Tag Archives: gaming news

Kolaborasi Dead by Daylight x Attack on Titan Waktu Terbatas

GAMEFINITY, Jakarta – Dead by Daylight Mobile kini akan menghadirkan kolaborasi istimewa dengan waralaba legendaris Attack on Titan. Pemain akan senang melihat kostum ikonik kembali hadir, dan mereka pasti akan sangat puas dengan peluncuran item eksklusif dan dapat disesuaikan yang hanya dapat ditemukan di perangkat seluler. Penggabungan antara Attack on Titan dan Dead by Daylight Mobile ini adalah sebuah peristiwa besar yang tidak boleh dilewatkan dalam dunia game mobile!

Jangan lewatkan acara crossover ini yang berlangsung terbatas mulai tanggal 26 Oktober hingga 9 November, hanya berlangsung selama dua minggu. Untuk mengunduh, klik di sini: Unduh langsung Dead by Daylight x Attack on Titan

Dead by Daylight Mobile Eksklusif Attack on Titan Signature Outlook

Dead by Daylight x Attack on Titan

Dalam kolaborasi yang memukau ini, karakter-karakter utama dari Attack on Titan dan Dead by Daylight Mobile digabungkan secara kreatif, menghasilkan tiga pilihan Pakaian eksklusif baru untuk pemain: [Attack on Titan – Sang Penjebak], [Mikasa – Yui Kimura], [Levi – Jake Park] dalam Dead by Daylight Mobile.

Sebagai perpaduan karakter-karakter paling penting dari kedua dunia ini, Pakaian [Attack on Titan – Sang Penjebak] hadir dalam tiga tingkatan yang berbeda: perak, emas, dan platinum. Setiap tingkatan Pakaian dirancang khusus sesuai dengan penampilan dan ciri-ciri Attack Titan pada berbagai fase cerita aslinya. Dimulai dari tampilan merah gelap yang berlumuran darah, kemudian berubah menjadi merah terang, dan akhirnya bertransformasi menjadi biru es yang dingin seperti yang terlihat dalam chapter terakhir Serangan terhadap Titan.

Baca juga: 

[Mikasa – Kimura Yui] memiliki gaya rambut pendek yang rapi dan mengenakan pakaian tempur ketat yang sama dengan penampilannya di tahap akhir cerita asli. Syal merah ikoniknya menjadi simbol perjalanan hidupnya yang sulit bersama Eren. Dengan perangkat manuver vertikal di belakangnya dan bilah di sisi kakinya, dia siap untuk terlibat dalam pertarungan sengit.

Dead by Daylight x Attack on Titan

[Levi – Jack Park] mengenakan jubah putih dan syal dengan lengan yang digulung untuk memperlihatkan otot lengannya yang kuat, menunjukkan penampilan yang sesekali berbeda dari pakaian tempur biasanya. Selain perlengkapan tempurnya yang familiar, dia juga mengenakan sapu tangan di pinggangnya, mengingatkan semua orang akan keunikannya yang terkenal dalam hal kebersihan.

Tidak hanya itu, selain skin crossover baru yang disebutkan di atas, 10 set Pakaian populer dari kolaborasi sebelumnya antara Dead by Daylight dan Attack on Titan juga akan direplikasi di platform seluler. Ini mencakup karakter-karakter ikonik dari Attack on Titan seperti Levi, Armin, Eren, Annie, Historia, Mikasa, Kenny Hange, Titan Lapis Baja, dan Titan Palu Perang.

Baca juga: 

Lebih dari Sekadar Pakaian, Kustomisasi Crossover yang Sangat Terbatas

Dead by Daylight x Attack on Titan

Tidak hanya menawarkan pakaian eksklusif, acara crossover ini juga menghadirkan pesona, avatar, perlengkapan T-shirt, pakaian sehari-hari, dan aksesori bertema Titan yang luar biasa besar yang dapat didapatkan secara gratis melalui partisipasi pemain dalam acara terbatas ini.

