Tag Archives: Film & TV

Film Zom 100: Bucket List of the Dead Tayang di Netflix

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Netflix telah menayangkan film Zom 100: Bucket List of the Dead pada Kamis kemarin (3/8). Film ini merupakan adaptasi live-action dari manga berjudul sama karya Haro Aso dan ilustrator Kotaro Takata. Sementara itu, adaptasi animenya sudah lebih dulu tayang di Netflix pada 9 Juli lalu. Versi anime tersebut tayang setiap hari Minggu dan saat ini sudah memasuki episode ke-5. Simak informasi selengkapnya di bawah ini:

Sinopsis Zom 100: Bucket List of the Dead

Dilansir dari Netflix, Zom 100: Bucket List of the Dead mengisahkan tentang seorang pekerja kantoran berusia 24 tahun yang bernama Akira Tendo. Akira sudah menjadi budak korporat selama 3 tahun di sebuah perusahaan yang kerap mengeksploitasi karyawannya. Dia selalu bekerja lembur dengan bos yang sering memarahinya.

Di suatu pagi, wabah zombie tiba-tiba menyebar di Tokyo. Dalam sekejap orang-orang berubah menjadi zombie dan menyerang manusia lainnya. Bukannya merasa takut, Akira justru senang dan bersemangat mengingat dirinya tidak perlu berangkat kerja lagi. Dia kemudian membuat daftar 100 hal yang ingin dia lakukan sebelum berubah menjadi zombie.

Baca Juga: 

Versi film live-action dari Zom 100: Bucket List of the Dead ini resmi dirilis di Netflix pada 3 Agustus 2023. Aktor Eiji Akaso memerankan tokoh utamanya, sebagai Akira Tendo. Sedangkan Mai Shiraishi memerankan karakter utama wanita yang bernama Shizuka Mikazuki.  Selain itu juga ada Shuntaro Yanagi yang berperan sebagai Kenichiro Kencho, teman dekat Akira. Film bertema zombie ini memiliki total durasi selama 129 menit atau 2 jam 9 menit. Meskipun bertema zombie, namun film ini dikemas dengan balutan komedi yang menyegarkan.

Baca Juga: 

Di samping itu, Haro Aso yang menulis manga Zom 100: Bucket List of the Dead ini merupakan penulis manga Alice in Borderland. Seperti yang kita ketahui, Netflix telah menayangkan serial live-action berdasarkan manga Alice in Borderland sebanyak dua musim pada 2020 dan 2022. Serial ini pun berhasil menjadi serial Jepang terpopuler di Netflix.

Itulah informasi terbaru dari adaptasi live-action Zom 100: Bucket List of the Dead. Film ini sudah bisa disaksikan melalui platform streaming Netflix. Apakah kamu tertarik menontonnya? Pantau terus informasi menarik lainnya di gamefinity.id. 

Manga Good Night World Dapat Adaptasi Anime di Netflix

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Netflix resmi mengumumkan bahwa manga Good Night World akan mendapat adaptasi anime pada 12 Oktober mendatang. Selain itu, mereka juga turut merilis sejumlah informasi seperti key visual, trailer, cast, staf utama, dan lagu utama. Good Night World sendiri merupakan manga karya Uru Okabe yang mulai diserialkan pada tahun 2016 di Shogakukan’s Ura Sunday dan MangaONE. Manga ini berakhir pada tahun 2017 dengan lima volume. Simak informasi selengkapnya di bawah ini:

Key visual, trailer, dan daftar cast

Pada Senin, 31 Juli 2023, akun media sosial Netflix Anime membagikan sebuah key visual beserta trailer pertama untuk anime Good Night World. Dalam trailer tersebut menampilkan cuplikan cerita beserta dengan lagu temanya yang dibawakan oleh VTuber dari grup populer Nijisanji. Kuzuha Nijisanji akan membawakan lagu tema pembuka yang berjudul “Black Crack”, sedangkan Nornis Nijisanji akan akan membawakan lagu tema penutupnya yang berjudul “salvia”.

