Tag Archives: first person shooter

PRX Something Terancam Tidak Bermain Di Master Tokyo

GAMEFINITY.ID, PATI – Persiapan untuk Valorant Champions Tour (VCT) Masters Tokyo 2023 semakin mendebarkan. Setiap tim Valorant yang berpartisipasi berharap dapat menampilkan performa terbaik mereka. Namun, bagi Paper Rex, ketidakpastian mengelilingi salah satu bintang mereka, PRX something menjelang turnamen.

VCT Master Tokyo Tanpa PRX Something?

Paper Rex telah berhasil memenangkan VCT Pacific 2023 setelah mengalahkan DRX dengan performa yang mengesankan. Tim ini memiliki pemain-pemain berbakat yang telah membuktikan kemampuan mereka di atas panggung internasional. Namun, menjelang VCT Masters Tokyo, kabar buruk muncul yang mengguncang tim dan penggemar mereka.

Berdasarkan tweet yang dibagikan oleh akun official Paper Rex, salah satu MVP Paper Rex di VCT Pacific 2023, Ilia “something” Petrov, menghadapi ketidakpastian terkait ketersediaannya untuk VCT Masters Tokyo. Alasan di balik ketidakpastian tidak jauh dari permasalahan VISA. Dikarenakan kewarganegaraan “something” adalah Rusia, yang sedang terlibat konflik dengan ukraina membuatnya kesulitan dalam mengurus hal – hal yang berhubungan dengan negara. Ini sejalan dengan tweet yang dibagikan oleh something melalui akun pribadinya.

Baca Juga:

PRX something
Paper Rex Juarai VCT Pacisfic 2023 dengan “something” sebagai MVP

Tentunya, pihak Paper Rex akan mengerahkan usaha penuh agar dapat menghadirkan secara penuh semua pemain kunci dalam turnamen seperti VCT Masters Tokyo. Pasalnya, setiap perubahan dalam komposisi tim dapat memengaruhi dinamika permainan dan strategi yang telah dipersiapkan sebelumnya. Oleh karena itu, ketidakpastian mengenai kehadiran “something” di VCT Master Tokyo dapat menjadi kendala yang harus dihadapi oleh tim.

Pihak Tim Terus Berusaha Untuk Membawakan Full Team

Situasi ini menimbulkan pertanyaan tentang bagaimana Paper Rex akan menangani situasi ini. Apakah mereka akan mengganti roster utama mereka dan mengadaptasi strategi mereka dengan anggota tim yang tersisa? Hal ini akan menjadi tantangan bagi f0rsakeN dan kawan – kawan.

Bagi penggemar Paper Rex, berita ini mungkin mengecewakan dan memunculkan kekhawatiran tentang potensi dampaknya pada performa tim. Namun, penting untuk tetap mendukung tim dalam menghadapi tantangan ini dan memberikan semangat positif kepada mereka.

Baca Juga:

Hingga sekarang Paper Rex masih bertekad untuk bermain dengan roster lengkapnya. Pihak staff berusaha semaksimal mungkin dalam mengurus segala macam dokumen yang dibutuhkan untuk VISA “something”. Pihak tim juga telah bekerja sama dengan Riot Games untuk membantu mempercepat prosesnya. Baik tim Paper Rex dan penggemar tentunya berharap besar agar Ilia “something” Petrov dapat bergabung dengan tim di babak playoff VCT Master Tokyo nanti.

Bagaimana menurut kalian? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Call of Duty Mobile Season 5, Get Wrecked, Bertema Anarchy

GAMEFINITY.ID, Bandung – Detail Call of Duty Mobile Season 5 akhirnya telah terungkap kali ini. Mengambil judul Get Wrecked, season terbaru ini tampaknya mengambil tema Anarchy. Season ini akan menghadirkan map baru, seasonal event baru, dan juga battle pass baru berisi berbagai reward seperti biasa.

