Tag Archives: animasi jepang

Daftar Anime Dengan Alur Cerita Tersulit! Dijamin Pusing

GAMEFINITY.ID, PATI – Anime telah menjadi salah media pencerita yang paling populer saat ini. Hampir semua kalangan usia dapat menikmati cerita-cerita yang ada di anime. Biasanya anime yang ditujukan untuk anak-anak hingga remaja akan memiliki alur cerita yang lebih simple dan mudah dipahami.

Beda halnya dengan anime-anime yang ditujukan untuk orang dewasa. Anime-anime terkadang memiliki alur yang lebih rumit serta komplek sehingga butuh pemahaman lebih untuk mencerna ceritanya. Berikut daftar anime yang tidak cukup sekali tonton untuk memahami alur ceritanya!

Mekakucity Actors

Mekakucity Actors bercerita tentang seorang Hikineet, Kisaragi Shintaro bersama Ene yang merupakan gadis virtual dalam memecahkan mister mengenai sekelompok anak berkekuatan supranatural. Kelompok tersebut bernama “Mekakushi-dan” dan Shintaro merupakan anggota baru dikelompok tersebut.

anime

Anime ini diproduksi oleh studio SHAFT yang memiliki gaya animasi leher yang unik. Penceritaan di anime ini terbilang acak-acakan sehingga perlu fokus lebih dalam menghubungkan cerita di setiap episode. Uniknya lagi, cerita di anime ini hanya berlangsung selama satu hari, membuat para penonton serasa merasakan satu hari yang sangat panjang saat menonton anime ini.

Monogatari Series

Tidak sedikit orang-orang yang ingin menonton anime Monogatari series mencari terlebih dahulu urutan menonton anime ini. Ya karena anime ini memiliki lebih dari satu series yang mana masing-masing seri tersebut memiliki judul yang berbeda. Terlebih alur cerita yang maju mundur disetiap serinya membuat penonton dibawa kebingungan saat menonton satu persatu dari Monogatari series.

anime

Monogatari series sendiri menceritakan petualangan misteri Koyomi Araragi yang dipenuhi dengan kejadian supranatural. Selama perjalanannya Koyomi bertemu dengan gadis-gadis cantik yang sayangnya terlibat dengan kejadian gaib. Disinilah peran Koyomi untuk menyelesaikan misteri dari para gadis – gadis ini.

Meski memiliki alur cerita yang sangat membingungkan, Monogatari series cukup berhasil dalam menyajikan cerita yang sangat indah disetiap serinya. Anime ini juga diproduksi oleh studio yang sama dengan Mekakuciy Actors. Jadi kalian akan menemukan animasi leher patah disepajang anime ini.

Baca Juga: Daftar Anime Yang Layak Remake dan Wajib Dinantikan

Steins;Gate

Tidak ada yang lebih membingungkan dari alur cerita bertema time travel. Itulah yang disajikan oleh anime Steins;Gate. Befokus pada kisah Okabe Rintarou seorang ilmuwan gila yang tak sengaja menciptakan mesin waktu. Dengan mesin waktu ini Okabe berjuang untuk menemukan garis waktu dimana teman-temannya hidup dengan damai yang tiba – tiba saja menjadi target suatu organisasi rahasia.

anime

Bisa dibilang Steins;Gate layak untuk menjadi anime terbaik sepanjang masa. Kisah time travel yang dilakukan oleh Okabe serta butterfly effect yang diakibatkannya dijelaskan secara natural dan terkesan logis. Tak hanya itu, hampir semua kejadian mulai dari yang santai hingga konyol sekalipun memiliki keterkaitan dengan kejadian-kejadian penting yang ada di anime. Maka dari itu pastikan untuk menjaga fokus kalian saat menonton anime satu ini.

