, fitur ini hadir pada Beach Buggy Racing Series Pertama.

Sayangnya untuk series keduanya dirasa cukup membosankan. Beach Buggy Racing 2 juga dirasa cukup menyiksa player dalam grinding untuk mendapatkan atau memiliki kendaraan balap baru lainnya.

Music (9/10)

Beach Buggy Racing Series sebagai game balapan memiliki Music dan Sound Effect yang cukup menarik dan sangat Playable. Memiliki Sound Effect yang variatif dan menyesuaikan tergantung kondisi pemain dalam arena.

Background Music yang cukup relate dengan latar dan suasana di arena balapan. Setiap lokasi arena yang berbeda dan semuanya hampir terasa relate dengan suasana. Alunan Music yang juga disesuaikan dengan kondisi pertarungan, menjadikan Beach Buggy Racing Series cukup terasa hidup.

Kesimpulan

Beach Buggy Racing Series menjadi salah satu Racing Sports yang dapat dimainkan di Mobile untuk mengisi waktu luang. Berikut kelebihan dan kekurangan Beach Buggy Racing Series yang dapat penulis sampaikan.

Kelebihan

Beach Buggy Racing Series sebagai game Racing yang dapat dimainkan di Mobile. Memiliki visual yang keren dan memanjakan mata, dan juga cukup ramah untuk pengguna perangkat menengah kebawah.

Selain itu, game ini terbilang cukup friendly walau terdapat sedikit unsur rumble di dalamnya. Beach Buggy Racing Series memiliki mekanisme yang menarik namun cukup simpel sebagai game Sports.

Kekurangan

Dibalik kelebihannya, Beach Buggy Racing Series juga memiliki kekurangan yang tidak dapat di pungkiri. Salah satu kesalahan dan kekurangannya adalah pengurangan fitur untuk seri kedua.

Sebelumnya di Beach Buggy Racing Series pertama, dapat dikatakan bahwa game ini terasa sangat friendly dan tidak menuntut player untuk mendapatkan kendaraan baru hingga pengendaranya sekalipun. Di seri kedua, kendaraan dan pengendara dijual terpisah dan beberapanya hanya dapat dibeli dengan akses top-up.

Untuk Beach Buggy Racing Series, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 9,2.

Sekian Review Beach Buggy Racing Series yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Daftar Rythm Game yang Dapat Menemani Malam Panjang Kamu

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Rythm merupakan salah satu genre game bertema musik yang mengandalkan ritme dan lagu sebagai konsep utamanya. Secara umum, berfokus kepada lantunan dan ritme yang melambangkan kode musik tertentu.

Kini Rythm Game dapat dimainkan di Mobile. Sebelumnya game dengan genre ini hanya dapat ditemukan pada konsol dan Windows. Salah satu Rythm Game di konsol adalah Guitar Heroes.

Baca Juga : Rekomendasi Hack and Slash Mobile untuk Spesifikasi Rendah

Daftar Rythm Game yang Dapat Menemani Malam Panjang Kamu

Sekarang, pemain dapat memainkan Rythm Game yang kini tersedia di Mobile dengan jumlah yang cukup banyak. Berikut daftar rythm game yang dapat menemani malam panjang kamu dan dapat dimainkan di Mobile.

Project: Muse

Rythm Game
Project Muse – Daftar Rythm Game yang Dapat Menemani Malam Panjang Kamu

Project: Muse menjadi salah satu Rythm Game yang dapat dimainkan di Mobile secara Online maupun Offline. Menjadi salah satu Rythm Game yang kaya akan visual dan warna melimpah.

Project: Muse rilis pada 30 September 2016 yang ditawarkan oleh perusahaan Rinzz Co. Ltd. Game ini dapat dimainkan di perangkat Mobile tanpa memandang spesifikasi perangkat.

Project: Muse memiliki mekanisme game yang serupa dengan Rythm Game lainnya. Game berbasis Tap-Tap ini memiliki segudang kelebihan dan fitur menarik, walau beberapa fiturnya mengharuskan pengguna untuk bayar.

Selain itu, Project: Muse juga menghadirkan banyak karakter yang mempunya latar dan jenis musik yang berbeda. Kebanyakan genre musik di Project: Muse di dominasi dengan Beat dan EDM.

Arcaea

Rythm Game
Arcaea – Daftar Rythm Game yang Dapat Menemani Malam Panjang Kamu

Arcaea menjadi salah satu dari sekian banyak Rythm Game yang penulis rekomendasikan. Bukan karena tanpa sebab penulis merekomendasikan Rythm Game ini. Arcae merupakan Rythm Game yang memiliki kompleks yang umumnya jarang ada pada game sejenisnya.

