Tag Archives: gamepedia

Counter Hero Melissa Mobile Legends, Gunakan Hero Ini

GAMEFINITY, Jakarta – Counter hero Melissa Mobile Legends membutuhkan hero-hero tertentu untuk melawannya. Melissa merupakan hero Marksman dengan kemampuan melempar boneka Muddles (Skill 2) dan menembaknya dengan jarum (Basic Attack). Ultimate dari Melissa yaitu membuat shield agar pantulan jarum dari Muddles bisa maksimal.

Hero ini banyak digunakan di Tier Mythic saat ini. Terlihat juga banyak Pro Player yang menggunakan Melissa pada pertandingan MPL ID Season 11. Tiga Hero marksman tertinggi yang digunakan Pro Player yaitu, Karrie, Claude, dan Melissa.

Lalu, bagaimana cara meng-counter hero Melissa? Berikut penjelasannya.

Harley VS Melissa

Harley

Harley, hero mage yang memiliki Burst Damage yang tinggi di kelasnya. Harley sangat kuat di Early Game. Hero mage ini juga memiliki kemampuan mobilitas yang baik. Dengan kombinasi build dan item yang tepat, Harley mampu mengeliminasi Melissa.

Baca juga:

Eudora

Eudora

Eudora memiliki Burst Damage yang sangat tinggi. Eudora juga sangat mudah digunakan dan cocok untuk menghadapi hero-hero tipis seperti mage atau marksman seperti Melissa. Eudora cukup melakukan kombo skill untuk mengeliminasi Melissa. Tentunya didukung oleh build dan item yang pas.

Baca juga:

Saber VS Melissa

Saber VS Melissa

Kemudian ada hero Assassin seperti Saber. Memang hero-hero Assassin sangat cocok untuk mengcounter atau menculik hero marksman seperti Melissa. Cukup dengan melakukan Ultimate dari Saber, dijamin Melissa akan tereliminasi.

Baca juga:

Hanzo

Hanzo lawan Melissa

Hanzo merupakan hero Assassin yang dapat mengcounter Melissa. Pasalnya, Hanzo dapat menjadi bayangan berkat ultimatenya, dan mampu menyerang sampai ke dalam turret sekalipun. Tentu saja Hanzo bisa menjadi pilihan tepat untuk mengcounter Melissa. Serangan area Hanzo dapat menyerang Melissa walaupun sedang menggunakan shieldnya (Skill 3).

Baca juga:

Yve Counter Melissa

Yve VS Melissa

Yve adalah hero mage yang dapat mengcounter hero Melissa. Dengan menggunakan skill Crowd Control yang dimilikinya, tentu dapat memperlambat gerak hero Melissa. Skill dari Yve juga memiliki jangkauan area yang sangat luas. Namun, butuh kerja sama tim yang kuat agar ketika melakukan serangan tidak dicounter oleh musuh.

Baca juga:

Wanwan VS Melissa

Wanwan Counter Melissa

Hero marksman yang satu ini mampu melawan Melissa dengan kemampuan bermain yang cepat. Saat melisa melempar Muddlesnya ke dekat lawan, kamu bisa memanfaatkan momen ini dengan menggunakan Ultimate Wanwan.

Baca juga:

Demikian pembahasan Cara Counter Hero Melissa di Mobile Legends. Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Kisah Hero Xavier Mobile Legends, Terbunuhnya Ibu Julian

GAMEFINITY, Jakarta  – Xavier di Mobile Legends merupakan Hero Mage dan menjadi Hero ketiga anggota Forsaken Light. Dia memiliki julukan Defier of Light atau Penentang Cahaya. Hero Xavier dirilis pada 22 Maret 2022. Xavier dapat dibeli di Shop dengan harga 32000 Battle Point (BP) atau 599 Diamond.

Kamu bisa top up Diamond Murah Mobile Legends di Gamefinity. Gamefinity menyediakan jasa top up serta voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau. Kamu bisa buktikan dengan cek di sini.

