Tag Archives: gamepedia

Hogwarts Legacy: Cara Mengalahkan Ashwinder Assassins

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Ashwinder Assassin di Hogwarts Legacy merupakan tipe musuh unik dan mengalahkannya butuh beberapa strategi. Saat pemain di game Hogwarts di Hogwarts Legacy dipastikan mereka akan bertemu dengan Ashwinder Assassin.

Ashwinder Assassin adalah geng Dark Wizards dengan tujuan misterius dan jahat, mereka juga salah satu dari tiga kelompok antagonis utama di game Hogwarts Legacy. Setiap jenis musuh yang tergabung di Ashwinder Assassin ini memiliki tingkat dan jenis ancaman yang berbeda-beda. Karena menjadi salah satu dari 3 tokoh utama antagonis, jadi sebaiknya pemain mempelajari kelemahan mereka sebelum melawannya.

Baca juga: 

Sebagian besar musuh di game Hogwarts Legacy bisa dikalahkan hanya dengan beberapa mantra, membuat pertarungan jadi lebih mudah. Tapi tidak untuk kelompok besar seperti Ashwinder Assassin yang biasanya lebih tangguh & kuat. Karena itulah sangat penting untuk pemain mengetahui mantra mana yang harus digunakan serta kelemahan mereka.

Hogwarts Legacy: Apa itu Ashwinder Assassin?

Game Hogwarts Legacy, Ashwinder Assassins.
Game Hogwarts Legacy, Ashwinder Assassins. Foto YouTube pgb

Ashwinder Assassins adalah anggota kuat dari geng Ashwinder. Dark Wizards ini identik dengan jubah ungu, topeng wajah & saat pertempuran mereka bisa memanggil undead Inferi. The Wizards Field Guide menyebutkan, Ashwinder Assassins sebagai “Some of the most evil witches alive.”

“Some of the most evil witches alive” atau Beberapa penyihir paling jahat yang masih hidup, karena mereka yang menghabiskan waktu lama untuk menciptakan pasukan mayat hidup.

Assasin Ashwinder Shields di Hogwarts Legacy

Ashwinder Assassins memiliki Purple Shields, artinya pemain harus memakai mantra Force untuk menembus perisai mereka & bisa memberikan damage.

Mantra seperti Accio, Depulso, Descendo, dan Flipendo akan bekerja & begitu perisai hancur, Ashwinder Assassins akan jadi sangat lemah. Dimana mereka akan tak berdaya untuk melawan mantra jenis apa pun, termasuk damaging spells seperti Diffindo atau Bombarda.

Hogwarts Legacy: Ashwinder Assassin Attacks

Game Hogwarts Legacy, Ashwinder Assassins. Foto YouTube pgb
Game Hogwarts Legacy, Ashwinder Assassins. Foto YouTube pgb

Ashwinder Assassin ini hanya memiliki dua serangan, meskipun hanya dua, keduanya adalah serangan yang cukup mematikan. Mantra paling umum yang akan digunakan Ashwinder Assassins biasanya adalah The Reductor Curse.

Serangan ini tak dapat diblokir dan akan memberikan damage tinggi serta akan membuat pemain terbang. Pemain bisa menggunakan Dodge roll atau berlindung karena ini satu-satunya cara untuk menghindari serangan ini.

Baca juga: 

Jadi pemain harus siap untuk berguling kapan saja, selain itu Ashwinder Assassin juga bisa memanggil tiga Inferi. Hal ini mengganggu pertarungan dengan Ashwinder Assassin dan mengharuskan pemain menyerang Inferi sembari melawannya.

Cara Melawan Inferius di Game Hogwarts Legacy

Game Hogwarts Legacy, Inferius. Foto YouTube pgb
Game Hogwarts Legacy, Inferius. Foto YouTube pgb

Antek-antek undead Ashwinder Assassin ini membawa tantangan khusus karena mereka tak dapat dirusak sama sekali sebelum mereka dibakar. Gunakan mantra Incendio/Confringo untuk membakarnya, lalu serang dengan Basic Casts atau damage spells seperti Diffindo.

Inferi ini punya serangan standar & serangan lunge yang tak bisa diblokir, jadi pemain harus ta kapan menggunakan Protego dan kapan mereka harus memblokir. Ketika pemain sudah membunuh ketiga Inferi, Assasin Ashwinder akan memanggil lebih banyak Inferi, & mengalahkan Assasin Ashwinder akan membunuh semua Inferi-nya.

