Tag Archives: gamepedia

Review Hungry Hearts Diner Neo, Game Unik untuk Bersantai

GAMEFINITY.ID, PARIAMANHungry Hearts Diner Neo adalah game santai yang bertema restoran yang dirilis di Play Store pada tahun 2022 lalu. Terhitung baru, permainan umum dengan tema yang sedikit unik ini memiliki cerita perjuanga seorang nenek yang membuka kedai maan bergaya Jepang.

Suasana yang dihadirkan cukup tenang dan membuat rileks, kesan masa lalu yang identik karena mengambil latar waktu zaman Showa, kisaran tahun 1926-1989.

Di zaman inilah teknologi kekinian seperti televisi baru diperkenalkan. Tidak sendiri, karakter nenek dalam game ini juga ditemani oleh karyawan gadis muda bernama Sue yang berusia 21 tahun.

Baca juga:

Pada game Hungry Hearts Diner Neo ini, wanita tua tersebut harus kembali membuka kedai setelah sekian tahun ditinggalkannya.

Nenek juga tak bisa berleha-leha karena harus berjuang untuk mempertahankan restoran kecilnya agar terus menghasilkan uang dan memiliki pelanggan.

Sepanjang bukanya kedai makan tersebut, pemain akan melihat berbagai karakter pelanggan yang datang untuk menyantap hidangan yang dijajakan si nenek.

Di antaranya ada orang tua memakai tongkat dengan watak pemarah, anak muda ceria, pekerja pabrik dengan perut gembul, dan banyak lagi.

Baca juga:

Game yang Menyentuh Hati

hungry hearts diner neo
#image_title

Sesuai namanya, Hungry Hearts Diner Neo, permainan santai bertema restoran ini tidak hanya menyajikan makanan dan minuman yang lezat pada pelanggan. Di samping itu, juga ada berbagai kisah pahit dan manis yang menjadi cerita sampingannya.

Di sela-sela kesibukan membuat makanan khas Jepang, Cina dan Barat, pemain akan diajak berbicara oleh para pelanggan yang membawa berbagai kisahnya untuk diceritakan.

Jika sudah memutuskan bermain game ini, para pemain tak akan dibuat menyesal karena suasanya yang begitu nyaman dan tak perlu untuk berpikir keras karena tak ada menang dan kalah.

Baca juga:

Sebagai informasi, game ini merupakan lanjutan kisah dari Hungry Hearts Diner yang telah dirilis pada tahun 2017 lalu di Play Store. Sama-sama menjalankan restoran kecil, namun kali ini nenek yang sebelumnya berjuang sendiri ditemani oleh Sue, asisten mudanya yang cantik.

Selain itu, ada berbagai wajah baru yang akan diperlihatkan. Bagi pemain yang pernah mencoba memainkan game sebelumnya, tentu akan tahu sejumlah karakter pelanggan restoran baru yang dihadirkan.

Misi Pertama Trevor di GTA 5 Jadi Misi ke 14

GAMEFINITY, Jakarta – Misi ke 14 merupakan Misi Trevor yang pertama di GTA 5. Adegan pembuka diawali oleh perayaan kecil Michael dan Franklin atas keberhasilan perampokannya. Saat sedang asik berbincang, Dave Norton muncul untuk memperingatkan Michael tentang keterlibatannya di perampokan. Berita di TV menunjukan ciri-ciri pelaku yang mengindikasikan bahwa itu Michael Townley. Hal ini tentu akan menjadi kabar kepada rekan lamanya, Trevor.

Baca juga:

Cutscene berpindah ke Trevor yang sedang berhubungan dengan Ashley sembari menonton berita perampokan. Trevor tertegun sembari menyudahi urusannya, serta mengambil bir dan keluar dari rumah kumuhnya. Kemudian datang Johnny, pemimpin klub motor Lost MC memarahi Trevor karena berhubungan dengan Ashley. Diketahui bahwa Johnny adalah mantan kekasih Ashley. Akibatnya perkelahian terjadi, dan Trevor membunuh Johnny dengan keji.

Sadar atas perbuatannya, Trevor berpikir jika pemimpin klub motor itu mati, maka urusan akan jadi panjang. Akhirnya Trevor memutuskan untuk menghabisi semua anggota klub motor tersebut.