Arcaea rilis pada Maret 2017 yang dikembangkan dan diterbitkan juga oleh studio Lowiro Limited. Arcaea dapat dimainkan di beberapa perangkat seperti Nintendo Switch, IOS, dan Android. Untuk versi Mobile atau Androidnya, Arcae rilis pada 8 Maret 2017.

Arcaea memiliki gameplay yang hampir sama dengan Cytus Series, yang dimana Cytus Series juga merupakan Rythm Game. Punya mekanime game Tap seperti di BangDream, menjadikan Arcaea sebagai Rythm Game altenatif untuk pemain kentang.

Sebagai Rythm Game, Arcaea memiliki visual yang luar biasa menggugah mata para pemainnya. Selain itu, Arcaea sebagai Rythm Game memiliki Story mode didalamnya yang masih punya sangkut paut untuk gameplay-nya sendiri.

Cytus Series

Rythm Game
Cytus Series – Daftar Rythm Game yang Dapat Menemani Malam Panjang Kamu

Cytus Series adalah Rythm Game yang dapat dimainkan di Mobile. Cytus sendiri memiliki 2 series untuk game-nya, Cytus dan Cytus II. Cytus Series memiliki mekanisme yang sedikit berbeda dari game di atas. Untuk kedua seriesnya, tidak ada perbedaan yang mencolok. Hanya dibedakan dari penyajian visual yang lebih baik saja untuk series keduanya.

Cytus Series hadir pada Januari 2012, dan dikembangkan oleh studio Rayark International Limited. Game ini dapat dimainkan di platform IOS dan Android. Untuk versi Android-nya sendiri dirilis pada 5 April 2012.

Cytus Series memiliki gameplay permainan yang sedikit berbeda dari game diatas. Mengusung gaya permainan seperti yang ada pada game OSU. Menggunakan metode Taping Dot untuk memainkannya.

Selain itu, Cytus Series disajikan dengan Story mode yang memiliki tipe Chapter untuk story-nya. Cytus Series memiliki peningkatan visual dan alur cerita tambahan untuk series keduanya.

Beat Fire

Rythm Game
Beat Fire – Daftar Rythm Game yang Dapat Menemani Malam Panjang Kamu

Beat Fire merupakan Rythm Game dengan gameplay yang umum ada pada game Rythm Mobile lainnya. Penulis sangat merekomendasikan game ini karena memiliki kelebihan yang tidak dimiliki Rythm Game klasik lainnya.

Beat Fire hadir dengan tampilan yang terkesan futuristik dan penuh warna. Beat Fire juga memiliki mekanisme gameplay seperti Piano Tiles, hanya saja diberi sedikit sentuhan yang akhirnya mempengaruhi judul game ini.

Beat Fire rilis pada November 2019 yang ditawarkan oleh studio Adaric Music yang merupakan developer game Rythm EDM. Game ini dapat dimainkan di Mobile dan IOS.

Beat Fire mempunyai gameplay seperti Piano Tiles dengan visual yang lebih futuristik dan musik yang menyesuaikan latar. Umumnya, Beat Fire didominasi dengan musik-musik EDM.

Hadir dengan gameplay yang serupa dengan Piano Tiles dan kontrol swipe kanan-kiri untuk Tap not balok pada layar game. Untuk gameplay lain, secara keseluruhan hampir menyerupai Piano Tiles dengan sentuhan dan konsep yang cukup berbeda.

Itulah beberapa rekomendasi game Rythm yang dapat dimainkan di perangkat Mobile berspesifikasi rendah dan menemani hari panjang kamu. Mengingat sudah cukup banyak Rythm Game yang dapat dimainkan di Mobile, tetapi tidak menutup kemungkinan dapat berjalan atau tidak game tersebut.

Update informasi menarik lainnya seputar rekomendasi dan saran game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Review ExoMiner, Idle Strategy Mobile Berkonsep Futuristik

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – ExoMiner merupakan game Idle Strategy yang hadir dengan konsep ruang angkasa. Memiliki tampilan yang futuristik, menjadikan ExoMiner cukup memanjakan mata. ExoMiner dirilis pada November 2020 oleh ExoCorp. Game ini dapat dimainkan di Platform Mobile.

Baca Juga : Review Evil Nun Series, Horror Game yang Cukup Friendly

Sinopsis ExoMiner, Idle Strategy Mobile Berkonsep Futuristik

Menceritakan tentang petualangan sekelompok astronot yang menjelajahi dunia luar, dunia itu merupakan tempat yang luas dan penuh misteri. Sejumlah astronot ditugaskan untuk mencari sebuah resource tambang diluar angkasa, dan menemukan sebuah planet yang memiliki potensi tinggi sebagai pertambangan. Planet itu dikenal dengan Exo.

