Tag Archives: Esport

Antara Genshin Impact, Honkai: Star Rail dan Impact 3rd

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Pengembang Honkai: Star Rail, HoYoverse tampaknya punya kebiasaan unik menempatkan karakter individu dalam gimnya dengan latar dan situasi yang sangat berbeda.

Misalnya saja karakter Bronya dan Silver Wolf. Mereka merupakan karakter yang dapat dimainkan di Honkai Impact 3rd dan Honkai Star Rail. Penampilan dan kekuatan terbarunya didasarkan pada skin Bronya di Honkai Impact, tetapi dia tampaknya menjalani kehidupannya sendiri di Star Rail.

Pemain yang jeli tentu tahu tentang karakter yang selalu ada di satu permainan ke permainan lainnya, tapi penampilan, kepribadian, dan bahkan keahlian mereka sangat berbeda satu sama lain.  Oleh karena itu, beberapa penggemar mungkin bertanya-tanya apa hubungan antara ketiga game tersebut.

Kepopuleran Game Hoyoverse

Genshin Impact, Honkai: Star Rail, Honkai Impact 3D
Anime Genshin Impact

Honkai Star Rail adalah judul utama terbaru dari HoYoverse, yang dirilis pada 26 April 2023. Game ini mengikuti kesuksesan Genshin Impact yang diluncurkan pada tahun 2020 lalu.

Dapat dikatakan bahwa kesuksesan kedua game ini berasal dari Honkai tahun 2016. Impact 3rd, yang mengatur nada untuk tampilan khas miHoYo (nama lama dari HoYoverse) dan gaya bercerita. Kedua game terbaru ini memberi penghormatan kepada Honkai Impact dengan cara yang berbeda, salah satunya adalah dengan berbagi karakter.

Baca juga:

Hubungan Genshin Impact, Honkai Star Rail dan Honkai Impact 3rd

Genshin Impact, Honkai: Star Rail, Honkai Impact 3D
Cover honkai: Star Rail

Dijelaskan oleh penggemar game garis keras HoYoverse, bahwa ada petunjuk yang terlihat tentang hubungan antara tiga judul game tersebut. Perkiraan tentang hubungan ketiga gane ini didasarkan dari trailer Fallen Rosemary Honkai Impact 3rd pada tahun 2020 lalu.

Trailer itu menampilkan wawancara dengan penulis cerita game tersebut, yang membahas bagian terakhir dari bab ke-17 game yang dikembangkannya. Di dalamnya, Pengawas Otto terlihat mengamati dunia lain menggunakan Pohon Imajiner. Salah satu hal yang dia lihat adalah Dvalin dari Genshin Impact, salah satu naga berelemen di Teyvat.

Pohon Imajiner dikenal sebagai asal mula kehidupan, alam semesta, dan dunia gelembung di Honkai Impact 3rd. Ide ini mungkin diambil dari referensi Pohon Yggdrasil dari mitologi Norse. Tidak mengherankan karena game miHoYoHoYoverse memang suka merujuk mitos dari berbagai negara.

Namun, Pohon Imajiner tampaknya lebih besar dan lebih megah skalanya dibandingkan dengan rekan Norse-nya. Ia memiliki jutaan cabang, masing-masing dengan bentuk peradaban, dan daunnya merupakan gelembung alam semesta mereka sendiri.

Baca juga: 

Penggemar berspekulasi bahwa ini adalah alam semesta paralel, sehingga ada banyak versi karakter dalam judul game yang berbeda, dengan kepribadian dan jalan hidup yang berbeda juga.

CEO MiHoYo mengatakan bahwa Genshin Impact ada di “Honkai Universe” dalam Game Development Conference (GDC) baru-baru ini. Haoyu Cai, Chief Executive Officer miHoYo, membahas mengapa mereka ingin membuat Genshin Impact.

Dia menyanggah klaim bahwa mereka memanfaatkan hype game dunia terbuka pada saat dirilis. Sebaliknya, dia mengatakan bahwa sudah menjadi tujuan HoYoverse sejak 2014 untuk menciptakan “alam semesta Honkai”.

Arena Breakout Launching, Begini Spesifikasi untuk Handphone

GAMEFINITY.ID, JAKARTA – Arena Breakout, game dengan genre FPS atau first person shoot yang dibesut oleh Morefun Studios serta diterbitkan oleh Level Infinite ini akhirnya secara resmi dirilis global pada tanggal 14 Juli hari ini setelah sebelumnya dilakukan soft launchnya pada 26 Juni yang lalu.

Adapun game Arena Breakout dapat kalian mainkan baik melalui sistem operasi Android  ataupun IOS yang bisa kalian unduh di Play Store maupun App Store.