Sementara itu, para seiyuu yang akan terlibat dalam anime ini meliputi:

  • Daisuke Hirose sebagai Ichi / Taichiro Arima
  • Nobunaga Shimazaki sebagai AAAAA / Asuma Arima
  • Akio Otsuka sebagai Shiro / Kojiro Arima
  • Aya Endo sebagai May / Miyabi Arima
  • Aoi Yuki sebagai Pico
  • Ryohei Kimura sebahai Leon
  • Hiroki Nanami sebagai Sasumata
  • Kenjiro Tsuda sebagai Shigatera
  • Rie Takahashi sebagai Hana Kamuro
  • Inori Minase sebagai Aya Arima

Baca Juga: 

Sinopsis Good Night World

Melansir dari situs Netflix, anime ini menceritakan tentang sebuah keluarga yang berantakan. Keluarga ini terdiri dari seorang kakak laki-laki yang tertutup dan adik laki-laki yang berprestasi. Sang ayah tidak dihormati oleh anak-anaknya, sementara sang ibu mengabaikan rumah tangganya. Sayangnya, tidak ada satu orang pun yang menyadari bahwa mereka sebenarnya adalah pemain dalam game online.

Staf produksi

Dilansir dari Anime News Network, anime ini akan diproduksi oleh studio animasi NAZ bersama dengan sutradara Katsuya Kikuchi (Sengoku Night Blood). Michiko Yokote akan menulis dan mengawasi naskah, sedangkan Suzuna Okuyama akan mendesain karakternya. Sementara itu, Takatsugu Wakabayashi (Skip and Loafer) akan berperan sebagai komposer musik.

Itulah informasi terbaru tentang adaptasi anime Good Night World yang akan rilis pada 12 Oktober di Netflix. Pantau terus informasi menarik lainnya di gamefinity.id. 

Trailer Gamera: Rebirth Perlihatkan Visual Yang Bukan Main

GAMEFINITY.ID, PATI – Para penggemar kaiju dan anime akan mendapatkan kejutan besar karena anime “Gamera: Rebirth” akan tayang sebentar lagi yaitu pada 7 September, eksklusif di Netflix. Tanggal rilis secara resmi dikonfirmasi bersamaan dengan perilisan trailer baru, yang memperkenalkan artis di balik lagu tema kaiju ke-5 dalam anime ini.

Trailer Dengan Visualisasi Yang Memukau

Anime “Gamera: Rebirth” akan mambawakan kisah kembalinya salah satu kaiju ikonik, Gamera, salah satu monster raksasa paling dicintai di Jepang. Bahkan popularitasnya bisa disandingkan dengan kaiju-kaiju terkenal seperti Godzilla dan King Ghidorah. Tentunya ini menambah antusias penggemar kaiju yang sudah bosan melihat kaiju – kaiju yang sama disetiap pertunjukan.

Trailer terbaru menampilkan pertarungan intens antara Gamera dan kaiju lain bernama Viras. Terlihat jelas animasi yang memukau dan adegan-adegan penuh aksi yang menanti para penonton. Visualnya menampilkan pemandangan yang menakjubkan, pertempuran kaiju yang intens, dan cuplikan karakter-karakter penting yang akan memainkan peran penting dalam cerita.

Menambah kegembiraan, trailer ini juga memperdengarkan lagu tema berjudul “Natsuake” yang dibawakan oleh WANIMA. Kadokawa juga mengkonfirmasi bahwa WANIMA akan membawakan lagu penutup berjudul “FLY & DIVE.”

Baca Juga:

Tentang Gamera

Gamera pertama kali muncul pada tahun 1965, pada era Showa sinema Jepang, dalam film berjudul “Gamera: The Giant Monster.” Diciptakan sebagai saingan untuk franchise Godzilla yang populer, Gamera dengan cepat menjadi fenomena budaya yang besar.

Diproduksi oleh Daiei Film, karakter Gamera dianggap sebagai kura-kura raksasa yang bisa menyemburkan api, dengan sifat yang mulia dan penuh kepahlawanan.