Gameplay (9/10)

Review ExoMiner
Gameplay – Review ExoMiner, Idle Strategy Mobile Berkonsep Futuristik

ExoMiner merupakan game Strategi santai yang dapat dimainkan di Mobile. ExoMiner sendiri merupakan game strategi dengan mekanisme dan konsep permainan yang sama dengan jenis game lainnya.

Dapat diambil contoh seperti pada game Little Big City ataupun SimCity, kurang lebih seperti itu mekanismenya. ExoMiner tetap memiliki konsep dan gaya bermain yang berbeda dari strategi sejenisnya.

ExoMiner berlatar di ruang angkasa, yang dimana diadakannya pencarian resource tambang ruang angkasa. Dalam hal ini, pemain akan berperan sebagai pemilik atau pemegang kuasa dari eksplor tambang tersebut. Pemain dapat membangun pertambangan berupa alat mesin canggih, yang dimana tiap alat memiliki statistik dan mekanisme yang berbeda untuk tiap resource-nya sendiri.

Satu hal yang menari dari ExoMiner, pemain dapat melakukan Upgrading jenis root yang disediakan. Pemain juga dapat membuat dan eksplorasi resource yang cukup menarik. ExoMiner banyak menghadirkan resource dari berbagai jenis batu tambang yang unik dengan mengambil referensi dari dunia nyata seperti, Mangan, Cobalt, dan banyak lagi.

Graphic Exominers (9/10)

Review ExoMiner
Graphic – Review ExoMiner, Idle Strategy Mobile Berkonsep Futuristik

ExoMiner sebagai game strategi memiliki visual yang menarik dan anti ngebosanin. Hadir dengan visual yang kaya akan elemen dan penuh dengan unsur futuristik didalamnya.

Disajikan dengan teksture permukaan planet yang dibuat cukup mendetail dan cukup logis sebagai permainan strategi bertema futuristik. Banyak bentuk bangunan dan medan yang menarik dan variatif, beserta kesan atmosfer samar-samar yang dapat kita lihat.

Control (9/10)

ExoMiner hadir dengan tipe kontrol yang umum, seperti halnya controling pada game sejenis. Walau begitu, Exominer tetap mengandalkan Tap and Drag untuk tipe kontrol.

Hanya hadir dengan gaya taping, mengingat bahwa ExoMiner merupakan game Mobile yang notabene mengandalkan Touch pada layar.

Addictive (8/10)

Review ExoMiner
Addictive – Review ExoMiner, Idle Strategy Mobile Berkonsep Futuristik

Hadir dengan gaya futuristik dan unik, tapi tidak menutup fakta bahwa ExoMiner merupakan game Strategi Building. Umumnya, game sejenis ini memiliki tingkat monoton yang cukup tinggi.

ExoMiner merupakan game strategi membangun yang dimana pemain dituntut untuk meningkatkan sarana yang ada pada game, guna mendukung laju permainan game sendiri.

Jadi tidak heran, jika ExoMiner akan terasa membosankan berkat grinding yang dihadirkan pada game ini.

Music (8/10)

ExoMiner merupakan game bertema ruang angkasa. Hadir dengan berbagai unsur dan aspek bertema ruang angkasa yang umum sering kita jumpai pada game maupun fil tertentu.

Walaupun begitu, ExoMiner memiliki sound effect dan latar suara yang cukup menarik. Dihadirkannya suara atmosfer dan UI yang menggambarkan kondisi terkini dari ruang angkasa.

ExoMiner tidak menghadirkan Background Music sama sekali. Game ini hanya dilengkapi dengan sound-sound yang melengkapi unsur suara untuk Exominer sendiri.

Kesimpulan

ExoMiner menjadi salah satu game strategi membangun Mobile yang cukup menarik dan mempunya konsep yang berbeda dari yang lain. Berikut kelebihan dan kekurangan ExoMiner yang dapat penulis sampaikan.

Kelebihan Exominer

Exominer sebagai game strategi isometric memiliki visual yang keren dan menarik. Tampil dengan visual yang cukup futuristik selaras dengan tema game ini.

ExoMiner juga memiliki mekanisme dan sistem Upgrading yang cukup kompleks untuk game sejenis. Menghadirkan sistem Upgrade pada semua aspek tanpa terkecuali.

Kekurangan Exominer

Mengingat bahwa ExoMiner merupakan game strategi membangun, dapat dipastikan game ini tidak lepas dari daya bosan yang diberikannya.