Sebanyak 10 juta pemain telah melakukan pra registrasi yang dimana mereka menikmati  pengalaman bermain FPS yang realistis serta kompetitif.

Arena breakout dapatkan pengalaman bermain realistis

Baca juga:

Seperti pada laman about game situs resmi Arena Breakout, selain pengalaman bermain game genre FPS yang begitu realistis, pemain juga dapat mengumpulkan berbagai perlengkapan dan keperluan yang dimana dapat mempermudah pemain untuk merakit senjata dan leluasa dalam mengeksplorasi lantaran map yang cukup luas.

Spesifikasi Minimum Untuk Bermain Arena Breakout

Melalui FAQ ( frequently answered question ) yang dimuat dalam situs resmi Arena Breakout, developer game Morefun Studio yang juga berada dibawah naungan Tencent Games akhirnya  resmi membocorkan spesifikasi minimal dari game Arena Breakout.

Adapun spesifikasi minimum agar bermain kalian lebih lancar adalah sebagai berikut, perlu dicatat bahwa spesifikasi dibawah jauh seperti yang direview oleh youtubers. Maka disarankan untuk menggunakan ponsel atau emulator dengan spesifikasi cukup mumpuni

  • Ram 2GB
  • CPU 64 bit
  • Sistem operasi Android 5.1 dan diatasnya
  • OpenGL dengan versi 3.1 dan diatasnya 
  • Pastikan untuk menyisakan memori internal kalian sebanyak 4,5 GB ya

Selain itu game Arena Breakout juga mendukung hingga 350 perangkat termasuk pula smartphone cukup lawas seperti POCO X3 Pro serta Vivo Y11. 

Setelah kalian mengunduh aplikasinya melalui Apps Store ataupun Playstore, seperti yang disebutkan dalam FAQ tersebut, selama proses mengunduh, total 960 MB untuk ukuran awal. Belum termasuk file tambahan seperti map yang berukuran 900 MB. 

Itu mengapa developer Morefun menyarankan pemain untuk menyisakan penyimpanan sebanyak 4,5 GB. 

Jadi bisa dibilang game Arena Breakout ini ramah bagi HP dengan spesifikasi nanggung atau Kentang. Apakah kalian tertarik untuk mencoba bermain game satu ini?

Ikuti terus untuk mendapatkan info event, serta patch update mendatang di akun sosial media resmi serta situs resmi Arena Breakout.

PUBG: Battlegrounds Kolaborasi dengan Street Fighter 6!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Krafton telah mengumumkan PUBG: Battlegrounds akan berkolaborasi dengan Street Fighter 6. Pengumuman ini menyusul kesuksesan besar Capcom dengan entri terbaru dari franchise game fighting ikoniknya itu. Kolaborasi itu akan berisi konten yakni skin karakter Street Fighter.

Patut diingat, kolaborasi ini hanya berlaku di PUBG: Battlegrounds di PC dan konsol. Berarti PUBG Mobile tidak akan kebagian kolaborasi ini.

Kolaborasi PUBG: Battlegrounds x Street Fighter 6 hadirkan Deretan Skin Karakter Ikonik

PUBG: Battlegrounds x Street Fighter 6

Dalam kolaborasi ini, PUBG: Battlegrounds akan menjajakan deretan skin berdasarkan karakter Street Fighter 6 di in-game store-nya. Deretan skin itu adalah Ryu, Chun-Li, Cammy, dan Luke, meski Krafton belum menyebut harga dari semuanya.

Skin Chun-Li tentu menjadi perhatian besar dari kolaborasi ini. Skin tersebut terinspirasi dari penampilan klasiknya dan juga penampilan terbaru yang dianggap sebagai kostum terbaiknya di Street Fighter 6.

Keempat skin yang berdasarkan karakter Street Fighter 6 itu akan tersedia di PUBG: Battlegrounds pada 26 Juli hingga 20 September mendatang.

Baca juga:

Update Lainnya di Season 24

Sementara itu, PUBG: Battlegrounds sedang berada di season 24. Baru-baru ini, Krafton sudah menghadirkan update v24.2 yang menampilkan sederetan perubahan dan fitur menarik. Salah satunya adalah perubahan di Arcade Mode yang kini menjajakan deretan mode seperti Battle Royale, Team Deathmatch dan berbagai mode baru lainnya. Bluebomb Rush mode menjadi mode terbaru dari update tersebut.

