GAMEFINITY.ID, PATI – SNK merupakan salah satu developer game senior yang sudah berdiri cukup lama. Sudah banyak sekali game-game yang dirilis oleh mereka. Dari konsol, ke PC, hingga mobile sekalipun. Beberapa game terkenal garapan mereka yaitu King of Fighter, Metal Slug, Samurai Shodown, Fatal Fury, dan masih banyak lagi. Namun, pernahkah kalian berpikir dapat memainkan semua karakter – karakter game dari SNK dalam satu game? Kalian akan mendapatkannya di game terbaru SNK yaitu SNK Fight! Road to the Strongest.
SNK Fight! Akan Jadi Game Mobile RPG
SNK Fight! Road to the Strongest merupakan game mobile crossover yang akan menghadirkan karakter – karakter dari franchise game milik SNK. Nuverse selaku developer sekaligus publisher dari game ini telah memberikan tanggal rilis pasti untuk SNK Fight! pada musim gugur 2022. Mereka juga baru saja akan melaksanakan tahap Closed Beta pada tanggal 22 Juni hingga 1 Juli 2022. SNK Fight! Road to the Strongest akan dirilis untuk platform mobile, baik Android maupun iOS.
Meski membawa karakter – karakter dari franchise game fighting SNK, SNK Fight! akan menjadi game mobile RPG. Jika dilihat dari roster yang ditampilkan pada halaman website resminya, SNK Fight tidak hanya terpaku pada game-game fighting seperti King of Fighter, Samurai Shodown dan juga The Last Blade. Seri gameshooter terkenal mereka, Metal Slug juga akan turut meramaikan roster di game SNK Fight! Road to the Strongest.
SNK telah bekerja sama dengan perusahaan lain untuk merilis game mobile berdasarkan waralabanya. Namun, fakta bahwa banyak dari game mereka mengusung tema All-Star dapat menyebabkan kebingungan. Sebelumnya SNK telah bekerja sama dengan 37Games untuk merilis game mobile RPG crossover berjudul SNK All-star pada 2019. Yang mana game tersebut telah ditutup di jepang pada akhir November 2021 kemarin,
SNK juga bekerja sama dengan Netmarble untuk memproduksi The King of Fighters All Star, sebuah game aksi beat ’em up dengan elemen RPG yang rilis di Jepang pada tahun 2018 dan hadir secara global pada tahun 2019. Game ini masih aktif beroperasi hingga saat ini. Hal Itu dikarenakan mereka menambahkan karakter baru diluar waralaba SNK, seperti Tekken, Dead or Alive, Guilty Gear, dan Street Fighter.
.Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkannya?
Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id
GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Hack and Slash merupakan subgenre dari Beat ‘Em Up yang kebanyakan game-nya merupakan turunan dari RPG juga. Game dengan jenis ini, umumnya pemain akan menghadapi musuh dengan jumlah yang cukup banyak dengan berbagai serangan yang cukup beragam dan brutal.
Rekomendasi Hack and Slash Mobile untuk Spesifikasi Rendah
Umumnya, game Hack and Slash membiarkan player-nya untuk menyerang dengan bebas dan dodge musuh dengan cara apapun demi menyelesaikan permainan tersebut. Berikut rekomendasi game Hack and Slash yang dapat dimainkan di Mobile spesifikasi rendah.
Apple Knight
Apple Knight merupakan salah satu game Hack and Slash besutan Limitless yang dirilis pada 21 November 2019, dan tersedia untuk Mobile, IOS, dan Nintendo Switch.
Apple Knight yang menceritakan tentang petualangan seorang pemuda untuk menyelamatkan kota dan dunianya dari ancaman raja penyihir yang kejam. Dalam petualangan yang tidak mudah itu, dirinya akan dibantu oleh Garaldin, seorang penyihir baik hati yang akan memberikan bantuan kepada sang pemuda.
Game ini memiliki gaya bermain seperti Mario Bros, atau yang dikenal dengan Platformer. Dapat dipastikan bahwa Apple Knight merupakan game Hack and Slash dengan pembawaan Action Platformer dengan genre RPG didalamnya.
Apple Knight sangat direkomendasikan sebagai salah satu game Hack and Slash. Penulis juga telah membuktikan betapa asyiknya Apple Knight sebagai game Platformer yang dapat dimainkan di Mobile tanpa perlu perangkat spesifikasi tinggi.