Persyaratan Medali Emas “Time”
Selesaikan misi dalam 12 menit. Lewati semua cutscene dan hindari pengejaran dengan anggota geng terakhir dengan menembaknya terlebih dahulu. Gunakan jalan pintas selama pengejaran jika memungkinkan.

Bagian 1: Pengejaran di GTA 5

Pengejaran Lost MC GTA 5

Trevor bersama Wade dan Ron pergi ke tempat nongkrong Lost MC. Disana Trevor menemui Terry, Clay, dan anggota lainnya. Trevor menceritakan sambil mengolok-olok bahwa dia membunuh Johnny. Sontak anggota geng tersebut mundur ke Komplek Trailer, tempat basecamp mereka untuk mengumumkan kejadian tersebut. Kamu perlu mengejar mereka.

Persyaratan Medali Emas “Lost and Damned”
Tembak Terry dan Clay untuk memenuhi persyaratan ini. Gunakan perspektif kamera orang pertama untuk memudahkan menembak.

Kamu harus mengejar anggota geng dengan van hitam sampa ke basecamp mereka.

Baca juga:

Bagian 2: Baku Tembak di Komplek Trailer

Komplek Trailer GTA 5

Begitu tiba di lokasi, ambil sisi kiri dan tembak anggota geng yang terdekat. Kamu hanya akan diberi Shotgun, jadi tetap cari posisi untuk berlindung dan menembak dengan tepat. Kamu juga bisa mengambil Kotak Kesehatan di ujung jalan dekat truk pickup. Kamu juga bisa menggunakan kemampuan khusus Trevor jika kewalahan.

Persyaratan Medali Emas “Headshoots”
Dapatkan 12 kepala untuk meraih persyaratan ini. Bunuh musuh sebanyak mungkin dengan tetap menghemat waktu.

Persyaratan Medali Emas “No Survivors”
Bunuh semua anggota geng yang melarikan diri. Tembak tabung gas di sebelah trailer di jalan masuk kanan untuk melenyapkan anggota geng yang baru datang.

Setelah selesai melakukan pembantaian, Trevor meninggalkan dan menyuruh Wade untuk mencari “hantu” Michael Townley di Los Santos.

Baca juga:

Bagian 3: Mr. Ortega di GTA 5

Trailer Mr Ortega GTA 5

Trevor berkendara dengan Ron ke tempat Ortega, pemimpin geng Aztecas.

Persyaratan Medali Emas “Trailer Trashed”
Saat tiba di kediaman Ortega, dorong Trailernya dengan menggunakan mobilmu hingga tercebur ke sungai.

Kamu bisa memutuskan untuk menembak Ortega atau tidak. Jika kamu membunuhnya, Trevor akan menggantikan posisi dia sebagai gembong bandar sabu dan senjata ilegal di Blaine Country. Jika membiarkannya, Ortega akan muncul kembali sebagai preman lain di Trevor Philips Industries.

Kemudian setelah selesai, pulang menggunakan mobil kamu untuk menyelesaikan misi.

Baca juga:

Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Mobile Legends: 5 Hero Bakal Revamp, Natalia Full Hilang

GAMEFINITY, Jakarta – Mobile Legends akan melakukan Revamp atau perubahan eksperimental yang akan dilakukan  dalam waktu dekat. Pasalnya, perubahan ini sudah dilakukan di Advance Server Mobile Legends di Patch Note 1.7.72.

Simak pembahasan Bocoran 5 Hero yang mendapat Revamp oleh Moonton berikut!

Natalia (~)

Natalia Mobile Legends
Natalia

Menghilang dari pandangan lawan adalah mekanisme unik Natalia. Tetapi, cara kerja mekanisme ini sering kali sulit dimengerti, dan lawan pun sulit untuk menghadapinya. Dengan penyesuaian ini, Moonton membuat Natalia lebih mudah untuk memasuki dan mempertahankan Mode Stealth. Tetapi, mode ini disesuaikan menjadi kamuflase (sedikit terlihat oleh lawan) untuk membuat situasi lebih adil bagi lawan.

Pasif Natalia
Natalia memasuki mode kamuflase setelah 1 detik di dalam semak-semak. Natalia tetap berada di mode ini untuk beberapa detik. Tanda seru tidak lagi muncul di atas kepala Natalia maupun lawan.

