GAMEFINITY.ID, JAKARTA – Tahun baru tentunya bakal hadir anime yang juga baru. Di tahun 2023 mendatang diperkirakan akan menjadi tahun dimana anime-anime keren kembali on air baik di TV Jepang maupun aplikasi menonton film seperti BiliBili TV, Muse, dan lain sebagainya. Beberapa diantaranya merupakan season yang tertunda akibat pandemi Covid 19 di Jepang beberapa tahun yang lalu.
Berikut akan kami rekomendasikan beberapa judul Anime yang bakal tayang di tahun 2023 nanti, nah anime apa sajakah itu?
Baca juga: Daftar Game Yang Wajib Kalian Tunggu Di Tahun 2023
Attack on Titan Final Season Part 3
Attack on Titan Final Season Part 3 menjadi animasi pertama yang wajib diantisipasi tahun depan. Film animasi yang digarap oleh Studio Mappa ini berhasil mendapatkan kembali part ketiga yang dimana Eren Yeager beralih menjadi karakter antagonis setelah dirinya menemukan jati diri serta kekuatannya sebagai seorang Titan. Ia pun juga berniat untuk menghabisi siapapun yang berusaha menentang dirinya.
Selain itu penduduk kota Paradis dan Marley berusaha menyelamatkan dirinya dari pasukan Titan yang dipimpin oleh Eren di part kedua serta berbagai adegan yang menguras emosi penggemar animasi satu ini. Attack on Titan yang akan dibintangi oleh Marina inoue (mengisi suara White Lily Cookie), Kamiya Hiroshi (Licorice Cookie), Yuki Kaji (Todoroki), dan lain sebagainya .
Direncanakan Attack on Titan Final Season pt 3 ini akan tayang pada awal tahun 2023 setelah selesai menggarap anime Chainsaw Man yang sebentar lagi akan selesai penayangannya.
Spy X Season 2
Animasi yang identik dengan keluarga mata-mata Forger ini kembali mendapatkan Season keduanya setelah suksesinya di Season pertama. Pengumuman serta trailer dari season kedua Spy X ini telah dipost di akun Twitter resmi Spy X Family bahwa akan segera tayang pada 2023 bersamaan dengan original movie mereka.
Sudah pada kangen Anya kan? nantikan keseruan keluarga mereka di tahun 2023 nanti.
Jujutsu no Kaisen Season 2
Melalui event Jump Fiesta 2023 yang disiiarkan di kanal Jump Comic secara langsung pada tanggal 19 yang lalu, salah seorang Seiyuu Jujutsu no Kaisen telah membocorkan jadwal tayang animasi ini pada pertengahan 2023. Junya Enoki, Yuichi Nakamura, serta Nobunaga Shimazaki selaku Seiyuu Jujutsu no Kaisen ini juga telah membocorkan beberapa desain pada karakter JJK di Season tersebut.
Sebelumnya mereka juga mengumumkan akan ada dua Arc yang ditampilkan di Season selanjutnya ini serta lima karakter kunci, Arc tersebut adalah Hidden Story Premature Death yang menceritakan kehidupan Satoru Gojo dan Suguru Geto semasa masih SMA dan Shibuya Incident.
Bofuri Season 2
Setelah vakum selama dua tahun, Bofuri atau I Don’t Want to get Hurt , so I’ll Max Out My Defense dalam Bahasa Inggrisnya akhirnya kembali mendapatkan Season keduanya. Anime yang awalnya menceritakan seorang gadis bernama Maple yang diajak bermain game bergenre RPG oleh seorang temannya bernama Sally. Ia pun berperan sebagai Defense dan terus menaikkan angka pertahanannya hanya karena dirinya sama sekali belum memahami game tersebut, tidak seperti Sally yang lebih berpengalaman dalam bermain RPG.
Bofuri Season kedua ini direncanakan akan tayang mulai pada tanggal 11 Januari 2023 di Jepang melalui event Live Streaming yang diadakan oleh Kadokawa pada tanggal 17 Desember yang lalu.
Demikian anime yang wajib kalian antisipasi di tahun 2023 nanti. Adakah Anime kalian di list?
Update informasi menarik lainnya seputar anime, game, pop culture serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.