Tag Archives: cookie run: kingdom

Guide Blueberry Pie Cookie Run Kingdom, Mudah untuk Menang

GAMEFINITY.ID, JAKARTABlueberry Pie Cookie merupakan cookie yang baru saja dirilis pada tanggal 14 Februari 2023 bersamaan dengan dibukanya chapter ke-16 yang berlatar di City of Wizard, yang juga rumah dari Moonlight Cookie. Seperti pada latar ceritanya, Blueberry Pie bertipe magic yang ditempatkan di posisi belakang/rear.

Blueberry Pie Cookie Sempat Masuk Ovenbreak

Blueberry Pie Cookie comparison
Perbandingan Blueberry Pie Cookie versi Ovenbreak dengan Kingdom

Blueberry Pie Cookie sejatinya bukan Cookie yang benar-benar baru. Karakter ini muncul pertama kali di versi terdahulunya Ovenbreak di event serupa dengan Kingdom saat ini, City of Wizards. Blueberry Pie juga memiliki skill greed Tome yang dimana bisa distak hingga dua kali sampai mengeluarkan sinar laser untuk menghancurkan objek disekitarnya.

Selain itu skill Blueberry Pie pada seri Kingdom juga tidak jauh berbeda dengan versi tetangganya.

Penjelasan Skill Blueberry Pie Cookie

BBP Skill Icon

Blueberry Pie memiliki skill bernama Cursed Tome, yang dapat distack lalu memberikan efek debuff. Stak tersebut juga dapat memulihkan HP dari Blueberry Pie itu sendiri yang kemudian meningkatkan DMG Res, begitupun di Ovenbreak, setelah energi habis ia akan me-revive kembali HP nya satu kali. Setelah stak cukup terkumpul kemudian mengeluarkan sinar cahaya dan meningkatkan ATK serta damage. (Damage berdasarkan max HP dibatasi hingga 300.000 ). Selama Blueberry Pie mengaktifkan skillnya, dirinya akan kebal dari serangan musuh.

Rekomendasi Topping Blueberry Pie Cookie

Topping terbaik Blueberry Pie adalah Full Searing Raspberry yang memberikan tambahan ATK mengingat skill yang digunakan dapat meningkatkan ATK saat diaktifkan. Terdapat alternatif lainnya yaitu Moonkissed Cookie. Bagi kalian yang belum tahu jenis topping ini, Moonkissed topping dirilis secara eksklusif ketika anniversary kedua baru berlangsung dan hanya bisa dipakai oleh karakter tertentu seperti Moonlight, Blueberry Pie, serta Milky Way.

Kalian bisa mendapatkan topping ini melalui penukaran frenzy hound seharga 100 cake pieces, event Crunchy Dreams, ataupun Top up bila berbayar.

Baca juga: Alasan Wildberry Naik Daun Di Meta Ini

Tim Stun= Combo Maut

Kunci memainkan Blueberry Pie adalah stak Greed Tome

Adapun kombo yang direkomendasikan terutama untuk arena pve adalah Moonlight Cookie dan Cookie yang mengandalkan stun seperti Wildberry, Holyberry, dan lain sebagainya. Kunci bermain Blueberry Pie ini terletak pada stak Greed Tome yang didapatkannya. Semakin banyak stak greed, semakin terbuka segel. Dibukanya segel ini akan memicu pancaran sinar yang dapat menghabisi musuh dengan cepat. Sangat disarankan untuk dimainkan di mode pvp dibandingkan pve untuk mempercepat dikumpulkannya stak greed tersebut.

                                                                                                         

Cookie Run Akan Ada Animasi, Benarkah atau PHP Kembali?

GAMEFINITY.ID, JAKARTA – Cookie Run pada awalnya hanya bisa dimainkan di sosial media Line pada tahun 2014 yang lalu. Dua tahun setelah Line Cookie Run dirilis, Devsister selaku pengembang dan pemilik dari franchise Cookie Run mulai merilis Ovenbreak yang di mana kalian hanya perlu mendaftarkan email saja.