Kustomisasi “Aksesori” yang Pertama

Dead by Daylight x Attack on Titan

Sistem Aksesori eksklusif baru untuk Korban di platform seluler akan segera diluncurkan selama periode crossover. Aksesori pertama, [Pure Titan Backpack], tampil dengan desain yang menggemaskan, menggambarkan bentuk bayi Titan yang tidak terlalu menakutkan. Matanya yang besar dan cerah, serta tali pengikat mirip ekor kuda ganda, menambahkan sentuhan lucu pada tampilannya, memberikan kegembiraan ekstra dalam pengalaman bertahan hidup.

Baca juga: 

Pakaian Umum Serangan terhadap Titan

Dead by Daylight x Attack on Titan

Sistem Pakaian Umum khusus dirancang untuk Dead by Daylight Mobile. Pakaian Umum bertema Attack on Titan, seperti [Queen’s Ball] dan [Scout Regiment], akan tersedia untuk semua Survivor.

Simbol dari empat Resimen terkemuka, termasuk Korps Kadet Resimen Pelatihan, Sayap Kebebasan Resimen Pramuka, Tanduk Penegakan Resimen Polisi Militer, dan Mawar Penjaga Resimen Garnisun, tercetak di depan dan belakang kaos, menghormati pahlawan yang berani berada di tengah kekacauan.

Mantra Titan

Lima Mantra Titan, mulai dari Beast Titan yang siap melempar batu, Cart Titan yang berlari cepat dengan empat kaki, Jaw Titan dengan gigitan yang kuat, Titan Kolosal yang mengerikan dengan daging yang melumuri tubuhnya, hingga Titan Wanita dengan rambut pirang yang indah dan mata dingin. Apakah karakteristik dan plot dari kelima Mantra Titan ini akan mengingatkan Anda pada cerita yang mendalam dan karakter-karakternya?

Valorant Resmi Perkenalkan Iso, Agen Baru Asal China

GAMEFINITY.ID, Bandung – Valorant akan memulai Episode 7 Act 3 pada 31 Oktober 2023. Untuk menyambutnya, Riot Games mengumumkan terdapat karakter agent baru yang akan muncul. Ia adalah Iso, seorang tentara bayaran asal China. Karakter baru itu ternyata sudah dibanding-bandingkan dengan salah satu karakter terkenal Jujutsu Kaisen oleh netizen.

Iso, Karakter Baru Valorant yang Muncul pada Episode 7 Act 3

Riot Games sudah merilis trailer dan cuplikan gameplay dari Iso, karakter baru Valorant. Ia merupakan karakter Duelist sekaligus tentara bayaran asal China. Skill-nya disebutkan sangat unik untuk melindungi dirinya sendiri.

Valorant Iso new agent

Melalui laman resmi yang didapat Gamespot, Iso memiliki empat ability. Pertama, Double Tap, yaitu ability di mana ia dapat mengaktifkan focus timer. Saat habis, ia mampu mengumpulkan energy orb dari musuh yang berhasil ia basmi dan serang. Begitu orb tersebut tertembak, Iso akan mendapat sebuah shield yang menyerap damage dari satu sumber manapun.

Ability lainnya adalah Undercut – sebuah bolt molekul yang bisa ia tembakkan melewati dinding. Contingency, ability yang membuatnya summon sebuah dinding energi yang menangkis peluru.

Kill Contact, ability terakhirnya, melemparkan energi pada musuh targetnya. Siapapun yang terkena, sang musuh terpaksa berduel satu lawan satu melawan Iso. Pemenang akan meninggalkan arena, sedangkan pecundang akan mati.

Baca juga:

Netizen Membandingkan Iso dengan Karakter Jujutsu Kaisen Ini!

Polygon menyebut karakter agent baru ini sebagai seorang fboy atau e-boy. Tidak hanya itu, netizen juga menilai Iso memiliki kesamaan dengan karakter populer Jujutsu Kaisen, terutama salah satu ability-nya.

Netizen, terutama penggemar setia Valorant, menilai Ultimate milik Iso, Kill Contact, sangat mirip dengan Domain Expansion dari Jujutsu Kaisen. Dalam serial anime tersebut, Domain Expansion berfungsi untuk memperangkap musuh pada sebuah area magis yang dibuat oleh penggunanya. Di dalam Domain Expansion, kemampuan penggunanya akan bertambah dan menambah peluang untuk menghantam musuh.

