Tag Archives: Collab

MLA x DanMachi, Kolaborasi yang Menarik dari Moonton

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Mobile Legends: Adventure atau MLA kembali mengadakan kolaborasi dengan serial animasi Jepang. sebelumnya juga, MLA telah mengadakan banyak kolaborasi dengan beberapa franchise, namun kini Danmachi berkolaborasi dengan Mobile Legends: Adventure.

Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka ataupun yang bahasa Inggris-nya Is It Wrong to Try to Pick Up Girls in a Dungeon?, yang lebih tepatnya disingkat DanMachi, cukup panjang juga judulnya. DanMachi merupakan salah satu serial animasi Jepang yang cukup populer.

Hal Menarik yang Hadir Dalam Kolaborasi MLA dengan DanMachi

Pada kesempatan ini, Mobile Legends: Adventure berkolaborasi dengan DanMachi yang dimana mengambil referensi dari DanMachi season 4-nya, yang dimana serialisasi dari DanMachi S4 ini baru saja selesai dengan court pertama dan akan kembali lanjut ditahun 2023 mendatang.

Kolaborasi dari Mobile Legends: Adventure dengan Danmachi season 4 menghadirkan beberapa tambahan karakter dan event yang cukup menarik. Hadirkan 3 karakter ikonik dalam game ini seperti Bell Cranel, Ais Wallenstein, dan Dewi Hestia. Kali ini penulis akan memberikan sedikit ulasan dan penjelasan singkat tentang first character kolaborasi yaitu Bell Cranel.

Baca Juga : Serba-Serbi Kolaborasi Destiny Child dengan Guilty Gear Strive yang Menarik untuk Dibahas

Bell Cranel, Main Character DanMachi di MLA

Bell Cranel yang merupakan Main Character dari DanMachi ini dapat diperoleh dengan cara melakukan login di Mobile Legends: Adventure diantara tanggal 7 Oktober 2022 hingga 26 Oktober 2022 secara gratis.

MLA x DanMachi
Bell Cranel – Hal Menarik yang Hadir Dalam Kolaborasi MLA dengan DanMachi

Secara garis besar, Bell Cranel masuk dalam jajaran karakter SSR B5 tipe Hybrid, yaitu Elemental dan Hybrid. Hal ini didasarkan dengan kemampuan milik Bell sendiri, dimana dirinya punya daya serang elemen api yang kuat serta kemampuan close combat yang kuat juga.

Memiliki beberapa skill atau ability, setidaknya ada 2 skill tipe serangan dan 2 skill tipe support. Skill atau ability tersebut mengambil rujukan dari anime-nya sendiri yang hadir pada season 4 baru-baru ini. Beberapa skill atau ability Bell Cranel seperti Argo Vesta, Flameblade, Familia of The Goddess of The Hearth, dan Realis Phrase.

Argo Vesta

MLA x DanMachi
Argo Vesta – Hal Menarik yang Hadir Dalam Kolaborasi MLA dengan DanMachi

Argo Vesta merupakan Ultimate milik Bell yang tentunya merujuk pada skill milik Bell sendiri. Argo Vesta muncul ketika Bell berhadapan langsung dengan Juggernaut. Skill ini memungkinkan Bell untuk memberikan damage sampai dengan 450% dari damage serangan terhadap musuh didepannya, memberikan tambahan damage bergantung dari sisa Health Point, serta memiliki dampak kerusakan areal.

Flameblade

MLA x DanMachi
Flameblade – Hal Menarik yang Hadir Dalam Kolaborasi MLA dengan DanMachi

Flameblade adalah skill selanjutnya milik Bell. Skill ini memungkinkan Bell untuk menyerang menggunakan kedua buah belatinya, Hestia’s Knife yang telah terkombinasi dengan balutan api dari Bell sendiri. Flameblade memberikan damage sampai 75% dari daya serang Bell terhadap musuh, membakar area sekitar untuk beberapa detik, serta merta efek Burn yang memberikan dampak kerusakan yang cukup tinggi terhadap musuh.

