Tag Archives: Hitori Gotou

Bocchi the Rock: Semua Lagu yang Wajib Kamu Dengarkan!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Bocchi the Rock adalah anime komedi musikal dan slice-of-life yang mengikuti perjalanan Hitori Gotou. Seorang gadis yang canggung secara sosial, dalam mencari tempatnya di dunia. Musik dan gitar adalah jalan bagi Hitori untuk mengatasi kecemasannya dan berharap dapat terhubung dengan orang lain.

Dalam artikel ini, kami akan menyajikan daftar lengkap lagu-lagu yang ada dalam Bocchi the Rock,  juga artis yang membawakannya.

Baca juga:

Lagu Pembuka Bocchi the Rock

Seishun Complex

Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Ikuyo Kita (diisi suaranya oleh Ikumi Hasegawa). Seishun Complex merupakan lagu pembuka yang menggambarkan perjuangan Hitori dalam mengungkapkan diri kepada orang lain. Dengan lirik tulisan Ai Higuchi, komposisi oleh Otoha, dan aransemen oleh Ritsuo Mitsui.

Lagu Penutup Bocchi the Rock

Opening Soundtrack Bocchi the Rock
Opening Soundtrack Bocchi the Rock (Foto: Clover Works)

1. Distortion!!

Distortion!! adalah lagu penutup pertama Bocchi the Rock. Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Ikuyo Kita, lagu ini mencerminkan kesepian yang dirasakan seseorang dalam hatinya setiap hari. Ditulis dan dikomposisikan oleh Maguro Taniguchi, serta diaransemen oleh Ritsuo Mitsui.

2. Karakara

Karakara merupakan lagu penutup kedua dalam Bocchi the Rock. Kessoku Band, dengan vokalis Ryo Yamada (aka Saku Mizuno), membawakan lagu ini dengan semangat. Lirik dan komposisi oleh Ikkyu Nakajima, serta diaransemen oleh Ritsuo Mitsui, Karakara menyinggung tentang keluar dari bayangan dan mengikuti impian seseorang.

3. What’s Wrong? – Bocchi the Rock

What’s Wrong?, atau Nani Ga Warui, adalah lagu penutup ketiga Bocchi the Rock. Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Nijika Ijichi (aka Sayumi Suzushiro), lagu ini mengajak pendengar untuk menerima diri sendiri. Lirik dan komposisi oleh Yuho Kitazawa, serta aransemen oleh Ritsuo Mitsui.

4. Rolling Rock, Morning Falls on You

Rolling Rock, Morning Falls on You, atau Korogaru Iwa, Kimi ni Asa ga Furu, adalah lagu penutup keempat Bocchi the Rock. Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Hitori Gotou (aka Yoshino Aoyama), lagu ini bercerita tentang keinginan untuk mengubah dunia atau takdir seseorang. Dengan lirik yang ditulis oleh Masafumi Gotoh, komposisi oleh Ritsuo Mitsui, dan aransemen oleh Ritsuo Mitsui.

Baca juga:

Lagu Sisipan di Bocchi the Rock

Lagu Sisipan Bocchi the Rock
Lagu Sisipan Bocchi the Rock (Foto: Clover Works)

1. Ano Band – Bocchi the Rock

Dalam episode 8, kita dapat menikmati lagu penyisip Ano Band atau That Band. Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Ikuyo Kita, ditulis oleh Ai Higuchi, dikomposisikan oleh Kayoko Kusano dan Aransemen oleh Ritsuo Mitsui.

2. Guitar, Loneliness, and Blue Planet

Dalam episode 8, kita bisa menikmati lagu penyisip Guitar, Loneliness, and Blue Planet atau Guitar to Kodoku to Aoihoshi. Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Ikuyo Kita, lagu ini ditulis oleh ZAQ, dikomposisikan oleh Otoha dan diaransemen oleh Akkin.

3. If I Could Be a Constellation

If I Could Be a Constellation atau Seiza ni Naretara, adalah lagu penyisip dalam episode ke-12 Bocchi the Rock. Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Ikuyo Kita, lagu ini ditulis oleh Ai Higuchi, dikomposisikan oleh Hidemasa Naito dan diaransemen oleh Ritsuo Mitsui.

