Tag Archives: chipset

Mediatek 9300, Teknologi yang Belum Ada di Snapdragon

GAMEFINITY.ID, JAKARTA  – Vendor chipset asal Taiwan, Mediatek kembali mengungkap Chipset keluaran terbarunya Mediatek 9300. Tidak lama pasca Qualcomm mengumumkan chipset terbaru mereka, Snapdragon 8 Gen 3 di event Snapdragon Summit beberapa waktu yang lalu. Snapdragon yang dimaksud disini chipset ya bukan Snapdragon Cookie Run: Kingdom yang barusan dirilis ya.

Konon katanya chipset keluaran Mediatek ini dinilai menawarkan kelebihan yang bahkan Snapdragon 8 Gen 3  belum ada. Nah sudah penasaran kan apa kelebihan yang akan ditawarkan tersebut.

Baca juga:

Inilah Spesifikasi Mediatek Dimensity 9300, Gunakan Teknologi Network Processing

Mediatek 9300 perkiraan spesifikasi
Spesifikasi dari Mediatek 9300 yang kemungkinan akan datang

Jadi Mediatek secara resmi mengumumkan peluncuran untuk Dimensity 9300. Mendengar label Dimensity tentunya sudah mendukung 5G. Dirumorkan juga chipset keluaran Mediatek ini dirilis lebih dahulu dibandingkan Qualcomm. Apabila Snapdragon Summit diselenggarakan pada bulan Oktober mendatang. Ada kemungkinan jika Dimensity 9300 ini keluar pada bulan September atau dibawahnya, jadi tanggal kepastian tinggal menunggu konfirmasi pihak Mediateknya. Namun yang pastinya rilis lebih cepat.



Namun jangan salah, performa Mediatek saat ini tidak seperti awal debutnya yang dianggap lemot seperti yang orang kebanyakan pikirkan. sementara itu spesifikasi dari Mediatek 9300 yang baru terungkap kali ini menggunakan fabrikasi 4nm dengan proses 4NP. Bagi kalian yang belum mengetahuinya, NP disini merupakan Network Processing.

Dikutip dari forum diskusi Huawei, NP atau Network Processing sengaja didesain untuk fleksibilitas pada pemrograman aplikasi yang sedang berjalan. Kelebihan lainnya dari chipset bertenaga NP ini adalah dapat diprogram ulang serta dapat beradaptasi dengan jaringan yang mungkin bisa berubah. Dibandingkan dengan ASIC yang tidak bisa diprogram ulang dan membutuhkan perangkat dengan throughput tinggi namun rendah latensi. 

Umumnya Chipset ASIC ini ditemukan pada router dan Network Switches.

Sepesifikasi lainnya yang berhasil terungkap adalah digunakannya Cortex X4 dengan konfigurasi 4 + 4 yang digadang – gadang mengungguli Snapdragon 8 Gen 3 ini. Meskipun demikian spesifikasi lengkapnya masih dirahasiakan oleh Mediatek itu sendiri. Jangan lupa untuk selalu update perkembangannya dengan mengikuti akun sosial media Mediatek.

Dilarang Amerikan Huawei Luncurkan Chipset HiSilicon

GAMEFINITY.ID, JAKARTA – Sempat tidak terdengar lagi akibat diblokir di Amerika, Huawei dirumorkan kembali membangkitkan era Smartphone flagship mereka, dengan merilis CPU terbaru mereka dengan nama antara Kirin 9100 atau Kirin 9 Gen 1. Tech enthusiast Rodent 950 juga memposting chipset tersebut dengan kode KC10. ia mengklaim bahwa KC10 menjadi nama kode dari Kirin 9010 yang merupakan versi iteratif dari Kirin 9000.

Meskipun begitu belum diketahui detail spesifikasi secara pasti, namun menurut laporan yang beredar seri Kirin ini mampu menyaingi Snapdragon versi baru 8+ dengan nilai lebih dari 1,3 juta di situs antutu.

Chipset Kirin Terbaru Masih dilakukan Proses Ujicoba

Walaupun demikian, proses pembuatan chipset Kirin ini masih melalui tahap ujicoba dan belum dketahui secara pasti kapan betul – betul diproduksi secara massal, adapun diproduksi massal, mungkin masih belum sekarang lantaran perusahaan belum berencana untuk merilis Chipset Kelas premium dan tengah memfokuskan pada chipset HiSilicon Kirin yang direncanakan untuk digunakan pada ponsel kelas menengah Huawei Enjoy 60.