Baca juga:

Harley (↑)

Harley Mobile Legends
Harley

Untuk Assassin yang kecil dan lincah, mobilitas Harley sedikit kurang dan kombo Skill nya cukup kaku. Karena itu, Moonton membuat Harley lebih mudah mempermainkan lawan dengan Skill 2. Moonton juga meningkatkan cara kerja kombonya (Skill 1 harus diikuti oleh Basic Attack). Untuk menyeimbangkannya, sekarang concon api dari Ultimate Harley dapat dihapus oleh Skill seperti Purify.

Pasif Harley
Memberikan Damage dengan Basic Attack atau Skill meningkatkan Attack Speed Harley sebesar 5-10% (berskala dengan level). Dapat di Stack hingga 10 kali.

Skill 1 (↓)
Efek dihapus: Attack Speed meningkat berdasarkan jumlah serangan pada lawan.

Skill 2 (↑)
Movement Speed: 30% selama 4 detik >> Hingga 60%, berkurang dalam 4 detik. Cooldown: 8-6,5 detik >> 10-8 detik (Sekarang Skill langsung memasuki Cooldown setelah penggunaan pertama). Penggunaan mana: 60-110 >> 75-0

Ultimate (↓)
Sekarang cincin api dapat dihapus oleh Skill seperti Purify. Akan tetapi, cincin api tidak dapat dihalangi oleh Hero lain saat penggunaannya.

Baca juga:

Minotaur (↑)

Minotaur Mobile Legends
Minotaur

Moonton menyederhanakan cara kerja Ultimate Minotaur.

Pasif (~)
Menyebabkan Crowd Control ke lawan dengan Skill akan mengurangi Hybrid Defense mereka. Memulihkan HP rekan tim dengan Skill akan meningkatkan Hybrid Defense mereka. Efek ini digandakan saat di Mode Enraged. Menghapus pengurangan Attack Speed dari Skill 1 dan bonus Attack Speed dari Skill 2.

Ultimate (↑)
Rage telah dihapus. Sekarang Minotaur langsung memasuki Mode Enraged dan mulai menghantam tanah ketika menggunakan Ultimate.

Baca juga:

Hero Mobile Legends, X.Borg (↑)

X.Borg Mobile Legends
X.Borg

X.Borg selalu berada dalam Mode Armorless setelah menggunakan Ultimate. Ini berarti dia lebih rentan tereliminasi ketika mencoba mengenai lebih banyak lawan dengan Ultimate. Perubahan ini diharapkan memberikan ruang untuk permainan luar biasa dengan “Last Insanity”.

Ultimate (↑)
Efek Baru: 2 Firaga Supply dijatuhkan untuk setiap 1 lawan yang terkena ledakan Firaga Armor X.Borg.

Baca juga:

Hero Silvanna di Mobile Legends (↑)

Silvanna Mobile Legends
Silvanna

Silvanna telah terlupakan untuk waktu yang lama. Moonton menginginkan agar dia dapat unggul dalam situasi tertentu. Silvanna mampu menyergap secepat kilat dengan Ultimate + Flicker, dan membuat Skill Spiral Strangling tidak dapat dihentikan.

Skill 2 (↑)
Efek Baru: Sekarang Silvanna kebal Crowd Control ketika menggunakan Skill ini.

Ultimate (↑)
Efek Baru: Sekarang Silvanna dapat menggunakan Flicker ketikas melompat. Jangkauan Skill: 6,5 >> 5 Unit.

Baca juga:

Harapannya penyesuaian ini akan meningkatkan gameplay untuk kedua pihak. Efek penyesuaian ini juga masih dalam perhatian Moonton dan akan dirubah jika diperlukan.

Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Buku Lore Diablo 4 Tunjukkan Fakta Unik dari Boss Terbaru

Gamefinityid, Bekasi – The Book of Lorath adalah kodeks cerita baru yang merangkum dunia Sanctuary yang dirilis bersama Diablo 4 pada 6 Juni. Buku ini ditulis dan dibacakan oleh Lorath Nahr. Lorath Nahr adalah karakter yang ditemui player di awal Diablo 4 beta. Buku tebal ini membahas secara detail tentang apa yang harus kita ketahui di dunia Diablo berdasarkan perspektif Nahr.