ChaoS;Child

Datang dari creator yang sama dengan Steins;Gate, ChaoS;Child berhasil membuat kepala para penonton dipenuhi dengan asap. Dalam anime ini diceritakan terjadi suatu kejadian misterius yang memakan korban begitu banyak yang disebut sebagai New Generation Madness. Takuru yang merupakan murid SMA mencoba untuk menyelidiki kejadian ini. Selama penyelidikannya dia menemukan bahwa kejadian yang dialami baru-baru ini sama persis dengan kejadian New Generation Madness.

anime

Anime ini membawa tema Delusional Scientific Adventure yang akan membuat penonton kebingungan apakah kejadian yang ditayangkan merupkan delusi semata atau kejadian nyata. Anime ini sebenarnya memiliki prequel yang berjudul ChaoS;Head yang menceritakan lebih lengkap mengenai kejadian New Generation Madness. Jadi buat kalian yang tertarik untuk menonton anime ini bisa mulai dari ChaoS;Head lalu lanjut ke ChaoS;Child.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton anime-anime tersebut? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Bleach: Thousand Year Blood Akan Kembali Di 2023

GAMEFINITY.ID, PATI – Tahun 2022 menjadi tahun yang cukup mengesankan. Selain menyajikan anime – anime dengan kualitas terbaik, tahun ini juga merupakan tahun kembalinya anime shounen populer. Setelah penantian lebih dari 10 tahun, anime Bleach akhirnya kembali melanjutkan petualangan penuh aksi malaikat maut Kurosaki Ichigo. Kembalinya sang malaikat maut ini mendapatkan banyak sanjungan baik dari penggemar lama hingga yang baru penonton seri Bleach.

Bleach: TYBW Akan Berlanjut di Part 2 July 2023

Memasuki arc terakhir Thousand Year Blood War, Bleach berhasil memberikan kualitas tontonan yang sangat memukau. Baik dari segi animasi hingga penceritaannya mendapatkan perningkatan yang sangat drastis dibanding seri sebelumnya. Di awal episode, kita telah disajikan aksi epic dari ichigo dan kawan-kawannya dalam membasmi hollow. Hingga tak terasa kita telah sampai di episode 13 dari anime Bleach: Thousand Year Blood War.

Setelah mengudara selama 4 bulan, anime Bleach: Thousand Year Blood War akan berhenti sementara di episode 13. Selepas penayangan episode 12 dan 13, Aniplex melalui channel youtube merilis trailer  Bleach: Thousand Year Blood War Part 2: The Separation yang akan kembali tayang mulai juli 2023. Masih melanjutkan perang besar antara malaikat maut dengan quincy yang semakin memanas, bersiaplah untuk menyaksikan pertempuran – pertempuran epik dari kedua belah pihak.

Dalam trailer tersebut juga telah memberikan sedikit bocoran mengenai apa yang akan terjadi di Bleach: TYBW Part 2: The Separation, seperti bangkitnya bankai Hitsugaya hingga Uryuu Ishida yang akan berpihak ke sisi quincy.

Baca Juga:

Awal Yang Cukup Menjanjikan

Bleach: Thousand Year Blood War memang cukup berhasil untuk kembali menghidupkan salah satu anime shounen paling terkenal. Menjadi arc terakhir dari Bleach, Thousand Year Blood War berfokus mengenai perang besar antara malaikat maut dengan quincy. Di arc ini juga diungkap salah satu villain terkuat dalam anime Bleach yaitu Yhwach yang merupakan raja dari semua quincy.

Anime Bleach: Thousand Year Blood War dirumorkan akan tayang hingga 4 cour yang tampaknya akan mengadaptasi penuh cerita yang ada dalam manga. Tentunya di part 2 ini para fans akan disajikan pertarungan yang lebih intens nan brutal. Beberapa misteri dan plot twist juga mulai terungkap sedikit demi sedikit untuk mendorong cerita lebih menarik lagi.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton anime Bleach: Thousand Year Blood War? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Alasan Anime Jepang Turn-Based Banyak Diadaptasi Jadi Game

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Turn-Based merupakan salah satu genre game yang cukup populer. Banyak game yang menggunakan genre ini, dan umumnya terkemas dalam game action. Tapi tahukah Gfers? Mengapa banyak game adaptasi dari anime merupakan turn-based?.