4. Never Forget – Bocchi the Rock

Never Forget atau Wasurete Yaranai, adalah lagu penyisip tambahan dalam episode ke-12 anime ini. Dibawakan oleh Kessoku Band dengan vokalis Ikuyo Kita, lagu ini ditulis oleh ZAQ dan dikomposisikan oleh Daichi Yoshioka. Aransemen oleh Ritsuo Mitsui.

5. Hitoribocchi Tokyo

Hitoribocchi Tokyo atau Lonely Tokyo merupakan single pembuka dari Seishun Complex. Lagu sampingan ini dibawakan oleh Kessoku Band. Vokal di lagu ini adalah Ikuyo Kita dengan aransemen dari Ritsuo Mitsui. Lirik dan komposisi lagu dikerjakan oleh Ai Higuchi dan Masamichi Nagai.

Baca juga:

Album Bocchi the Rock

Album Bocchi the Rock
Album Bocchi the Rock (Foto: Clover Works)

Kessoku Band dari Bocchi The Rock! telah merilis album fisik dengan total 14 lagu. Album ini dirilis di Jepang pada 28 Desember 2022, dengan harga JPY 4.070 (sekitar Rp450.000,-). Semua lagu dalam album ini juga tersedia untuk streaming dan diunduh melalui Spotify, Apple Music, Amazon Music, KKBOX, dan iTunes Store.

Berikut adalah daftar lengkap lagu dalam album Kessoku Band:

  1. Seishun Complex
  2. Lonely Tokyo
  3. Distortion!!
  4. Secret Base
  5. Guitar, Loneliness, and Blue Planet
  6. I Can’t Sing a Love Song
  7. That Band
  8. Karakara
  9. Small Sea
  10. What’s Wrong
  11. Never Forget
  12. If I Could Be a Constellation
  13. Flash Backer
  14. Rolling Rock, Morning Falls on You

Baca juga: 

Dalam Bocchi The Rock, setiap lagu memiliki pesan yang kuat dan menggambarkan perjuangan dan pertumbuhan karakter utama. Mulai dari lagu pembuka yang penuh semangat hingga lagu-lagu penutup yang menyentuh hati. Soundtrack ini menawarkan pengalaman musikal yang menarik untuk dinikmati para penggemar anime dan pecinta musik secara keseluruhan. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendengarkan lagu-lagu ini dan memahami lebih dalam pesan-pesan yang ingin disampaikan dalam Bocchi the Rock.

Demikian pembahasan Bocchi the Rock: Semua Lagu yang Wajib Kamu Dengarkan! Ikuti informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Voice of Baceprot Adalah Versi Nyata Anime Bocchi of Rock!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Dalam dunia musik, kadang-kadang kita menemui cerita yang menginspirasi dan memukau seperti yang kita saksikan dalam anime “Bocchi the Rock!“. Namun, terkadang keajaiban itu juga bisa terjadi di dunia nyata. Inilah di mana grup band “Voice of Baceprot” muncul sebagai versi nyata dari anime yang memikat hati ini. Seperti karakter-karakter dalam anime, mereka membawa keberanian, semangat, dan dedikasi mereka dalam menghadirkan musik metal yang mengejutkan dan lirik-lirik yang menginspirasi.

Baca juga:

Tekad Kuat Voice of Baceprot dan Bocchi The Rock!

Voice of Baceprot
Voice of Baceprot (Foto: AyoBandung)

Seperti Hitori Gotō, karakter utama dalam “Bocchi the Rock!”, anggota Voice of Baceprot juga memiliki perjalanan pribadi yang penuh tantangan. Sebagai perempuan muda di Indonesia, Firdda Marsya Kurnia, Widi Rahmawati, dan Euis Siti Aisyah menghadapi stereotip dan hambatan dalam industri musik yang didominasi oleh laki-laki. Mereka telah menghadapi kesulitan dalam mencari anggota band dan merintis jalan mereka sendiri.

Namun, seperti dalam anime, keberanian dan semangat mereka tidak pernah padam. Mereka tetap fokus pada hasrat mereka untuk bermain musik metal dan menyuarakan pesan-pesan sosial yang penting.

Seperti Hitori yang bermain gitar sendirian di SMP-nya, anggota Voice of Baceprot memulai perjalanan mereka dengan memainkan musik metal secara mandiri dan menciptakan terobosan yang menginspirasi.

