GAMEFINITY.ID, PATI – Yuru Camp adalah salah satu anime populer yang mendapatkan adaptasi game mobile. Dilihat dari jumlah pre-registrations menunjukkan bahwa para penggemar cukup antusias dengan game ini. Namun sayangnya mereka harus bersabar karena lagi dan lagi game The Laid-Back Camp All-in-One!! mengalami penundaan.
Beberapa waktu belakangan ini, telah banyak bermunculan game-game mobile yang diadaptasi dari anime populer. Alasan utama dari kemunculan tren ini adalah karena mudahnya menemukan fanbase dari game tersebut nantinya.
Game Adaptasi Yuru Camp Kembali Ditunda
Melalui postingan di twitter, produser game Atsushi Sanada mengucapkan permintaan maaf atas penundaan kembali game The Laid-Back Camp All-in-One!!. Dia berbicara betapa senangnya dia ketika melihat game tersebut telah mencapai angka satu juta pre-registrations secara global. Karena itu untuk mengantisipasi ledakan unduhan yang akan terjadi dibuat keputusan untuk menunda The Laid-Back Camp All-in-One!!.
【Release Delay Notice】
Regarding the service start of the app "Laid-Back Camp All-in-One!!" scheduled for May 24th (Wed), we have decided to postpone the release to June 15th (Thu) in order to further improve the quality and ensure server stability. #LaidBackCamp pic.twitter.com/tA629SqWsY— Laid-Back Camp All-in-one!! (@yurucamp_game_e) May 19, 2023
Ini sekaligus menjadikan penundaan ketiga kalinya game adaptasi anime populer Yuru Camp. Untuk memastikan tidak akan terjadi masalah pada server saat peluncuran, game tersebut ditunda dari tanggal rilis 24 Mei selama 3 minggu, hingga 15 Juni.
Baca Juga:
Segudang Hadiah Telah Disiapkan
The Laid-Back Camp All-in-One!! telah menyelesaikan semua milestone pre-registrations. Memberikan lebih banyak hadiah kepada semua orang yang mengikutinya. Saat peluncuran, pemain akan diberikan hingga 100 pull gacha gratis selama 30 hari ke depan setelah peluncuran game. Ditambah akan ada event daily gacha yang berlangsung selama 2 minggu. Item – item menarik seperti Chikuwa yang memakai telinga kelinci, versi alternatif dari Nadeshiko, Toba Sensei, Kakak Nadeshiko, Kakek Rin, dan event spesial Chikuwa dapat kalian peroleh secara gratis.
Buat kalian yang belum mengikuti pre-registrations The Laid-Back Camp All-in-One!! dapat langsung melakukannya melalui situs resmi game ini.
Baca Juga:
Tentang The Laid-Back Camp All-in-One!!
Buat kalian yang tidak tahu, The Laid-Back Camp All-in-One!! adalah game mobile simulasi berkemah yang menghangatkan. Pemain juga akan ditemani dengan gadis-gadis dari serial anime Yuru Camp. Dilengkapi dengan voice dari pengisi suara aslinya, pemain akan merasakan sensasi kemah anak muda mirip di serial anime-nya.
Akan ada story mode yang menceritakan perjalanan perkemahan player bersama dengan gadis-gadis ini. Beberapa kegiatan yang dapat dilakukan seperti memilih pakaian dan aksesoris untuk mereka, membuat makanan, hingga memperbaiki tempat perkemahan yang tersebar di seluruh wilayah Jepang. Game ini menghadirkan lebih dari seribu item yang dapat pemain kumpulkan untuk menciptakan tempat perkemahan impian bersama dengan gadis – gadis Yuru Camp.
Baca Juga:
Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game The Laid-Back Camp All-in-One!! Informasi news, review , hingga guide game-game populer hanya di Gamefinity. Nikmati juga kemudahan topup dan voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity.id