Gamera
Credit: KADOKAWA/ GAMERA Rebirth

Anime Gamera: Rebirth akan mengeksplorasi dunia yang dikepung oleh kaiju raksasa, yang mengancam untuk menyebabkan kehancuran umat manusia. Berdasarkan poster yang dibagikan Gamera akan melawan setidaknya lima Kaiju dalam seri Gamera: Rebirth. Sang pelindung kuno, akan bangkit sekali lagi untuk melindungi planet dan penghuninya dari serangan tanpa henti para musuh raksasa ini.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton anime Gamera: Rebirth? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

5 Drama Korea Terbaru yang Tayang Bulan Agustus 2023

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Memasuki bulan Agustus, ada sederet Drama Korea dari berbagai genre yang akan mulai tayang. Salah satunya ada musim kedua dari serial The First Responders yang sudah lama dinanti oleh penggemar K-Drama. Selain itu masih banyak judul-judul baru seperti My Dearest, Moving dll. Nah, berikut ini daftar 5 Drama Korea yang tayang mulai bulan Agustus 2023:

1. My Dearest

Drama Korea Agustus
Still Cut My Dearest

Yang pertama ada drama sejarah atau sageuk berjudul My Dearest yang akan mulai tayang pada 4 Agustus mendatang. My Dearest mengambil latar di Era Joseon, saat invasi Qing pada tahun 1637. Berkisah tentang seorang pria misterius bernama Lee Jang Hyun, yang tiba-tiba muncul di tengah masyarakat. Dia menyimpan sebuah rahasia kelam yang tidak bisa diungkap kepada orang lain.

Namun, seorang wanita bernama Yoo Gil Chae berhasil membuatnya jatuh cinta. Gil Chae sendiri adalah putri bangsawan yang cantik dan penuh percaya diri.

2. The First Responders 2

Drama Korea Agustus
Poster The First Responders 2

Setelah tamat pada bulan Januari lalu, The First Responders akhirnya hadir kembali dengan musim keduanya pada 4 Agustus mendatang.  Musim pertamanya sendiri memiliki ending yang menggantung, jadi tidak heran jika banyak yang menantikan kelanjutan kisahnya.

Secara garis besar, drama ini menceritakan tentang kerja sama antara polisi, pemadam kebakaran, paramedis dalam menyelesaikan sebuah kasus. Dilihat dari posternya, nampaknya tim forensik akan lebih banyak menyumbangkan kontribusi nya di musim kedua ini. The First Responders 2 bisa disaksikan melalui platform streaming Disney+ Hotstar.

Baca Juga: 

3. Moving

Drama Korea Agustus
Poster Drama Korea Moving

Selain The First Responders 2, Moving juga banyak ditunggu oleh para penggemar K-Drama. Hal ini karena drama ini mampu menyatukan aktor-aktor papan atas Korea Selatan seperti Ryu Seung  Ryeong, Jo In Sung, Han Hyo Joo, Cha Tae Hyun, Go Youn Jung dll. Moving berkisah tentang 3 siswa sekolah menengah yang memiliki kekuatan super dari orang tuanya masing-masing. Oleh karena itu, mereka berusaha menyembunyikan kekuatannya agar tidak dimanfaatkan orang lain. Drama ini siap tayang mulai 9 Agustus di Disney+ Hotstar.

4. Behind Your Touch

Selanjutnya ada Behind Your Touch yang dibintangi oleh Han Ji Min, Lee Min Ki, dan Suho EXO. Drama ini bercerita tentang Bong Ye Boon (Han Ji Min), seorang dokter hewan di sebuah desa bernama Mujin. Dia memiliki kekuatan psikometri yang membuatnya bisa melihat masa lalu hanya dengan menyentuh manusia ataupun hewan.

Suatu hari, dia terlibat dengan detektif  Moon Jang Yeol (Lee Min Ki), yang baru dipindah tugaskan ke desa Mujin. Mereka bekerja sama untuk memecahkan kasus-kasus kecil. Namun sebuah kasus pembunuhan berantai tiba-tiba terjadi desa tersebut. Behind Your Touch akan hadir di Netflix pada 12 Agustus mendatang.

Baca Juga: 

5. Mask Girl

Drama Korea Agustus
Still Cut Drama Original Netflix Mask Girl

Mask Girl berkisah tentang seorang pekerja kantoran biasa yang bernama Kim Mo Mi. Sejak kecil dia bercita-cita menjadi seorang selebriti. Namun dia tidak percaya diri dengan penampilannya.

Suatu hari setelah pulang bekerja, dia menggunakan topeng di wajahnya dan memulai siaran langsung. Dia lantas menamai dirinya sebagai mask girl atau wanita bertopeng. Menariknya, serial ini akan mengusung genre drama dan thriller sekaligus. Mask Girl dijadwalkan tayang di Netflix pada 18 Agustus 2023.

