Tag Archives: anime

Bstation Kini Hadir di Indonesia untuk Memperkaya Gaya Hidup Digital Generasi Muda

Bstation, platform video anime, comic, & game (ACG) terbesar di Asia Tenggara kini resmi diluncurkan di Indonesia. Platform ini mewadahi ekosistem konten yang terus berkembang melintasi berbagai genre dan teknik produksi seperti animasi, gaming, serial TV, variety show dan lain-lain. Selain itu, Bstation juga menjadi platform hybrid untuk occupationally generated videos (OGVs) dan user generated contents (UGCs). Melalui tayangan konten OGVs, para penggemar ACG dan hiburan dapat menikmati konten-konten menarik. Sementara para video kreator dapat menuangkan kreativitasnya melalui konten UGCs.

“Kami melihat antusiasme yang sangat besar dari generasi muda di Indonesia terhadap konten-konten kreatif dan hiburan, khususnya seputar anime, komik dan game. Dengan misi untuk memperkaya gaya hidup keseharian anak muda, Bstation berkomitmen untuk terus mengembangkan inventori konten agar dapat memfasilitasi ragam minat pengguna Indonesia. Semakin banyak komunitas yang lahir dari minat yang sama terhadap ragam konten tersebut, kami semakin bersemangat untuk hadir dan menyapa mereka lebih dekat melalui konten-konten berkualitas,” kata perwakilan Bstation.

Kehadiran Bstation di Indonesia dapat berkontribusi untuk mempercepat petumbuhan industri hiburan digital. Sehingga pada akhirnya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi digital Indonesia.

Beragam konten dan fitur menarik yang Bstation tawarkan bagi penggunanya, di antaranya adalah:

Konten yang bervariasi: pusat anime terbesar di Asia Tenggara, K-Drama, serial TV dan variety show yang siap menghibur

Pecinta anime mungkin lebih dulu mengenal Bstation sebagai platform yang menyediakan lebih dari 1.400 judul anime di Asia Tenggara, seperti My Dress-Up Darling, In the Land of Leadale, One Piece, Demon Slayer, Detective Conan, Jujutsu Kaisen, dll. Tak ketinggalan, banyaknya user generated contents (UGCs) yang beragam, termasuk video seputar anime dan game seperti anime dance, review anime dan video gameplay.

Selain ragam konten yang beragam, para pengguna juga dapat menikmati sebagian besar konten di Bstation secara gratis! Namun, jika pengguna ingin pengalaman yang lebih, mereka dapat berlangganan Bstation Premium sehingga lebih leluasa dalam mengakses konten eksklusif dan original Bstation serta menikmati kualitas gambar HD (1080P ke atas).

Selain menjadi “one-stop-shop” bagi pecinta anime, Bstation juga memanjakan pecinta K-drama dengan serial favorit, seperti Kiss Goblin, Dr. Park’s Clinic, Melancholia dan lain-lain. Ada juga variety show seru seperti Running Man yang legendaris, New Journey to the West, Street Woman Fighter, Exchange dan lain-lain. Bstation selalu berkomitmen untuk memenuhi ragam minat penggunanya dengan menyajikan baik konten klasik maupun terbaru, bebas iklan dan dilengkapi subtitle bahasa Indonesia untuk memudahkan pengguna dalam menikmati acara favorit mereka.

Kegunaan “Time Table” yang unik dari Release Calendar pada halaman anime memudahkan pengguna untuk mengikuti rilis terbaru. Dengan fitur “My List”, pengguna dapat membuat daftar konten favorit atau preferensi genre. Pengguna juga dapat memanfaatkan fitur “+Remind Me” untuk memastikan tidak melewatkan acara favorit mereka. Kategorisasi berdasarkan genre dan popularitas, serta user interface yang bersih, sederhana dan nyaman adalah poin plus dari Bstation.

Bstation tersedia dalam versi desktop yang dapat diakses lewat bilibili.tv, atau download aplikasinya lewat Play Store dan App Store.

 

 

 

 

 

 

 

 

Memungkinkan sesama pengguna berinteraksi secara real-time lewat fitur Bullet Comment, menciptakan pengalaman menonton yang lebih seru layaknya pesta nobar virtual!