Ninja Arashi
Ninja Arashi menjadi salah satu game Hack and Slash yang penulis sarankan. Ninja Arashi sendiri telah memiliki 2 Series yaitu, Ninja Arashi dan Arashi 2.
Untuk gameplay sendiri, Ninja Arashi dan Ninja Arashi 2 tidak ada perbedaan yang sangat mencolok. Game ini memberikan gaya permainan Action Platformer dengan visual yang cukup memanjakan mata.
Ninja Arashi dirilis pada 6 Maret 2017 yang dikembangkan oleh perusahaan studio Black Panther. Ninja Arashi dapat dimainkan di Mobile dan IOS.
Ninja Arashi hampir tidak ada perbedaan dengan game Vector. Ninja Arashi memiliki map dan mekanisme yang cukup kompleks untuk game siluet. Game ini cukup ringan untuk ukuran Hack and Slash yang menghadirkan latar background yang mantap.
Mystic Guardian
Mystic Guardian ialah game Action-RPG dengan pembawaan Isometric, namun dengan sedikit gaya yang acak di sana sini. Mystic Guardian cukup menghibur dan kompleks sebagai game yang dapat dimainkan di Mobile.
Mystic Guardian menceritakan tentang petualangan 2 sahabat, sebut saja mereka Kainen dan Ray. Kainen yang identik dengan gaya bertarung jarak dekat menggunakan pedang bermata dua, dan Ray yang memiliki gaya bertarung Martial Arts atau tangan kosong.
Sebagai game Action-RPG dan dapat dimainkan tanpa koneksi Internet, Mystic Guardian terbilang cukup kompleks untuk game RPG sejenisnya. Mystic Guardian menghadirkan segudang fitur yang umumnya ada di game MMORPG seperti Toram Online.
Mystic Guardian dirilis pada Juni 2017 oleh Buff Studio, dan dapat dimainkan di platform Mobile. Walaupun kompleks, game ini cukup ringan untuk perangkat spesifikasi rendah, mengingat bahwa Mystic Guardian menampilkan visual yang lebih dari cukup.
Shadow of Death: Dark Knight
Shadow of Death Series dapat dibilang sebagai salah satu game bergaya Shadow/Siluet yang cukup memukau untuk pemain. Hadir dengan visual yang mantap dan efek yang luar biasa keren. Shadow of Death Series menjadi salah satu RPG yang wajib dicoba.
Shadow of Death Series merupakan game Action-RPG yang hampir menyerupai game Action Platformer. Game yang cukup variatif dalam urusan karakter, latar, skill, dan banyak lagi yang dapat pemain jelajahi dalam game ini.
Shadow of Death Series, lebih tepatnya untuk Shadow of Death: Dark Night ini dirilis pada 3 April 2018 oleh studio Bravestars Games, game ini dapat dimainkan di platform Mobile. Game ini juga tidak membutuhkan perangkat berspesifikasi tinggi untuk dapat dimainkan.
Itulah beberapa rekomendasi game Hack and Slash yang dapat dimainkan di perangkat Mobile berspesifikasi rendah. Mengingat sudah cukup banyak game Hack and Slash yang dapat dimainkan di Mobile, tetapi tidak menutup kemungkinan dapat berjalan atau tidak game tersebut.
Update informasi menarik lainnya seputar rekomendasi dan saran game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan vouchergame dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.
GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Mystic Guardian merupakan Action-RPG dengan bumbu Adventure di dalamnya. Game ini dapat dimainkan di Mobile tanpa perlu perangkat dengan spesifikasi tinggi. Mystic Guardian dirilis pada Juni 2017 oleh Buff Studio. Game ini hadir untuk platform Mobile.
Sinopsis Mystic Guardian, Action-RPG Kompleks untuk Mobile
Menceritakn tentang petualangan duo petarung, sebut saja mereka Ray dan Kainen. Ray yang memiliki kemampuan Martial Arts yang tnggi dan Kainen dengan kemampuan berpedangnya layak pahlawan.
Karena Mystic Guardian memiliki 2 karakter utama yang harus dipilih salah satunya, dapat dipastikan juga kalau game ini punya 2 alur cerita dengan satu kesatuan ending ataupun tujuan. Penulis akan membahas sinopsis jika player memilih Kainen.