Itulah 5 Drama Korea terbaru yang akan mulai tayang pada bulan Agustus ini. Drama apa yang akan kamu tonton? Pantau informasi menarik lainnya di gamefinity.id. 

Spider-Man: Beyond the Spider-Verse Ditunda karena Mogok Kerja!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Spider-Man: Beyond the Spider-Verse, sekuel dari Across the Spider-Verse, resmi ditarik dari jadwal rilisnya. Mogok kerja SAG-AFTRA menjadi biang kerok penundaan hingga waktu yang tak ditentukan. Ternyata film animasi itu bukan satu-satunya, sederetan film Sony Pictures lain, termasuk Kraven the Hunter, juga mengalami penundaan.

Spider-Man: Beyond the Spider-Verse Alami Penundaan

Spider-Man: Beyond the Spider-Verse delayed indefinitely

Bagi yang semakin penasaran dengan akhir menggantung Across the Spider-Verse, siap-siap untuk kecewa. Pasalnya, Sony Pictures telah menunda perilisan Spider-Man: Beyond the Spider-Verse dari tanggal 29 Maret 2024 hingga waktu yang tidak ditentukan. Berarti, film produksi Sony Pictures Animation itu sudah ditarik dari jadwal.

Variety mencatat seluruh aktor tidak dapat menyelesaikan rekaman dialog tepat waktu sebelum perilisan Spider-Man: Beyond the Spider-Verse musim semi ini. Hal ini menjadi dampak dari mogok kerja aktor yang terikat dengan serikat SAG-AFTRA. Sama seperti WGA, serikat penulis Hollywood, SAG-AFTRA memerintahkan seluruh aktor yang terikat berhenti bekerja dalam produksi film dan serial televisi selama mogok kerja berlangsung.

Penundaan Spider-Man: Beyond the Spider-Verse itu cukup disayangkan. Penggemar yang sudah menantikan kelanjutan dari Across the Spider-Verse harus menunggu sangat lama. Sekuel dari Into the Spider-Verse itu menuai pujian dari kritikus dan penggemar, tidak sedikit yang menganggapnya sebagai film superhero terbaik sepanjang masa.

Beberapa Film Sony Pictures Lain Alami Perubahan Jadwal

Spider-Man: Beyond the Spider-Verse bukan satu-satunya film produksi Sony Pictures yang mengalami perubahan jadwal. Kraven the Hunter juga mengalami penundaan dari 6 Oktober 2023 hingga 30 Agustus 2024. Variety menyebut Sony ingin Aaron Taylor-Johnson membantu mempromosikan film Marvel terbarunya itu, memicu penundaan.

Baca juga:

Hal yang sama terjadi pada Ghostbusters: Afterlife 2 yang awalnya akan rilis 20 Desember 2023. Film terbaru Ghostbusters itu kini akan rilis pada 29 Maret 2024, tanggal yang sebelumnya dipegang Spider-Man: Beyond the Spider-Verse.

Sementara itu, Karate Kid reboot kini akan rilis 13 Desember 2024 (dari 7 Juni 2024), sedangkan Madame Web akan rilis pada hari Valentine 2024 (dari 16 Februari 2024). They Listen produksi Blumhouse kini bernasib sama dengan Spider-Man: Beyond the Spider-Verse, ditunda dari jadwal rilis 30 Agustus 2024 hingga waktu yang tidak ditentukan.

Kabar baiknya, Sony Pictures kini mengumumkan jadwal perilisan dua film yang akan datang. Sekuel dari Bad Boys akan rilis 14 Juni 2024, sementara Venom 3 disebut akan rilis 12 Juli 2024.

Tampaknya mogok kerja yang dilakukan WGA dan SAG-AFTRA belum terlihat akan segera berakhir. Jika penulis dan aktor Hollywood mencapai kesepakatan dengan studio Hollywood, tampaknya Sony Pictures akan mempertimbangkan untuk menjadwalkan perilisan Spider-Man: Beyond the Spider-Verse.

Ini 4 Hal My Adventures with Superman yang Harus Kamu Tahu

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Serial animasi Superman terbaru, My Adventures With Superman, baru-baru ini memberikan kejutan tidak terduga pada penggemarnya. Hanya dengan klip transformasi ajaib yang singkat, kita dapat menyadari bahwa, bahwa Superman sangat mirip dengan Sailor Moon.

