Tag Archives: indie game

INDIE Live Expo 2023 Kembali Bawa Lebih dari 200 Indie Game

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Indie Live Expo adalah salah satu ajang pameran game digital langsung dua tahunan yang menampilkan banyak sekali game indie terbaik dari  seluruh dunia, kali ini, Indie Live Expo 2023 akan mengungkapkan jadwal kontennya yang segera datang yang juga akan menampilkan setidaknya lebih dari 200 game pada Summer di tahun ini.

Indie Live Expo 2023 Kembali Bawakan Lebih dari 200 Indie Game

Hari pertama pertunjukan di Indie Live Expo 2023 akan menampilkan gamegame judul baru dan DLC yang tentunya belum terungkap, berita, serta update untuk judul-judul game indie yang dikenal. Fest ini memberikan nama acara bagian ini sebagai INDIE Waves dengan banyak ide.

INDIE Live Expo 2023 Kembali Bawakan Lebih 200 Indie Game

Ide untuk mengemas banyak konten game indie dalam beberapa segmen singkat dengan beberapa jam break untuk beristirahat. Hari pertama acara ini juga akan membahas lebih dalam tentang gamegame tertentu yang dipilih oleh panitia Indie Live Expo 2023, dan juga acara segmen yang juga disebut “INDIE Studios Around the World” untuk menyoroti kancah game-game indie di seluruh dunia.

INDIE Live Expo 2023 Kembali Bawakan Lebih 200 Indie Game

Lanjut di hari ke-2 yang dikenal sebagai The Aftershow, akan didedikasikan untuk menelusuri lebih dalam ke beberapa game indie dengan bagian segmen ayo bermain dan gameplay dari para influencer populer yang dapat pemirsa saksikan secara langsung. Sponsor support dalam acara tahun ini meliputi Cygames, Preferred Networks, Happinet, Whispergames, Astrolabe Games, Mixi, WSS Playground, Kagura Games dan banyak lagi.

Indie Live Expo bisa pemirsa saksikan selama dua hari di website resminya dan saluran youtube official pada 20 Mei hingga 21 Mei 2023.

Baca Juga:

Tentang Event Ini

INDIE Live Expo merupakan program distribusi online yang memperkenalkan game indie dari seluruh dunia, terutama di Jepang, yang juga diselenggarakan oleh Komite Eksekutif INDIE Live Expo. Acara yang dilaksanakan setiap pertahun sekali, terakhir acaranya pada INDIE Live Expo Winter 2021, dan kali ini akan hadir lagi pada Summer mendatang dengan membawakan acara selama 2 hari dengan lebih 200 game indie.

Festival game dunia ini telah berjalan sejak tahun 2020-2022 hingga sekarang. Acara festival ini diusulkan karena banyaknya event game yang dibatalkan karena pandemi Covid-19 yang lalu.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

A Space for The Unbound Gapai Rating Tinggi di STEAM tapi Kena Hujat Netizen

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Game asal Indonesia berjudul A Space The Unbound atau lengkapnya A Space for The Unbound ternyata cukup mengejutkan dan dapatkan respon dari pengguna luar yang sangat menarik. Pada salah satu platform game besar, STEAM yang turut menyediakan game atau rilisan digital terbesar di dunia.

A Space for The Unbound merupakan game besutan asal developer dan publisher dari Indonesia, Toge Production dan Mojiken. A Space for The Unbound adalah game console yang baru dirilis sebelum ini pada 19 Januari 2023. Game ini juga dapat dimainkan di Windows, Nintendo Switch, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, dan Xbox Series X/S.

Baca juga: Review Wild Hearts, RPG Hunter dengan Beast yang Makin Keren

A Space The Unbound Gapai Rating Tinggi dengan Hujatan Netizen Lokal

A Space for The Unbound merupakan game adventure di konsol yang menarik. Saking menarik dan kerennya game ini, A Space for The Unbound dapatkan rating tinggi “Overwhelming Positive” di STEAM dengan rating nyaris sempurna di STEAM.

A Space for The Unbound

Para penggiat game luar sangat mengapresiasi game ini, berkat visual menariknya untuk game konsol, alur cerita yang kompleks dengan puzzle yang cukup menarik. Banyak gamer luar yang memuji konsep lokal dalam game ini, karena cukup berbanding jauh budaya mereka dengan Indonesia.