Baca Juga:

Book of Lorath dan Maggot Queen

Diablo 4

Salah satu halaman preview di daftar Amazon Book of Lorath menampilkan monster baru bernama Maggot Queen. Monster aneh ini dikatakan menghasilkan ichor yang dapat mencerna semua jenis materi. Selain itu, Maggot Queen juga dapat digunakan untuk menyeduh ramuan yang dapat menyembuhkan kesedihan. Monster ini bisa player temukan di area rawa-rawa bersama dengan undead dan manusia ular. Pemain mungkin akan menemukan Maggot Queen di daerah Hawezar, salah satu dari lima wilayah yang ada di dunia Diablo 4.

Penampilan Maggot Queen mengingatkan kita pada Duriel, Lord of Pain. The Lesser Evil adalah bos terakhir dari Chapter 2 di Diablo 2. Lesser Evil juga disebut sebagai Maggot King. Pemain yang matanya jeli pasti melihatnya di trailer gameplay dan tahu Duriel pasti muncul kembali di Diablo 4. Mengingat adanya kesamaan dalam segi desain visual dan penamaan, Maggot Queen mungkin monster yang kuat – atau bahkan bos kecil –yang harus dihadapi pemain saat melawan antek-antek Duriel.

Duriel dan Boss Tersembunyi Diablo 4

Duriel bukan satu-satunya boss asal Diablo 2 yang masuk ke Diablo 4. Selama trailer kemunculan Rogue, Andariel, pemain Maiden of Anguish yang player lawan waktu Chapter 1 Diablo 2, muncul sesaat. Walaupun pemain tidak tahu alasan untuk peran Andariel atau Duriel di Diablo 4, ada kemungkinan mereka bekerja untuk Lilith dalam beberapa cara. Banyak juga yang bingung apakah Prime Evil itu sendiri akan muncul di Diablo 4. Peninggalan iblis yang terbuat dari mayat mereka dirinci dalam Kitab Lorath. Beberapa player berteori bahwa Bloodied Wolf yang terkenal di Diablo 4 mungkin adalah Mephisto atau Diablo.

Update informasi menarik seputar anime, game, lifestyle serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id juga menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan juga terjangkau.

5 Set Armor God of War Ragnarok Terbaik

GAMEFINITY, Jakarta – Set armor terbaik di God of War Ragnarok sangat cocok untuk dicari. Pasalnya, armor yang digunakan Kratos dapat membuat perbedaan besar dalam pertempuran. Mulai dari meningkatnya statistik sampai memberi keterampilan tempur yang berguna untuk mengalahkan musuh-musuhnya.

Ada lebih dari 20 set armor yang berbeda, namun kami akan merangkumnya menjadi 5 set armor yang terbaik.

Set The Dragon Scaled

God of War Armor Set Dragon Scaled
Set Dragon Scaled

Armor Set armor naga ini memberikan beberapa keterampilan diantaranya Dragon’s Fury. Skill ini dapat meningkatkan kekuatan dan pertahanan setiap kali kamu menangkis serangan, dengan bonus yang ditumpuk hingga kamu menerima pukulan. Ada juga skill Dragon’s Rebuke yang meningkatkan kerusakan perisai hingga 50%.

Baca juga:

Cara mendapatkan set armor naga ini pertama-tama kamu harus menyelesaikan Bab 13. Kemudian menuju ke area Perkemahan Freyr di Vanaheim dan mencari Helka untuk memulai misi Scent of Survival. Setelah mengikuti Helka dan berhasil menyelesaikan misinya, pemain akan membuka area baru yang bernama The Crater dan mendapatkan cetak biru untuk set armor Dragon Scaled. Dengan membunuh lima naga dalam permainan dan menyelesaikan semua perburuan di kawah, kamu akan memperoleh sumber daya yang diperlukan untuk membuat dan meningkatkan set armor Dragon Scaled secara penuh.

Set The Fate Breaker

God of War Armor Set Fate Breaker
Set Fate Breaker

Armor Set Fate Breaker merupakan salah satu set terakhir yang dapat diperoleh oleh pemain selama perjalanan cerita utama di God of War Ragnarok. Skill Raging Aftermath yang dimilikinya memberikan berbagai efek positif setelah kamu selesai menggunakan Spartan Rage yang dimiliki oleh Kratos. Selain itu, kombinasikan dengan skill Raging Fury yang disediakan oleh Wraps dan Belt yang meningkatkan kecepatan pengisian Rage meter, membuat set ini sangat efektif untuk dimiliki dalam permainan.