Pada suatu saat, Kainen pergi ke penjara bawah tanah untuk menyelamatkan seorang anak laki-laki yang menjadi tahanan disana, dan anak itu bernama Evan.
Evan sendiri tidak tahu menahu kenapa dirinya dipenjara dan tidak ingin kabur bersama Kainen sebelum mengetahui fakta bahwa dirinya akan dieksekusi mati secara rahasia. Evan menurut dan ikut melarikan diri bersama Kainen dari penjara tersebut.
Gameplay (9/10)
Mystic Guardian merpakan gameAction-RPG Adventure yang dapat dimainkan di Mobile. Mystic Guardian memiliki mekanisme dan gaya bermain yang hampir sama dengan Zenonia, dan game ini juga hadir dengan mekanisme dalam game yang cukup Kompleks seperti Toram Online.
Mystic Guardian disajikan dengan gaya bermain Top-Down, atau lebih tepatnya dengan pembawaan Isometric satu arah. Mengingat Mystic Guardian merupakan game Action-RPG, dapat dipastikan Mystic Guardian hadir dengan skill dan gaya serangan yang menarik. Terdapat 2 karakter utama yang dapat player gunakan dan memiliki abilities yang berbeda juga yaitu, Ray dan Kainen.
Skill, Item, Buff, Equipment bahkan Status karakter yang terbilang sangat kompleks untuk ukuran Action-RPG yang dapat dimainkan tanpa koneksi Internet ini. Upgrade Skill dan banyak fitur yang umumnya ada pada MMORPG, Mystic Guardian menghadirkan semua fitur tersebut.
Graphic (9/10)
Mystic Guardian tampil dengan gaya visual Isometric. Hadir dengan visual layaknya game RPG Retro di Playstation 1, dan Mystic Guardian bukanlah game Pixel.
Menggunakan sudut pandang Isometrik dengan beberapa tampilan yang tidak umum pada game Isometric seperti, posisi peletakan akses pintu keluar masuk map.
Pintu keluar masuk map ini terbilang cukup acak posisinya, dapat dikatakan bahwa posisinya di tempatkan tanpa melihat perspektif dari game sendiri. Hal ini terkadang membuat bingung pemain dalam memasuki akses tersebut.
Walau hadir dengan grafis atau visual yang lawas, Mystic Guardian masih dapat tetap dinikmati dengan menyenangkan dan santai tanpa adanya persaingan kompetitif.
Control (9/10)
Mystic Guardian hadir dengan 2 jenis kontrol yaitu Static dan Dynamic. entah apa yang membedakan antara Static dengan Dynamic, kedua kontrol ini memiliki mekanisme dan layout yang sama.
Dalam permainan, player dapat mengganti tipe skill dan serangan milik karakter. Ada kontrol tertentu yang mengatur pertukaran ini. Pertukaran yang hanya memiliki 2 jenis pertukaran kontrol skill.
Hadir dengan kontrol analog sebelah kiri, dan 3 macam kontrol skill dengan 1 peningkatan kecepatan bergerak dan 2 skill tambahan. Skill ke 3 yang memiliki lambang SP, memiliki beberapa tipe skill yang berbeda. Baik dari jarak, daya serang, efek area dan banyak lagi.
Addictive (8/10)
Mystic Guardian cukup menarik untuk dimainkan dikala luang, terlebih untuk penikmat game RPG Lawas dengan visual layaknya game Harvest Moon Back to Nature.
Mengingat bahwa Mystic Guardian merupakan game RPG, dapat dipastikan terdapat fitur dialog dan story interaktif sepanjang permainan. Game ini juga hadir dengan penampilan karakter yang cukup menarik.
Mystic Guardian dapat sangat menyenangkan untuk dimainkan semabri menyimak alur cerita dan dapat cukup menyenangkan juga untuk player yang sudah tahu basic RPG tanpa memperhatikan alur cerita. Mengingat bahwa game ini hadir dengan Action yang menarik.
Music (8/10)
Background Music Mystic Guardian yang umum selalu hadir pada game RPG lainnya. Sayangnya, Background Music yang diberikan terkesan cukup lawas dan membosankan.
Dapat dirasakan ketika bermain, pemain mendengar Background Music yang cukup pasaran dan sedikit terkesan sangat lawas untuk RPG masa kini.
Sound Effect yang sedikit terkesan memaksa. Sound Effect Retro? Benar sekali, game ini menghadirkan Sound Effect dengan Retro yang cukup klasik dan familiar di kalangan player Retro atau Hack and Slash.