A Space for The Unbound

Perang Komentar dan Spam rating

Walaupun mendapatkan ulasan positif dari gamers luar, sayangnya A Space for The Unbound dapatkan ulasan yang sedikit tidak mengenakkan dari para netizen Indonesia yang terkenal akan Keyboard Warrior-nya.

Seperti tertulis dalam kolom komentar disatu komunitas game di Indonesia di platform sosial media milik abang Mark. Tulis akun dengan nama Yudha Pratama di suatu kolom komentar.

“Itu spam rating sm orang Indonesia soalnya yg download kbnyakan juga orang Indo sendiri, tau sendiri kan orang indo suka dikit-dikit Overprott setiap ada produk dengan embel-embel kArYa AnAk bAnGsA. Game mediokerpun asalkan ada embel-embel kayk gitu pasti dibilang bagus sm gamer-game normies Indo. Beda dgn jepang mereka bikin game selalu kualitas top notch dan tanpa embel-embel kArYa AnAK bAnGsA orang-orang seluruh dunia mengakui game-game buatan jepang makanya industri pergamingan Jepang nomor satu di dunia,” pungkas Yudha Pratama.

Dijelaskannya bahwa rating tinggi di STEAM merupakan hasil dari spam rate warga Indonesia, dengan dalih warga Indonesia yang suka overproud dengan produk ber embel “Karya Anak Bangsa”. Dirinya sendiri mengklaim bahwa dirinya alergi akan produk lokal, dengan mengatakan produk lokal tidak ada yang terjamin kualitasnya, dan dia akan men download bajakannya saja.

“Alergi gw sm produk lokal, gaada yg terjamin kwalitasnya. Nanti aja download bajakannya,”

Dunia maya cukup ramai belakangan ini akibat dari sikap denial dari salah satu netizen Indonesia. Diharapkan kedepannya, bisa lebih menentukan mana yang baik, mana yang benar, dan mana yang emang fakta.

Sinopsis A Space for The Unbound

Bercerita pada  akhir 1990-an dimana cerita berfokus kepada Atma dan Raya yang tinggal dipedesaan di Indonesia. Atma merupakan siswa SMA yang sedikit lai akan lulus dari SMA bersama dengan pacarnya, Raya.

Dalam satu hari, Atma tidak sengaja mendapatkan kekuatan dari buku merah yang memungkinkan dirinya untuk dapat menyelami luar angkasa kedalam pikiran seseorang dan membantuk perbaiki masalah mereka melalui teka-teki yang ada.

Update informasi menarik lainnya seputar game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Game Indie Mobile yang Harus Dicoba Sekali Seumur Hidup

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Indie Game atau Game Indie, namun biasa dikenal dengan game independen adalah video game yang umumnya dibuat oleh individu atau tim pengembang yang ranahnya lebih kecil tanpa dukungan dana finansial atau teknis dari publisher besar.

Ada juga istilah indie yang berlaku untuk kondisi dimana pengembangkan game memiliki independensi tertentu dari penerbit meskipun penerbit membantu pendanaan dan distribusi game. Karena kemandirian serta kebebasannya untuk developing, game indie sering kali terfokus pada inovasi, gameplay eksperimental, dan resiko yang biasanya tidak ada di game AAA.

Baca Juga : Drama Minta Sendok, Player Rebellion Diputus Kontrak

Daftar Game Indie Mobile yang Setidaknya Harus Dicoba Sekali Seumur Hidup

Telah banyak game indie yang dapat ditemukan di dunia ini. Setidaknya hampir setiap platform game memiliki game indie, baik singleport ataupun yang telah ter-porting secara crossplatform. Berikut game indie mobile yang direkomendasikan Gamefinity.

Stardew Valley

Game Indie Mobile
Stardew Valley – Daftar Game Indie Mobile yang Setidaknya Harus Dicoba Sekali Seumur Hidup

Stardew Valley adalah satu game indie yang terfokus dengan genre simulasi RPG dengan latar perkebunan, perternakan, dan sosialisasi. Tapi tahukah kalian, jika game ini hanya dikembangkan oleh satu orang?