Pada awal bab cerita terakhir dalam God of War Ragnarok, kamu akan menerima resep untuk set armor Fate Breaker. Kamu dapat membuat set ini secara gratis dan meng-upgrade-nya.

Baca juga:

Set Giptumadr God of War Ragnarok

God of War Armor Set Giptumadr
Set Giptumadr

Armor Set Giptumadr adalah armor terbaik dalam build Runic untuk God of War Ragnarok. Armor ini memberikan bonus stat yang bagus untuk Strength, Defense, Runic, dan Luck, serta memiliki skill Fortune’s Refresh yang dapat memulihkan 70% dari Runic Attack atau cooldown Relic secara instan setelah digunakan. Selain itu, skill Fortune’s Bounty dari sarung tangan dan pelindung pinggang dalam set ini dapat meningkatkan peluang musuh menjatuhkan Healthstone atau Ragestone saat terkena Runic Attack, yang bisa sangat menguntungkan. Terutama jika pemain telah meningkatkan stat Keberuntungan mereka, kedua keterampilan ini dapat bekerja secara sinergis untuk memberikan efek yang sangat baik.

Set Giptumadr hanya tersedia setelah kamu menyelesaikan bab kesembilan God of War Ragnarok, yang dikenal sebagai The World of Fate. Setelah mencapai titik tersebut dalam permainan, kamu dapat membeli armor Giptumadr dengan mengunjungi salah satu bengkel Brok dan Sindri yang ada di dunia permainan.

Set Hunter

God of War Armor Set Giptumadr
Set Giptumadr

Armor Set Hunter adalah pilihan alternatif yang baik bagi mereka yang ingin membangun Runic build yang kuat, meskipun proses untuk membukanya cukup sulit dan tidak meningkatkan stat Runic Kratos. Namun, set Hunter memiliki kemampuan untuk mengurangi waktu cooldown Runic Attacks dan Relics secara signifikan, sehingga kamu dapat menggunakannya lebih sering daripada sebelumnya.

Baca juga:

Selain itu, set Hunter juga memberikan bonus stat yang solid. Skill Empowered Range memungkinkan kamu meningkatkan damage serangan jarak jauh untuk durasi singkat, sementara Ranged Specialist yang disediakan oleh Gauntlets dan Belt set dapat meningkatkan semua damage serangan jarak jauh hingga 20%. Hal ini membuat serangan jarak jauh Kratos menjadi lebih kuat dengan menggunakan set Hunter.

Sayangnya, membuat set Hunter bisa sangat sulit karena kamu harus menyelesaikan dua quest bantuan terpisah yaitu In Plain Sight dan Nocturnal Predator untuk mendapatkan bahan yang diperlukan. Selain itu, pemain juga harus mengalahkan bos mini Centaur, The Untamed Fury, berulang kali sebanyak lima kali di lokasi yang berbeda seperti The Sinkhole, The Plains, dan The Jungle.

Set Zeus di God of War Ragnarok

God of War Ragnarok Armor Set Zeus
Set Zeus

Seperti halnya dalam game God of War sebelumnya, set armor Zeus mengubah Kratos menjadi senjata yang sangat kuat. Dengan kekuatan luar biasa dan pertahanan yang hampir tak tergoyahkan. Dalam hal statistik, set lengkap ini memberikan peningkatan sebesar 350 untuk kekuatan. Namun hanya memberikan peningkatan 100 untuk stat pertahanan Spartan yang cukup rendah untuk satu set armor. Hal ini hanya bagian kecil dari kelebihan set ini.

Baca juga:

Divine Edge salah satu skill dari set armor Zeus. Dapat meningkatkan jumlah kerusakan yang ditimbulkan oleh musuh sebesar 180% saat set lengkap dilengkapi. Kemudian dapat membuat sebagian besar serangan menjadi mematikan. Kamu juga akan mendapatkan peningkatan sebesar 80% untuk kerusakan Melee atau Runic apa pun yang dapat berikan. Oleh karena itu, bagi mereka yang dapat menghindari kerusakan dengan baik, set armor Zeus dapat menjadi pilihan terbaik. Namun, sayangnya set ini hanya tersedia sangat terlambat dalam permainan, sehingga pemain memiliki waktu yang terbatas untuk menggunakannya dengan maksimal.