Baca juga: 

Kisah Xavier Kecil: Pecinta Kucing

Berawal seorang anak dari keluarga pedagang di Kota Lumina, lahir dengan kecerdasan yang luar biasa dan mata berwarna safir paling murni. Sejak kecil, Xavier sering bermain dengan kucing jalanan, memberikan mereka nama dan peran dalam imajinasinya sebagai “pahlawan” atau “naga jahat”.

Suatu hari, kucing “naga jahat” hilang dari tempat biasa Xavier bermain. Xavier mencarinya dan menemukannya sedang dikerubungi oleh anjing liar. Tanpa ragu, Xavier berusaha melindungi kucing itu dan memeluknya. Tiba-tiba, sebuah keajaiban terjadi. Dia tidak merasakan sakit sama sekali dari serangan anjing-anjing tersebut, namun merasakan amarah yang tak terkendali. Setelah anjing-anjing pergi, Xavier merasa lega namun tidak sadar akan apa yang telah merasukinya.

Ketika dewasa, Xavier memutuskan untuk bergabung dengan Monastery of Light, meskipun orang tuanya seorang pedagang yang ingin meneruskan bisnis keluarga. Dukungan dari ibunya, yang merupakan keturunan Elf, membuat Xavier memilih jalannya. Sebelum pergi, ibunya membuatkan jubah ajaib bercahaya yang dibuat oleh para Elf untuknya.

Baca juga:

Kegelapan Sebelum Fajar Mobile Legends

Xavier

Bakat Xavier diketahui oleh Uskup Biara Cahaya, Rod Sidon. Xavier direkrut ke dalam Knights of Light. Dia mendapat misi untuk menangkap dua bidah ajaran sesat, Yin dan Melisa. Dia diperintah untuk melindungi “Raven”, pasukan rahasia Gereja dan menyerang benteng bidah.

Dengan hanya menjentikkan jari, Xavier menembus pertahanan benteng. Terlihat banyak wanita, anak-anak, dan orang tua terluka akibat perbuatan Xavier. Xavier melihat seorang ibu yang masih melindungi bayinya. Namun, Raven di belakangnya melempar pisau terbang ke arah ibu tersebut. Ibu tersebut terbunuh dengan sekejap.

Seketika Xavier merenungi perbuatannya sembari tubuhnya gemetar. Xavier merasakan sedih sekaligus marah kepada dirinya sendiri. Xavier mendengar seorang anak berambut merah yang sedang bersembunyi sembari ketakutan dan putus asa. Anak itu bernama Julian. Akhirnya Xavier memerintahkan Raven untuk mengevakuasi tempat tersebut dan menempatkan anak berambut merah itu di panti asuhan Gereja.

Baca juga:

Xavier Penentang Cahaya Mobile Legends

Xavier

Alucard menyaksikan seluruh kejadian itu dan mencoba menutupinya. Namun, entah bagaimana kabar tersebut sampai ke telinga Uskup. Kecewa dengan Xavier, Uskup mengirim Xavier untuk menjalankan misi berbahaya melawan Abyss.

Satu dekade berlalu, Xavier tidak lagi merasakan hasrat dan dihantui perasaan bersalah. Xavier juga dipindah tugaskan untuk menjadi penjaga ketertiban di Kota Lumina. Selama bekerja, Xavier melihat ketidakadilan di Kota Lumina dan tidak lagi percaya dengan propaganda Gereja.

Dirinya merasa kosong dan demotivasi. Saat sedang bertugas, Xavier bertemu Yin dan Melisa sedang dikejar setan. Xavier seharusnya menangkap kedua orang itu. Namun, Xavier tertegun saat melihat Yin yang terluka saat melindungi Melisa. Ingatan Xavier kembali ke 10 tahun lalu saat seorang ibu yang sedang melindungi bayinya.