Eksistensi versi Line lantas memudar begitu saja tak lama setelah Cookie Run: Ovenbreak diluncurkan pada 2016 dilanjutkan dengan tutup server 2018 lalu. Dan pada 2021 ini, Devsister berusaha untuk melebarkannya ke Cookie Run: Kingdom dengan collab terakhirnya BTS. Beredar rumor bahwa Cookie Run tengah menggarap serial animasi atau kartun. Apakah benar adanya?

Cookie Run Berencana Mengadaptasi Gamenya Ke Animasi, Dengan Total 24 Episode

Cookie Run Animation

Kabar mengenai animasi Cookie Run pertama kali diunggah oleh akun fandom NewpuddingDX dan Cookie Run: Time yang tengah mengunggah cuplikan dari Animasi Cookie Run tersebut. Dilansir dari Welcon Cocca rupanya Devsister akan menggarap animasi tersebut dengan total 2 Season dan 24 Episode sejak tahun 2022 yang lalu.

Baca juga: Diluar Nalar, Teknologi AI Bakal Ancam Cosplayer Di Masa Mendatang

Cookie Run Animated Series per episodenya direncanakan untuk ditayangkan selama 22 menit di Cartoon Network dan HBO Max untuk region Amerika Serikat dan TV Tokyo di Jepang. Pada website tersebut dijelaskan sinopsis

“Keep Crispy, Be Brave! Let’s Immerse Into the Sweet-overdose Lives of Lovable Cookies!
Somewhere in this world, there is a tiny kingdom established by ‘Cookies’. Although it might seem very small and insignificant to you, if you look closely into their lives, you can find them living their lives to the fullest with laughter and tears … and some troubles of course!

Ginger Brave who longs for freedom and adventure, ‘Wizard Cookie’ who is cynical but is filled with passion for knowledge, And ‘Strawberry Cookie’ who is timid but warm-hearted! Let’s unveil the real lives of our lovable Cookie friends and their secret place!”

Belum Diketahui Kapan Episode Pertamanya Dirilis

Sayangnya tidak dijelaskan kapan episode tersebut akan ditayangkan walaupun durasi serta lokasi penayangan telah diumumkan.akibatnya banyak fans yang berspekulasi bahwa adaptasi tersebut hanyalah rencana sang pengembang semata. Semoga Devsister betul–betul merilisnya ya.

Snow Queen Yang Jadi Inspirasi Frozen Dan Cotton Cookie

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Diadaptasinya cerita rakyat seperti Snow Queen, Putri Duyung, dan skisah lainnya pada industri hiburan modern menjadi salah satu langkah dalam pelestarian keberadaan kisah yang telah diceritakan sejak turun temurun ini baik lokal maupun mancanegara terlebih mayoritas generasi muda saat ini cenderung menyukai selebriti maupun karakter fiksi. Sebagian menganggapnya sebagai hal yang telah ketinggalan zaman.

Terlepas dari itu kepopuleran sang artis terkadang hanya bersifat sementara dan dapat terlupakan begitu saja di masa mendatang. Hal ini berbeda dengan cerita rakyat yang keeksisannya begitu abadi dikarenakan isinya yang sarat akan pesan moral dan akan diingat selalu sepanjang masa.

The Snow Queen, Mahakarya Dari Hans Christian Andersen Yang Menjadi Inspirasi Film Frozen Dan Cotton Cookie

HC Andersen
Hans Christian Andersen

The Snow Queen merupakan cerita rakyat dan dongeng pengantar tidur anak yang dikarang oleh penulis sekaligus penyair masyhur berkebangsaan Denmark Hans Christian Andersen pada tahun 1844. Sosok Hans Christian Andersen memang tidak bisa dipisahkan dari cerita anak- anak. Alasan utamanya dikarenakan cerita yang dibawakan olehnya begitu mendalam dan sarat akan pesan moral yang selalu dikenang sepanjang hayatnya serta inspiratif.