Menyaksikan tayangan favorit bersama teman akan terasa lebih seru, terlebih jika dapat berinteraksi dan saling berbagi komentar seputar tayangan tersebut. Untuk itu, Bstation menghadirkan pengalaman interaksi langsung ini melalui Bullet Comment yang unik. Fitur khusus ini memungkinkan pengguna untuk mengomentari sebuah adegan secara spesifik dari tayangan anime atau show yang sedang ditonton. Komentar yang diketik pengguna pada kolom chat dan juga reaksi dari pengguna lainnya akan terlihat selayaknya sedang melintasi layar tayangan tersebut. Semakin seru adegan yang ditayangkan, live comment juga akan semakin ramai! Ragam emosi seperti seru, senang, gemas, sampai patah hati bisa dirasakan bersama, membuat pengalaman nonton semakin berwarna. Pengguna juga dapat memilih untuk mematikan fitur ini.

 

Platform bagi konten kreator untuk merayakan kreativitas dan unjuk bakat lewat Creator Center

Bstation juga menjadi wadah bagi komunitas konten kreator untuk mengekspresikan diri dan saling terhubung. Melalui fitur Creator Center untuk user generated contents (UGCs), Bstation mengajak pengguna untuk membuat video tentang hal-hal yang mereka sukai, mulai dari makanan, hewan peliharaan, musik, dance, fashion, komedi, tutorial, talent show, mobile game serta hal-hal menarik dan menghibur lainnya.

Sebelumnya Bstation menggelar ajang #BstationTalentHunt, sebuah kompetisi bagi anak muda Indonesia untuk memamerkan kreativitasnya. Ajang ini berhasil merangkul ratusan pendaftar selama periode 10 Februari s.d. 3 Maret 2022. Beranjak dari keberhasilan Talent Hunt pertama, kompetisi Bstation Talent Hunt Season 2 akan digelar pada 30 Maret s.d. 20 April 2022. Pemenang berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik seperti iPad Pro, Samsung Galaxy Tab S7, Mi Note 10, Huawei Watch Fit, dana insentif senilai Rp43 miliar, kontrak eksklusif dengan Bstation, serta berkesempatan untuk belajar melalui program bootcamp. Pantau terus informasi terbaru Bstation melalui Instagram @bstation_creator_id!

Segera! Kolaborasi PUBG Mobile x Jujutsu Kaisen Telah Dikonfirmasi

GAMEFINITY.ID, Yogyakarta – Dari musim ke musim, PUBG Mobile selalu memberikan kolaborasi gim yang spektakuler bagi pemainnya. Sebagai gim dengan popularitas yang cukup tinggi, PUBG Mobile memang kerap menjalin kerjasama dengan banyak pihak, mulai dari musisi, sesama game, kendaraan, dan juga film.

Film Godzilla vs Kong pernah memeriahkan PUBG Mobile pada musim sebelum ini. Selain itu, PUBG Mobile juga sudah menjalin kolaborasi dengan McLaren dan hasilkan skin mobil mewah yang mahal. Kemudian ada juga kolaborasi dengan LINE Friends, menghasilkan skin-skin yang imut untuk menemani jalan permainan. Sedangkan pada musim ini, PUBG Mobile jalin kolaborasi dengan Tesla. Tak lupa, Alan Walker juga sempat memarakkan PUBG Mobile pada season-season sebelumnya.

Baru-baru ini, PUBG Mobile dikabarkan akan berkolaborasi dengan salah satu anime Jepang yang populer, Jujutsu Kaisen, buatan Gege Akutami.

https://www.instagram.com/p/CTMrdjANH67/?utm_medium=copy_link

Dilansir dari postingan terbaru akun Instagram @pubgmobile_id yang memvisualisasikan map Erangel dengan tanda khas dari anime Jujutsu Kaisen, telah dipastikan bahwa kolaborasi antara keduanya akan segera terealisasi. Ditambah lagi tulisan caption “…, kami mengumumkan bahwa kami akan berpartner dengan seri anime yang inovatif dan menakjubkan secara visual, JUJUTSU KAISEN🔥! …“, membumbui kepastian dari wacana kolaborasi tersebut.

Dari informasi tersebut pula, kolaborasi pada musim ini tidak tersedia di negara Jepang dan juga Cina.