Dulu Xavier tidak memiliki pilihan lain. Sekarang dia memiliki pilihan untuk membiarkan mereka pergi dan berkata pada dirinya sendiri, “Kali ini, pilihan ada di tanganku”.

Demikian pembahasan Xavier Mobile Legends. Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity store menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

5 Rekomendasi Game Simulasi Terbaik dari Berbagai Genre

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Game simulasi salah satu tujuannya untuk memperkirakan pengalaman para pemain di bidang tertentu tanpa harus mengerjakan secara langsung. Tentu saja game simulasi akan mensimulasikan peristiwa atau tugas kehidupan nyata. Seiring kemajuan teknologi, beberapa karier, seperti pilot dan astronot, bahkan menggunakan simulator dalam pelatihannya.

Inilah game simulasi mulai dari menjadi supir mobil box hingga menjadi kambing, berikut ini adalah beberapa rekomendasi terbaiknya!

Game Simulasi Stardew Valley

Game Stardew Valley. Foto Twitter @ConcernedApe
Game Stardew Valley. Foto Twitter @ConcernedApe

Game simulasi pertama adalah Stardew Valley, Stardew Valley juga menjadi salah satu game simulator pertanian yang bagus.

Meski tak mengutamakan grafik realistis, gam ini tetap berfokus pada detail & pengalaman asli bertani.

Pemain Stardew Valley harus hati-hati menyeimbangkan pertaniannya agar bisa berjalan jangka panjang, dengan jumlah uang, energi & waktu terbatas, semakin menambah kesan real-nya.

Baca juga:

Di game simulasi Stardew Valley pemain bisa melakukan  hal seperti berkomunikasi, bertani, menambang, memancing, hingga memasak.

Game PowerWash Simulator

Game simulasi PowerWashSimulator. Foto Twitter @PowerWashSim
Game simulasi PowerWashSimulator. Foto Twitter @PowerWashSim

Saat game simulasi PowerWash Simulator rilis pada tahun 2021, permainan satu ini tampak seperti game simulasi pembersihan umumnya.

Namun, saat para pemain mulai memainkannya, game PowerWash Simulator para emain akan semakin tertarik karena narasinya yang tertarik.

Game PowerWash Simulator juga memiliki petunjuk aneh yang tersembunyi di seluruh level, mereka memberikan latar belakang menarik dalam tugas & meningkatkan alat, hingga saat membersihkan rumah/gedung.

Game Euro Truck Simulator 2

Game simulasi Euro Truck Simulator 2. Foto Twitter @thenerdstash
Game simulasi Euro Truck Simulator 2. Foto Twitter @thenerdstash

Game simulasi tentang mengemudikan truk pengiriman ini cocok untuk kamu yang mungkin ingin mencoba profesi kurir paket.

Game Euro Truck Simulator 2 ini mungkin tampak seperti memiliki tugas mudah, tapi sayangnya tidak!

Game simulasi satu ini juga menyertakan tantangan, seperti parkir paralel dan menavigasi arus lalu lintas Eropa yang kompleks.

Goat Simulator

Game Simulasi Goat Simulator. Foto Twitter @GoatSimulator
Game Simulasi Goat Simulator. Foto Twitter @GoatSimulator

Apakah kamu bosan menjadi manusia? Cobalah menjadi kambing! Meskipun game simulasi satu ini dimaksudkan untuk prototipe lucu, game Goat Simulator justru menjadi salah satu yang unik!

Dalam game Goat Simulator, akan memungkinkan pemain untuk berperan sebagai kambing nakal yang bertekad untuk melakukan perusakan lingkungan.

Baca juga: 

Semakin banyak kekacauan yang diciptakan, maka semakin banyak poin yang diperoleh.

Permainan ini punya beberapa adegan lucu agar pemain tak menganggap permainan ini terlalu serius, namun untuk menikmatinya petualangannya konyol.