Kesimpulan
Mystic Guardian menjadi salah satu game Action-RPG Adventure yang cukup kompels untuk ukuran dan isi game-nya sendiri. Berikut kelebihan dan kekurangan Mystic Guardian yang mampu penulis sampaikan.
Kelebihan
Mystic Guardian hadir dengan alur cerita yang menarik dan karakter yang variatif. Alur cerita yang kompleks dan disesuaikan dengan karakter utama yang berbeda juga.
Game ini cukup menantang, mengingat bahwa Mystic Guardian merupakan game Hack and Slash dan dapat dipastikan player dengan bebas untuk mengontrol karakter sebebas mungkin.
Kekurangan
Di balik menariknya game ini, Mystic Guardan juga memiliki kelemahan yang umum pada game RPG salah satunya adalah statistik, skill, item, dan fitur lainnya yang kompleks.
Mystic Guardian membiarkan player untuk mengekplorasi karakter dan item lebih jauh dari game RPG lainnya, bahkan bisa membuat item tertentu dengan kombinasi item lainnya yang cukup banyak dan sedikit lelah untuk mengetahuinya.
Sedikit menyulitkan jika Mystic Guardian dihadirkan dengan fitur yang over-kompleks bahkan offside.
Untuk Mystic Guardian, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,6.
Sekian Review Mystic Guardian yang dapat penulis sampaikan.
Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan vouchergame dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.
GAMEFINITY.ID, PATI – Konsol merupakan salah satu pilihan gamer dalam memainkan game mereka. Kemudahan plug and play yang ditawarkan konsol menjadi salah satu alasan memilih konsol. Dari sekian banyak konsol yang telah dibuat, Playstation menjadi konsol paling populer di seluruh dunia. Beberapa tahun lalu Sony Playstation telah merilis konsol terbaru mereka yaitu Playstation 5. Perilisan tersebut pun disambut meriah oleh para fans, terbukti dengan antusiasme pembelian Playstation 5 yang begitu besar. Dibalik itu, Sony sepertinya akan segera menghentikan dukungan mereka untuk Playstation 4.
Ambisi Sony Pada Tahun 2025
Kabar ini disampaikan oleh Sony pada business briefing yang baru saja mereka lakukan. Dalam segment itu Sony berkeinginan untuk merilisi 50% game mereka untuk Playstation 5, 30% untuk PC, dan sisanya dialokasikan untuk pasar mobile pada tahun 2025 nanti. Sony juga berharap keuntungan yang didapatkan dari game PC meningkat dari yang sebelumnya 80 juta USD menjadi 300 USD di tahun 2022. Ini bukanlah hal mustahil mengingat Unchareted yang akan segera dirilis, ditambah dengan Returnal yang kabarnya akan masuk steam.
Mengejutkan lagi Sony bermaksud untuk membawa game-game mereka ke ranah mobile. Tentu saja dengan beberapa penyesuaian agar dapat berjalan dengan baik di mobile. Mereka juga akan merilis game live service untuk modal mereka dalam memproduksi game – game mobile lainnya. Meski begitu Sony tidak akan fokus begitu saja ke game live service mereka. Game – game single player masih menjadi andalan mereka baik untuk mobile sekalipun.
Sayangnya dari segala kabar baik tadi, terdapat kabar buruk bagi konsol yang belum lama ini digantikan sebagai konsol current-gen. Pada tahun 2025 Sony resmi akan menghentikan dukungan untuk konsol Playstation 4. Strategi ini dimaksudkan agar Sony dapat lebih fokus dalam merilis game – game mereka di Playstation 5. Teknologi pada Playstation 4 juga dirasa sudah tidak cukup kuat dalam menjalankan game – game milik Sony kedepannya.
Bagaimana menurut kalian? Apa langkah yang diambil Sony untuk tahun 2025 sudah tepat?
Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id
GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Bistro Heroes merupakan game Action-RPG dengan gaya Idle yang cukup menarik. Game yang berlatar pada pasca peperangan ini memiliki visual yang terlihat lucu tanpa membuang unsur Action di dalamnya.
Bistro Heroes diterbitkan oleh studio Team Tapas pada Agustus 2018. Game ini hadir dan dapat dimainkan untuk Platform Android dan IOS.