Hingga artikel ini selesai dibuat, masih belum ada kejelasan informasi terkait kapan kolaborasi keduanya diluncurkan. Bahkan, Proxima Beta pun belum membeberkan mengenai bentuk kolaborasinya.

Perlu kalian ketahui juga bahwasannya kolaborasi ini merupakan kerja sama pertama PUBG Mobile dengan anime untuk versi global.

Alucard Jadi Karakter Utama? Animasi Mobile Legends, Mulai Pamerkan Teaser Perdananya

GAMEFINITY. ID, CIREBON – Pekan lalu penggemar Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) digegerkan dengan adanya kabar bahwa game Mobile Legends akan diadaptasi menjadi serial Animasi berjudul “The Legend of Dawn: The Sacred Stone”. Kini Moonton pamerkan trailer serial animasi tersebut.

Moonton Pamerkan teaser The Legends of Dawn: The Sacred Stone


Melalui channel Youtube resmi Mobile Legends: Bang Bang diperlihatkan video trailer beberapa karakter MLBB yang akan ditampilkan dalam serial animasi seperti, Harith, Clint, Alucard, Fanny, Tigreal, dan Cloude.

Dalam video trailer The Legends of Dawn yang berdurasi 29 detik tersebut, diperlihatkan Alucard yang berada di atap rumah melompat kebawah untuk mengikuti bayangan hitam misterius yang terbang di kota, Simak video dibawah ini untuk menyaksikan trailer lengkap animasi Mobile Legends, The Legends of Dawn: The Sacred Stone.

https://youtu.be/dMhuwzQyFoc

Tanggal Rilis Animasi Mobile Legends “The Legends of Dawn: The Sacred Stone”

Animasi pertama MLBB dari Moonton ini akan dirilis pada Musim Gugur 2021, yang tepatnya penghujung akhir tahun yaitu September hingga Desember nanti.

Menurut pengumuman dari Moonton serial animasi Mobile Legends ini akan tayang di TV Indonesia dan beberapa negara tetangga, kalian bisa menikmati dan menonton The Legends of Dawn: The Sacred Stone di channel NET (Indonesia), We TV (Online), TV9 (Malaysia) dan ABS-CBN (Philippiness).

Mobile Legends Dapatkan Adaptasi Anime dan Akan Tayang di TV Indonesia

GAMEFINITY. ID, CIREBON – Mobile Legends: Bang Bang atau biasa disebut ML siapa sih yang gak kenal game Moba Mobile ini, salah satu game Moba populer di dunia terutama di Indonesia, kebanyakan semua kalangan memainkan game ini, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa. Kini, para pemain dihebohkan kalau Mobile Legends: Bang Bang akan di adaptasi ke anime.

Tak hanya sebagai sarana bermain, game Mobile legends juga telah membentuk komunitas esports yang besar terutama di kawasan Asia Tenggara.

Anime Mobile Legends: Bang Bang Akan Tayang di TV Indonesia?

Baru-baru ini game Moba mobile Mobile Legends: Bang Bang ramai diperbincangkan, dikarenakan game ini akan mendapatkan adaptasi anime berjudul Legends of Dawn: The Sacred Stone. Pengumuman tersebut disampaikan lewat akun media sosial resmi mereka, Menariknya, adaptasi anime ini akan ditayangkan di salah satu TV Indonesia, yakni NET. Selain ditayangkan di TV, anime Mobile Legends tersebut juga akan ditayangkan di WeTV Indonesia. Jadwal penayangannya animenya akan tayang pada Musim Gugur 2021.

Tapi sayangnya, hingga saat ini belum ada detail seperti apa jalan cerita dan tokoh utama yang akan ditayangkan. Bagi para penggemar game Mobile Legends: Bang Bang tentunya menjadi agenda yang wajib ditunggu-tunggu.

Bagi kalian yang tertarik dengan gamenya, Mobile Legends: Bang Bang bisa kalian unduh dan memainkanya gratis di Android dan IOS.