Baca juga: Daftar Anime Yang Layak Di Remake

Karya – karya beliau selepas kepergiannya telah diterjemahkan menjadi 147 bahasa yang berbeda di seluruh dunia. Karya beliau yang terkenal diantaranya The Snow Queen, Thumbelina, Putri Duyung, dan masih banyak lagi. Sebagian yang disebutkan juga telah diadaptasi menjadi film.

Menariknya diantara cerita yang dibuat oleh HC Andersen, The Snow Queen menjadi cerita terpanjang dan memiliki adaptasi terbanyak.

Alur Cerita Ratu Salju Yang Banyak Diadaptasi ke Media Modern

The Snow Queen menceritakan seorang gadis bernama Gerda yang berusaha mencari sahabatnya Kai yang hilang dibawa oleh Ratu Salju akibat pengaruh sihir dari serpihan cermin bangsa troll yang jahat. Nenek Kai mengatakan kepada dua anak tersebut bahwa Ratu salju akan datang ketika salju berkumpul semakin banyak.

Snow Queen diff version
The Snow Queen merupakan salah satu karya HC Andersen yang banyak mendapatkan adaptasi cerita

Di suatu malam yang bersalju, Kai melihat sesosok Ratu Salju yang kemudian datang untuk menemuinya. Kai seketika takut dan mundur dari dalam rumahnya. Hingga pada musim panas, serpihan kaca yang berasal dari Troll masuk ke diri Kai. Dirinya berubah 180 derajat menjadi begitu kejam terhadap kawannya, Gerda dan sang Nenek serta patuh terhadap Sang Ratu.

Kai Snow Queen
Perbandingan Kai dibawa Ratu Salju yang asli vs Cookie Run

Kemudian pada musim dingin, Kai meninggalkan Gerda dan keluarganya untuk ikut bersama Ratu Salju menggunakan kereta saljunya. Untuk melupakan keberadaan Gerda, Ratu salju kemudian mencium Kai sebanyak dua kali, pertama untuk membuatnya mati rasa kemudian ciuman keduanya untuk melupakan sahabatnya. Banyak yang beranggapan bahwa Kai telah meninggal semenjak dibawanya Kai oleh Ratu Salju.

Gerda yang betul-betul paham dengan keadaan Kai menolaknya, ia pun menanyakan keberadaannya, sayang nihil, tak satupun mengetahui Kai. Gerda selanjutnya datang mengunjungi rumah sesosok penyihir. Dan sang penyihir ingin Gerda tinggal bersamanya dengan tujuan melupakan sesosok sahabatnya dan bunga pada taman sang penyihir seketika tenggelam agar tujuan sang gadis tersebut betul-betul dilupakan.

Gerda saat menemukan beberapa bunga mawarnya pun menangis dan bunga bunga yang tenggelam tersebut terangkat. Iapun juga tidak menemukan sang sahabat dan merasa bunga-bunga tersebut tak dapat membantunya lalu pergi dari taman tersebut.

Hingga pada suatu hari, seekor burung gagak memberitahu posisi Kai saat ini kalau ia ada di sebuah Istana sang Putri. Alih-alih Kai, justru sang pangeran yang wajahnya identik dengan Kai bersama sang Putri. Ia lalu menceritakan yang sebenarnya kepada mereka berdua dan merekapun memberikan pakaian hangat kepada Gerda. Sampai pada suatu hari, Gerda ditangkap oleh sekawanan perampok dan dibawa ke kastil mereka. Setibanya di Istana sang Perampok, ia berteman dengan sang Gadis di Istana tersebut.

Sang Putri memiliki seekor burung merpati, dan rupanya sang burung merpati tersebut secara langsung menyaksikan Kai dibawa oleh sang Ratu tersebut. Apa yang dikatakan oleh sang merpati tersebut membuatnya bernapas lega. Sang burung mengatakan bahwa Kai dibawa ke Istana Sang Ratu salju yang berada di Lapland. Begitupun dengan sang Rusa, ia tahu persis lokasi istana tersebut karena tempat tinggalnya tidak jauh dari Istana Ratu Salju.

