Tag Archives: Ble Lock Project: World Champion

Review Blue Lock Project: Game Sports Mobile Mode Portrait

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Blue Lock merupakan salah satu animasi serial Jepang yang telah tayang beberapa bulan akhir ini. Blue Lock sendiri merupakan animasi yang juga dapatkan adaptasi game, Blue Lock Project: World Champion dirilis pada 30 Desember 2022 oleh Rudel Inc. Game ini dapat dimainkan di Mobile, Android dan IOS.

Sinopsis Blue Lock Project: World Champion, Game Sports Mobile dengan Mode Portrait

Berlatar pada tahun 2018, dimana tim nasional Jepang finish di urutan ke-16 dalam FIFA. Berakhir dengan siasat Jepang untuk menyewa Ego Jinpachi. Rencana besar untuk membawa Jepang bersama tim bentukan yang tersusun atas hukum alam dari pemain striker egois terhebat, Blue Lock.

Baca Juga : Monster Hunter Freedom Unite, Open World Tanpa Scaling Level

Gameplay (6/10)

Review Blue Lock Project: Word Champion
Gameplay – Review Blue Lock Project: World Champion, Game Sports Mobile dengan Mode Portrait

Blue Lock Project: World Champion merupakan salah satu game sport yang cenderung lebih ke gaya game RPG, menampilkan beberapa karakter dengan statistik yang variatif, dan juga tampilkan karakter lainnya dengan tingkatan rate yang diklasifikasikan berdasarkan Stars.

Blue Lock sendiri sebagai game sports lebih menekankan kepada gaya permainan layaknya sebuah visual novel yang interaktif. Tidak menuntut pemain untuk mengendalikan satu tim layaknya game sepak bola digital pada umumnya.

Pemain akan mengendalikan sebuah tim yang dimana akan mengendalikan salah satu karakter juga. Karakter yang umumnya akan mendapat sorotan dan teks dialog lebih banyak bagia yang membawa bola. Beberapa perhitungan menjadi pertimbangan bahwa bola akan masuk atau tidak.

Beberapa pertimbangan tersebut, seperti statistik atau power pemain, pilihan dari pertanyaan hingga pernyataan yang interaktif layaknya sebuah visual novel, dan keberuntungan. Cukup unik, sedikit lebih lucu tepatnya. Game ini juga mendukung fungsi skip match dan auto gameplay.

Graphic (9/10)

Review Blue Lock Project: Word Champion
Graphic – Review Blue Lock Project: World Champion, Game Sports Mobile dengan Mode Portrait

Graphic sendiri hadir dengan gaya 3D motion atau tepatnya lebih ke semi 3D, 2D yang di 3D kan. Blue Lock Project: World Champion tampil layaknya seperti pada anime-nya untuk urusan grafis.

Tampil sesuai anime-nya baik pada pewarnaan, karakter, hingga latarnya sendiri. Cukup menarik seperti kebanyakan game adaptasi lainnya.

Control (7/10)

Sebagian besar kontrol di Blue Lock Project: World Champion sudah tersisipkan atau terjelaskan pada paragraf diatas atau aspek gameplay. Hanya mengandalkan beberapa kontrol yang tidak ada hubungannya dengan bola, dan hanya sebatas mengandalkan taping untuk memainkan game ini layaknya sebuah visual novel.

Addictive (8/10)

Review Blue Lock Project: Word Champion
Addictive – Review Blue Lock Project: World Champion, Game Sports Mobile dengan Mode Portrait

Menjadi daya tarik tersendiri untuk Blue Lock Project: World Champion. Game ini hadirkan banyak karakter yang dapat di ‘gacha dan upgrade atau kustomisasi. Sedikit diperhatikan lebih jauh, game ini cenderung mirip seperti One Punch Man: The Strongest.

Music (8/10)

Untuk aspek musik, sudah cukup baik. Mengingat game adaptasi sendiri mengusung latar musik, sound effect, hingga voice action sesuai dengan anime-nya. Blue Lock Project: World Champion sendiri tidak jauh berbeda dengan game adaptasi dari anime serupa.

Kesimpulan

Blue Lock Project: World Champion menjadi salah satu game RPG berkedok Sports yang ada di mobile. Berikut kelebihan dan kekurangan Blue Lock Project: World Champion yang dapat penulis sampaikan.

Kelebihan

Memiliki visual dan SFX serta VFX yang menarik, terpadu jadi satu. Selain itu juga, Blue Lock Project: World Champion tampil dengan voice action original seperti pada anime-nya. Game sports yang interaktif dan sedikit lain dari yang lainnya.

Kekurangan

Blue Lock Project: World Champion hadir dengan visual yang baik dan gameplay yang dirasa agak aneh sepertinya. Cukup unik lagi menarik, mengingat bahwa game adaptasi anime ‘skizo ini mendapatkan adaptasi yang tidak jauh berbeda dengan kebanyakan game lainnya.

Untuk Blue Lock Project: World Champion, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 7,6.

Sekian Review Blue Lock Project: World Champion yang dapat penulis sampaikan.

Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.