Battle Pass Call of Duty Mobile Season 5

Battle Pass dari Call of Duty Mobile season 5 menghadirkan reward yang tidak kalah heboh. Salah satu highlight-nya berupa senjata FFAR 1 Assault Rifle. Rifle itu menjadi salah satu senjata dengan tembakan ber-rate tinggi di kelasnya. Pemain dapat meng-unlock senjata ini setelah mencapai Tier 21 di Battle Pass.

Call of Duty Mobile Season 5 The Guardian Scorestreak
Guardian Scorestreak

Ada juga Guardian Scorestreak, sebuah device yang data memicu radiasi untuk memperlambat pergerakan musuh, membuyarkan pandangan mereka, dan memicu damage ber-level rendah. Guardian Scorestreak bisa didapat setelah mencapai Tier 14. Jika mencapai Tier 50, pemain berhak memperoleh Hades – Broken Hearts.

Premium Battle Pass juga menghadirkan reward yang tentunya sangat menarik. Kumpulan reward tersebut sudah termasuk Operator Skin Rampage – Showdown, Snyaptic – neutralizer, Sims – Regulator, dan Roze – Smokey Skies. Ada juga senjata AK117 — Corporate Issue, ZRG 20MM — Holy Roman, FFAR 1 — Burnt a Cinder; Shorty — Patched, dan Switchblade X9 — Treachery.

Baca juga:

Map Multiplayer Baru: Armada Strike

Call of Duty Mobile Season 5 Get Wrecked Armada Strike
Armada Strike

Map Multiplayer di season ini adalah Armada Strike yang pertama kali diperkenalkan di Black Ops Cold War. Pertarungan dalam map itu akan berlangsung di sebuah kapal perang, baik di atas dan di bawah. Pemain juga dapat berenang untuk diam-diam menyerang menggunakan rute air

Mode Multiplayer Baru: Search & Rescue

Call of Duty Mobile Season 5 Get Wrecked search and Rescue
Search and Rescue

Search and Rescue menjadi mode terbaru yang datang bersama season 5. Dalam mode ini, pemain harus menyerang atau melindungi lokasi bom. Mode ini dapat dikatakan kombinasi elemen dari Kill Confirmed dan Search and Destroy.

Saat gugur pertama kali, pemain akan menjatuhkan sebuah dog tag. Jika rekan timnya mengambil dog tag itu, pemain tersebut dapat kembali bertarung. Sebaliknya, jika anggota tim musuh mengambilnya, pemain itu akan keluar. Ini jauh berbeda daripada Search and Destroy yang tidak memiliki respawn.

Baca juga:

Event Baru: Desolate Endurance

Call of Duty Mobile Season 5 Desolate Endurance
Desolate Endurance

Limited time event di season ini adalah Desolate Endurance. Dalam event ini, pemain dapat membangun markas, mengumpulkan barang, dan membangun fasilitas lain. Pemain wajib berpartisipasi di Multiplayer dan Battle Royale untuk memperoleh berbagai milestone reward, termasuk misi harian untuk memperoleh bahan lebih mutakhir yang akan digunakan untuk meng-upgrade bangunan markas

Detail Lainnya di Call of Duty Mobile Season 5

Call of Duty Mobile juga megnhadirkan Trophy System tactical equipment di Battle Royale. Equipment ini akan menghancurkan beberapa senjata peledak di sekitarnya, membuat pemain dapat bertahan dari ledakan yang mengarah padanya. Trophy System itu dapat ditemukan saat mengeksplor map.

Terdapat update untuk Tournament Mode, yaitu hadirnya melee camos dan crate yang lebih mutakhir. Setelah meng-unlock tournament camos untuk senjata utama yang cukup, melee camos itu bisa diperoleh. Pemain juga dapat menggunakan kupon 1CP untuk menarik crate Mythic Card crate yang sudah di-upgrade kontennya.

Call of Duty Mobile Season 5, Get Wrecked, akan dimulai 31 Mei 2023. Untuk detail lengkap tentang season ini, kunjungi laman resminya.

