Tag Archives: Fullmetal Alchemist: Brotherhood

5 Karakter Penjahat Anime yang Dihormati Banyak Penggemar

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Karakter penjahat dalam anime terkadang bisa saja kejam, namun ada juga sampai bengis dan juga tidak berperasaan sama sekali.

Namun, beberapa dari mereka justru banyak dihormati banyak orang. Itu disebabkan ideologi serta motivasi mereka yang ternyata tidak jahat sama sekali. Bahkan ada juga yang memperoleh penghormtan khusus karena dirinya mengorbankan diri untuk semua orang hingga dijadikan pahlawan di serialnya.

Oleh karena itulah, karakter penjahat di anime merupakan karakter paling unik sekaligus rumit yang ada di anime. Mereka bisa jadi jahat tapi tidak jahat seutuhnya. Bisa saja mereka melakukan misi tersebut untuk kebaikan semua orang. Ada juga yang berkeinginan untuk membebaskan rakyatnya dari pemerintahan yang korup.

Sayangnya, semua cara yang mereka tempuh terlalu kejam dan salah. Meskipun begitu, para penggemar tetap menaruh hormat pada sang penjahat.

Baca juga: 

Daftar Penjahat yang Layak Dihormati

Melihat dari latar belakang, motivasi, hingga karakternya, para penjahat anime ini ternyata sudah cukup mendapatkan hati tersendiri bagi para penggemarnya.

Lalu siapa saja penjahat yang istimewa dan layak mendapat penghormatan? Berikut daftarnya berdasarkan Sindonews.com!

1.    Sosuke Aizen (Bleach) 

Aizen Penjahat yang Dihormati

Sosuke Aizen merupakan Kapten Divisi 5 Gotei 13 yang sangat dihormati. Aizen juga terkenal karismatik, sopan, dan juga suka membantu. Namun, itu semua hanya kamuflase agar bisa menyembunyikan sifat manipulatifnya.

Dirinya sampai memalsukan kematiannya sendiri agar semua orang percaya bahwa dirinya dibunuh demi tujuannya tercapai. Ia pun bergerak sementara di bawah radar tanpa diketahui siapapun. Aizen dianggap bertanggung jawab atas kematian ratusan orang, berkhianat, hingga menikam Momo yang selama ini lugu dan loyal.

Meskipun begitu, karakternya disukai banyak orang dan para penggemar menganggapnya sebagai salah satu penjahat terhebat sepanjang masa namun tidak bisa dibenci. Karakter Aizen memang satu-satunya penjahat di dalam daftar ini yang memang sedari awal sudah mempunyai motivasi dan tujuan yang jahat.

Baca juga: 

2.    Shishio Makoto (Rurouni Kenshin)

Shisio Penjahat yang Dihormati

Shishio Makoto menyimpan dendam pada pemerintahan Meiji pada masanya dulu. Oleh karena dirinya merupakan seorang samurai yang dipekerjakan pemerintah untuk bisa membunuh, kekuatannya sangat menakutkan.

Pada akhirnya pemerintah Meiji berniat untuk membunuh Shishio. Bahkan tubuhnya dibakar agar dirinya semakin cepat tewas. Sayangnya, Shishio masih bertahan hidup.

Dendamnya pun semakin meningkat dan dirinya mantap untuk menggulingkan pemerintahan Meiji dan berkuasa dengan berlakukan prinsip Darwinisme Sosial. Melalui keyakinan inilah, Shishio dapat menggelar kampanye untuk bisa melawan pemerintah Meiji. Shishio beranggapan bahwa pemerintah Meiji terlalu lemah untuk menjadi pemimpin negara.

Baca juga: 

3.    Greed (Fullmetal Alchemist: Brotherhood)

Penjahat yang Dihormati

Greed termasuk salah satu homunculi yang dianggap sebagai biang kekacauan di sepanjang serial Fullmetal Alchemist: Brotherhood. Saat cerita berakhir, saat sang Ayah menyerapnya agar kekuatan Ayah bertambah, Greed pun melakuka sesuatu tindakan yang heroik.

Inangnya, Ling, berusaha menyelamatkan Greed, namun Greed menipu Ling agar kekuatan Ling tidak ikut terserap oleh Ayah. Tidak hanya itu saja, Greed juga mengubah tubuhnya menjadi grafit terlebih dahulu sebelum kekuatannya diserap Ayah.