Serial ini mengisahkan karakter, Clark, yang akhirnya mulai merangkul rahasia planet asalnya alih-alih melarikan diri darinya. Bukan sekedar urutan transformasi, dua episode pertama dari serial ini memiliki banyak respon yang menyenangkan untuk pahlawan yang cinta keadilan ini.

4 Hal tentang Animasi My Adventures with Superman

Ada beberapa hal dari animasi My Adventures with Superman yang mencuri perhatian, seperti berikut ini:

Penyelamatan Adalah Misi Utama

My Adventures with Superman

Dalam perjalanannya ke sekolah, Usagi Tsukino melihat sekelompok anak-anak mengganggu kucing. Tanpa peduli telat ke sekolah, ia meluangkan waktu untuk menyelamatkan kucing itu.

Baca juga: 

Usagi menunjukkan pada saat itu bahwa dia akan membantu ketika dia bisa, bahkan jika secara teknis dia tidak punya waktu. Dia tidak akan membela orang lain yang menyakiti mereka yang tidak bisa membela diri, sifat yang terus dia miliki sepanjang seri bahkan jika dia takut atau tidak yakin pada dirinya sendiri.

Dalam animasi Superman, Clark mungkin tidak menyelamatkan kucing itu untuk seluruh narasi, tetapi, seperti Usagi, dia adalah tipe orang yang membantu mereka yang membutuhkan bahkan jika ada hal lain yang terjadi. Lebih penting lagi, itu menunjukkan dia bersedia menggunakan kekuatannya untuk melakukannya, bahkan jika dia mengatakan pada dirinya sendiri bahwa dia adalah pria biasa.

Jati Diri Clark My Adventures with Superman

My Adventures with Superman

Clark mengetahui betul bahwa dia tidak berasal dari planet bumi. Planet asalnya, Krypton, dihancurkan, meskipun dia belum mengetahui semua detail kisahnya. Ini mirip dengan Goku, tetapi juga mirip dengan cerita Usagi karena, di seri selanjutnya, dia menemukan kebenaran tentang warisan kerajaannya dan tragedi Kerajaan Bulan.

Sama seperti Jor-El, Queen Serenity memastikan anaknya bisa sampai ke Bumi dengan selamat, menggunakan sedikit kekuatan terakhir yang harus dia berikan padanya, dan teman-temannya, kesempatan kedua dalam hidup. Bisa dibilang, Jor-El melakukan hal yang sama, mengamankan cara untuk menyelamatkan putranya sehingga dia memiliki kesempatan untuk hidup.

Kemiripan yang agak menarik dengan Sailor Moon dalam kasus My Adventures With Superman adalah bagaimana Clark berusaha menjadi orang biasa. Usagi mencoba menjalani kehidupan normal dan menginginkan hal yang sama dari teman-temannya, tetapi sesuatu menariknya kembali ke pertarungan setiap saat.

Titik plot tertentu itu tidak terjadi pada Clark, tetapi dia berusaha menjadi orang normal, sedemikian rupa sehingga dia mengubur kembali pesawat ruang angkasa Krypton sebagai seorang anak alih-alih menyelidikinya sepenuhnya. Tapi pada ahirnya, Usagi dan Clark harus menghadapi kebenaran tentang siapa mereka sebenarnya.

Baca juga: 

Keluarga Kent

Clark dibesarkan oleh Jonathan dan Martha Kent. Seperti Usagi, dia memiliki keluarga yang bisa disebut keluarganya sendiri di Bumi ini.

Menariknya, orang tua Clark menyadari kekuatannya, yang membedakannya dari banyak pahlawan yang keluarganya tidak mengetahui kebenaran tentang kemampuan mereka. Hal ini menambah dinamika yang menarik, terutama dalam animasi Superman, karena ibu angkat Clark awalnya mengkhawatirkan asal mula kekuatan anaknya dan apakah dia akan disakiti atau tidak saat mencoba mencari tahu asal-usulnya.

Emosi Adalah Kekuatan

Clark memang memiliki kekuatan yang luar biasa, namun ada kalanya ia mendapatkan dorongan kekuatan yang membuatnya menjadi kekuatan yang tak terbendung. Seperti kejadian wanita yang dia selamatkan dari kecelakaan mobil saat masih kecil dengan kecepatan super, atau dia meninju robot pembunuh ke luar angkasa saat mencoba menyelamatkan Lois.