Battlefield 2042 Season 5, New Dawn, Rombak Sistem Vehicle

GAMEFINITY.ID, Bandung – Battlefield 2042 akan merombak besar-besaran sistem vehicle atau kendaraan sebagai bagian dari season 5 yang bertajuk New Dawn. Perombakan ini akan diberlakukan pada beberapa kendaraan populer dalam game. Konten lainnya di season ini berupa map baru, weapon baru, dan gadget baru.

Perombakan Sistem Vehicle di Battlefield 2042

DICE memaparkan dalam laman resminya bahwa pihaknya akan merombak sistem vehicle loadout. Mereka merasa perubahan pada kategorisasi kendaraan (tanpa mengubah loadout-nya) telah membuat role combat yang sudah jelas terhapus. Oleh karena itu, mereka sudah merombak sistem vehicle loudout untuk memastikan role dalam combat sangat jelas.

Battlefield 2042 season 5 LATV4 Recon
LATV3 Recon

Satu lagi perubahan dalam sistem itu adalah terhapusnya opsi senjata peledak dari beberapa kendaraan darat populer, salah satunya adalah LATV4 Recon.  Meski menjadi kendaraan sebagai transportasi, saat ini jeep itu dapat dipasang berbagai senjata peledak seperti grenade launcher. Mulai season 5, jeep itu akan dipasang senjata anti-infrantry.

Kendaraan lain seperti EBAA Wildcat dan M5C Bolte, akan mendapat penyesuaian sistem senjata agar cocok dengan perannya secara spesifik. Wildcat akan disesuaikan agar dimaksudkan sebagai kendaraan anti-air, sementara Bolte akan menjadi kendaraan hit and run lebih kuat alih-alih dapat menembakkan peledak dari jarak jauh.

Perubahan lainnya adalah perombakan sistem penggunaan jet agar lebih responsif, penambahan thermal sights untuk kendaraan, dan decouple aim and turn untuk tank. Terakhir, opsi untuk memasang Cyber Warfare Protection System tersedia untuk semua kendaraan kecuali LATV4 Recon.

Baca juga:

Map Baru: Reclaimed

Battlefield 2042 Season 5 Reclaimed map
Reclaimed

Season 5 dari Battlefield 2042 menjadi season pertama yang tidak menampilkan Specialist baru. Kabar baiknya, map baru masih tetap hadir. Map baru tersebut bertajuk Reclaimed, sebuah fasilitas industri terbengkalai di Czechia (Ceko) dengan rute kereta rahasia di dekatnya. Fasilitas itu disebut perlahan direbut kembali oleh alam.

Versi rework dari Hourglass, salah satu launch map di Battlefield 2042 juga akan hadir. Rework itu akan muncul pada pertengahan season.

Baca juga:

Deretan Konten Lainnya

Selain map, terdapat pula deretan senjata dan gadget baru. Terdapat kumpulan senjata baru berupa XCE bolt-action rifle, the GEW-46 assault rifle, dan BFP .50 hand cannon. Ada juga tiga jenis granat baru, yaitu mini grenade, anti-tank grenade, dan spring grenade.

Battlefield 2042 season 5 roadmap
Roadmap Battlefield 2042 Season 5

Battle pass untuk season 5 terdiri dari 100 tier untuk dicapai demi meng-unlock reward untuk tier free dan premium. Pemain dapat memperoleh kumpulan senjata dan gadget yang sudah disebutkan, item kosmetik, XP booster, dan Seasonal Booster baru. Battlefield 2042 Season 5, New Dawn, akan dimulai 7 Juni 2023.

Destiny 2 Hadirkan Skin dari Collab Franchise PlayStation

GAMEFINITY.ID, Bandung Season terbaru Destiny 2, Season of the Deep, baru saja meluncur! Lebih istimewanya lagi, Bungie memanfaatkan statusnya sebagai anak perusahaan Sony Interactive Entertainment dengan menggelar kolaborasi franchise game PlayStation Studios favorit. Hasil kolaborasi tersebut merupakan armor dan item kosmetik berdasarkan beberapa karakter ikonik.