Hogwarts Legacy, Kelemahan Ashwinder Assassin

Meskipun Ashwinder Assassin kuat & punya persediaan Inferi tak terhingga, mereka tetap punya beberapa kelemahan yang perlu diingat player.

Contohnya, saat penyihir mengisi Reductor Curse, serang mereka pakai Depulso akan menyebabkan dia kehilangan keseimbangan dan akan mengenai sekutu.

Sebagai Force Spell, ini juga akan merusak perisainya dan membuatnya lebih mudah untuk diserangan. Selain itu, saat Aswinder Assassin melakukan pemanggilan Inferius-nya, sebenarnya ini bisa kacaukan oleh pemain juga.

Baca juga: 

Caranya dengan serang ia pakai mantra seperti Accio/Flipendo setelah dia mengarahkan tongkatnya ke tanah, dan dia tak akan bisa memanggil Inferi-nya.

Lalu karena Assasin Ashwinder bukanlah bos, jadi mereka bisa mudah dihabisi dengan lebih cepat menggunakan Ancient Magic. Dan mereka rentan terhadap mantra Petricficus Totalus, jadi langsung habisi Assasin Ashwinder saat pemain berhasil menyelinap ke arah mereka.

Hogwarts Legacy: Lokasi dan Cara dapat Hippogriff Feather

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Game Hogwarts Legacy memiliki part yang memungkinkan pemain menyelamatkan Beast Hippogriff di alam liar. Beast Hippogriff ini bisa menjadi tunggangan yang berguna untuk pemain, selain itu dengan menyelamatkannya pemain juga bisa dapat Hippogriff Feather.

Untuk menyelamatkan dan mendapatkan Hippogriff Feather di game Hogwarts Legacy, pemain harup menemukan lokasi Hippogriff Dens. Hippogriff yang merupakan salah satu Magical Beasts terkenal di Harry Potter dan sebelum mencoba menyelamatkannya, pemain harus memastikan hal berikut.

Baca juga: 

Pemain sudah telah menyelesaikan main quest The Elf, The Nab-Sack, and the Loom untuk Deek. Jika sudah menyelsaikannya pemain akan memiliki skill untuk menggunakan Nab-sack yang berguna dalam menyelamatkan Magical Beasts.

Hippogriff digambarkan sebagai mahluk yang memiliki separuh badan elang & separuh belakang kuda. Dan berikut adalah cara untuk mendapatkan Hippogriff Feather!

Hogwarts Legacy: Lokasi Hippogriff Dens

Hogwarts Legacy
Game Hogwarts Legacy, Hippogriff Dens.

Menemukan sarang apa pun, pemain hanya perlu menyusuri the world map & cari simbol yang terlihat seperti cakar/telapak kaki Binatang. Arahkan kursor ke atasnya untuk mencari tau Magical Beasts apa yang tinggal di sana.

Kemudian, menemukan Hippogriff Dens bisa menantang, karena mereka cenderung berada di area dengan level yang tinggi. Terdapat lima Hippogriff Dens di world map game Hogwarts Legacy dan masing-masing akan berisi dua Hippogriff. Lokasi terdekatnya dari Hogwarts terletak di Utara lebih tepatnya di The Forbidden Forest.

Lalu lokasi lainya ada di Barat Daya Hogwarts di Feldcroft Region, satu di Southeast Hogwarts Valley, dan di South dekat Poidsear Coast & Manor Cape.

Hogwarts Legacy:  Mendapatkan Hippogriff Feather

Hogwarts Legacy
Game Hogwarts Legacy

Hippogriff jelas merupakan salah satu Magical Beasts yang paling sulit diselamatkan di game Hogwarts Legacy. Ini karena mereka berlari cepat, terbang jika mau & tanpa mantra Levioso/Arresto Momentum, ini hampir tak bisa dilakukan.

DI Hogwarts Legacy pemain bisa menyelamatkan Hippogriff yang mengkilap, menyikat & beri makan Hippogriff akan dihadiahi tiga Hippogriff Feather. Selain itu, Hippogriff juga dijual seharga 120 Galleon di Brood and Peck, harga yang sama dengan Puffskein di sana.