Familia The Goddess of The Hearth

MLA x DanMachi
Familia The Goddess of The Hearth – Hal Menarik yang Hadir Dalam Kolaborasi MLA dengan DanMachi

Skill kali ini adalah Familia The Goddess of The Hearth yang masuk dalam skill tipe debuff. Skill yang memungkinkan Bell untuk meregenerasi 30% HP ketika HP-nya berada dibawah 60% selama 2 detik. Selain itu juga, kemampuan ini memberikan efek burn yang berkepanjangan terhadap musuh dengan basic attack.

Realis Phrase

MLA x DanMachi
Realis Phrase – Hal Menarik yang Hadir Dalam Kolaborasi MLA dengan DanMachi

Realis Phrase merupakan kemampuan tipe pasif milik Bell sama seperti pasif sebelumnya, Realis Phrase pertama kali hadir ketika Dewi Hestia melihat statisik rutin milik Bell. Pada dasarnya Realis Phrase memungkinkn Bell untuk menjadi semakin kuat dengan cepat. Pada kali ini, Realis Phraase hadir dengan kemampuan regenerasi HP, tambahan damage yang tentunya meningkat sepanjang pertarungan.

Untuk kedua karakter lainnya, yaitu Dewi Hestia dan Ais Wallenstein didapatkan pada waktu event tertentu. Untuk Ais Wallenstein sendiri akan hadir pada 14 Oktober 2022 hingga 26 Oktober 2022.

Bagaimana cara mendapatkannya masih kurang pasti, bisa saja gratis atau melakukan spin, berlaku sama dengan Dewi Hestia, namun untuk Dewi Hestia sendiri belum ada info pasti.

Update informasi menarik lainnya seputar game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Setelah Star Wars dan Transformers, Mobile Legends Akan Kolaborasi dengan Anime Saint Seiya?

GAMEFINITY ID, CIREBON – Seperti yang kita ketahui, Moonton selaku developer Mobile Legends telah melakukan kerja sama dengan Star Wars dan Transformers. Untuk Star Wars sendiri, Mobile legends telah mengumumkan resmi tanggal pasti kolaborasi tersebut yaitu 10 Juli mendatang. Kolaborasi Star Wars ini akan menghadirkan skin untuk hero Argus dan Cyclops. Sedangkan untuk skin edisi Transformer akan di dapatkan untuk hero X-Borg, Jhonshon, dan Granger.

Kolaborasi Saint Seiya Setelah Kolaborasi Transformers?

Baru-baru ini Moonton mengirimkan mail survey bertuliskan akan berkolaborasi dengan Saint Seiya. Kabar tersebut di informasikan lewat fitur in-game Mobile Legend.

Mail In-Game Mobile Legends

Dalam survey yang dikirimkan Moonton ini, player Mobile Legends diminta mengisi survey karakter Saint Seiya mana saja yang akan dipilih untuk menjadi skin di Mobile Legends. Survey tersebut menampilkan 18 karakter Saint Seiya yang bisa kalian Vote dan nantinya akan terpilih 5 karakter yang akan terpilih dan hadir di game Mobile Legends sebagai skin kolaborasi dengan Saint Seiya.

Tetapi, bagi penggemar Saint Seiya pastinya sudah tau kan karakter mana saja yang akan dipilih. Kemungkinan besar kelima karakter yang jadi skin kolaborasi ini adalah Pegasus Seiya, Cygnus, Hyoga, Dragon Shiryu, Phoenix Ikki, dan Andromeda Shun.

Jika kolaborasi ini benar terjadi, kemungkinan besar kolaborasi dengan Saint Seiya ini akan dirilis di Mobile Legends setelah skin kolaborasi dengan Transformers dirilis. Skin Transformers sendiri akan segara dirilis pada tanggal 24 Agustus 2021 mendatang nanti.

Jadi kalian tertarik dengan Kolaborasi ini? Jadi mana nih skin karakter Saint Seiya pilihan kalian yang bakalan hadir di Mobile Legends?