Tubuh sang Ayah menjadi rapuh dan pada akhirnya para pahlawan bisa menghancurkannya dengan mudah. Jika tidak ada Greed, rencana jahat Ayah pun pasti akan berhasil.

Greed pun mendapat kehormatan penuh dari para pahlawan serial ini karena pengorbanannya yang besar.

Baca juga: 

4.    Uchiha Itachi (Naruto)

Itachi Penjahat yang Dihormati

Uchiha Itachi merupakan karakter antagonis yang cukup rumit di serial Naruto. Dirinya memang melakukan perbuatan yang kejam karena membunuh seluruh anggota klan Uchiha, itu pun termasuk dengan kedua orang tuanya.

Meskipun begitu, dirinya membiarkan Sasuke, adiknya, untuk tetap hidup. Hal itu terjadi karena Itachi bertekad untuk mati di tangan sang adik. Sasuke pun menaruh dendam bertahun-tahun lamanya pada Itachi.

Di samping itu, Itachi juga melakukan genosida karena manipulasi Anbu. Mereka pun menganggap Uchiha Itachi sudah menjadi ancaman untuk Konoha dan harus segera dimusnahkan.

Saat Itachi melaksanakan tugasnya, dirinya tahu akan semua konsekuensinya yang akan didapatnya. Maka dari itu, para penggemar sangat menghormatinya.

Baca juga: 

5.    Stain (My Hero Academia) 

Stain Penjahat yang Dihormati

Karakter penjahat Stain di serial My Hero Academia juga layak dihormati. Hal ini disebabkan pandangannya terhadap orang-orang yang dianggap menjadi pahlawan demi uang dan ketenaran itu tidak pantas untuk disebut pahlawan.

Stain berpendapat hanya All Might saja yang disebut pahlawan karena berjuang demi rakyat. Namun, semua tindakan Stain nantinya tidak bisa dibernarkan sama sekali. Dirinya menggelar kampanye untuk membunuh para pahlawan yang tidak pantas menyandang gelar tersebut.

Stain pun mendapat julukan Pembunuh Pahlawan. Memang pandangan idealis Stain sangat bagus. Sayangnya perbuatannya sangatlah kejam.

5 Anime Fantasi Tema Dunia Sihir Terbaik Sepanjang Masa

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN – Anime fantasi atau anime yang mengisahkan dunia penyihir memang tak pernah gagal untuk mecuri hati banyak penonton. Berbagai kekuatan sihir dari yang berbeda-beda pada setiap karakter yang dihadirkan sering kali membuat mereka harus bersama satu sama lain dan membentuk tim.

Dari sana penonton bisa merasakan debaran perasaan mereka yang menggebu-gebu pada keahlian yang akan ditunjukkan masing-masing karakter yang diidolakan.

Dari tahun 80-an sampai memasuki tahun-tahun milenial dan tercipta animasi versi modern, berikut ini adalah anime tentang sihir terbaik sepanjang masa yang layak ditonton:

Baca juga: 

Majo no Takkyuubin (Kiki’s Delivery Service)

Anime Fantasi Kiki's Delivery Service

Anime yang satu ini rilis pertama kali di Jepang pada tahun 1989 silam. Kiki, tokoh utama dalam serial ini, adalah penyihir muda yang sedang dalam masa pelatihan untuk menjadi real deal berangkat untuk tinggal di kota baru sendirian.

Dengan kucing hitamnya Jiji yang terus berada sisinya, dia mengambil sapunya dan bersiap untuk melakukan sihirnya dan membuktikan dirinya kepada dunia. Sambil berjuang untuk menemukan tempatnya di lingkungan barunya yang aneh, dia memutuskan untuk memulai pekerjaan sebagai tukang pengirim barang.

Baca juga: 

Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Anime Fantasi Again - Fullmetall Alchemist: Brotherhood

Rilis pada tahun 2009, serial ini menceritakan tentang dua saudara muda yang melanggar aturan terlarang alkimia. Mereka membayar harga yang mengerikan untuk pelanggaran tersebut. Tiga tahun kemudian, mereka mulai mencari batu legendaris yang memiliki kekuatan untuk memperbaiki kesalahan yang pernah dibuatnya itu.