Sebelum Gerda tiba di Istana Sang Ratu, Gerdapun bertemu dengan wanita berkebangsaan Lapp dan Finlandia. Wanita itu kemudian memberi tahu sifat Gerda yang berhati baik dan tulus. Menurutnya sifat ialah yang dapat mengusir pengaruh jahat sang Ratu Salju. Setibanya Gerda dan sang Rusa di Istana, ia dihadang oleh penjaga kastil. Ia lalu memohon kepada Yang Kuasa untuk membantu dirinya.

Berkat bantuan dari Tuhan, sang penjaga akhirnya mengizinkan Gerda masuk dan terkejut jika Kai diam mematung di danau beku milik Ratu Salju itu. Gerda kemudian memohon Ratu Salju untuk membebaskan Kai. Ratu Salju menyetujui permintaan Sang gadis dengan memberikan tugas berupa sebuah puzzle yang dimana Kai harus merangkainya dan apabila membentuk suatu kata. Kai harus mengejanya agar kutukan tersebut terlepas.

Gerda
Cotton Cookie pada franchise Cookie Run diambil dari Gerda The Snow Queen

Si Gadis berlari menemui Kai dan menciumnya. Ia pun mengeluarkan air mata yang mampu menghapus kutukan yang mengakar di tubuh sahabatnya. Akhirnya Kai terlepas dari kutukan tersebut dan dirinya kembali seperti yang dahulu. Merekapun menari dan membentuk sebuah kata yang dieja oleh Kai. Sepuas mereka menari serpihan tersebut membentuk sebuah kata keabadian dan Kai mengejanya. Dibantu oleh Rusa, dan dua wanita yang ditemuinya dahulu mereka lantas meninggalkan Istana sang Ratu.

Mereka juga bertemu dengan wanita perampok yang membantu melepaskan dirinya dahulu dan seketika kembali ke Rumah mereka dalam keadaan dirinya yang lebih dewasa.

Update Meta Arena Cookie Run Winter

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Cookie Run: Kingdom baru saja memperbarui patch mereka dengan judul Stories by the Fireplace. Patch tersebut juga turut meramaikan hari raya Natal dan Tahun Baru 2023 yang tinggal dihitung jari. Devsister selaku pengembang juga menghadirkan tiga Cookie barunya dan kelanjutan cerita dari Cotton Cookie tahun lalu.

Cookie tersebut diantaranya Sherbet dengan kelas super epic dan role archer atau Marksman, epic cookie Carol dengan role Healer, dan terakhir Pinecone Cookie. Namun informasi mengenai Pinecone cookie masih belum diketahui apakah karakter tersebut dapat dimainkan atau hanya NPC, besar kemungkinan .

Dengan diperbarui patch tersebut tentunya juga merubah meta dari ajang kompetitif Arena, siapa sajakah karakter yang sedang meta kali ini? Berikut nama Cookie beserta topping rekomendasi.

Baca juga: Steam Adakan Giveaway Steam Secara Cuma – Cuma

Schwarzwalder Cookie

Schwarzwalder Cookie
Schwarzwalder Cookie

Cookie pertama yang meta dan digunakan oleh top player pertama datang dari role charge. Ia merupakan anggota dari The Darkness. Cookie dengan wujud serigala tersebut memiliki skill bersifat AoE (Arena of Effect) yang dimana ketika Schwarzwalder memukulkan palunya, musuh akan ter stun selama 2,5 detik dan menerima damage sebesar 450% serta shock debuff yang dapat mengurangi ATK sebanyak 5,5 persen.

Efek tersebut juga men-trigger tambahan damage sebesar 200 % selama 4,5 detik dan dapat stack sampai tiga kali. Dikarenakan Schwarzwalder atau Charles ditempatkan di posisi depan, maka topping yang disarankan adalah damage resist.

Schwarzwalder Topping
Disarankan Schwarzwalder menggunakan topping DMG resistant

Terdapat fakta menarik mengenai karakter yang satu ini, ia menjadi Cookie dengan nama yang berbeda-beda. Pada versi Korea ia dinamai Charles atau seperti biasa Schwarzwalder, di versi Jepangnya ia dinamai dengan Furansoa atau Francois, Bahasa Spanyol dinamai dengan Don Carlos dan sempat viral menjadi meme di komunitas Cookie Run luar negeri, terakhir dalam Bahasa portugis ia bernama Martelao.