Alasan Kebanyakan Game yang Diadaptasi dari Animasi Jepang adalah Turn-Based

Banyak game animasi Jepang atau yang biasa dikenal dengan anime ini memiliki cerita dan mekanisme serial yang menarik. Tidak sedikit developer hingga publisher yang menggarap anime tersebut kedalam game.

Sayangnya, mengapa banyak game hasil adaptasi tersebut adalah turn-based, walau juga tidak sedikit yang masih hadir dengan gaya lain seperti openworld. Berikut alasan mengapa banyak game adaptasi dari anime adalah Turn-based.

Baca Juga : Perbedaan Story yang dibawakan Arknights dengan Anime-nya

Game Berdasarkan Turn-Based Memiliki Mekanisme yang mudah

Anime Adaptation is Turn-Based?
Mekanisme yang Mudah – Kebanyakan Turn-Based merupakan Adaptasi dari Anime. Kenapa?

Pada dasarnya kebanyakan game turn-based yang diadaptasi memiliki mekanisme gameplay yang cukup mudah, ramah, serta cenderung hanya mengandalkan beberapa mekanik dalam pemilihan keputusan untuk upgrading.

Dalam mekanisme yang terbilang mudah ini, banyak game yang dihasilkan dari adaptasi sebuah anime ditampilkan dalam gaya turnbase. Bukan tanpa sebab lain juga mengapa adaptasi tersebut merupakann turn-based.

Beberapa adaptasi memungkinkan para developer untuk memasukkan gaya atau unsur yang sama kedalam game yang di adaptasinya. Hal ini diperkuat dan didukung oleh banyaknya genre anime itu sendiri, dan juga hanya beberapa genre yang dapat di buat sebagai turn-based, seperti action.

Target pasar Mobile

Anime Adaptation is Turn-Based?
Target Pasar Mobile – Kebanyakan Turn-Based merupakan Adaptasi dari Anime. Kenapa?

Banyak game lawas yang menggunakan sistem turn-based ini, sebut saja seperti Yggdra, Final Fantasy, dan banyak lagi. Beberapa game tersebut di era-era awal menggunakan mekanisme turn-based dan beberapanya sekarang lebih beralih ke 3D Fighting atau BeatEm Up.

Sayangnya pada saat seperti sekarang, kebanyakan game turn-based tersebut hadir dalam versi mobile.hal ini juga yang mendukung mengapa turn-based itu kebanyakan di mobile, bahkan hanya ada di mobile.

Pasar mobile sendiri merupakan salah satu target yang terjangkau dan memiliki tingkat traffic microtransaction tinggi. Hal ini menjadi keuntungan dan peluang beberapa developer dan publisher untuk hadirkan game adaptasi anime.

Jual karakter

Anime Adaptation is Turn-Based?
Jual Karakter – Kebanyakan Turn-Based merupakan Adaptasi dari Anime. Kenapa?

Masih sama dengan alasan diatas. Mengingat bahwa mobile merupakan pasar yang miliki traffic tinggi dalam urusan microtransaction yang dilakukan player, memungkinkan player agar bisa memiliki karakter heroine utama disuatu anime didalam game-nya.

Mengunungkan untuk pengembang serta penerbit sendiri, kemudian hadirlah sebuah sistem gacha yang memungkinkan pemain untuk terus spending dalam jumlah acak dengan sistem pity demi mendapatkan karakter high tier.

Banyak game mobile yang mengusung mekanisme satu ini, sebut saja baru-baru ini seperti Konosuba, Bang Dream, One Punch Man, Fate, dan banyak lagi.

Update informasi menarik lainnya seputar game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.