Sinopsis Bistro Heroes, Game Memasak Berkedok Action-RPG
Mengisahkan 2 orang ksatria cantik yang telah tersesat selama beberapa hari, bisa dibilang mereka berdua salah arah dan terpisah dari pasukan lain.
Ditengah hutan mereka berdua berdebat dan mengeluh karena tersesat dan kehabisan bahan persediaan. Mereka kelaparan hingga hampir mencapai batas kemampuan mereka menahan rasa lapar terus.
Tidak tahu dari mana, salah satu dari kstaria mencium aroma masakan yang enak. Ternyata berasal dari dataran yang tidak jauh dari mereka. Mereka memutuskan untuk berlari dan menghampiri arah aroma enak tersebut.
Para kstaria mendapati ada seseorang yang memasak makanan, namun sedikit mendapati masalah. Masalah umum yang sering terjadi ketika memasak yaitu, ketidak tersediaan bahan makanan untuk dimasak.
Kedua ksatria cantik ini memutuskan untuk membantu si tukang masak untuk mencari bahan mentah di hutan dengan imbalan dimasaki makanan untuk mereka berdua. Si tukang masak setuju dengan tawaran tersebut.
Gameplay (9/10)
Bistro Heroes merupakan game Petualangan Action-RPG yang dikemas dengan sangat baik dan menghadirkan karakter maupun hero yang cukup variatif lagi menarik.
Game ini menggunakan mekanisme gameplay seperti gameDungeon-RPG. Yang dimana petualangan dikemas dalam bentuk stage level pada tiap lokasi berbeda. Setidaknya ada 10 Stage untuk Chapter 1.
Bistro Heroes merupakan Action RPG yang berfokus pada kegiatan memasak yang dilakukan oleh NPC secara otomatis. Para hero yang kita gunakan bertugas untuk mencari bahan makanan untuk kebutuhan memasak.
Tiap lokasi memiliki bahan makanan yang berbeda dan tingkat kesulitan yang diukur berdasarkan persentasi power hero dan lokasi. Selain mengumpulkan resource untuk dimasak, game ini juga memungkinkan untuk melakukan beberapa kegiatan pada RPG seperti, memancing yang akan memulihkan energi.
Selain memasak dan berpetualang, player akan dituntut untuk meningkatkan fasilitas kota yang player kembangkan. Seperti game RPG yang mengusung gaya world building, player dapat menghias hingga membangun beberapa bangunan dan furniture yang menarik dan pastinya punya statistik tambahan tertentu.
Graphic (9/10)
Bistro Heroes hadir dengan visual yang terkesan lucu dan simple. Game ini lebih menekankan ke visual pertarungan game idle.
Penampilan karakter yang digambarkan berbentuk chibi dan cukup ekspresif, dibuktikan dengan opsi setiap kali kita menekan karakter tersebut. Menghadirkan visual bertarung yang cocok dan tidak dilebih-lebihkan untuk ukuran game bergaya chibi seperti ini.
Control (9/10)
Bistro Heroes disajikan dengan kontrol permainan yang cukup unik untuk idle RPG lainnya. Game RPG menggunakan kontrol gerak analog atau cursor dan kontrol menyerang yang kompleks.
Bistro Heroes hanya memberikan kontrol tipe Slide untuk menggerakan karakter ke posisi tertentu, dan kontrol click untuk menempatkan skill pada lokasi tertentu juga.
Player dapat menggerakan karakter untuk berpindah posisi secara individu ataupun berbarengan, tetapi beberapa karakter akan berhenti atau berpindah posisi kembali. Hal ini dikarenakan beberapa karakter tertentu mempunya jangkauan dan tipe serangan yang berbeda.
Addictive (9/10)
Bistro Heroes cukup menyenangkan untuk ukuran game Idle. Kebanyakan game idle akan dirasa lebih baik ditinggalkan daripada menunggu di dalam game.
Bistro Heroes sedikit berbeda, player dapat bermain selama mungkin tanpa harus taku bosan ataupun kehabisan energi. Energi dalam Bistro Heroes sendiri ada 2 jenis yaitu, Energi biasa dan Energi cadangan.
Energi cadangan dapat digunakan ketika energi utama telah habis. Energi utama hanya akan dapat bertambah dengan cara menunggu, energi utama membutuhkan waktu 15 menit untuk isi ulang 1 energi.