Game Simulasi Viscera Cleanup Detail

Game Simulasi Viscera Cleanup Detail. Foto Twitter @videogamedeals
Game Simulasi Viscera Cleanup Detail. Foto Twitter @videogamedeals

Jika bosan dengan game simulator yang santai, maka game simulasi Viscera Cleanup Detail adalah simulasi cocok karena memiliki genre horor sci-fi berdarah.

Setelah alien musuh dikalahkan, stasiun luar angkasa harus dibersihkan dari sisa-sisa pertarungan, dan seseorang perlu membersihkan semua kekacauan itu.

Pemain Viscera Cleanup Detail akan masuk ke stasiun luar angkasa, berkeliling stasiun dan membersihkan darah dan kengerian yang terjadi sebelumnya, lalu membuangnya dengan benar.

Dan itulah lima rekomendasi game smulasi terbaik dari berbagai genre, apakah ada yang game yang sudah kamu mainkan?

Stardew Valley: Cara Membuka Ladang Rahasia Pulau Jahe

GAMEFINITY.ID, DKI Jakarta – Pulau Fern pertama di game Stardew Valley membuka banyak pengalaman baru untuk para pemain dan di update terbarunya akan menambah petualangan barumu! Dengan adanya pembaruan 1.5 Stardew Valley, pemain akan memperoleh kemampuan untuk menjelajahi area baru yang bernama Pulau Jahe (Ginger Island).

Peternakan Pulau Jahe pada dasarnya adalah tambahan area baru untuk pertanian yang sudah dimiliki para pemain, hanya saja Pulau Jahe Stardew Valley terletak di area tropis yang indah.

Baca juga: Game Stardew Valley: 10 Cara Tercepat Menghasilkan Uang

Meski lokasinya cukup jauh, pemain bisa membangun Rumah Kaca yang memungkinkan pemain menanam semua jenis tanaman sepanjang tahun.

Selain itu Pulau jahe Stardew Valley juga memperkenalkan tanaman baru, untuk mendapatkannya pemain harus bisa membuka Pulau Jahe atau Ginger Island terlebih dahulu.

Game Stardew Valley. Foto Twitter @ConcernedApe
Game Stardew Valley. Foto Twitter @ConcernedApe

Lokasi Pulau Jahe Stardew Valley

Peternakan rahasia Pulau Jahe ini terletak di area Barat Pulau dari Dermaga Selatan, awalnya ini akan diblokir oleh kura-kura saat pemain pertama kali tiba.

Untuk memindahkan kura-kura ini, kamu harus berbicara dengan burung kecil terlebih dahulu, caranya adalah kamu harus memperkenalkan diri kepada salah satu penghuni pulau yaitu Leo.

Setelah mengunjungi rumahnya yang terletak di sisi timur pulau. Di dalamnya ada burung beo yang bisa diajak bicara oleh pemain.

Dengan memberi makan Kenari Emas kepada burung beo, maka burung beo kedua akan muncul, dan kamu perlu memberi makan sebanyak 10 Kenari Emas lagi.

Item Kenari Emas adalah barang tersembunyi yang sama fungsinya dengan mata uang untuk membuka kunci di Pulau Jahe (Ginger Island).

Burung beo Leo yang sudah diberi makan nantinya akan memberi petunjuk di mana dan cara menemukan Pulau Jahe.

Ada beberapa burung beo di sekitar Pulau yang dapat diberikan Kenari Emas dan akan membuka berbagai hal atau informasi baru salah satunya membantu pemain untuk berteman dengan Leo.

Namun, burung beo yang berada di dekat kura-kura adalah yang akan memberikan informasi akses ke area Barat.

Cara Membangun Ladang Kedua di Pulau Jahe Stardew Valley

Game Stardew Valley. Foto Twitter @ConcernedApe
Game Stardew Valley. Foto Twitter @ConcernedApe

Pada awalnya, area tersebut hanya memiliki sebidang tanah yang luas untuk pemain menanam tanaman atau pohon.