Tidak berhenti sampai di situ, salah satu dari netizen bahkan membandingkan Iso dengan Gojo Satoru. Pasalnya, mereka memiliki kemampuan dan atribut yang hampir sama persis.

Valorant Episode 7 Act 3 akan dimulai pada 31 Oktober mendatang.

Halo Infinite Alami Kenaikan Angka Pemain Aktif setelah Season 5

GAMEFINITY.ID, Bandung – Halo Infinite sudah memulai season 5 yang bertajuk Reckoning pada 18 Oktober lalu. Season tersebut menampilkan deretan konten baru yang sudah menuai pujian dari penggemarnya, beberapa dari mereka mengaku game FPS itu sudah jauh lebih baik daripada saat peluncuran. Ditambah lagi, angka pemain aktifnya jauh lebih meningkat dari sebelumnya, bahkan hampir berlipat ganda.

Angka Pemain Aktif Halo Infinite Naik di Steam!

Halo Infinite player count increase

Menurut SteamCharts, angka pemain aktif Halo Infinite di Steam berhasil meningkat. Tercatat pada 18 Oktober 2023 pukul 09:00 WIB, game FPS besutan Xbox itu berhasil mencapai 18.003 pemain aktif. Angka ini jauh naik daripada akhir-akhir ini.

Pada season keempat yang diluncurkan pertengahan Juni lalu, angka pemain aktif game FPS besutan Xbox tersebut hanya berkutat pada sekitar 6.000-7.000 per hari di Steam. Angka ini disebut turun 98 persen dari rekor tertingginya.

Jika angka di Steam meningkat cukup pesat, hal yang sama juga terjadi pada versi Xbox-nya. Di Microsoft Store, game buatan 343 Industries itu berhasil masuk ke dalam chart 50 game terbanyak dimainkan di Xbox.

Halo Infinite Season 5 Extraction

Mengingat angka pemain aktifnya yang naik di Steam, tampaknya deretan konten di season 5 berhasil merebut kembali hati penggemar. Mulai dari kembalinya mode Extraction dan Firefight, dua Arena Map baru yang menakjubkan, hingga penggunaan AI di Forge. Season terbaru bertajuk Reckoning itu dianggap sebagai momen comeback Halo Infinite bagi penggemar setia franchise.

Baca juga:

Berhasil Naik Posisi di Chart Steam

Naiknya angka pemain aktif Halo Infinite tentu berbanding lurus dengan posisinya di Steam. Game FPS itu berhasil kembali masuk ke posisi 100 besar di chart Steam, baik itu pemain aktif terbanyak dan terlaris berdasarkan penghasilan.

Fitur multiplayer-nya sendiri merupakan free-to-play, sedangkan campaign-nya merupakan fitur berbayar. Kembalinya ke posisi 100 besar game terlaris di Steam menandakan penggemar kembali membelanjakan uangnya saat melakukan microtransaction, termasuk membeli Battle Pass baru.

Meski masih sangat jauh dari rekor tertingginya, yaitu 272.586 pemain aktif di Steam saat peluncuran, tampaknya 343 Industries mulai berhasil meyakinkan penggemar setia untuk kembali menikmati Halo Infinite

Starfield Jadi Game Terlaris September 2023 di Amerika Serikat

GAMEFINITY.ID, Bandung – Setelah digadang-gadang sebagai harapan baru bagi Xbox, Starfield kini berhasil melebihi ekspektasi bagi penggemar dan kritikus, meskipun masih terdapat kritik negatif. Faktanya, game RPG terbaru Bethesda Game Studios itu sudah menjadi game terlaris pada September 2023 di Amerika Serikat. Sangat mengesankan meski kenyataannya game sci-fi tersebut tersedia gratis khusus pelanggan Xbox Game Pass dan PC Game Pass.

Meski Gratis di Game Pass, Starfield Resmi Jadi Game Terlaris September 2023 di AS

Starfield best selling game in the US September 2023

Starfield resmi meluncur pada 6 September 2023 di PC dan Xbox Series X|S. Sebelumnya, Bethesda mengumumkan game terbaru garapan Todd Howard itu menjadi peluncuran terbesarnya dengan total enam juta pemain tercatat pada 7 September. Memasuki minggu ketiga, game sci-fi RPG itu berhasil mencapai total 10 juta pemain.