Stardew Valley dirilis pertama kali di Windows pada 26 Februari 2016 oleh Eric Barone “ConcernedApe”, dan platform lainnya menyusul secara beriringan, seperti MacOS, Linux, PlayStation 4, Xbox One, Switch, PlayStation Vita, iOS, dan Android.

Game ini berfokus kepada seorang pemuda yang dirinya pergi ke Pellican Town tempat mendiang kakeknya berada. Dia meneruskan peternakan tersebut demi melanjutkan kesuksesan sang kakek. Secara garis besar, game ini memiliki gameplay yang sama seperti Harvest Moon dengan sentuhan combat, itulah yang dikatakan langsung oleh developer Eric Barone.

Terraria

Game Indie Mobile
Terraria – Daftar Game Indie Mobile yang Setidaknya Harus Dicoba Sekali Seumur Hidup

Terraria ialah salah satu game indie selanjutnya. Terraria sendiri merupakan game Action Sandbox yang dikembangkan oleh Re-Logic. Game ini pertama kali rilis untuk Windows pada 16 Mei 2011, dan dari saat itu juga telah beberapa kali porting ke platform lainnya.

Terraria terfokus kepada ekplorasi, crafting, building, lukisan, dan battle dengan berbagai makhluk fiksi antar dimensi dalam pembawaan 2D yang keren secara prosedural.

Limbo

Game Indie Mobile
LIMBO – Daftar Game Indie Mobile yang Setidaknya Harus Dicoba Sekali Seumur Hidup

Selanjutnya dari game indie rekomendasi Gmin, Limbo. Game ini merupakan game indie dengan genre puzzleplatform yang dikembangkan oleh Playdead. Secara mendasar, game ini pertama kali diterbitkan oleh Microsoft Game Studios untuk XBOX 360. Limbo dirilis pada 21 Juli 2010 di Xbox Live Arcade.

Pemain akan berperan dalam memandu seorang anak laki-laki yang tidak tahu siapa namanya, memandu untuk melewati lingkungan dan jebakan yang tidak ramah saat dirinya pergi mencari saudarinya. Game ini sendiri dipenuhi dengan teka-teki yang dimana berharpa pemain akan gagal sebelum menemukan solusi yang sesuai.

Itulah beberapa game Indie yang dapat dimainkan di Mobile, yang tentu saja penulis rekomendasikan langsung dari pengalaman bermain.

Update informasi menarik lainnya seputar game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Review Hotline Miami: Game Brutal Penuh Pesan Moral

GAMEFINITY.ID, Kota Batu – Bagi yang pernah mempunyai PS VITA, kemungkinan besar akan mengetahui game ini. Hotline Miami, sebuah game indie besutan Dennaton Games dan dipublikasikan oleh Devolver Digital. Meskipun Hotline Miami sudah mempunyai sekuelnya, namun kali ini kita akan membahas tentang game aslinya yang membuat namanya melejit.

Pada masanya, Hotline Miami sering mendapatkan kritik tentang tema yang dibawanya dapat dibilang sadis. Banyak yang beranggapan bahwa game ini hanya tentang kekerasan dan membunuh orang. Namun, pada kenyataannya Hotline Miami membawa sebuah pesan yang lebih mendalam dari sekedar membunuh orang.

Interface Hotline Miami

Menu Hotline Miami | Personal Archive
Main Menu dari Hotline Miami | Personal Archive

H0tline Miami mempunyai interface yang sederhana di menu utamanya. Semuanya terasa to the point tanpa ada basa-basi lainnya. Menu utama pada game ini memiliki gaya yang mungkin tidak disukai oleh beberapa orang. Tulisan “Hotline Miami” yang ada di menu terus bergerak dan mungkin dapat menimbulkan pusing bagi beberapa orang.

Admin Rating: 7/10 (Tidak bertele-tele, namun desainnya dapat memusingkan)

Gameplay Hotline Miami

Gameplay Hotline Miami | Personal Archive
Gambaran Gameplay dari Hotline Miami | Personal Archive

Hotline Miami memiliki sebuah gameplay yang membuatnya terkenal dengan ciri khas miliknya, cepat dan brutal. Permainan di game ini dapat dibilang fast-paced, pemain sama sekali tidak diberi kesempatan. Sekali memulai maka harus diselesaikan secepat mungkin, tidak ada waktu untuk bersembunyi atau menghindar karena musuhnya juga bergerak cepat. Jadi, jangan heran bila kalian sering mati di game ini, karena hanya dengan satu peluru karakter dipastikan mati.