Black Pearl Cookie

Black Pearl Cookie

Black Pearl
Black Pearl Cookie ( pic by Kinounoyume)

Selanjutnya ada Black Pearl yang datang dari role Ambush. Black Pearl merupakan karakter berwujud putri duyung dengan warna dominan hitam serta berukuran raksasa. Karakter yang disuarakan oleh Tanezaki Atsumi yang juga memerankan Anya Forger ini tinggal di laut dalam dan ditakuti oleh nelayan yang melintasi daerah kekuasaannya.

Topping Black Pearl
Disarankan Black Pearl menggunakan topping Full ATK

Ia menjadi salah satu Cookie yang ditakuti oleh lawan dikarenakan damage yang diberikannya bersifat area (AoE) yang dimana ia membentuk pusaran air selama dua detik lalu menghabisi musuh secara perlahan. Tidak hanya itu, selama Black Pearl mengeluarkan skill-nya, ia juga tahan terhadap gangguan musuh hingga 400%. Black Pearl juga memiliki efek khusus Terror of Abyss yang dimana dapat mengurangi ATK SPD, MOV SPD, serta ATK selama 15 detik. Topping terbaik adalah Full ATK.

Espresso Cookie

Espresso potret
Espresso Cookie

Espresso Cookie saat itu Dirilis ketika game ini diresmikan. Cookie lama ini akhirnya kembali masuk ke jajaran meta setelah mendapatkan magic candy pada update Cookie Odyssey yang lalu. Cookie dengan role Mage tersebut ketika mengeluarkan skill-nya, musuh akan ditarik kemudian tehempas. Semenjak ia mendapatkan magic candy damage yang diberikannya cukup mengerikan. Ia menyumbang damage sebesar 180,4% sebanyak 7 kali hit dan dilanjutkan dengan tambahan damage sebanyak 225,1% (damage sebelum magic candy). Topping yang direkomendasikan adalah full ATK.

Topping Espresso
Disarankan menggunakan topping full ATK

Captain Caviar Cookie

Kapten Caviar
Captain Caviar Cookie

Captain Caviar merupakan anggota dari aliansi Sembilan Crème Republic. Caviar juga bertanggungjawab pada angkatan laut di Crème Republic. Karakter yang dirilis bersamaan dengan Black Pearl ini memiliki role Bomber. Karena damage yang diberikan sangat besar dan seperti karakter sebelumnya, damage tersebut bersifat area sehingga dapat mengenai seluruh lawannya. Pada level maksimal, Caviar menyumbang damage sebesar 608,3 % dari total dan damage torpedo sebesar 195,7% dari total damage. Topping yang disarankan adalah full ATK.

Topping Captain Caviar
Disarankan menggunakan topping Full ATK atau dikombinasikan dengan DMG Res/ Cooldown

Financier Cookie

Financier by Kinounoyume
Financier Cookie ( pic by Kinounoyume)

Financier Cookie merupakan pengawal pribadi yang bertugas melindungi Clotted Cream dari bahaya. Walaupun dirilis cukup lama yakni sekitar bulan Juli yang lalu, ia rupanya masih dipakai oleh sebagian besar top player. Hal ini dikarenakan skill-nya yang dapat memulihkan serta meningkatkan statistik tim dengan stat ATK tertingginya.

Topping Financier
Topping terbaik Untuk Financier Cookie adalah DMG resistant

Khusus Clotted Cream, ATK yang diberikan adalah 120% sementara karakter lainnya hanya mendapatkan tambahan sebesar 80% dari total stat. topping yang disarankan adalah full damage resistant.

BTS Cookie Run

BTS
BTS Cookie merupakan hasil kolaborasi antara Cookie Run: Kingdom dengan BTS. Topping terbaik adalah full Cooldown

Pada patch sebelumnya, Cookie Run: Kingdom melakukan kolaborasi dengan boyband ternama asal Korea Selatan, BTS. Grup yang terkenal dengan fandom Army atau BTS21nya ini memiliki role healing. Selain itu kalian juga tidak perlu mengumpulkan healing powder. Ketika kalian menaikkan mereka, level akan naik secara otomatis.