Baca juga:

Tidak heran Starfield sudah sangat populer di kalangan gamer. Di media sosial, game terbaru Bethesda Game Studios itu bahkan menjadi trending topic. Banyak dari gamer menikmatinya, baik dengan cara membelinya atau memanfaatkan layanan berlangganan Game Pass.

Ternyata, fakta ini berbanding lurus dengan penjualannya. Circana (sebelumnya NPD Group) merilis chart game terlaris September 2023 di Amerika Serikat pada 19 Oktober lalu. Starfield menduduki peringkat teratas, mengalahkan Mortal Kombat 1 yang berada di posisi kedua. EA Sports FC harus duduk di posisi ketiga, sementara Payday 3 mengekori di posisi kelima.

Mortal Kombat 1 menjadi game terlaris di Amerika Serikat untuk playform PlayStation pada bulan yang sama, dengan versi Xbox dan PC di posisi kedua setelah Starfield. Game fighting besutan NetherRealm itu juga berhasil duduk di posisi ketiga untuk versi Switch meski peluncurannya penuh kekecewaan.

Baca juga:

Hogwarts Legacy Tetap Game Terlaris di Amerika Serikat Tahun Ini

Circana juga merilis daftar game terlaris di Amerika Serikat tahun 2023 per September. Starfield berhasil debut di posisi ketujuh, sementara Mortal Kombat 1 membayangi di posisi kedelapan. Sementara itu, posisi puncak masih ditempati oleh Hogwarts Legacy.

Hogwarts Legacy sendiri pertama kali meluncur di PC, PlayStation 5, dan Xbox Series X|S pada 10 Februari 2023, dengan versi PS4 dan Xbox One rilis pada 5 Mei 2023. Versi Nintendo Switch-nya masih dijadwalkan rilis 14 November 2023, memungkinkan game besutan Avalanche Software itu semakin kokoh di posisi puncak.

Oktober ini masih ada beberapa game besar yang sudah atau akan rilis. Salah satunya Marvel’s Spider-Man 2 yang meluncur pada 20 Oktober 2023 di PlayStation 5. Bukan tidak mungkin game besutan Insomniac Games itu bisa masuk ke dalam daftar game terlaris tahun ini di Amerika Serikat, bahkan menyusul Starfield dan Hogwarts Legacy.

Overwatch 2 Resmi Kolaborasi dengan LE SSERAFIM!

GAMEFINITY.ID, Bandung – Kabar mengejutkan ternyata datang dari Blizzard! Overwatch 2 telah diumumkan akan berkolaborasi dengan LE SSERAFIM, salah satu girl group K-pop terpopuler saat ini. Kolaborasi dengan artis musik terkenal ini menjadi pertama kali bagi franchise Overwatch. Bukan hanya berupa konten dalam game, girl group asuhan Source Music itu juga akan tampil di BlizzCon.

Langkah ini rupanya mengikuti jejak Fortnite yang lebih sering menggelar kolaborasi dengan artis musik seperti Ariana Grande dan Travis Scott. Sejak saat itu, PUBG Mobile dan Call of Duty mengambil langkah yang sama. Bahkan, Apex Legends juga sudah mengumumkan akan berkolaborasi dengan Post Malone. Tampaknya Blizzard ingin memanfaatkan popularitas LE SSERAFIM untuk menarik perhatian Overwatch 2.

Detail Kolaborasi Overwatch 2 x LE SSERAFIM

Melalui laman resminya, Blizzard resmi mengumumkan Overwatch 2 siap berkolaborasi dengan LE SSERAFIM, salah satu girl group K-pop yang sedang naik daun. Detailnya sejauh ini belum banyak terungkap, tapi tim pengembang sudah memberi bocoran konten yang akan datang.

Kolaborasi tersebut akan menambilkan sebuah mode baru yang terinspirasi dari girl group beranagram “I am Fearless” itu. Terdapat pula item eksklusif yang bisa diperoleh, termasuk deretan skin Legendary baru.