Selain itu, update PUBG: Battlegrounds tersebut akan menghadirkan lini skin baru bertajuk Marine Makeover. Seperti pada judulnya, skin tersebut bertemakan laut yang cocok untuk musim panas. Ada juga skin Atlantis DBS baru yang memberi penampilan akuatik untuk senjata pemain dengan ornamen dan warna menarik.

Event PUBG Survivor Summerfest

PUBG: Battlegrounds x Street Fighter 6 Survivor Summerfes

Terakhir, Krafton juga menggelar PUBG Survivor Summerfest sebagai event musim panas. Dilansir dari laman resminya, pemain berkesempatan untuk memenangkan reward dalam game dan juga di dunia nyata dengan berpartisipasi  dalam berbagai misi.

Misi tersebut akan tercatat di situs hub Summer Mission Event. Hub itu akan update secara berkala dengan misi dalam game yang harus diselesaikan pemain. Jika menyelesaikan misi itu, pemain berhak mendapat Summer Stamp. Summer Stamp dibutuhkan agar pemain berkesempatan untuk memenangkan undian berhadiah seperti nameplate bertema musim panas, mata uang dalam game G-Coin, dan bahkan sebuah PC gaming high-end.

Kolaborasi PUBG: Battlegrounds dan Street Fighter akan digelar pada 26 Juli hingga 20 September. Sementara itu, PUBG Survivor Summerfest akan berakhir pada 13 September.

Assassin’s Creed Codename Red Benarkah akan Rilis 2024?

GAMEFINITY.ID, Bandung – Meski hanya menghitung beberapa bulan sebelum perilisan Assassin’s Creed Mirage, Assassin’s Creed Codename Red telah diklaim akan meluncur tahun depan. Entri selanjutnya dari franchise Assassin’s Creed itu setelah Mirage direncanakan akan mengambil latar Jepang feudal.

Seorang Karyawan Ubisoft Klaim Assassin’s Creed Codename Red Rilis 2024

Kabar kemunculan jadwal rilis Assassin’s Creed Codename Red ditemukan oleh akun Twitter Access the Animus. Akun Twitter itu membagikan sebuah post LinkedIn dari seorang karyawan divisi marketing Ubisoft tentang Codename Red. Karyawan itu membagikan ia mencari mitra sponsor untuk game terebut.

Assassin's Creed Codename red blockbuster

Codename Red disebutkan sebagai blockbuster terbesar untuk 2024 dalam laman LinkedIn itu. Tidak hanya itu, post itu juga mengungkap pembuatan serial manga dan podcast tie-in yang akan dijadikan sebagai bagian dari marketing.

Saat ini, post LinkedIn itu sudah diedit dan tidak disebutkan Assassin’s Creed Codename Red akan rilis pada 2024. Sebelum itu, post tersebut ditunjukkan telah dibuat kurang lebih empat bulan yang lalu sebelum ditemukan.

Dikembangkan oleh Ubisoft Quebec dan Jadi Arah Baru bagi Ubisoft

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, Assassin’s Creed Codename Red pertama kali terungkap pada Ubisoft Forward 2022. Tidak hanya itu, Ubisoft juga mengungkap Assassin’s Creed Codename Jade yang akan rilis untuk mobile dan Assassin’s Creed Codename Hexe sebagai judul flagship berikutnya setelah Codename Red. Codename Red dan Codename Hexe akan menjadi bagian dari franchise hub Assassin’s Creed infinity.

Baca juga:

Codename Red saat ini sedang dikembangkan oleh Ubisoft Quebec. Sutradara di balik Assassni’s Creed Odyssey dan Immortals: Fenyx Rising Jonatahn Dumont dipercaya untuk memimpin produksi proyek ini.

Sementara itu, Assassin’s Creed Mirage akan rilis para 12 Oktober 2023 dan akan berfokus pada Basim di Baghdad. Mirage akan menjadi kembalinya ke akar franchise stealth action yang selama ini sudah dikenal penggemarnya.

Ubisoft juga sudah mengungkap fitur History of Baghdad untuk Assassin’s Creed Mirage. Fitur itu akan membantu pemain mempelajari sejarah kota Baghdad sambil menikmati cerita Basim.

Hasil MPL ID S12 Hari Ke-1 Match 2: Alter Ego VS Rebellion Zion

GAMEFINITY, Jakarta – Rekt tampil perdana di MPL ID S12 bersama Alter Ego setelah lama vakum. Namun, Alter Ego ternyata malah kalah dari tim underdog Rebellion Zion. Pada hari pertama MPL Season 12, Kamis (13/7), Rebellion Zion berhasil menaklukan Alter Ego secara dramatis dengan skor 2-1.