Secara umum, game strategi membangun memiliki mekanisme yang cukup monoton dan itu-itu saja. Dapat dipastikan bahwa game ini hanya hadir sebagai pelengkap hari.

Selain itu juga, adanya pembatasan grinding pada game ExoMiner sendiri. Pemain dibatasi untuk grinding otomatis secara offline hanya 2 jam dan tidak lebih. Setelah lewat dari 2 jam, alat untuk grinding tidak akan berkerja hingga pemain login dan menjual resource tersebut.

Untuk ExoMiner, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,6.

Sekian Review ExoMiner yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Valkyrie Connect Berkolaborasi Dengan Hololive

GAMEFINITY.ID, PATI – Beberapa waktu terakhir ini sepertinya cukup banyak game yang melakukan event kolaborasi. Baik untuk memeriahkan game atau pun menaikan popularitas. Kali ini datang event kolaborasi dari game RPG karya Ateam Entertainment yaitu Valkyrie Connect. Melalui akun twitter resmi Valkyrie Connect telah mengumumkan kolaborasi mereka dengan agensi Virtual Youtuber Hololive. Dilihat dari posternya, Valkyrie Connect bakalan kedatangan empat Virtual Youtuber dari Hololive yang akan playable.

Keempat vtuber tersebut yaitu Ninomae Inanis, Takanashi Kiara, Usada Pekora, and La+ Darknesss. Tak hanya sekedar bergabung, mereka juga datang dengan kostum super cantik, menambah rasa ingin memiliki bagi para player.

Deskripsi para Karakter Hololive yang akan datang ke Valkyrie Connect :

Usada Pekora

Seorang gadis bertelinga kelinci yang kesepian dan mencintai wortel. Karena kecintaannya yang begitu besar terhadap wortel, Usada selalu membawa itu ke mana pun dia pergi.

Valkyrie Connect
Usada Pekora Valkyrie Connect

La+ Darknesss

La+ Darkness awalnya dikenal karena kekuatan dan kecerdasannya yang besar, tetapi sebagian kekuatannya telah disegel. Dia samar-samar menyadari sesuatu telah mebelenggunya, tetapi tidak ingat kapan atau bagaimana mereka sampai di sana. Gagak di sisinya merupakan teman lamanya.

Valkyrie Connect
La+ Darknesss Valkyrie Connect

Takanashi Kiara

Idola yang bermimpi menjadi pemilik tempat makanan cepat saji. Kiara adalah phoenix. Terbakar begitu cerah, bekerja keras sampai ke tulang karena bagaimanapun dia akan dilahirkan kembali dari abunya.

Valkyrie Connect
Takanashi Kiara Valkyrie Connect

Ninomae Inanis

Suatu hari, dia mengambil sebuah buku aneh dan kemudian mulai mendapatkan kekuatan mengendalikan tentakel. Baginya, tentakel hanyalah bagian dari kehidupannya yang biasa. Hal itu bukanlah masalah besar baginya. Namun, pikiran femininnya ingin membuat mereka berdandan dan tetap cantik.

Setelah mendapatkan kekuatan, dia mulai mendengar bisikan kuno. Karena itu, dia memulai aktivitas VTubernya untuk memberikan pemeriksaan kewarasan pada para manusia sebagai gadis biasa.

Valkyrie Connect
Ninomae Inanis Valkyrie Connect

Karakter – karakter ini akan bisa kalian dapatkan secara gratis hanya dengan menyelesaikan event quest terbatas. Jadi player tidak perlu susah payah gacha untuk dapat memiliki mereka. Event ini juga akan tersedia baik untuk player lama maupun baru. 

Baca Juga : Identity V Berkolaborasi dengan Bungo Stray Dogs!

Detail Event

Valkyrie Connect menyatakan bahwa event ini akan menjadi event “Support”. Player yang berpartisipasi, dan menyelesaikan quest akan mendapatkan support point. Support point nantinya akan dihitung secara global. Semakin banyak poin yang dikumpulkan, semakin banyak hadiah yang akan diterima semua player. Hadiah lengkap dan detail lebih lanjut akan diumumkan di lain waktu. Event Kolaborasi bersama Hololive akan dimulai dari tanggal 17 Mei hingga 1 Juni 2022 untuk server global maupun jepang.

Valkyrie Connect dapat kalian mainkan melalui perangkat mobile Android dan iOS atau PC melalui Steam. Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk mendapatkan para Vtuber Hololive ini?