Baca juga:

Kesamaan Misi VoB dan Bocchi The Rock!

Bocchi the Rock
Bocchi the Rock (Foto: Fandom)

Salah satu titik persamaan yang menarik antara Voice of Baceprot dan “Kessoku Band” dalam anime adalah pesan-pesan sosial yang mereka sampaikan melalui musik mereka. Seperti yang terlihat dalam anime, Kessoku Band ingin mengubah pandangan orang tentang kelompok musik tertentu dan menciptakan perubahan sosial melalui musik mereka.

Voice of Baceprot juga memiliki misi sosial yang kuat. Dalam lirik-lirik mereka, mereka menyuarakan isu-isu penting seperti kesetaraan gender, pendidikan, dan perubahan sosial. Seperti dalam anime, mereka ingin membawa perubahan positif dan menginspirasi generasi muda untuk tidak takut mengungkapkan suara mereka.

Baca juga:

Perjuangan dan Keberhasilan

Bocchi the Rock
Bocchi the Rock (Foto: Fandom)

Seperti anime “Bocchi the Rock!”, perjalanan Voice of Baceprot tidaklah mudah. Mereka menghadapi tantangan dan ketidakpercayaan dari sekitar mereka. Namun, mereka terus maju dengan tekad yang kuat dan semangat yang tak tergoyahkan.

Mereka berhasil menarik perhatian publik di Indonesia dan di luar negeri. Penampilan mereka yang enerjik dan musik metal yang unik telah memukau penonton di panggung dan festival musik.

Seperti anime yang mengikuti perjalanan Hitori yang berteman dengan anggota band lain dan mencapai kesuksesan, Voice of Baceprot juga telah membuktikan bahwa mereka adalah kekuatan yang harus diperhitungkan di dunia musik.

Voice of Baceprot adalah bukti nyata bahwa anime seperti “Bocchi the Rock!” dapat menginspirasi dan menciptakan semangat yang dapat diterjemahkan ke dunia nyata. Seperti karakter-karakter dalam anime, mereka membawa keberanian, semangat, dan semangat perubahan. Melalui musik mereka, mereka menyuarakan pesan-pesan sosial yang penting dan menginspirasi generasi muda untuk menghadapi hambatan dan mengikuti hasrat mereka.

Dengan perjalanan yang penuh tantangan dan keberhasilan yang mereka raih, Voice of Baceprot adalah bukti bahwa keajaiban yang terjadi dalam anime juga dapat menjadi kenyataan. Mereka adalah contoh nyata dari kekuatan musik untuk membawa perubahan dan membangun komunitas yang kuat.

Seperti “Bocchi the Rock!”, Voice of Baceprot mengajarkan kita bahwa tidak ada yang mustahil jika kita memiliki keberanian, semangat, dan dedikasi untuk mengikuti impian kita.

Demikian pembahasan Voice of Baceprot Adalah Versi Nyata Anime Bocchi of Rock!. Ikuti informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

5 Serial Anime untuk Ngabuburit dan Nemenin Puasa

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Serial anime banyak menjadi teman untuk mengisi waktu termasuk untuk ngabuburit. Menjelang waktu berbuka puasa, banyak orang menghabiskan waktu dengan menonton. Selain Takjil memang tontonan menjelang berbuka puasa sangat sering dicari.

Anime-anime ini mempunyai kisah atau cerita yang ringan namun tetap menyentuh. Belum lagi gaya seninya yang membuat orang-orang menjadi betah menontonnya. Ada momen yang kocak, desain karakter yang menggoda, hingga ada adegan makan dan romantis yang tentu bikin ngiler dan baper. Semuanya tidak bagus untuk ditonton untuk puasa.

Meskipun begitu, masih ada banyak anime yang seru dan sesuai ditonton untuk menunggu beduk magrib dan buka puasa. Tidak hanya hiburan saja, tapi ada juga pelajaran yang berharga dan bisa kalian ambil maknanya.

Memang tidak seterkenal Naruto, namun anime-anime ini juga mempunyai protagonis yang relatable. Lalu anime apa saja yang cocok untuk ditonton saat ngabuburit?