MPL ID S12 Hari Ke-1 Match 2 Game 1: Alter Ego Tampil Galak Bersama Rekt

Alter Ego vs Rebellion Zion MPL ID S12
MPL Season 12 Hari Ke-1 Match 2 Game 1: Alter Ego vs Rebellion Zion

Alter Ego membawa hero Fanny (Celiboy), Claude (Nino), Uranus (PAI), Edith (REKT), dan Angela (Udil). Sementara Rebellion Zion mengambil hero Faramis (SwalLow), Lancelot (Vincentt), Beatrix (HaizzAm0r), Paquito (Karss), dan Arlott (AudyTzy).

Game pertama disuguhkan dengan penampilan bar-bar dari Alter Ego. Sejak awal game, Celiboy dkk berhasil mendominasi tim RBL. 

Rekt beberapa kali berhasil membuat gangguan ke pihak musuh, sedangkan Celiboy begitu licin dengan hero fanny. AE unggul dari segi objektif, perolehan kill, dan gold.

Pada menit ke-21, Alter Ego memenangkan pertandingan pertama dari Rebellion Zion. 

MPL ID S12 Game 2: Rebellion Zion Padamkan Gerakan Alter Ego

MPL Season 12 Hari Ke-1 Match 2 Game 2 Alter Ego vs Rebellion Zion
MPL Season 12 Hari Ke-1 Match 2 Game 2 Alter Ego vs Rebellion Zion

Di game kedua, RBL mengamankan hero Lesley (HaizzAm0r), Yve (SwayLow), Paquito (Karss), Lancelot (Vincent), dan Kaja (AudyTzy). Sementara AE, mengamankan hero Uranus (REKT), Pharsa (Udil), Claude (Nino), Arlott (PAI), dan Martis (Celiboy).

Sejak awal pertandingan dimulai, Rekt sempat diragukan bisa memainkan Uranus. benar saja, hero Uranus tidak tampil secara maksimal. 

AE tidak mampu tampil barbar kembali, sementara RBL sangat mendominasi di babak kali ini. Bahkan, Alter Ego beberapa kali membuat blunder yang semakin menguntungkan tim Rebellion Zion.

Pada menit ke-14, RBL berhasil menundukan base turret Alter Ego tanpa perlawanan berarti. Skor pun seimbang.

MPL Season 12 Game 3: Adu Otot Rebellion Zion vs Alter Ego

MPL Season 12 Hari Ke-1 Match 2 Game 3 Alter Ego vs Rebellion Zion
MPL Season 12 Hari Ke-1 Match 2 Game 3: Alter Ego vs Rebellion Zion

Game ketiga jadi pertandingan adu otot antar kedua belah tim. Di game ketiga, AE membawa hero Pharsa (Udil), Uranus (PAI), Hayabusa (Celiboy), Lesley (Nino), dan Hilda (REKT).

Sementara RBL mengambil Valentina (SwayLow), Paquito (Karss), Claude (HaizzAmor), Martis (Vincentt), dan Novaria (AudyTzy).

Babak ketiga berlangsung sengit, terjadi aksi saling culik dan saling serang antar kedua tim. Namun, RBL mengungguli AE secara objektif. Rebellion Zion terlihat lebih mendominasi Alter Ego akibat blunder celiboy dkk.

AE sempat mau melawan balik RBL, sayangnya lagi-lagi terjadi blunder yang mereka lakukan. Hingga pada menit ke-17, player RBL berhasil me-takedown semua player AE. 

Rebellion Zion pun memenangkan pertandingan di menit ke 18.01, Rekt comeback dengan kegagalan di laga perdana.

Kamu bisa menonton siaran langsung MPL ID S12 di kanal Youtube MPL Indonesia.

Demikianlah hasil MPL Season 12 Hari Ke-1 Match 2: Alter Ego versus Rebellion Zion. Ikuti terus berita seputar MPL ID Season 12 hanya di Gamefinity.

Ingin Top Up Diamond Mobile Legends, langsung aja di gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Main Game Otome: Pacar Fiksi Terasa Nyata

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Apakah kamu pernah membayangkan memiliki pacar impian yang begitu sempurna? Seseorang yang selalu memahami dan mencintaimu tanpa syarat, sambil membawa kamu dalam petualangan romantis yang penuh intrik? Nah, dengan game otome, impian itu bisa menjadi kenyataan—setidaknya dalam dunia virtual.

