Tag Archives: Different

Mekanik dalam Genre Game dan Perbedaannya

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Mekanik atau tepatnya kemampuan eksekusi seseorang dalam melakukan satu kegiatan. Umumnya untuk sekarang ini digunakan sebagai rujukan kemampuan eksekusi karakter atau permainan secara penuh dan terampil.

Setidaknya setiap genre game baik dari MOBA, FPS, RPG, dan sebagainya memiliki daya penggunaan mekanik yang berebda dan tentunya tidak bias disama ratakan. Kebanyakan game dengan high mekanik sendiri di pegang oleh game RPG Hack and Slash.

Mekanik Ditiap Genre Game dan Perbedaannya

Secara umum setiap game memiliki genre yang berbeda, seperti RPG, MOBA, FPS, dan banyak lagi. Tentu saja disetiap genre tersebut memiliki perbedaan untuk penguasaan dan daya mekanik para playernya. Berikut perbedaannya.

Baca juga: A Space for The Unbound Gapai Rating Tinggi di STEAM tapi Kena Hujat Netizen

MOBA

Mekanik Game

MOBA atau Multiplayer Online Battle Arena merupakan salah satu genre game yang akhir-akhir ini banyak di gandrungi para pemain lokal maupun luar negeri. Beberapa game yang mengusung gameplay MOBA ini, seperti Mobile Legends: Bang-Bang, Arena of Valor, Heroes Evolved, League of Legends, Dota, dan masih banyak lainnya lagi.

Setiap platform game MOBA memiliki control yang cukup berbeda, namun masih dengan penggunaan istilah skill yang sama. Mekanik MOBA di mobile dengan di PC sangatlah berbeda. Baik dari segala aspek hingga mekaniknya.

Untuk mobile sendiri, player dituntut untuk dapat melakukan serangkaian eksekusi combo untuk memenangkan pertarungan dengan player lain, walau pemain kalah saat itu atau disebut mati hal ini tidak terlalu berpengaruh banyak.

Shooting

Mekanik Game

Mekanik dalam game shooting umumnya mengandalkan pergerakan layar atau camera dengan cepat, serta ekskusi senjata yang sangat cepat dengan akurasi yang mantap juga. Untuk beberapa game shooting seperti PUBG ini memerulakn mekanik yang terbilang cukup baik.

Game sejenis sangat mengandalkan reflek dan daya tangkap yang baik untuk menang dalam combat atau menang secara mutlak. Bahkan untuk game ini sendiri memiliki kustomisasi variasi untuk bagaimana pemain mngontrol karakter.

RPG

Mekanik Game

RPG atau Role Playing Game merupakan salah satu game dengan genre tertua yang pernah ada. Game yang identik dengan petualangan dan combat yang keren. Secara umum, RPG yang akan dibahas kali ini adalah game Action RPG.

Kebanyakan game adventure action RPG mengusung gaya permainan hack and slash, bukan hanya satu atau dua, bahkan hampir sepenuhnya. Sub genre hack and slash sendiri merupakan sub genre RPG dengan tingkatan mekanik tersulit dari genre lain.

Genre ini memanfaatkan segala aspek dalam atau luar game, seperti timing, prediksi, ketangkasan, build, set, dan banyak lagi. Beberapa game yang sulit dalam urusan mekanik ini seperti Monster Hunter, Dark Souls, Devil May Cry, dan banyak lainnya.

Itulah beberapa perbedaan mendasar dari mekanik di tiap genre game yang berbeda. Set5iap game memiliki tingkatan mekanik yang berbeda-beda, tergantung pemain ingin bermain game yang apa. Santai atau menantang.

Update informasi menarik lainnya seputar game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Beda Sword of The Necromancer dengan Seri Revenant

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Sekuel dari game RPG dungeon-crawler tahun 2020, Sword of The Necromancer: Revenant, merilis trailer pertamanya yang mengonfirmasi bahwa game ini sedang dalam masa pengembangan, bersama dengan cuplikan gameplay yang akan dijelaskan kali ini.

Trailer Sword of The Necromancer: Revenant  ini memberikan pratinjau karena sekarang merupakan RPG dungeon-crawler ber-visual 3D sepenuhnya. Sebuah perbedaan yang cukup mengejutkan yang dimana prekuel seri ini masih dibawakan dengan 2D.

Sword of The Necromancer: Revenant

Seperti judul pertama, game ini menyajikan petualangan singleplayer dan coop, dengan pemain dapat memainkan game sepenuhnya dengan teman di coop lokal, atau pemain juga dapat terlibat dalam mode sejenis dengan sekutu AI.

Baca juga: Spoiler Project L, Fighting Game Berbasis League of Legends

Sekuel Menarik yang di Rombak Penuh dari Prekuel

Cerita bermula dari seorang wanita yang sepertinya memiliki kekuatan gelap untuk menghidupkan kembali orang yang sudah mati agar bisa bersama kekasihnya sekali lagi. Dengan menjalankan serangkaian ritual kelam, dia diberikan kekuatan ini dalam bentuk batu permata yang kemudian diubah menjadi sebuah pedang.

Sword of The Necromancer: Revenant

Pedang itu memiliki kekuatan gelap seorang Necromancer, seseorang yang mampu menghidupkan kembali apa pun dari kematian, meski kehidupan tidak akan pernah sama ketika diambil paksa dari genggaman maut.

Tampilan Visual yang Berbeda

Sword of The Necromancer ini pada dasarnya adalah RPG dungeoncrawling, tetapi perbedaan yang cukup besarnya adalah Sword of The Necromancer memberi penekanan besar pada penggunaan orang mati untuk melakukan offering oleh pemain.

Sword of The Necromancer: Revenant

Ketika pemain mengalahkan musuh, pemain dapat menghidupkannya kembali di tempat untuk melawan musuh ini untuk pemain sendiri atau bersama-sama. Bisa juga  pemain memilih untuk menyimpan makhluk-makhluk ini untuk summoning nanti dalam battle yang dirasa sulit.

Mengingat bahwa sekuel dari Sword of The Necromancer sendiri memungkinkan pemain melakukan beberapa hal, hal yang tidak memungkinkan dilakukan di prekuel nya.

Sword of The Necromancer: Revenant

Sebagai RPG 3D, Pemain sekarang dapat menjelajahi ruang bawah tanah di setiap dimensi, dapat melompat, meluncur melintasi jebakan, dan bermanuver di sekitar musuh dengan vertikalitas dan rasa ruang yang baru ditemukan saat Pemain menjelajahi ruang bawah tanah atau dimanapun itu.

Sword of The Necromancer: Revenant saat ini sedang dalam masa pengembangan untuk platform Playstation 4, PlayStation 5, Xbox Series X|S, Xbox One, Switch, dan PC yang bisa didapatkan di Steam.

Update informasi menarik lainnya seputar game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.