Selalu update informasi game terbaru selain The Lord of the Rings: Heroes of Middle-earth, hanya di Gamefinity. Jangan lupa buat yang mau top up untuk game kesayangan bisa banget klik gamefinity.id

Update Genshin Impact Versi 2.7 Mengalami Penundaan

GAMEFINITY.ID, PATI – Hal yang paling dinanti para player ketika memainkan game online adalah update game. Player yang sudah menyelesaikan semua event yang ada pasti jenuh dan harus menunggu event yang akan ada di update berikutnya, apalagi pada game gachaSelain event – event baru pada setiap updatenya, konten hingga karakter baru pun juga hadir. Memberikan warna baru pada game. Player yang sudah menyiapkan currency gacha mereka, siap untuk dihabiskan pada banner karakter yang sudah mereka incar dari dulu. Namun hal – hal tersebut mungkin akan terasa berbeda untuk player Genshin Impact sekarang ini.

HoYoverse selaku developer dari Genshin Impact telah mengumumkan bahwa mereka memutuskan untuk menunda update versi 2.7. Rencananya update versi 2.7 akan hadir pada 10 mei 2022. Livestream rutinan yang dilakukan Genshin Impact untuk mengenalkan konten – konten yang akan hadir juga ditunda. Player seharusnya sudah bisa melihat apa – apa saja yang dibawakan oleh Genshin Impact di update 2.7 pada Jumat 29 April kemarin.

Melalui akun twitternya, Genshin Impact memberitahukan bahwa mereka akan menunda update versi 2.7. Mengenai tanggal baru, penyesuaian event dan kompensasi masih belum diumumkan. Mereka pun akan memberitahukan info lengkapnya sesegera mungkin.

Pihak developer tidak menyebutkan alasan spesifik di balik penundaan, tetapi banyak yang berspekulasi bahwa penundaan update ini disebabkan oleh lockdown yang sedang diberlakukan di Shanghai tempat kantor HoYoverse berada. Lockdown ini sudah dilakukan sejak awal april mengingat semakin meledaknya kasus Covid-19.

Baca Juga : Industri Game China Kembali Bangkit Setelah Pembekuan

Rencana Update 2.7 Genshin Impact

Genshin Impact
Yelan | Source: Genshin Impact Twitter

Pada update versi 2.7 nantinya Genshin Impact akan kedatangan dua karakter baru. Yang pertama yaitu Yelan, sosok misterius yang mengaku bekerja dibagian urusan sipil Liyue. Yelan menggunakan busur sebagai senjatanya serta memiliki vision hydro. Yelan sendiri sudah pernah diperlihatkan melalui cutscene pada versi 2.6. Karakter yang kedua yaitu Kuki Shinobu, wakil pemimpin dari Geng Arataki. Orang yang disebut – sebut memiliki peran penting dalam menyelesaikan segala masalah yang terjadi di Gang Arataki Itto. Sama seperti Yelan, Kuki Shinobu juga beberapa kali disinggung melalui dialog karakter hingga beberapa interaksi dalam game.

Genshin Impact
Kuki Shinobu | Source: Genshin Impact Twitter

Bagaimana menurut kalian tentang langkah yang diambil HoYoverse kali ini? Apa kalian kecewa atau justru senang dengan kompensasi reward yang akan datang?

Informasi tentang rilisnya update terbaru Genshin Impact hanya di Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Update Terbaru, Mobile Legend Akan Hadirkan Fitur Siang dan Malam

GAMEFINITY. ID, CIREBON – Mobile Legends game moba mobile yang cukup populer terutama di Indonesia, semua kalangan dari dewasa hingga anak-anak pasti pernah memainkannya. Setelah memberikan sedikit beberapa kejutan ke para pemainya yakni kolaborasi dengan francise ternama Star Wars dan Tranformers. Sekarang, kali ini Moonton akan menghadirkan fitur Siang dan Malam.

Mobile Legends Akan Hadirkan Mode Siang dan Malam

Mengutip dari leaker Mobile Legends yakni Aceunyil di channel Youtubenya, memberikan bocoran update terbaru mengenai home atau UI Mobile Legends mulai dari pemilihan mode, pemilihan hero, setting lalu match history dan tampilan baru pada draft pick. Berbeda dengan game moba lainya seperti Dota2 dan AOV yang dimana mode siang dan malam hanya tersedia di map battlefliednya, Sedangkan mode siang dan malam di Mobile Legends cuma ditampilan Homenya saja.

New DraftPick

Update terbaru Mobile Legends ini dinamakan Project Next dimana ada banyak berbagai peningkatan salah satunya revamp hero dan remodel hero, seperti Hayabusa, Kagura, Lancelot, Odette yang akan akan hadir pada bulan September mendatang.