Baca juga: Google I/O Resmi Digelar 10 Mei Dan Cara Nonton

Dirumorkan juga bahwa performa HiSilicon Kirin juga lebih baik jika dibandingkan Kirin 710F. Kirin 710F dirilis bersama dengan series lainnya Kirin 710 pada tahun 2018 lalu dengan ponsel pertamanya Huawei Nova3i. Chipset ini juga ditenagai dengan fabrikasi 12nm serta delapan core yang masing – masing A73 berjumlah 4 dan empat core A53 berukuran kecil.

Hak Dagang Brand Huawei Dilarang Oleh Amerika Serikat

Sebelum Huawei diblokir oleh Amerika, Huawei merilis seri 990 dan pertamakalinya Chipset ini telah terintegrasi dengan 5G. Hadirnya chipset 990 ini juga merubah ekosistem internet pada tahun 2020 dan Kirin 9000 menjadi seri terakhir sebelum benar – benar diblokir oleh Amerika lantaran perang dagang antarkedua negara tersebut.

Huawei Kirin 990 5G

Hingga beberapa tahun terakhir ini, China selaku Negara Asal brand Huawei tersebut masih tetap diberlakukan pembatasan penyaluran komponen dari luar buntut politik perang dagang yang dilakukan oleh negara pesaing Amerika Serikat begitupun akses Google terhadap negara tirai bambu tersebut juga diblokir oleh Amerika Serikat. 

Mau tidak mau Republik Rakyat Tiongkok melakukan swasembada. Alhasil Huawei meluncurkan Sistem operasinya yang berjudul HarmonyOS.

Qualcomm Nuvia Chipset Diumumkan akan Hadir pada 2023

GAMEFINITY.ID, Kota Batu – Qualcomm, sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang chipset, baru-baru ini mengumumkan bahwa ARM Chipset terbaru mereka yang dikembangkan bersama Nuvia akan hadir pada 2023.

Pada acara “earnings call” milik perusahaan Qualcomm, Christian Amon mengumumkan progress yang telah dicapai oleh tim Nuvia dalam pengembangan Arm processor milik mereka. Ia memprediksi bahwa laptop yang ditenagai dengan Qualcomm Nuvia akan hadir di pasar pada akhir 2023.

Qualcomm Nuvia Logo | Linux Adictos
Logo Perusahaan Qualcomm dan Nuvia | Linux Adictos

Saat diwawancarai, Amon mengatakan bahwa ia puas dengan hasil dari Windows 11 yang ditenagai oleh Snapdragon 8CX Generation 3 terbaru milik mereka. Amon menambahkan jawabannya bahwa pengembangan Nuvia masih akan terus berlanjut.

Pada presentasi Qualcomm yang diberikan untuk para investor pada November tahun lalu. Qualcomm berencana untuk melakukan sampling bersama partner mereka di bulan Agustus 2022. ARM Chipset Qualcomm Nuvia sendiri direncanakan rilis pada tahun 2023 yang waktunya spesifiknya saat presentasi tersebut masih belum ditentukan.

Baca Juga: Guide Lapu-Lapu, Rival Sang Black Dragon

Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa jadwal rilis dari Qualcomm Nuvia pada akhir tahun 2023 merupakan pengunduran dari jadwal semestinya. Namun, hal tersebut dibantah oleh CEO Qualcomm. Ia mengatakan bahwa jadwal perilisan Qualcomm Nuvia sudah ditentukan dari awal memang akan rilis pada 2023 dan diperjelas lagi lebih detail pada akhir 2023.

Membahas tentang Nuvia, sebuah perusahaan yang baru saja dibeli Qualcomm. Nuvia merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pengembangan processor.

Diakuisisi oleh Qualcomm, Nuvia sendiri diharapkan mampu menghasilkan processor yang dapat menyaingi processor M-series milik Apple yang menjadi processor terbaik dan paling efisien saat ini.

Nuvia mempunyai founder seorang mantan karyawan Apple yang telah mengembangkan chipset A-series yang hingga saat ini digunakan pada seri Iphone seperti Iphone 13 yang menggunakan Apple Bionic A15.

Baca Juga: Dota 2 Dinilai Kurang Ramah Untuk Para Pemula

Potensi dari chipset ciptaan Nuvia sendiri juga bukanlah omongan belaka. Nuvia Orion, sebuah SoC pertama buatan Nuvia yang terbuat dari Phoenix core milik mereka yang berdasar pada Armv9 architecture. Mereka mendemonstrasikan dan membandingkan kekuatan Phoenix Core mereka dengan Sunny Cove dan Skylake milik Intel, Zen2 milik AMD, serta A77 Core milik Arm yang dites pada Geekbench 5.

Hasilnya, Phoenix Core milik Nuvia dapat setidaknya 50% performa optimum dari Zen2 milik AMD dan Sunny Cove milik Intel. Namun, Nuvia tidak pernah mengumumkan Phoenix Core dan Orion milik mereka sehingga tidak ada yang tahu tentang kesiapannya.