Sedangkan untuk energi cadangan, banyak cara untuk mengisi ulangnya seperti, menonton iklan, memancing, dan banyak lainnya. Bahkan durasi isi ulang energi dapat dikurangi dengan meningkatkan kemampuan isi ulang pada menu Upgrade.
Music (9/10)
Bistro Heroes selaku game Action-RPG disajikan dengan BGM yang menarik. Sayangnya BGM pada game ini hanya terdengar saat petarungan atau Stage Battle saja.
Background Music yang disajikan ketika Battle berlangsung terdengar layaknya gemuruh genderang yang ada pada perang-perang besar abad pertengahan.
Selain Background Music, Bistro Heroes juga tetap memberikan Sound Effect pada game-nya. Sound Effect dapat didengar ketika menggunakan skill dan menyerang. Selain itu, pada Lobby atau room idle milik player akan disajikan dengan paduan suara-suara alam seperti, semilir angin, kicauan burung dan banyak lagi.
Sound Effect yang bisa dibilang terdengar sepi, tetapi hal itu cukup menenangkan bagi player yang stress berkat game-game kompetitif lainnya.
Kesimpulan
Bistro Heroes menjadi salah satu game Action-RPG bergaya idle yang dapat player coba. Berikut kelebihan dan kekurangan Bistro Heroes yang dapat penulis sampaikan.
Kelebihan
Bistro Heroes disajikan dengan cukup baik sebagai game Action-RPG bergaya idle. Walaupun game ini menekankan ke memasaknya, tetapi hal itu menjadi daya tarik dari Bistro Heroes sendiri.
Penggamabaran baik visual dari latar, objek hingga karakter yang cukup menarik. Karakter yang didesain chibi dengan mempertahankan detail tertentu, menjadikan alasan yang cukup untuk berlama-lama dalam menikmati game ini.
Walaupun game bergenre Action-RPG dengan penekanan bergaya idle, game ini sangat ramah kepada Free Player. Bistro Heroes tidak memaksa maupun menekan player untuk melakukan Micro-Transaction di dalamnya.
Beberapa item yang ada di game RPG seperti skin yang harus dibeli dengan Top-Up, Bistro Heroes menyajikan secara percuma. Percuma dalam artian bahwa skin dapat dibeli dengan resource yang didapatkan ketika berpetualang.
Kekurangan
Sedikit sulit untuk menemukan kekurangan dari game RPG yang dikemas dengan gaya idle. Hal ini dikarenakan kebanyakan game idle merupakan game Free to Play.
Ada satu masalah yang mungkin terasa aneh untuk game Idle, tetapi tidak tahu mengapa game Idle masih mempertahankan sistem ini. Masalah itu ialah perihal koneksi internet.
Bistro Heroes memerlukan koneksi internet untuk memainkannya, dan pastinya juga memerlukan akses login dengan opsi tertentu seperti login via Google Account.
Untuk Bistro Heroes, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 9.
Sekian Review Bistro Heroes yang dapat penulis sampaikan.
Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan vouchergame dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.
GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – NOX – Escape Adventure merupakan game Adventure Mystery yang ditampilkan dengan gaya bersudut pandang Isometrik 3D. Game yang menuntut player untuk memecahkan riddle dan melarikan diri. NOX diterbitkan oleh studio Everbyte pada November 2019. Game ini dapat dimainkan di Platform Android.
Sinopsis NOX, Adventure Game Bagaimana Player Melarikan Diri
NOX Bercerita tentang rencana pelarian seorang tahanan atau orang yang ditahan dalam penjara dan membebaskan diri dari neraka tersebut.
Dalam pelariannya, tahanan tidak akan dengan mudah untuk melarikan dari ruangan tersebut, setidak karakter membutuhkan usaha ekstra guna kabur dan memulai kehidupan lain.
Gameplay (8/10)
NOX memiliki mekanisme game dengan gaya isometrik.NOX merupakan game Adventure-Riddle dengan mekanisme yang mirip dengan Tiny Room Stories.
NOX diusung dengan gameplay ruangan 3D bergaya isometrik dengan pergerakan 2 sisi. Dalam NOX player dituntut untuk dapat memecahkan Riddle yang ada pada tiap ruangan untuk melarikan diri.
Pada setiap ruangan memiliki clue dan alat bantu yang dapat player gunakan untuk memecahkan Riddle dan melarikan diri. Setiap item yang ada diruangan satu akan berguna diruangan lainnya seperti, kunci, kode, dan banyak lainnya.