Game Otome: Menikmati Kisah Romantis dengan Karakter Fiksi

Game Otome Ikemen Revolution
Ikemen Revolution (Foto: Ikemen Revolution)

Game otome adalah genre game yang dikhususkan untuk perempuan. Dalam game ini, kamu bisa menjalin hubungan dengan karakter laki-laki yang menarik dan mengikutimu dalam cerita yang memikat. Dalam permainan otome, kamu akan memainkan tokoh utama (MC) dan berinteraksi dengan berbagai pilihan dialog dan keputusan. Setiap pilihan yang kamu buat akan memengaruhi alur cerita dan hubunganmu dengan karakter pria tersebut.

Sebuah contoh game otome yang populer adalah Ikemen Revolution yang dikembangkan oleh CYBIRD, perusahaan game asal Jepang. Game ini diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris pada tahun 2018 dan telah memikat jutaan pemain di seluruh dunia. Cerita dalam Ikemen Revolution menawarkan berbagai karakter menarik dengan latar belakang dan kepribadian yang berbeda-beda.

Baca juga:

Dalam game ini, kamu akan bertemu dengan karakter bernama Lancelot, seorang pria tampan dengan sikap angkuh dan dingin. Namun, di balik penampilannya yang menyendiri, tersembunyi kisah pilu di masa lalu yang membuatnya berjuang sendirian demi kebaikan orang lain. Sebagai MC, kamu akan menjadi satu-satunya yang mengetahui rahasia pribadinya.

Mengapa Game Otome Begitu Menarik?

Gameplay Game Otome Ikemen Revolution
Gameplay Game Ikemen Revolution (Foto: Ikemen Revolution)

Game otome seperti Ikemen Revolution memiliki daya tarik yang besar bagi para pemainnya. Mereka menawarkan kisah romantis yang manis dan menghibur, sambil menggugah emosi dan membuat pemain terlibat dalam alur cerita yang menarik.

Dengan karakter yang dirancang dengan baik dan beragam kepribadian yang menarik, game otome berhasil menciptakan ikatan emosional antara pemain dan karakter-karakternya.

Banyak pemain game otome merasa seperti memiliki hubungan yang nyata dengan karakter-karakter tersebut. Beberapa pemain bahkan menghabiskan uang sungguhan untuk mendapatkan konten premium atau epilog khusus dengan karakter favorit mereka.

Namun, meskipun terlibat dalam hubungan fiksi seperti ini, kebanyakan pemain tetap menyadari bahwa permainan hanya sebatas hiburan. Tidak serta-merta menggantikan hubungan nyata di dunia nyata.

Meskipun ada klaim bahwa game otome dapat menciptakan ekspektasi yang tidak realistis dalam hubungan asmara di dunia nyata. Banyak pemain menegaskan bahwa hal ini tidak benar. Sebagian besar pemain memahami bahwa karakter dalam game hanyalah fiksi dan tidak mencari hubungan yang sempurna seperti dalam game otome.

Mereka menghargai kisah romantis yang diberikan oleh game otome sebagai hiburan semata dan tidak membiarkannya memengaruhi pandangan mereka terhadap hubungan nyata.

Selain itu, beberapa pemain melihat manfaat positif dalam memainkan game otome. Mereka menggunakan game ini sebagai pelarian dari kesepian atau kesulitan dalam kehidupan nyata. Dalam dunia otome, mereka bisa merasakan hangatnya cinta dan dihargai tanpa harus takut menghadapi sakit hati.

Bahkan penderitaan yang mungkin terjadi dalam hubungan nyata. Bagi mereka, game otome menjadi bentuk hiburan yang menyenangkan dan membantu mereka mengatasi romantic loneliness.

Baca juga:

Terlalu Larut Cinta Virtual juga Tidak Baik

Her (2013)
Film Her (2013), Film yang bercerita tentang seseorang yang memiliki hubungan dengan AI (Foto: Alphacoders)

Penting untuk diingat bahwa game otome adalah hiburan semata dan tidak menggantikan hubungan nyata. Meskipun game ini menawarkan pengalaman romantis yang manis, kita tidak boleh menganggapnya sebagai standar dalam hubungan nyata.

Setiap hubungan memiliki keunikan dan kompleksitasnya sendiri, dan tidak ada yang sempurna. Game otome dapat memberikan hiburan dan membangkitkan emosi, tetapi pada akhirnya, penting bagi pemain untuk membedakan antara fiksi dan kenyataan.

Game otome dapat menjadi pengalaman yang menyenangkan dan menghibur bagi para penggemarnya. Mereka menghadirkan kisah-kisah romantis yang menggugah emosi, sambil memberikan kesempatan bagi pemain untuk berinteraksi dengan karakter-karakter menarik. Namun, kita harus tetap mengingat bahwa game ini hanya hiburan dan tidak menggantikan hubungan nyata.

Demikian pembahasan Main Game Otome: Pacar Fiksi Terasa Nyata. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.