Baca juga: 

Jika hanya ingin mengosongkan inventory dengan cepat, pemain bisa melepaskan Hippogriff kembali ke alam liar. Namun jika pemain memilih untuk membiarkan Hippogriff keluar The Vivarium, sebaiknya pertimbangkan untuk menggunakan The Toy Chest Spellcraft.

Ini akan menyulap Dark Wizard Dummy, yaitu mainan favorit Hippogriff dan Graphorn Magical Beast dari game Hogwarts Legacy. Dan itulah cara untuk mendapatkan Hippogriff Feather di game Hogwart Legacy, apakah kamu sudah mendapatkannya?

Hogwarts Legacy: Cara Buka Cragcroftshire Treasure Vaults

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Saat menjelajahi game Hogwarts Legacy terutama di Cragcroftshire Region, pemain akan menemukan dua chess puzzle. Tidak seperti kebanyakan Region di Hogwarts Legacy di mana Treasure Vault memiliki jarak cukup jauh satu sama lain. Di region Cragcroftshire’s Mini Dungeons memiliki jarak Treasure Vault yang cukup berdekatan satu sama lain.

Ini artinya, pemain bisa memborong seluruh Treasure Vault tanpa harus kembali ke The Floo Flame. Cragcroftshire adalah salah satu Region di Hogwarts Legacy yang berisi banyak musuh lebih tangguh serta teka-teki yang lebih sulit di Treasure Vault-nya.

Hogwarts Legacy: Cragcroftshire Treasure Vaults

Hogwarts Legacy, Cragcroftshire Treasure Vaults. Foto Twitter.
Hogwarts Legacy, Cragcroftshire Treasure Vaults. Foto Twitter.

Total Cragcroftshire Treasure Vault di game Hogwarts Legacy ada 13 & beberapa akan melibatkan enchanted cube/butuh mantra khusus. Berikut adalah beberpa Cragcroftshire Treasure Vault di game Hogwarts Legacy.

Treasure Vault 1

Treasure Vault pertama lokasinya dekat dengan The Cragcroft Shore Floo Flame. Setelah pemain keluar dari unmountable area, pergi ke kiri, sekitar gunung. Di sini pemain akan menemukan pintu masuk Treasure Vault yang berada di sebelah air terjun.

Pergilah ke arah Barat dari platform untuk mendapatkan enchanted cube yang ada di dekat broken cages. Pemain harus membawa atau mengarahkan enchanted cube menggunakan mantra Accio atau Wingardium Leviosa & mengalahkan Inferius yang ada di dalam the vault, lalu buka petinya.

Baca juga: 

Jika alami kesulitan mengarahkan enchanted cube, pemain bisa memakai mantra Levitation untuk menempatkan cube di salah satu batu, lalu berenang ke platform & mengambilnya kembali.

Treasure Vault 2, 3 & 4

Kubah kedua ditemukan di tenggara Cragcroft Shore Floo Flame di puncak gunung. Bakar jaring laba-laba dan klaim peti harta karun di dalamnya.

Treasure Vault ketiga ini terletak di bagian barat Cragcroftshire dan lebih mudah diakses jika pemain menuju ke timur dari Treasure Vault kedua. Mendapatkan yang ketiga ini, pemain nantinya harus menyelam ke perairan di dalam untuk bisa mendapatkan harta karun itu.

Baca juga: 

Kemudian untuk memperoleh Treasure Vault keempat, pemain perlu pergi ke arah tenggara dari Cragcroft Shore waypoint. Pemain bisa menuju ke arah timur dari Treasure Vault ketiga yang mana lebih mudah diakses.

Pemain harus membakar jaring laba-laba menggunakan mantra api di Hogwarts Legacy dan masuki gua. Di dalam gua tersebut, pemain harus melawan Acromantula sebelum memecahkan puzzle. Saat pertarungan selesai, targetkan the floating rocks & hentikan dengan serangan dasar untuk dapat peti berisi Treasure Vault ke-4.

Treasure Vault 5

Mendapatkan Treasure Vault kelima bisa dijumpai di bagian barat Cragcroftshire Regions. Sayangnya pintu Treasure Vault ini butuh Alohomora III, artinya pemain harus mengumpulkan banyak Demiguise Statues di game Hogwarts Legacy.

Baca juga: 

Untuk mendapatkan peti-nya, pergilah melalui the archway dari sisi lain & berbaliklah untuk menemukannya.