Artinya pemain harus pulang pergi ke peternakan pertama untuk beristirahat dan menjual hasil panen.

Namun, burung beo yang ada di sebelah sisa gubuk bisa membangunkan rumah sederhana dengan memberinya 20 kenari.

Burung beo itu akan membangunkan gubuk kecil yang bisa digunakan untuk tidur, dilengkapi dengan dapur dan tempat pengiriman. Jika menambah lima Kenari, kamu akan mendapatkan kotak surat.

Peternakan rahasia di Pulau Jahe ini akan sangat menguntungkan pemain, selain bisa menanam banyak tanaman/pohon.

Di sini juga tidak ada burung gagak sehingga kamu tak perlu mengkhawatirkan tanaman rusak.

Kamu juga bisa membebaskan banyak lahan yang bisa digunakan untuk peternakan hewan, gudang,

Ataupun kamu bisa sembari membuat selai dan anggur di sepanjang tahun dan mengumpulkan lebih banyak uang dari hasil panen.

Misi 15 GTA 5, Trevor dan Ron Mencuri Pesawat

GAMEFINITY, Jakarta – Misi ke 15 di GTA 5 merupakan tugas untuk Trevor dan Ron mencuri pesawat. Misi dimulai dengan adegan Trevor pulang ke trailernya, dan mendengar kabar dari Ron bahwa Geng Motor The Lost telah mengacak-ngacak rumahnya. Kemudian datang Wade melapor bahwa dia tidak bisa menemukan Michael di Los Santos. Akibatnya Wade dimarahi dan diusir untuk tetap mencari Michael.

Trevor menjelaskan kepada Ron tentang pesawat pengangkut senjata akan mendarat di Lapangan Udara Sandy Shores. Trevor berencana untuk membajaknya. Untuk menyiapkan rencana ini, kamu perlu senjata. Kemudian kamu akan diarahkan ke toko senjata Ammu-Nation dan mengambil Sniper, Suppressor, dan Scope (teropong). Setelah itu, pergi ke tempat Ron yang sedang memantau di menara air, sebelah utara lapangan terbang.

Baca juga:

Penembak Jitu GTA 5

Midnight Sniping GTA 5

Setelah sampai, naik ke atas menara untuk melindungi Ron yang sedang menyelinap. Tembak petugas di menara radio beserta lampu (saat Ron memintanya). Saat ron meletakkan bom ke tangki, tembak pengendara motor yang mendekat.

Kemudian muncul helikopter yang juga ingin membajak pesawat. Tembak pilot untuk menjatuhkannya.

Persyaratan Medali Emas “Headshots”
Bunuh 5 musuh dengan headshot untuk memenuhi persyaratan ini. Gunakan kemampuan khusus Trevor saat sudah turun dari menara air untuk menembak musuh.

Baca juga:

Baku Tembak di Lapangan Udara

Raiding The Airfield GTA 5

Ternyata Geng Motor The Lost sudah memantau pergerakan Trevor. Akibatnya, Trevor dan Ron dikepung oleh mereka saat ingin mengambil pesawat. Habisi mereka dan jangan ada yang tersisa.

Persyaratan Medali Emas “Death on a Wing”
Bunuh semua pengendara motor sambil berbaring di sayap pesawat. Tembak juga tangki gas di sebelah kanan landasan pacu.

Baca juga: 

Drop Barang Dengan Pesawat

Drop The Package

Setelah semua musuh sudah habis, bergegas naik ke pesawat. Tiba-tiba masih ada satu musuh yang naik ke sayap pesawat. Kamu tidak perlu menembaknya. Cukup terbangkan pesawat dan memiringkannya.

Persyaratan Medali Emas “6 Bridges, 1 Plane”
Lakukan manuver dengan terbang di bawah 6 jembatan di sepanjang perjalanan. Hindari jembatan kecil yang berpotensi menabrakkan pesawat.

Jatuhkan paket pada tanda asap kuning dan terbang ke lapangan udara McKenzie Field.