Baca juga:

  1. Spy x Family

Serial Anime Spy x Family
Spy X Family

Spy x Family menceritakan tentang Twilight yang merupakan agen mata-mata Westalis dan bekerja untuk WISE. Twilight ditugaskan mendekati seorang petinggi partar di Ostani agar bisa mencegah perang.

Dalam misinya, Twilight pu harus mempunyai anak. Ia pun kemudian mendapat identitas sebagai seorang psikiater, Loid Forger dan mengadopsi anak bernama Anya. Tentunya anak tersebut kemudian masuk ke dalam sekolah tempat anak petinggi partai tersebut.

Sayangnya, di sekolah tersebut mengharuskan anak mempunyai orang tua lengkap. Oleh karena itu, Loid harus “menikahi” Yor Briar. Namun tanpa disadari bahwa Anya adalah Esper, sedangkan Yor merupakan seorang pembunuh profesional.

Spy x Family dapat ditonton di layanan streaming Netflix, Disney+ Hotstar, Bstation, dan iQIYI.

Baca juga:

  1. Natsume’s Book of Friends

Serial Anime Natsume Book of Friends
Natsume Book of Friends

Dalam anime ini, dikisahkan bahwa Natsume bisa melihat hantu. Kemampuannya ini didapat dari sebuah buku yang diwariskan neneknya. Buku ini berisi nama-nama yokai yang berbeda dan juga memberikan kekuasaan penuh atas roh-roh tersebut.

Natsume sendiri lebih memilih untuk mengembalikan nama-nama di buku tersebut daripada menggunakan mereka semua untuk kepentingan pribadi.

Cerita ini memang menarik untuk ditonton. Apalagi hubungan Natsume dengan roh Madara yang super seru. Anime ini bisa tayang di Bstation.

Baca juga:

  1. Brocchi the Rock!

Serial Anime Bocchi The Rock
Bocchi The Rock

Broochi the Rock! menjadi anime yang cukup populer dan fenomenal di tahun 2022. Mengisahkan Hitori Gotou atau yang dikenal dengan Brocchi yang mempunyai hobi bermain gitar. Oleh karena sifatnya yang introvert dan pemalu, hal itu membuatnya enggan memamerkan kemampuannya.

Ia sendiri ingin bergabung dengan sebuah band agar bisa tampil di atas panggung untuk dikenal khalayak. Brocchi pun bertemu dengan Nijika, drummer dari Kesou Band yang memang sedang mencari gitaris. Brocchi mengiyakan agar bisa mewujudkan impiannya.

Anime Brocchi the Rock! bisa menjadi inspirasi dalam mewujudkan cita-citanya. Anime ini bisa ditoton di Netflix dan Bstation.

Baca juga:

  1. Tanaka-kun is Always Listless

Serial Anime Tanaka-kun
Tanaka-kun is Always Listless

Sang tokoh protagonis yang menjadi karakter utama dalam anime Tanaka-kun is Always Listless, Tanaka mempunyai cita-cita dengan tidak melakukan apa-apa di dalam hidupnya. Dalam anime banyal momen lucu dan juga sangat relatable dengan khidupan remaja pada umumnya.

Sebut saja dia tidur di kelas, kemudian tidak suka jalan-jalan bila tidak ada keperluan yang penting-penting banget, hingga ia juga sebisa mungkin menghindari segala drama dengan segala cara. Tidak hanya itu saja, Tanaka juga harus mengejar impiannya dengan cara apa pun.

Uniknya dari anime ini, meskipun berlatar lingkungan di perkotaan, namun gaya seninya lebih dominasi dan mempunyai kemiripan dengan situasi pedesaan. Semuanya bisa disaksikan di Bstation.

Baca juga:

  1. Barakamon

Serial Anime Barakamon
Barakamon

Terakhir, ada anime Barakamon yang tidak boleh dilewatkan. Meskipun inti cerita mengenai kaligrafi, namun Barakamon memberikan makna yang sangat mendalam dan bisa jadi memberikan healing di saat puasa.

Serial anime ini menceritakan Seishuu Handa yang pergi ke Pulau Goto, Jepang untuk mengendalikan sifat pemarah dan egonya yang tinggi.

Awalnya Seishuu benci dengan keputusannya ke Pulau Goto. Hal ini disebabkan warga setempat selalu mengganggu pekerjaannya. Anime ini bisa ditonton di Bstation.