Treasure Vault 6

Ketika berada dibarat Cragcroftshire Region, terbanglah ke tenggara dari lokasi sebelumnya untuk menemukan Treasure Vault selanjutnya. Gunakanlah mantra Accio atau Depulso untuk membuka gerbang, memecahkan teka-teki di dalamnya, bisa gunakan Wingardium Leviosa pada cube.

Angkat cube melalui lubang di atas pilar terpendek, arahkan ke kubus dari antara pilar, pakai mantra Depulso membuatnya naik ke platformnya, teka-teki pun selesai.

Treasure Vault 7, 8 & 9

Hogwarts Legacy
Game Hogwarts Legacy. Foto Twitter.

Treasure Vault ketujuh berlokasi di selatan the Cragcroft Floo Flame, saat masuk, langsung gunakan mantra Revelio untuk menandai empat dari 12 tuas. Lalu gunakan Accio untuk menariknya, karena acak jadi tuas kunci tak sama untuk setiap pemain.

Treasure Vault ke-8, juga terletak di selatan the Cragcroft Floo Flame, pemain bisa menemukannya dengan menuju ke selatan dari Treasure Vault 7.

Belok ke barat untuk menemukan enchanted cube yang ada di perahu rusak dan bawalah balik. Pakai mantra Glacius di game Hogwarts Legacy untuk membuka pintu masuk Treasure Vault dan mendapatkannya.

Baca juga: 

Selanjutnya Treasure Vault 9, pemain perlu menuju ke barat daya dari the Cragcroft waypoint, Treasure Vault ada di sebelah beberapa Moonstones di Hogwarts Legacy. Gunakan Alohomora III untuk membuka pintunya dan masukilah gua, dekati dinding ilusi yang ada di kiri pintu masuk ruangan untuk menemukan peti-nya.

Treasure Vault 10

Vault ke-10 bisa ditemukan di barat daya Cragcroft Hamlet atau terbang ke barat dari lokasi sebelumnya. Pintu masuknya berada di pantai, pemain mungkin perlu terbang ke bawah untuk melihatnya.

Bakar tanaman rambat di sisi kanan dan tarik tuas untuk membuka pintu dan ambil peti. Dan itulah 10 daftar lokasi untuk Cragcroftshire Treasure Vault di game Hogwarts Legacy.

Hogwarts Legacy: Panduan Quest The Cursed Tomb Treasure

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Di game Hogwarts Legacy untuk memecahkan teka-teki Quest The Cursed Tomb Treasure akan dihadiahi Appearance (Penampilan) baru. Quest Cursed Tomb Treasure adalah salah satu misi tersulit dalam game Hogwarts Legacy. Karena melibatkan treasure map (peta yang berisi lokasi peti & cara memecahkan teka-teki).

Pemberi quest The Cursed Tomb Treasure di game Hogwarts Legacy biasanya adalah seorang Wizard, Witch, atau Elf. Dalam quest ini, pemain akan menemukan peta di peti yang terkunci & membuat pemain mempelajari mantra Alohomora. Berikut ini adalah panduan lengkap dalam menyelsaikan teka-teki dan quest The Cursed Tomb Treasure di game Hogwarts Legacy.

Hogwarts Legacy: Memicu Quest The Cursed Tomb Treasure

Hogwarts Legacy
Game Hogwarts Legacy. Foto Twitter

Memicu quest The Cursed Tomb Treasure, pemain perlu selesaikan misi utama The Helm of Urtkot dan menemukan peta harta karun. Peta tersebut bisa ditemukan dengan pergi ke Manor Cape Region, lakukan teleport ke Bainburgh Floo Flame. Panggil Sapu (The Broom) atau tunggangan apa pun yang ada di Hogwarts Legacy.

Baca juga: 

Kemudian terbanglah ke arah barat daya menuju The Abandoned Manor. Pintu masuk manor dipenuhi dengan Inferi, pemain bisa mengalahkannya dengan menggunakan mantra api. Setelah selesai, pemain pergilah menaiki tangga besar di barat dan berputar ke kiri. Kalahkan lebih banyak lagi Inferi dan dekati gerbang ke selatan.

Kemudian, naiki lereng kemudian belok kanan dan pergi ke depan patung kerangka, ini adalah pintu masuk rahasia. Nyalakan anglo-nya memakai mantra api di game Hogwarts Legacy dan bawalah ke bawah tanah.