Kontrol di dalam game ini juga sangat mendukung permainannya. Karena berasal dari konsol yang di-port ke PC, maka kontrolnya juga lebih enak bila menggunakan stik ketimbang keyboard.

Tutorial gerakan akan diberikan di awal setelah prolog. Setelah itu, para pemain akan bebas mengarungi berbagai level sesuka hatinya. Dan hal tersebut yang juga menjadi salah satu nilai plus dari game ini, pemain punya kebebasan tentang bagaimana cara menyelesaikan sebuah level.

Kebebasan memilih cara bermain juga ada di setiap awal level. Pemain dapat memilih topeng yang akan dipakai. Setiap topeng memiliki efeknya masing-masing. Mulai dari kecepatan jalan lebih, penglihatan lebih jauh, anti serangan anjing, dan masih banyak lagi.

Admin Rating: 10/10 (Skema kontrol yang pas ditambah musuh yang mendukung permainan fast-paced di game ini, sempurna)

Baca Juga: Review Kingdom Two Crowns: Santai Sambil Bangun Kerajaan

Story Hotline Miami

Story Hotline Miami | Personal Archive
Salah Satu Frame Dialog di Hotline Miami | Personal Archive

Agar tidak mengandung spoiler berat maka cerita kali ini akan di-review secara general. Hotline Miami berawal ketika pemain bertemu dengan 3 orang misterius. Setelah berpisah sang karakter akan menerima misi dengan mengangkat telepon setiap levelnya.

Meskipun salah satu aspek dari game ini adalah gore, namun ceritanya disini mempunyai peran untuk menyeimbangkan. Cerita dalam game Hotline Miami memiliki sebuah arti bahwa membunuh bukanlah sebuah hal menyenangkan. Sang karakter sendiri nantinya akan berhalusinasi akibat depresi yang dialaminya saat membunuh. Nantinya akan ada 1-2 level yang menunjukkan penyakit dari sang karakter.

Namun, ada salah satu sisi buruknya. Ceritanya cenderung susah untuk dimengerti untuk pertama kali. Bahkan admin perlu melihat ceritanya dua kali sebelum paham makna sebenarnya.

Admin Rating: 8/10 (Cerita sebagai penyeimbang tema gore berperan bagus, namun kadang-kadang susah dimengerti)

Grafis

Grafis Hotline Miami | Personal Archive
Detil Grafis Pixelated Hotline Miami | Personal Archive

Hotline Miami memiliki gaya grafis yang khas dengan game indie, yaitu pixelated. Meski begitu, grafis pixelated di game ini masih mampu untuk menggambarkan kondisi dengan jelas. Setidaknya karakter, musuh yang beragam, dan lingkungan dapat dibedakan secara jelas, termasuk juga detil darah di game ini.

Grafis pixelated di game ini juga ramah device kentang. Pemain yang hanya mempunyai perangkat yang punya spesifikasi rendah dapat bermain game ini dengan lancar.

Admin Rating: 9/10 (Grafis ramah device kentang dan detil dalam game masih dapat dilihat dengan jelas)

Baca Juga: Live or Die, LDOE Offline Version yang Ramah Perangkat

Audio

Dapat dibilang hanya ada satu tipe audio di game ini yang menemani pemain saat bermain. Namun, satu BGM tersebut tidak akan terasa meskipun diputar berkali-kali. BGM tersebut disamarkan dengan selarasnya fast-paced combat di dalamnya. Lalu, ada juga suara efek tembakan dan cipratan darah yang dapat menyamarkan BGM.

Admin Rating: 7/10 (Monoton meskipun dapat ditutupi oleh SFX lainnya)

Addictivity

Hotline Miami merupakan sebuah game dimana pemain diharuskan mencoba hingga berulang kali. Ditambah lagi sistem scoring yang dapat membuat permain terpacu untuk mendapat nilai yang lebih tinggi daripada sebelumnya.

Setelah tamat ada sekitar 18 level yang dapat dimainkan kembali oleh para pemain demi skor yang lebih tinggi.