Untuk mendapatkan baju besi Zeus di God of War Ragnarok, kamu harus bermain dalam mode New Game Plus setelah menyelesaikan cerita utama permainan. Setelah itu, kamu harus menyelesaikan tiga Sisa Asgard tertentu untuk memperoleh baju besi Zeus.

Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Misi Ketiga Belas GTA 5 Perampokan Toko Permata

GAMEFINITY, Jakarta – Misi ketiga belas merupakan puncak dari Misi Perampokan bersama Lester. Misi ini adalah misi perampokan pertama dalam Story Mode GTA 5.

Untuk memulai pencurian, Michael harus menyelesaikan beberapa misi persiapan perampokan untuk mendapatkan tim serta perlengkapan. Misi bervariasi tergantung kamu memilih strategi merampok dengan cara cerdas atau keras.

Jika kamu memilih cara cerdas, kamu perlu menyelesaikan misi mencuri Van Bugstars dan Granat Gas BZ. Sedangkan jika kamu memilih cara keras, kamu perlu menyelesaikan misi mencuri mobil taktis LSPD.

Baca juga:

Bagian 1.1: Perampokan GTA 5 Cara Cerdas

Misi Heist GTA 5 Cara Cerdas
Cara Cerdas

Kamu akan menggunakan Michael dan mengemudi bersama Franklin ke belakang blok toko permata. Ketika sampai, turunkan Franklin untuk naik ke atas rooftop. Kamu akan menggunakan Franklin saat dia diturunkan. Naik ke tempat tertinggi di gedung tersebut untuk mengambil posisi melempar granat gas air mata ke dalam mesin ventilasi. Gas akan menyebar ke seluruh toko dan melumpuhkan semua orang di dalamnya.

Setelah itu Michael beserta tim akan mengeksekusi semua permata yang dipajang di toko. Sementara itu Franklin bergerak mengambil sepeda motor dan parkir di depan toko. Waktu luang untuk mengambil permata ditentukan dari pemilihan Hacker pada tim.

Persyaratan Medali Emas “Quick Grab”
Mencuri permata dalam waktu 50 detik. Jika kamu memilih cara keras, rekrut penembak yang baik (Gus atau Packie). Menggunakan tampilan orang pertama akan memangkas adegan memecahkan lemari kaca. Kamu juga bisa memecahkan lemari kaca dengan ditembak. Menggunakan kemampuan khusus Michael sebelum memecahkan lemari juga akan menghemat waktu.

Baca juga:

Misi Kesepuluh GTA 5: Permintaan Seorang Teman

Bagian 1.2: Perampokan GTA 5 Cara Keras

Misi Heist GTA 5 Cara Keras
Cara Keras

Kamu akan menggunakan Franklin dan mengemudi bersama seluruh tim ke toko permata dengan van. Ketika sampai, penembak akan menyandera dan semua tim mulai mengeksekusi permata di lemari kaca. Sementara itu Franklin menunggu di luar dengan sepeda motor.

Persyaratan Medali Emas “Clean Sweep”
Mencuri semua permata dari 20 lemari kaca. Bergerak dengan cepat dan rekrut Patrick dan Gustavo sebagai penembak. Rekrut Eddie Toh sebagai pengemudi (cara keras).

Bagian 2: Kabur

The Getaway GTA 5 Heist Mission
Sungai Los Santos

Kedua cara akan mengarah kepada pelarian yang sama. Kamu akan melarikan diri bersama tim dengan menggunakan sepeda motor. Ikuti saja di belakang mereka dan gunakan kemampuan Franklin agar tidak menabrak.

Kamu akan menggunakan rute gorong-gorong Los Santos yang bermuara di sungai Los Santos. Kamu akan berganti peran ke Michael yang sedang membawa truk.

Baca juga: Misi Kesebelas GTA 5 Menyusup ke Toko Permata

Bagian 3: Lindungi Aset Perampokan GTA 5

Protégé Protected GTA 5
Protégé Protected

Jangan menembak mobil polisi, apalagi menembak teman timmu yang menggunakan sepeda motor.

Persyaratan Medali Emas “Protégé Protected”
Lindungi Franklin dan tim selama pengejaran di saluran sungai Los Santos. Tabrak semua mobil polisi yang mengejar sepeda motor. Jangan tembak polisi!

Ketika kondisi sudah aman, pergi ke titik pertemuan untuk mengangkut semua tim ke dalam truk. Kembali ke tempat persembunyian Lester untuk menyelesaikan misi.

Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.