Dalam perjalanan pemain akan diserang oleh Alisa Travers dan dilanjutkan dengan serangan dari Lord of the Manor. Kalahkan semua musuhnya lalu buka peti yang terkunci dengan Alohomora I di pojok untuk mendapatkan peta yang memicu quest The Cursed Tomb Treasure

Hogwarts Legacy: Menemukan Lokasi Di The Treasure Map

Hogwarts Legacy, The Treasure Map
Hogwarts Legacy, The Treasure Map. Foto Twitter

Saat memeriksa peta, tanda X akan ditempatkan di lokasi yang seperti berada di antara dua gunung & tersembunyi di balik air terjun. Sedangkan, satu-satunya lokasi di Hogwarts Legacy yang memiliki ciri-ciri ini adalah The Tomb of Treachery yang ada di The Poidsear Coast Region.

Lakukanlah teleport menuju ke Tomb Floo Flame dan masuk ke gua. Saat masuk ke The Tomb of Treachery, pergi ke utara sampai ke makam yang berisi tulang. Bakar jaring yang menghalangi terowongan utara dengan mantra api dan lanjutkan untuk mengalahkan beberapa laba-laba. Untuk melangkah lebih jauh ke dalam makam, harus melewati pintu yang terkunci & membutuhkan tiga Moths agar bisa dibuka.

Cara Membuka The Moths Door di Hogwarts Legacy

Hogwarts Legacy
Game Hogwarts Legacy

Moths pertama dan kedua berada di dalam ruangan di sisi kanan, yang pertama bisa langsung terlihat. Moths kedua dijaga oleh beberapa jaring, bisa dihilangkan menggunakan mantra api. Pandu kedua Moths di Hogwarts Legacy ke pintu menggunakan Lumos.

Kemudian untuk Moths ketiga ada di dalam ruangan di sebelah kiri di dekat sebuah kotak kecil yang terlihat di balik beberapa jaring. Untuk menangkapnya Moths ketiga ini, pertama pemain di Hogwarts Legacyperlu menyingkirkan jaring yang menghalangi kotak.

Baca juga: 

Pakailah mantra Accio untuk menarik kotak dan dilanjutkan dengan Levioso untuk menerbangkannya. Naiki kotak untuk mencapai platform, gunakan Lumos pada Moths & arahkan ke pintu.

Sekarang pintu Moths bisa dibuka di game Hogwarts Legacy, ruangan dibaliknya akan berisi dengan Inferi. Pemain harus mengalahkan musuh agar bisa memecahkan teka-teki terakhir di dalam tomb.

Memecahkan Puzzle The Tomb Of Treachery

Terdapat total delapan ubin di lantai yang menyerupai gambar di peta. Pemain harus pakai mantra Flipendo & membalik tiga ubin sesuai gambar yang ditampilkan di The Treasure Map. Setelah itu, akan muncul kotakk pintu untuk membuka peti harta karun, yang isinya Treasure Seeker’s Attire Appearance dan 400 Galleons.

Zelda Tears of the Kingdom Cara Mudah Summon Blood Moon

Gamefinityid, Bekasi – Blood moon di Zelda Tears of the Kingdom adalah salah satu fitur paling samar dan menakutkan. Sementara mekanisme bulan merah misterius agak rumit dan sulit untuk dieksploitasi di game sebelumnya, memanggil Blood Moon menjadi jauh lebih sederhana di sekuelnya.

Baca Juga: 

Zelda: Tears of the Kingdom, Mencari Twilight Princess Bow

Di The Legend Of Zelda: Tears of The Kingdom, Blood Moon memiliki tujuan yang sama seperti di Breath Of The Wild. Saat Blood Moon naik, semua musuh yang telah terbunuh sejak Blood Moon terakhir (atau di awal permainan, jika pemain belum menemukan Blood Moon) akan muncul kembali, kecuali bos dan beberapa musuh biasa mungkin berada di sekitar. Berikut cara untuk memanggil Blood Moon.

Menunggu 7 hari di dalam game Zelda

Zelda

Salah satu metode pemanggilan Blood Moon yang lebih terkenal adalah yang paling sulit dilakukan karena player harus menunggu. Blood Moon akan muncul secara otomatis setelah tujuh hari dalam game, pada pukul 12:00. Waktu dalam game ini tidak termasuk waktu yang dihabiskan untuk menu atau istirahat di api unggun, jadi sayangnya tidak ada cara mudah bagi pemain untuk mempercepat waktu yang diperlukan untuk memanggil bulan darah secara alami.