Season of the Deep menampilkan berbagai fitur yang datang di dalam game, salah satu di antaranya adalah memancing dan misi Deep Dive mingguan. Tidak hanya itu, beberapa map berlatar di bawah laut juga tampil. Ada juga senjata bertema Light seperti longsword dan juga busur.

Destiny 2 Berkolaborasi dengan PlayStation

Destiny 2 kini merayakan kemitraannya dengan PlayStation dengan koleksi item kosmetik, masing-masing berdasarkan berbagai game PlayStation Studios. Hal itu sudah diumumkan dalam laman blog PlayStation.

Kolaborasi ini mungkin sangat masuk akal mengingat Sony sudah mengakuisisi Bungie pada Januari 2022. Tidak heran Bungie ingin memanfaatkan status ini dengan menghadirkan berbagai item terinspirasi dari deretan game PlayStation populer.

Baca juga:

Deretan Item Hasil Kolaborasi dengan PlayStation Studios

Jenis item pertama adalah set armor yang terinspirasi dari tiga game besar PlayStation, yaitu God of War, Ghost of Tsushima, dan Horizon. Setiap armor tersebut dikhususkan untuk class Guardian secara spesifik, yaitu God of War untuk Titan, Ghost of Tsushima untuk Warlock, dan Horizon untuk Hunter.

Destiny 2 x PlayStation Kratos armor for titan
Godsbane untuk Titan yang terinspirasi God of War
Destiny 2 x PlayStation aloy armor for hunter
Annointed untuk Hunter yang terinspirasi Horizon
Destiny 2 x PlayStation Jin Sakai armor for warlock
Ancestral untuk Warlock yang terinspirasi dari Ghost of Tsushima

Untuk Titan, set armor Godsbane terinspirasi dari karakter Kratos dari God of War. Sementara untuk Hunter, terdapat set armor Annointed berdasarkan karakter Aloy dari Horizon. Terakhir, set armor Ancestral untuk Warlock terinspirasi dari karakter Jin Sakai dari Ghost of Tsushima. Ketiga set armor itu masing-masing memiliki finishing move spesial.

Baca juga:

Set ornamen armor bukan satu-satunya jenis item hasil kolaborasi tersebut. Destiny 2 juga akan menyediakan emote berdasarkan Ratchet and Clank dan kendaraan yang terinspirasi dari The Last of Us.

Season terbaru Destiny 2, Season of the Deep, sudah dimulai dan akan berakhir pada 22 Agustus 2023. Disebutkan bahwa item kosmetik bertema PlayStation sudah tersedia di semua platform.

Overwatch 2: Inilah 5 Hero yang Cocok untuk Pemula

GAMEFINITY.ID, Bandung Overwatch 2 telah menjadi salah satu game first person shooter terpopuler saat ini. Semenjak perilisannya sebagai free-to-play pada September 2023, game besutan Blizzard ini sudah menarik perhatian pemain baru hingga sekarang.

Terdapat berbagai pilihan hero dari class Tank, Damage, dan Support. Pemain pemula mungkin saja bingung mau memilih hero yang akan menjadi favorit dan praktis untuk digunakan. Masing-masing dari mereka memiliki ability dan kepribadian berbeda-beda. Untungnya, beberapa hero dapat dikatakan sangat ramah pemula bagi yang ingin belajar hal mendasar dari Overwatch.

Inilah lima hero yang cocok untuk pemula saat memainkan Overwatch 2. Demi mempermudah pemula, kelima karakter dalam daftar ini sudah ada secara default.

Baca juga:

Reinhardt

Overwatch 2 Reinhardt

Bagi yang ingin mengandalkan pertahanan, Reinhardt menjadi hero yang cocok. Dapat dikatakan karakter tank ini memiliki pertahanan terbesar dengan health point dan shield yang sangat tinggi. Terlebih, ability Barrier Field yang dimiliki dapat melindungi rekan tim dan dirinya dari serangan musuh.