Overwatch 2 LE SSERAFIM

“Kami benar-benar bersemangat untuk bekerja sama dengan LE SSERAFIM untuk kolaborasi artis musik pertama kami. Seperti para hero Overwatch, masing-masing anggotanya luar biasa, tapi juga tak terhentikan saat bersama-sama,” tulis Walter Kong selaku General Manager Overwatch.

Deretan konten tersebut akan muncul mulai 1 November 2023, dengan detail lebih lengkap akan terungkap pada 30 Oktober mendatang.

Baca juga:

LE SSERAFIM Juga Rilis Single Baru, Perfect Night

Sementara itu, LE SSERAFIM sendiri juga akan merilis single terbaru mereka, Perfect Night. Source Music sudah merilis teaser berupa concept video dari lagu itu. Single terbaru tersebut dijadwalkan rilis pada 26 Oktober 2023 pukul 13:00 waktu Korea Selatan.

Girl group itu juga dijadwalkan tampil di BlizzCon pada 4 November 2023. Mereka akan menggelar penampilan spesial, termasuk membawakan single Perfect Night, di BlizzCon Arena setelah akhir dari Community Night.

Kolaborasi Overwatch 2 dan LE SSERAFIM akan dimulai pada 1 November 2023, dengan sebuah penampilan spesial di BlizzCon pada 4 November mendatang.

Mortal Kombat 1 Umumkan Jadwal Karakter DLC

GAMEFINITY.ID, PATI – Mortal Kombat 1 berhasil membawa pemain ke dunia baru dari Mortal Kombat. Membawa kembali karakter – karakter lama, namun dengan nasib yang berbeda dari timeline seri sebelumnya. Salah satu hal menarik lain dari Mortal Kombat 1 adalah karakter crossover dari franchise lain yang telah diumumkan sebelumnya. Kini mereka telah memberika jadwal rilis untuk tiap karakternya.

Jadwal Rilis DLC Mortal Kombat 1

Mortal Kombat 1 telah mengonfirmasi jadwal rilis untuk karakter DLC untuk Kombat Pack 1. Seperti game Mortal Kombat modern lainnya, NetherRealm ingin memperluas daftar roster Mortal Kombat 1 dengan perilisan DLC. DLC MK1 merupakan perpaduan antara karakter orisinil dan karakter tamu yang dihadirkan dari serial buku komik. Karakter DLC Mortal Kombat 1 pertama yang akan bergabung dengan daftar karakter adalah Omni-Man dari Invincible, yang akan dirilis pada November 2023.

NetherRealm mengonfirmasi jadwal rilis Omni-Man di New York Comic Con, bersamaan dengan jadwal rilis DLC game ini. Omni-Man akan hadir bersama dengan kameo baru, Tremor pada bulan November 2023. Kemudian disusul Quan Chi yang hadir pada musim dingin 2023/2024, diikuti oleh Peacemaker. Ermac dan Homelander dari The Boys diperkirakan akan hadir pada musim semi 2024. Karakter DLC terakhir yang akan bergabung dengan karakter playable Mortal Kombat 1 sebagai bagian dari Kombat Pack 1 adalah Takeda Takahashi, yang akan rilis pada musim panas 2024.

Baca Juga:

Karakter Lain Yang Akan Datang

Selain Tremor yang akan dirilis pada bulan November, Mortal Kombat 1 tidak mengungkapkan DLC Kameo lain. Para fans yakin bahwa Ferra, Janet Cage, Khameleon, dan Mavado akan hadir di Mortal Kombat 1, meski belum dikonfirmasi secara langsung oleh NetherRealm. Kehadiran kameo baru juga akan menambah variasi permainan menjadi lebih menarik selain melalui playable karakter.

Rumornya, akan ada lebih banyak lagi DLC Mortal Kombat 1 yang bisa dinantikan setelah apa yang akan hadir di Kombat Pack 1. Meskipun belum ada pengumuman resmi yang dibuat, bocoran yang beredar mengklaim bahwa akan ada Kombat Pack 2 yang menghadirkan karakter ikonik dari seri lama Mortal Kombat yang sudah lama absen.

Baca Juga:

Bagaimana menurut kalain? Jangan lupa ikuti akun resmi Gamefinity di FacebookInstagram, dan TikTok. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga murah di Gamefinity.