Baru-baru ini, Cookie Run: Kingdom telah merilis skin barunya yang bertema Yet to Come dan Mikrokosmos yang bisa didapatkan melalui gacha eksklusif. Dikarenakan cookie BTS merupakan hasil kolaborasi dengan Cookie Run: Kingdom, kalian hanya bisa mendapatkannya selama event tersebut berlangsung. Disarankan untuk menggunakan topping cooldown.

Demikian daftar Cookie yang sedang meta pada patch terbaru ini, sebenarnya masih banyak lagi Cookie meta lainnya yang mampu bersaing.

Alasan White Ghost Harus Kamu Punya

GAMEFINITY.ID, JakartaWhite Ghost Cookie merupakan Karakter dari game Cookie Run Ovenbreak yang baru-baru ini dirilis sejak kemarin pada update Patch Spooky School Experience. White Ghost Cookie menjadi sosok penunggu dari sekolah tempatnya belajar ketika masih hidup dan sahabat gaib dari Youtuber Black Garlic Cookie. Sebagai jin penunggu ia dapat mengubah wujud dirinya menjadi sesosok hantu yang dapat mengganggu pengunjung yang datang kapanpun. Lantas mengapa kamu harus memiliki gadis cantik yang satu ini?

Skill White Ghost Yang Cukup Mudah Digunakan

Skill White Ghost Cookie
Skill utama White Ghost Cookie

Alasan pertama kamu harus punya White Ghost Cookie adalah skill utamanya yang tidak memerlukan trik khusus agar mendapatkan skor lebih besar. Kamu diharuskan untuk menakuti orang lain dalam bentuk parameter. Semakin akurat maka  poin yang akan kamu dapatkan juga makin besar. White Ghost Cookie juga dilengkapi dengan petnya, Fractured Mirror yang mampu memproduksi bear jellies dan HP dengan rentang waktu 22 detik.

Baca juga: Akun PSN Jadi Syarat Untuk Akses Game Port PC Playstation

Penampilannya Yang Mirip Dengan Karakter Anime

White Ghost Cookie
Penampilan White Ghost Cookie yang mirip dengan karakter anime

Semenjak trailer-nya dirilis, banyak fans yang mulai mencuri perhatian dari White Ghost ini. Secara keseluruhan penampilan dari Cookie ini terutama pada rambutnya mengingatkan kita akan beberapa anime yang bertemakan anak sekolahan. Selain itu, pembawaannya yang ramah bersahabat juga menjadi daya tarik mengapa White Ghost Cookie saat ini begitu digandrungi oleh para pemain Cookie Run. Alasan terakhir auranya yang begitu anggun dan elegan. Tak heran kalau White Ghost ini memancarkan kecantikan baik luar maupun dalamnya.

Teori Penyebab Kematian Dari White Ghost Cookie

White Ghost Cookie Death
White Ghost Cookie ditemukan dalam kondisi wajah bersimbah darah

Walau dalam game  tidak dijelaskan secara pasti penyebab kematian dari White Ghost Cookie ini, ada beberapa teori yang beredar di kalangan para Fandom Cookie Run penyebab meninggalnya karakter yang satu ini, diantaranya yang paling memungkinkan adalah  tuntutan hidupnya yang begitu tinggi baik dari lingkungan rumah maupun sekolahnya. Layaknya orang Asia Timur pada umumnya termasuk Korea Selatan, walau etos kerja mereka patut diacungi jempol namun angka stress di sana juga sangat tinggi tidak heran banyak diantaranya yang melakukan bunuh diri karena tidak sanggup lagi menahan stress yang dialaminya.