Persyaratan Medali Emas “Nervous Twitch”
Menangkan balapan dengan Ron. Tetap terbang dengan rendah untuk menghindari pangkalan militer.

Persyaratan Medali Emas “Time”
Selesaikan misi dalam 12.30 menit. Lewati semua cutscene, bunuh semua musuh sebelum perintah dari Ron. Gunakan kemampuan khusus Trevor agar lebih mudah menghabisi musuh.

Demikian pembahasan Misi ke 15 GTA 5. Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Fakta Hero Alice Mobile Legends, Ratu Iblis Land of Dawn

GAMEFINITY, Jakarta – Pemain MOBA analog mana yang tidak tahu hero Alice Mobile Legends? Sebagai hero mage dengan area magical damage yang besar, Alice memiliki banyak rahasia! Kami menemukan fakta Alice di Mobile Legends yang mungkin belum kamu ketahui!

Selain itu, ia memiliki kemampuan blink dan memberikan kerusakan yang sangat menyakitkan dengan cooldown kemampuan yang singkat.

Hero mage yang satu ini memang master evil utama dari game ini, dia ingin memberikan damage dimana-mana. Hingga beberapa hero lainnya memiliki hubungan dengan Alice dan bisa masuk ke Land of Dawn.

Jika kamu memang ingin memiliki hero Alice Mobile Legends dengan skin keren, kamu bisa membeli hero dan skinnya dengan harga yang sangat murah lho! Tidak perlu ribet untuk membeli diamond, kamu bisa beli diamond murah di Gamefinity.

Apa saja fakta Alice Mobile Legends yang menyimpan rahasia tersebut? Kami akan menguraikan semua fakta tentang Alice di bawah ini!

Baca juga: 

Alice Membantai Suku Pharsa

Pharsa - Alice Mobile Legends

Alice membunuh ras Askati Forest di hari pernikahan Pharsa. Hal ini tentu membuat Pharsa menjadi murka terhadapnya.

Tujuan Alice datang tepat di hari pernikahan Pharsa dan membunuh semua orang yang ada disana untuk membangkitkan kekuatan besar di tubuh Pharsa. Selain pernikahannya dibatalkan, Pharsa juga menyaksikan ayahnya, Crow King Osana, dibunuh di depan matanya.

Hingga akhirnya kekuatan besar Pharsa terbangun dan merubah penampilannya dengan memutihkan rambutnya. Berteriak untuk memburu Alice dan prajuritnya dari Hutan Askati.

Puas dengan semua kekacauan yang telah ia ciptakan, Alice terus mencari mangsa untuk dimakan dan hancur lebur hingga Land of the Dawn diselimuti kegelapan.

Baca juga: 

Membakar Kampung Miya dan Estes

Alice Mobile Legends membakar kampung Miya dan Estes

Sebagai Ratu Kegelapan, Alice menjadi gila ketika kekuatan jahat dari iblis Abyss menguasai dirinya. The Force membuatnya haus darah. Alasannya adalah semakin Alice mengambil nyawanya sendiri, kekuatannya meningkat dan dia menjadi abadi. Tidak heran dia masih harus berkorban untuk menjadi tak terkalahkan.

Emerald Woodland adalah pertempuran Alice yang paling berkesan dalam sejarah Land of the Dawn. Para Orc yang dipimpin oleh Alice tiba-tiba menyerang kampung halaman Estes dan Miya. Kehidupan di Emerald Woodland kala itu sangat damai, para elf yang menjadi penghuni kawasan tersebut sangat menyukai kedamaian. Karena itu, mereka hampir membentuk aliansi dengan beberapa negara di Land of the Dawn.

Baca juga: 

Namun, Alice dan pasukannya menyerang Emerald Woodland dan merenggut seluruh nyawa mereka. Tidak hanya itu, orang-orang kegelapan datang ke area tersebut untuk mencuri kekuatan Moonlight. Namun, usahanya gagal karena kekuatannya berpindah ke tubuh Miya.