Ia merupakan karakter melee dengan senjata Rocket Hammer. Damage dari senjatanya dapat memicu damage cukup banyak dalam jarak dekat. Ia juga dapat menggunakan ability Fire Strike untuk memicu damage sekaligus menembus barrier. Ultimate Ability-nya, Earthshatter, dapat mendorong dan memicu stun pada setiap musuh di hadapannya.

Selain menjadi tank yang sangat kuat, ia ramah bagi pemain yang tidak percaya diri dengan aim saat menembak di sebuah game FPS.

Baca juga: 

Orisa

Overwatch 2 Orisa

Jika Reinhardt berfokus pada defense, Orisa dianggap sebagai hybrid damage dan tank. Hero ber-class tank ini kuat dan resisten. Senjata miliknya, Augmented Fusion Driver, tidak memiliki recoil. Ini membuat pemain pemula mudah menggunakannya saat gameplay.

Ability Fortify dapat dikombinasikan dengan Javelin Spin, membuatnya mengurangi damage yang diterima sekaligus menyerang musuh di hadapannya dengan cepat. Ultimate Ability-nya, Terra Surge, dapat memicu damage banyak bagi musuh bergantung dari lamanya charge.

Jika ingin menggunakan hero tank tetapi masih ingin menyerang secara agresif, Orisa menjadi hero yang cocok.

Soldier: 76

Overwatch 2 Soldier: 76

Disebut sebagai hero termudah di Overwatch 2. Soldier: 76 memiliki ability yang mudah digunakan dan cocok untuk gaya gameplay apapun. Hero ini sekaligus menjadi karakter saat melakukan tutorial. Karena kedua hal itu, pemain mungkin akan merasa nyaman menggunakan Soldier: 76.

Ia memiliki senjata Heavy Pulse Rifle, memudahkannya untuk menembak secara rapid fire. Ability Sprint dapat membuatnya berlari lebih cepat untuk menghindar atau mengeksplorasi map. Ultimate Ability-nya, Tactical Visor, dapat mengunci dan menembak target tanpa meleset.

Hero class damage ini sebenarnya mudah untuk dipelajari oleh siapapun, namun kecilnya health point dapat menjadi kelemahan terbesar. Soldier: 76 dapat membantu pemain mendapat gaya gameplay mendekati seperti game arena FPS.

Baca juga:

Reaper

Overwatch 2 Reaper
#image_title

Karakter class damage yang satu ini juga disebut sebagai salah satu hero terbaik untuk pemula. Reaper memiliki kumpulan ability efektif sekaligus mudah untuk dipelajari. Faktanya, banyak penggemar menempatkannya di tier tinggi berkat kemudahan dalam mengontrol dan juga kekuatannya.

Senjata Reaper berupa Hellfire Shotguns yang cocok untuk combat jarak dekat. Salah satu keuntungannya terdapat pada Passive Ability berupa The Reaping. Berkat ability ini, Reaper dapat melakukan healing 35 persen dari damage pada musuh. Dua ability lain, Shadow Step untuk teleport dan Wraith Form untuk invincibility selama tiga detik, bermanfaat untuk mobilitas.

Terakhir, Ultimate Ability Death Blossom membuatnya dapat menembak dalam kecepatan tinggi, memicu banyak damage bagi setiap musuh terdekat. Saat digunakan secara tepat, Ultimate Ability tersebut berpotensi membasmi banyak musuh sekaligus..

Mercy

Overwatch 2 Mercy
#image_title

Ingin memilih hero support yang dapat melakukan heal demi membantu tim? Mercy menjadi jawabannya. Selain dianggap hero support termudah di Overwatch 2, healing oleh Mercy sangat efisien dan berpengaruh besar bagi timnya. Ia dapat menyelamatkan rekan tim dengan health points kritis saat situasi tidak menguntungkan.