Metode Alternatif lainnya

Berbeda dengan metode sebelumnya, yang satu ini dapat dipicu hampir kapan saja jika pemain mengeksploitasi tujuan mekanis Blood Moon. Mekanik permainan Blood Moon dibuat agar pemain yang menjelajah dunia Zelda yang tampaknya tak ada habisnya dengan musuh. Selain itu player juga bisa terus terusan mencari materials untuk dikumpulkan.

Jika pemain berusaha keras untuk membasmi semua musuh dan item di satu atau dua area tertentu, game akan memanggil Blood Moon untuk mengulang kembali apa yang telah dimusnahkan. Metode ini jelas bukan untuk pemain awal game, karena membutuhkan senjata yang kuat untuk membunuh banyak musuh.

Update informasi menarik seputar anime, game, lifestyle serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id juga menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan juga terjangkau.

Kenapa Spider-Man 2 Tidak Akan Menjadi Game Multiplayer?

GAMEFINITY.ID, PATI – Spider-Man 2 telah diumumkan sebagai game yang sangat dinantikan, dan para penggemar telah dipenuhi dengan kegembiraan yang tak terbendung. Salah satu alasan utama untuk antusiasme ini adalah fokus utama game ini pada pengalaman single-player. Dalam sebuah industri yang semakin terfokus pada game berbasis layanan dengan mode mode multiplayer yang dominan, Spider-Man 2 membuktikan bahwa pengalaman permainan tunggal masih memiliki daya tarik yang kuat.

Spider-Man 2 Tidak Akan Jadi Game Multiplayer

Pengembang Marvel’s Spider-Man 2, Insomniac Games, telah menegaskan bahwa judul yang akan datang ini akan menjadi game single-player. Penjelasan ini muncul sebagai tanggapan terhadap seorang penggemar di Twitter yang bertanya setelah rekaman suara aktor Miles Morales, Nadji Jeter, dari sesi Tanya Jawab tahun 2022 muncul secara online. Dalam rekaman tersebut menyinggung bahwa akan adanya permainan kooperatif.

Baca Juga:

Marvel’s Spider-Man 2 pertama kali diungkap dalam event Playstation Showcase pada tahun 2021. Sehabis pengumuman tersebut hampir tidak ada informasi lanjut mengenai proyek game superhero Marvel paling populer ini. Sony memang sangat merahasiakan informasi – informasi terkait game – game eksklusif mereka begitupun dengan Spider-Man 2.

https://twitter.com/SeanLia4/status/1660726547794350097?s=20

Akibat bocornya rekaman Nadji Jeter yang merupakan pengisi suara dari Mile Morales, salah satu pengguna Twitter bertanya kepada Insomniac apakah game tersebut akan memiliki mode co-op. Tak ingin membuat penggemarnya penasaran, Insomniac pun langsung menjawabnya dengan begitu jelas. Spider-Man 2 tidak akan memiliki mode co-op dan akan menjadi game single-player seutuhnya. Pihak developer juga menambahkan bahwa Spider-Man 2 akan menjadi game single-player yang menyajikan petualangan yang sangat epic.

Baca Juga:

Showcase Gameplay Yang Menakjubkan

Beruntungnya dalam PlayStation Showcase yang baru saja dilakukan pada 25 Mei menampilkan trailer gameplay Spider-Man 2. Dalam trailer tersebut menunjukkan aksi Spider-Man Peter Parker yang dengan jelas telah bergabung dengan Symbiote. Trailer itu juga menunjukkan transisi perpindahan antara 2 Spider-Man Peter Parker dan Miles Morales. Hal ini sekaligus menegaskan bahwa pernyataan perihal mode co-op memang tidak akan ada di game ini dan hanya sebatas pergantian karakter.

Pada akhirnya, Spider-Man 2 menegaskan bahwa pengalaman single-player masih sangat relevan dan diminati oleh banyak pemain. Meskipun ada perkembangan dalam industri game dengan fokus pada aspek sosial dan multipemain, pengalaman permainan tunggal masih menawarkan daya tarik yang tak tergantikan. Dengan fokus pada cerita yang mendalam, kebebasan eksplorasi, desain yang mendalam, dan narasi yang kuat, Spider-Man 2 menjadi perwakilan yang sempurna dari pentingnya pengalaman permainan tunggal dalam dunia game modern.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Spider-Man 2? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id