Seperti pada White Ghost Cookie ini, ia kemungkinan dibesarkan di lingkungan keluarga yang perfeksionis, suatu hari saat pembagian hasil ulangan apesnya ia mendapatkan nilai E untuk pertama kalinya. Merasa tidak terima dan takut mendapat cacian dari orang tuanya di rumah,  sambil menunggu sekolah mulai sepi ia langsung pergi menuju lantai teratas lalu memutuskan diri untuk mengakhiri hidupnya dengan melompat dari lantai tersebut. Teori lainnya ketika angkatannya sedang melakukan foto bersama untuk buku tahunan sekolahnya di lantai atas dan secara tidak sengaja salah satu teman mendorongnya sehingga terjatuh dari tempat tersebut.

Informasi terkait dengan game-game update terbaru dan review-review selalu nantikan di Gamefinity. Dukung terus games kesayangan dengan top up  dan beli voucher games kesayangan kalian dengan proses mudah dan harga murah di Gamefinity.id

Cookie Run Bakal Kolaborasi Dengan Disney

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Bakal ada yang istimewa kali ini, karena Cookie Run : Kingdom akan berkolaborasi dengan salah satu perusahaan film kenamaan, Disney. Sekaligus menjadi kabar yang menggembirakan bagi penggemar keduanya diatas.

Breaking News: Telah ditemukan Cookie Cutter dengan bentuk yang tak biasa” #Segera hadir dan “Siapakah Cookies imut tersebut? Dan akan seperti apa jika keimutan dari Disney jika hadir ke Cookie Kingdom?” demikian yang ditulis dari laman Twitter resmi Cookie Run : Kingdom dimana Gingerbrave dan kawannya sedang berkumpul dengan Mickey Mouse, Donal Bebek , dan Goofy.

Event Collab antara Cookie Run : Kingdom dan Disney

Event Kolaborasi Cookie Run : Kingdom dan Disney
Post yang menandakan event collab antara Cookie Run : Kingdom dengan Disney yang semakin dekat

Baca juga: Naraka Bladepoint Tambah Mode Crossover Fall Guys

Kedua teaser tersebut juga menandakan bahwa Miki Tikus dan teman–teman nya akan segera hadir dan kabarnya mereka ini akan menjadi karakter yang dapat dimainkan. Itu artinya kamu bakal mendapatkan versi Cookie-nya, dan bila kamu sedang beruntung, bisa memboyong semuanya sekaligus.

Menjadi Event Collab Kedua Yang Diadakan Oleh Cookie Run : Kingdom

Event kolaborasi Disney dan Cookie Run ini bakal menjadi yang kedua kalinya setelah sebelumnya, game berbasis RPG ini pernah bekerjasama dengan perusahaan game SEGA yang membesut Sonic dan kawannya. Kala itu Cookie Run: Kingdom menghadirkan Sonic dan Tails serta event terbatas dimana kamu akan mengumpulkan koin berbentuk cincin seperti yang biasa ditemui pada franchise Sonic umumnya, mengalahkan Eggman, dan sebagainya.

Sampai saat ini pihak Devsister baik laman  twitter, facebook, dan sebagainya dari Cookie Run: Kingdom  maupun Devsister itu sendiri belum memberikan detail secara pasti kapan event kolaborasi tersebut bakal dilaksanakan, diperkirakan tema yang akan dibawakannya adalah seri Fantasia yang waktu itu hadir di seluruh dunia pada tahun 1940 silam, dikarenakan di salah satu postingan terbarunya sang Gingerbrave sedang mengenakan pakaian khas penyihir seperti yang dipakai oleh Miki Tikus di Film tersebut.

Seperti event Sonic kala itu, kamu hanya bisa mendapatkan Miki Tikus beserta kawan–kawannya selama event tersebut berlangsung melalui serangkaian Mini games, dan setelah event tersebut selesai, kamu bakal tidak bisa lagi mendapatkannya. Selain itu dekorasi bertemakan disney untuk menghiasi wilayah kamu juga bakal hadir secara terbatas, dan tentunya sesuatu yang mengejutkan kamu juga akan tiba dalam waktu dekat.

Sudah antusias dengan event istimewa ini? Selalu pantau perkembangannya dengan memfollow akun Resmi Cookie Run: Kingdom. Dan ikuti terus berita ter-update game lainnya hanya di Gamefinity.