Keluarga dan kerabat dekat Miya telah tiada, kini Miya sendirian dan tidak memiliki apa-apa selain kekuatan cahaya bulan. Desa dan semua orang di Emerald Woodland menjadi korban kekejaman tirani Alice.

Baca juga: Terungkap Alasan Acil Lepas Estes Di M4

Menculik Selena, Adik dari Karina

Alice Mobile Legends menculik Selena, Adik Karina

Dua saudara Assassin di Mobile Legends ini merupakan duo yang tidak bisa dipisahkan. Di masa-masa indah, bangsa Dark Elf tidak pernah kalah perang. Padahal, Selena dan Karina adalah pejuang yang paling dibanggakan bangsa. Sayangnya, bangsa Dark Elf sangat bergantung pada Dark Abyss sebagai sumber kekuatan mereka.

Sebagai pemimpin Dark Abyss, Alice ingin Selena bergabung dengannya. Namun, Karina tidak terima dan berusaha merebut Selena dari tangan Alice. Sayangnya, Selena ditipu oleh Alice dan bahkan berkelahi dengan kakak perempuannya untuk menjadi penerus Alice.

Akhirnya mereka putus. Selena menjadi antek Alice dan Karina menyimpan dendam terhadap seluruh bangsa Dark Elf karena mengabaikan mereka saat Selena dibawa pergi. Juga, para Dark Elf sebelumnya ingin Selena berkorban ke Dark Abyss. Ironisnya, Karina dan Selena kini menjadi musuh bebuyutan.

Baca juga: 

Balmond Jadi Anak Buah Alice

Balmond Anak Buah Alice Mobile Legends

Fakta Alice Mobile Legends selanjutnya adalah Orc merupakan keturunan asli dari persilangan antara setan dan iblis, dimana para Orc sangat haus akan pertumpahan darah.

Balmond adalah salah satu orc yang paling kuat, jadi dia selalu berada di depan saat bertarung melawan manusia. Orc yang dipimpin oleh Balmond benar-benar merasuki Alice! Hingga mereka berbagi kehancuran untuk menyerang Emerald Woodland.

Baca juga: Skin Balmond Terbaik dan Paling Bagus yang Wajib Untuk Kalian Miliki Satu Persatu

Menghancurkan Kehidupan Vexana

Vexana - Alice Mobile Legends

Vexana adalah putri yang cantik dan menawan. Hidupnya sebagai ratu di negara kecil sangat damai. Kerajaannya cukup makmur karena suami dan raja negerinya sangat memperhatikan kehidupan rakyatnya. Namun, semuanya berubah ketika Pangeran Kegelapan mengirim Alice untuk memprovokasi raja.

Berkat penampilannya yang sensual, Alice berhasil merebut hati sang raja dan kabur dari Vexana. Raja mulai mengabaikan kerajaan dan karakternya menjadi serakah. Kerajaan yang dipimpinnya perlahan runtuh, hanya menyisakan rakyatnya. Kisah cinta terlarang antara Alice dan Raja terus berlanjut dan Vexana memiliki cara untuk merebut kembali kekasihnya.

Baca juga:

Dia membuat kesepakatan dengan Pangeran Kegelapan untuk mengembalikan kecantikan mudanya. Pangeran Kegelapan menyetujui ini dengan satu syarat. Dia harus berkorban untuk mengembangkan sihirnya. Sayang, upaya Vexana belum maksimal.

Raja menolak untuk kembali ke pelukannya dan akhirnya Vexana menjadi gila dan terus mengorbankan warganya. Seiring berjalannya waktu, orang-orang menghilang satu per satu karena dikorbankan. Bahkan Vexana tidak memiliki apapun lagi untuk dipersembahkan dan kekuatannya benar-benar memakan jiwanya.

Demikian pembahasan Hero Alice Sang Ratu Iblis Mobile Legends. Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.