Princess Tutu

Anime Fantasi Princess Tutu

Ahiru adalah gadis manis yang baik hati yang juga kikuk. Dia sebenarnya adalah seekor beberk ajaib yang bisa berubah menjadi manusia. Dengan liontin ajaib yang dimilikinya, Ahiru berubah dari bebek yang bisa berbicara menjadi Putri Tutu, seorang penari balet yang berusaha memulihkan hati seorang pangeran.

Anime Fairy Tail

Anime Fantasi Fairy Tail

Fairy Tail tituler adalah guild magis terkenal yang melakukan pencarian harta karun. Dengan sihir yang mereka miliki, grup tersebut akan menyelesaikan berbagai tantangan berbeda sepanjang serial. Mereka bersama-sama menghadapi musuh hingga akhirnya jadi belajar lebih banyak tentang satu sama lain dan diri mereka sendiri dalam petualangan yang ajaib.

Zetsuen no Tempest (Blast of Tempest)

Anime Fantasi Zetsuen no Tempest

Anime Zetsuen no Tempest atau yang dikenal juga dengan judul Blast of Tempest ini dirilis pada tahun 2012 lalu. Balas dendam adalah racun yang akan mencemari semua orang yang menyentuhnya. Ketika pelindung Tree of Origins, penyihir dan putri Hakaze Kusaribe, harus meminta bantuan manusia normal untuk mencegah akhir dunia, dia mendapati dirinya terikat pada janji untuk menemukan pembunuh saudara perempuannya sebagai imbalan.

Mirip Trigun Stampede, 4 Anime yang Tak Kalah Seru

GAMEFINITY.ID, PARIAMAN Anime Trigun Stampede resmi dirilis dan telah menyelesaikan episodenya dari bulan Januari-Maret 2023 lalu. Ceritanya mengisahkan petualangan seorang buronan, Vash the Stampede, dalam melintasi planet gurun yang disebut Gunsmoke.

Dikenal sebagai buronan yang menakutkan, hingga dinilai sebanyak 60 miliar dolar, nyatanya Vash the Stampede adalah orang yang baik. Bagaimana sisi di balik kebaikan MC yang satu ini akan diungkap oleh kisah masa lalunya selama petualangan tersebut.

Baca juga: 

Anime Mirip Trigun Stampede

Berikut ini adalah beberapa judul anime yang memiliki kemiripan dengan Trigun Stampede dari segi cerita hingga karakter utamanya:

Promare

Promare Mirip Trigun Stampede
Promare

Medan tempat latar cerita mirip dengan anime Trigun Stampede, yaitu sama-sama di gurun. Selain itu, keduanya juga memiliki animasi yang mencengangkan dengan desain karakter yang keren-keren.

Promare mengisahkan tentang mutasi manusia yang membuat mereka dapat mengeluarkan api dari tubuhnya. Namun, bukan seperti elemen api di film Avatar, mutasi yang sudah ditemukan sekitar 30 tahun yang lalu ini dapat menyebabkan kehancuran umat manusia.

Baca juga: 

Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Again - Fullmetall Alchemist: Brotherhood

Kesamaan dari dua serial ini adalah si tokoh utama yang ditemani oleh teman-teman mereka untuk mencari sesuatu atau seseorang. Mereka berinteraksi dengan penduduk kota di sepanjang perjalanan serta mempelajari arti dari kehidupan.

Anime Mushishi

Mushishi Mirip Trigun Stampede
Mushishi

Kemiripan yang menjadikan Mushishi sebagai salah satu serial yang wajib ditonton setelah Trigun Stampede adalah karakter utama yang sama-sama melakukan petualangan. MC dalam ceritanya bepergian ke tempat yang pernah mereka temui sebelumnya, menjaga keseimbangan atau sekedar memeriksa.

Baca juga: 

Cowboy Bebop

Serial ini menceritakan kisah sekelompok pemburu hadiah yang bertualang di alam liar. Mereka di antaranya ada Spike Spiegal yang merupakan awak kapal Cowboy Bebop. Dia bersama dengan kapten kapal Jett Black dan seniman scam penduduk Faye Valentine bekerja sama untuk mencari nafkah.

Kesamaan kedua anime terletak pada kisah petualangan yang mereka lakukan, serta teman-teman yang bekerja sama selama perjalanan mereka. Selagi hubungan antar karakter yang terjalin, sepanjang serialnya juga akan diperlihatkan kisah masa lalu yang kembali menghantui.