NOX memiliki gaya permainan yang serupa dengan Tiny Room Stories, tetapi dibedakan dengan alur cerita dan kekompleksan item maupun objek yang ada pada ruangan cukup padat pada game NOX.
Graphic (9/10)
NOX Memiliki visual 3D dan menggunakan sudut pandang Isometrik, serta dibekali dengan pergerakan 2 sisi. Disajikan dengan pewarnaan yang halus dan objek yang sedikit lebih variatif, lebih tepatnya objek yang lebih ramai.
Beberapa item ataupun objek sekitar ditampilkan dengan gaya Pixel 3D seperti yang ada pada boneka beruang Teddy, toilet dan banyak lagi.
NOX sebagai gam 3D Isometrik, hanya dapat menampilkan ruangan bersudut 360 derajat dengan pergerakan 2 sisi.
Control (9/10)
Tidak ada kontrol khusus. NOX memberikan kontrol rotasi untuk memutar sudut pandang ruangan, dan kontrol tap and drag untuk mengaplikasikan item ke objek tertentu.
Beberapa jenis kontrol dapat di setting, salah satunya adalah kontrol navigasi. Setidaknya, kontrol navigasi memiliki beberapa tipe seperti, Rotate, Switch, dan Zoomed.
Selain Tap and Drag, NOX juga menghadirkan beberapa kontrol untuk mengeksekusi item seperti, Special, dan Move.
Addictive (8/10)
NOX menjadi game Adventure yang cukup menarik dan wajib dicoba. NOX yang mampu membuat player berpikir lebih keras untuk menemukan jalan keluar.
Game ini memiliki tingkat kesulitan yang dapat meningkat seiring ruangan yang dapat diakses. Ketika player menyelesaikan Riddle di satu ruangan, dirinya akan dihadapkan dengan Riddle yang lebih tinggi dari ruangan satunya.
Untuk player yang menyukai game Riddle minim objek seperti Tiny Room Stories, mungkin akan merasa sangat bosan dan mudah Badmood karena game ini. Mengingat game ini menampilkan objek yang cukup padat pada tiap ruangan, dan tidak adanya alur cerita pelarian yang pasti.
Music (8/10)
NOX sebagai salah satu game Adventure Mystery sudah dapat dipastikan memiliki Background Music dan Sound Effect yang menarik.
Benar adanya jika NOX disajikan dengan alunan Background Music yang khas dengan nuansa pelarian dan teka-teki. Game ini disajikan dengan iringan lantunan alat musik Single-Harmonis yang menenangkan di telinga dan mampu memberikan efek tegang. sayangnya, dalam mode volume full sekalipun NOX memberikan alunan musik yang ckup kecil.
Sound Effect yang disajikan oleh NOX secara umum tetap sama dengan game Mystery lainnya. Sound Effect seperti membuka pintu, step, dan banyak Sound Effect yang disesuaikan dengan kondisi ruangan.
Kesimpulan
NOX Mystery Adventure Escape merupakan game yang menarik dan dapat mengasah lagi membakar otak pemainnya. Berikut kelebihan dan kekurangan NOX yang dapat penulis sampaikan.
Kelebihan
NOX Escape Adventure menjadi salah satu game Adventure Mystery dengan gaya Isometrik yang menarik dan patut dicoba.
Game Mystery yang secara umum memiliki gameplay in room ini, dapat dimainkan dimana saja. NOX memiliki segudang alur pelarian dan plot yang tidak disangka-sangka.
Kekurangan
Sedikit kekurangan dari NOX sendiri terdapat pada penempatan objek non-function. Menempatkan objek secara berlebihan dan hanya membuat pemain malas untuk berpikir dan lebih memilih membuka walkthrough yang ada di Internet.
NOX juga memberikan sedikit proble yang menyusahkan, yang dimana hadirnya iklan yang harus ditampilkan secara mutlak agar player dapat melanjutkan permainan. Iklan tersebut ditampilkan ditengah permainan secara acak dan menuntut player mengaktifkan koneksi jaringan untuk menonton iklan tersebut.
Untuk NOX Escape Adventure, Total Score yang dapat penulis berikan adalah 8,4.
Sekian Review NOX Escape Adventure yang dapat penulis sampaikan.
Update informasi menarik lainnya seputar review game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan vouchergame dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.