Ia memiliki dua senjata, Caduceus Staff untuk melakukan healing dan Caduceus Blaster untuk menyerang dengan damage kecil. Ability Guardian Angel membuatnya terbang langsung pada rekan targetnya demi membantu saat momen kritis. Dengan ability Resurrect, ia merupakan satu-satunya hero yang dapat menghidupkan kembali rekan timnya segera. Sementara Ultimate Ability-nya, Valkyrie, menguatkan semua ability-nya sekaligus mendapat kemampuan untuk terbang untuk sementara waktu.

Sebaiknya pemain berhati-hati saat menggunakan Mercy. Ia memiliki health points cukup kecil dan tidak memiliki ability untuk membantunya bertarung sendiri.

Itulah lima hero yang cocok untuk pemula di Overwatch 2. Hero manakah yang ingin kamu pakai saat awal bermain? Jangan lupa juga coba pakai hero lain setelah unlock beberapa, beberapa di antaranya tidak kalah menarik sekaligus mudah.

Halo Infinite Umumkan Infection Mode Kembali di Season 4

GAMEFINITY.ID, Bandung Season 4 dari Halo Infinite akan segera datang bulan Juni ini. Meski belum mengumumkan judul dari season terbaru secara resmi, 343 Industries sudah menyampaikan berbagai fitur yang akan datang. Salah satunya adalah kembalinya Infection Mode yang sudah menjadi favorit penggemar franchise Halo.

Meski 343 Industries konsisten meng-update Halo Infinite dengan deretan konten baru, ternyata masih ada cukup banyak pemain yang belum puas saat ini. Setidaknya, hadirnya kembali Infection Mode tentu akan meraih hati penggemar. Sebelumnya, Forged Mode, mode kustom yang menjadi satu lagi favorit penggemar, sudah muncul saat season 3 dimulai.

Mengenal Infection Mode di Franchise Halo

Infection Mode merupakan salah satu mode multiplayer yang pertama kali muncul di Halo 3. Dapat dikatakan mode ini merupakan Zombie Mode versi Halo. Sejak saat itu, mode ini konsisten hadir di setiap entri franchise game FPS besutan Microsoft itu. Tidak heran banyak penggemar kecewa Infection Mode tidak muncul di Halo Infinite hingga 18 bulan setelah perilisan resmi.

Dalam mode ini, pemain terbagi menjadi dua tim, Survivor dan Zombie. Tujuan seorang Survivor adalah tetap bertahan hidup hingga akhir ronde. Jika tidak, mereka akan berubah menjadi Zombie. Zombie justru bertujuan untuk membunuh atau menginfeksi para Survivor sebanyak mungkin. Biasanya Zombie memiliki senjata melee dan dapat membunuh para Survivor dengan sekali tebas. Sedangkan, para Survivor diberi senjata api berjarak pendek dan sedang.

Baca juga:

Infection Mode Akan Kembali di Halo Infinite Season 4!

Kabar bahwa Infection Mode akan kembali muncul di Halo Infinite mulai season 4 sudah dikonfirmasi melalui akun Twitter resminya. Episode terbaru podcast Spartan Chatter ikut membagikan informasi ini pada penggemar. Konfirmasi ini tidak terlalu mengejutkan bagi penggemar yang mendapat leak tentang season 4.

Berbagai Fitur Lain yang Akan Datang di Season 4

Halo Infinite before Season 4
Terdapat berbagai konten baru yang akan datang di Halo Infinite Season 4

Selain Infection Mode, 343 Industries ikut menjanjikan berbagai update mulai season 4. Salah satunya adalah sistem progression Career Rank. Tim pengembang hanya menyebut pemain dapat meningkatkan level dengan rank gaya militer.

Mulai season 4, semua premium coating baru (di Premium Battle Pass dan Shop) akan termasuk versi individualnya yang cocok dengan semua core armor. Remake Forge resmi dari Map Plaza dari Halo 5 ikut direncanakan muncul pada awal season 4. Terakhir, menjelang berakhirnya season 3, terdapat event Bonus XP Weekend pertama yang akan digelar 2-4 Juni.

Halo Infinite Season 4 direncanakan dimulai 20 Juni 2023. 343 Industries akan membagikan informasi lebih lanjut dalam waktu yang akan datang.