Tag Archives: Hasbro

Super Bowl 2023 Tampilkan Deretan Trailer Film Blockbuster

GAMEFINITY.ID, Bandung – Super Bowl menjadi tempat promosi sempurna bagi setiap brand jika ingin menarik perhatian konsumen dalam jumlah banyak. Hal itu juga berlaku bagi studio film yang ingin memanfaatkan momen tersebut untuk membagikan trailer film terbarunya. Tentunya, mereka ingin memaksimalkan promosi film agar mendapat keuntungan lebih.

Gamefinity telah memilih lima trailer film blockbuster yang telah tayang selama babak final National Football League itu. Berikut adalah deretan trailer film blockbuster besar yang tayang di Super Bowl 2023.

The Flash

Super Bowl 2023 The Flash
The Flash

Super Bowl menjadi momen debut bagi film The Flash dari Warner Bros. Pictures dan DC Studios. Meski aktor utama Ezra Miller sudah memicu kontroversi, pihak Warner Bros. tetap ingin merilis film ini. The Flash diharapkan akan me-reset timeline DC Extended Universe menjadi DC Universe.

Film ini bercerita tentang Barry Allen yang kembali ke masa lalunya demi mencegah pembunuhan sang ibu. Namun, ia malah terjebak di sebuah realita di mana General Zod kembali sebagai konsekuensinya. Lebih buruknya, tidak ada superhero sama sekali di sana. Maka, Barry harus meminta bantuan dari Batman yang telah pensiun demi menyelamatkan dunia dam masa depan.

Selain Miller, Sasha Calle, Michael Shannon, Ron Livingston, Kiersey Clemons, dan Michael Keaton juga membintangi film ini. The Flash bakal tayang di bioskop mulai 16 Juni 2023.

Fast X

Super Bowl 2023 Fast X
Fast X

Sukses mengejutkan penggemarnya di F9, Universal Pictures kembali merilis trailer Fast X yang tidak kalah heboh. Entri kesepuluh dari Fast and Furious itu disebut menjadi awal dari akhir dari franchise. Jason Momoa bergabung di film ini sebagai villain utama, karakternya memiliki sebuah dendam pada para karakter utama.

Kebanyakan cuplikan di trailer tersebut menampilkan showdown antara Dominic Toretto (Vin Diesel) dan Dante (Momoa). Cukup banyak momen action-packed seperti balapan, ledakan mobil, dan mobil terjun dari helikopter. Banyak momen yang mungkin konyol jika menggunakan akal sehat, setidaknya itu demi momen action-packed.

Seperti biasa, film ini masih bertabur bintang papan atas seperti Michele Rodriguez, Jordana Brewster, John Cena, Jason Statham, Scott Eastwood, Helen Mirren, Brie Larson, dan Charlize Theron. F9 akan mulai tayang di bioskop pada 19 Mei 2023.

Guardians of the Galaxy Vol. 3

Super Bowl 2023 Guardians of the Galaxy Vol. 3
Guardians of the Galaxy Vol. 3

James Gunn telah konsisten mengatakan entri ketiga Guardians of the Galaxy akan menjadi akhir bagi pemeran utamanya. Hal ini terlihat saat Star-Lord (Chris Pratt) mengatakan one last ride. Meski begitu, trailer Guardians of the Galaxy Vol. 3 masih menjanjikan momen aksi, musik retro, dan komedi.

Peter “Star-Lord” Quill harus kembali memimpin timnya untuk menjalankan sebuah misi berbahaya demi menyelamatkan Rocket (Bradley Cooper). Jika gagal, misi tersebut dapat menjadi akhir dari Guardians of the Galaxy. Gamora (Zoe Saldana) yang telah mati dan kembali lewat time travel masih menjadi anggota tim meski ia bersikap brengsek pada Quill.

Dave Bautista, Vin Diesel, Karen Gillan, Will Poulter, dan Sylvester Stallone juga berperan dalam film ini. Guardians of the Galaxy Vol. 3 bakal meluncur di bioskop mulai 5 Mei 2023.

Baca juga: Alasan Setiap Iklan Super Bowl Selalu Eksklusif dan Mahal

Indiana Jones and the Dial of Destiny

Super Bowl 2023 Indiana Jones and the Dial of Destiny
Indiana Jones and the Dial of Destiny

Harrison Ford akhirnya kembali memerankan Indiana Jones. Namun, ini adalah kali terakhir bagi Ford untuk memerankan tokoh ikonik buatan Lucasfilm itu. Di trailer yang dipertunjukkan di Super Bowl, kebanyakan cuplikan berfokus pada hubungan Indiana Jones dan goddaughter-nya, Helena (Phoebe Waller-Bridge).

Film terbaru Indiana Jones akan berlatar waktu 1968 saat persaingan penjelajahan angkasa antara Soviet dan Amerika. Indiana Jones dan Helena akan berhadapan dengan para Nazi dalam sebuah petualangan terakhir.

Mads Mikkelsen dan Boyd Holbrook akan memerankan villain-nya, sementara John Rhys-Davies kembali memerankan Sallah dari Indiana Jones and the Last Crusade (1989). Indiana Jones and the Dial of Destiny bakal mulai tayang di bioskop pada 30 Juni 2023.

Transformers: Rise of the Beasts

Super Bowl 2023 Transformers Rise of the Beasts
Transformers: Rise of the Beasts

Franchise film Transformers sudah sukses saat memulai kembali sebagai reboot dengan film BumbleBee (2018). Ini menyusul banyak dari entri sebelumnya dikritik habis-habisan oleh kritikus dan penonton. Paramount Pictures tentu ingin memanfaatkan kesuksesan Bumblebee dengan menghadirkan sekuelnya, Transformers: Rise of the Beasts.

Dalam trailer yang juga merupakan iklan Porsche di Super Bowl, sebuah autobot baru Mirage (Pete Davidson) diperkenalkan sebagai robot yang dapat berubah menjadi Porsche 911 Carrera RS 3.8. Selain itu, film ini memperkenalkan Maximals, Predacons, dan Terrorcons sebagai musuh baru dalam perang antara Autobots dan Decepticons.

Peter Cullen sudah dipastikan akan mengisi suara Optimus Prime yang sudah ikonik dalam franchise. Transformers: Rise of the Beasts bakal tayang di bioskop mulai 9 Juni 2023.

Itulah deretan film blockbuster besar yang tayang di Super Bowl 2023. Film manakah yang ingin kamu tonton?