Rayakan Annivesary 20 Tahun, Square Enix Umumkan Game Fullmetal Alchemist Mobile

GAMEFINITY. ID, CIREBON – Ada kabar gembira nih buat kalian yang mengikuti dan fans dengan anime atau manga Fullmetal Alchemist, karena baru-baru ini Square Enix mengumumkan tengah mengembangkan game Fullmetal Alchemist untuk Android dan IOS. Square Enix juga telah mengeluarkan teaser trailer untuk Game Fullmetal Alchemist Mobile di channel Youtubenya.

Mengenal Sedikit tentang Fullmetal Alchemist

Fullmetal Alchemist sendiri adalah sebuah anime/manga karya Hiromu Arakawa, menceritakan Elric dan sang adiknya, Alphonse Elric dalam menjadi Alchemist (ahli kimia) yang hebat. Suatu hari ibu dari Elric dan Alphonse jatuh sakit dan meninggal dunia.

Mewarisi kekuatan ayahnya yang merupakan Alchemist yang hebat, Ed dan Al mencoba untuk menghidupkan kembali sang ibu. Namun sayangnya usaha mereka gagal sehingga menimbulkan tubuh Al dan juga kaki kiri Ed diambil sebagai “penebusan” karena tramsmutasi manusia adalah hal tabu dalam alchemist. Roh Alphonse akhirnya dimasukkan oleh Ed ke dalam baju zirah dengan imbalan tangan kanan yang hilang sebagai tebusan.

Dalam trailer tersebut Square Enix hanya menunjukan balon kata-kata dengan bahasa jepang bersama dengan beberapa quetes terkenal dari franchise Fullmetal Achemist. Namun informasi terkait gameplay dan karakter-karakter yang akan hadir di dalam game Fullmetal Alchemist Mobile ini belum ditunjukan seperti apa nantinya.

Game mobile tersebut diumumkan pertama kali pada perayaan Annivesary ke 20 tahunnya Fullmetal Alchemist. Sayangnya, tanggal rilisnya masih belum diberikan, namun Square Enix berjanji akan memberikan informasi selanjutnya pada musim dingin 2021 nanti.

Setelah Star Wars dan Transformers, Mobile Legends Akan Kolaborasi dengan Anime Saint Seiya?

GAMEFINITY ID, CIREBON – Seperti yang kita ketahui, Moonton selaku developer Mobile Legends telah melakukan kerja sama dengan Star Wars dan Transformers. Untuk Star Wars sendiri, Mobile legends telah mengumumkan resmi tanggal pasti kolaborasi tersebut yaitu 10 Juli mendatang. Kolaborasi Star Wars ini akan menghadirkan skin untuk hero Argus dan Cyclops. Sedangkan untuk skin edisi Transformer akan di dapatkan untuk hero X-Borg, Jhonshon, dan Granger.

Kolaborasi Saint Seiya Setelah Kolaborasi Transformers?

Baru-baru ini Moonton mengirimkan mail survey bertuliskan akan berkolaborasi dengan Saint Seiya. Kabar tersebut di informasikan lewat fitur in-game Mobile Legend.

Mail In-Game Mobile Legends

Dalam survey yang dikirimkan Moonton ini, player Mobile Legends diminta mengisi survey karakter Saint Seiya mana saja yang akan dipilih untuk menjadi skin di Mobile Legends. Survey tersebut menampilkan 18 karakter Saint Seiya yang bisa kalian Vote dan nantinya akan terpilih 5 karakter yang akan terpilih dan hadir di game Mobile Legends sebagai skin kolaborasi dengan Saint Seiya.

Tetapi, bagi penggemar Saint Seiya pastinya sudah tau kan karakter mana saja yang akan dipilih. Kemungkinan besar kelima karakter yang jadi skin kolaborasi ini adalah Pegasus Seiya, Cygnus, Hyoga, Dragon Shiryu, Phoenix Ikki, dan Andromeda Shun.

Jika kolaborasi ini benar terjadi, kemungkinan besar kolaborasi dengan Saint Seiya ini akan dirilis di Mobile Legends setelah skin kolaborasi dengan Transformers dirilis. Skin Transformers sendiri akan segara dirilis pada tanggal 24 Agustus 2021 mendatang nanti.

Jadi kalian tertarik dengan Kolaborasi ini? Jadi mana nih skin karakter Saint Seiya pilihan kalian yang bakalan hadir di Mobile Legends?