Tag Archives: cryptozoo

Logan Paul Minta Maaf atas Kontroversi Scam CryptoZoo

GAMEFINITY.ID, Bandung – YouTuber sekaligus influencer Logan Paul akhir-akhir ini mencuri perhatian perihal kontroversi di balik CryptoZoo, proyek kriptonya. Setelah sebuah dokumenter expose dan beberapa influencer lain menganggap proyeknya sebagai scam, Paul akhirnya mengungkap permintaan maafnya.

Apa Itu CryptoZoo?

Logan Paul Cryptozoo
Cryptozoo

CryptoZoo resmi diluncurkan pada September 2021 dengan Logan Paul sebagai salah satu pendirinya. Gagasan proyek itu disebut sebagai hal unik dan revolusioner di dunia kripto, dideskripsikan sebagai game interaktif di mana penggemar dapat menghasilkan uang sambil bermain.

GameRant memaparkan cara kerja CryptoZoo. Pembeli bisa membeli sebuah “egg” yang dapat ditetaskan dengan menggunakan mata uang kripto ZooCoin. Egg itu berisi binatang berdasarkan rarity dari daftar yang bisa diperoleh.

Dua binatang berbeda nantinya dapat disatukan untuk menjadi binatang cross-breed dengan gambar unik yang akan menjadi NFT. NFT itu dapat dimiliki atau dijual untuk mendapat lebih banyak ZooCoin. Pemain dikatakan dapat mendapat untung secara signifikan dari investasinya.

Diekspos oleh YouTuber CoffeeZilla

Logan Paul CoffeeZilla
CoffeeZilla merilis dokumenter investigasi terhadap CryptoZoo

Akhir-akhir ini, proyek dari Logan Paul ini menarik perhatian YouTuber CoffeeZilla. CoffeeZilla adalah seorang content creator yang berhasil mengekspos tindakan penipuan di dunia kripto. Ia merilis dokumenter investigasi terhadap CryptoZoo dalam tiga bagian Desember lalu,

Dalam dokumenter tersebut, CoffeeZilla mengekspos sisi gelap dari proyek kripto tersebut. Ia mengungkap beberapa pesan antara Paul dan sekelompok investor yang terlibat dalam peluncuran. Beberapa penggemar setia yang berpartisipasi dalam proyek ini juga diwawancara, Banyak dari mereka mengaku kehilangan banyak uang setelah membeli ZooCoin.

Baca juga: Pemilik Bitcoin Kehilangan 200 Bitcoin Akibat Hacker

Sempat Ancam Tuntut, Logan Paul Akhirnya Minta Maaf

Paul kemudian merilis sebuah video sebagai tanggapan dokumenter itu. Ia mengkritik keras tindakan CoffeeZilla karena menyebarkan sebuah konten clickbait yang sensasional. Ia juga mengancam untuk menuntut YouTuber di balik dokumenter itu ke dalam ranah hukum. Tindakan Paul ini memicu kritikan warganet berdasarkan komentar di video tersebut.

Logan Paul kemudian menarik komentar dan video itu dari publik. Ia akhirnya meminta maaf pada CoffeeZilla atas responnya yang pedas dan juga membatalkan ancaman tuntutan hukum.

CoffeeZilla kemudian menyebar pesan permintaan maaf dari Discord itu melalui Twitter. Ia mengabarkan Paul kemungkinan akan mengakhiri kontroversi tersebut dan akan bertanggung jawab.

Belum diketahui apakah proyek CryptoZoo akan berlanjut atau justru dihentikan. Tampaknya kebangkitan Logan Paul, di antaranya sederetan proyek bisnis yang sukses, karier tinju yang menguntungkan, dan mendapat kontrak WWE, mendapat hambatan.

Update informasi menarik lainnya seputar anime dan game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.