Admin Rating: 10/10 (Bermain berkali-kali tidak akan bosan, pilihan level yang banyak dan sistem scoring menjadi alasannya)

Worthiness

Hotline Miami sendiri merupakan game berbayar. Bila kalian bermain di PC, kalian dapat menemukannya di Steam dengan harga penuh Rp. 90.000. Misal bagi kalian harga tersebut terlalu mahal, maka kalian dapat menunggu sale. Admin sendiri mendapat Hotline Miami di harga Rp. 18.000 saat sale berlangsung.

Admin Rating: 8/10 (Mending nunggu sale agar worth it)

Kesimpulan

Hotline Miami merupakan sebuah game fast-paced yang selain mengusung tema gore juga menyampaikan pesan moral lewat cerita yang dibawa. Audio yang monoton bukanlah sebuah masalah besar, terlebih karena harganya yang murah saat sale dan dapat dimainkan berulang kali.

Hubungan Spesial Indie Game dan PS VITA

GAMEFINITY.ID, Kota Batu – Indie game dan PS VITA, dua hal yang tidak dapat dipisahkan sejak zaman dahulu. Berawal dari masa PlayStation yang merilis konsol handheld yaitu PlayStation VITA, indie game mulai banyak bermunculan.

Indie Game Hotline Miami | Steam
Hotline Miami, Salah Satu Game Indie di PS VITA | Steam

HIngga pada era PS VITA, indie game merupakan penyokong utama dari konsol tersebut dikarenakan kurangnya peminat dari para pengembang besar. Kira-kira apa yang menjadikan Indie Game sering dikaitkan dengan konsol handheld?

Apa itu Indie Game?

Sebelum masuk ke pembahasan utama, mari kita bahas secara singkat mengenai indie game. Indie game merupakan sebuah game yang dikembangkan dengan mandiri, baik dari sisi finansial maupun pengembangannya.

Biasanya indie game memiliki budget dan tim yang terbatas dibandingkan dengan AA atau AAA game. Bahkan, beberapa game seperti Banished dikerjakan hanya oleh satu orang saja.

Perkembangan indie game dimulai pada awal tahun 2000-an. Pada masa itu, maraknya online marketplaced dan digital distribution membuat indie game mendapatkan tempat. Tanpa kedua hal tersebut, membuat sebuah game dengan dana terbatas ialah hal yang sulit.

Karakteristik game-nya pun juga cukup beragam. Mulai dari inovasi baru yang ada dalam industri game, hingga berbagai gaya art yang dibuat berbeda dari biasanya. Contohnya Undertale, game tersebut mempunyai inovasi gameplay dan mengusung grafis yang berbeda dari berbagai game di zamannya.

Baca Juga: Fall Guys Capai 20 Juta Pemain Setelah Jadi Free-to-Play

Indie Game dan PS VITA

Percaya atau tidak, game indie sempat “memperpanjang” sebuah nyawa dari sebuah konsol handheld. Konsol handheld tersebut merupakan PS VITA.

Kehilangan pasarnya di kalangan para pengembang kelas atas, PS VITA sendiri dapat hidup karena beberapa indie game berkualitas pada konsol tersebut. Salah satu contohnya adalah Hotline Miami.

Hotline Miami merupakan sebuah indie game besutan Dennaton Game yang rilis di PS VITA. Meskipun merupakan sebuah indie game, Hotline Miami dapat menjadi salah satu game yang dapat mengangkat PS VITA berkat gameplay-nya yang menantang.

Berbagai game lainnya seperti Axiom Verge dan Shovel Knight juga menjadi beberapa judul penyelamat. Game yang disebutkan sebelumnya memiliki ciri-ciri khas yang sama, yaitu “susah”. Alasannya karena memang beberapa game tersebut ditujukan untuk gamer hardocre yang suka tantangan dibandingkan pemain kasual yang punya tempatnya sendiri yaitu Nintendo 3DS.

Kalau Bukan yang Besar, Nanti Diambil yang Kecil

Kalimat tersebut sangat menggambarkan pasar konsol handheld pada zamannya. Penyebab PS VITA menjadi ladang indie game adalah keluarnya berbagai pengembang besar dari pasar konsol handheld.

Lalu apa yang membuat para pengembang keluar dari persaingan? Jawabannya adalah bisnis.

Membuat sebuah game khususnya oleh para pengembang besar membutuhkan modal dan karyawan yang juga banyak. Hal tersebut tidaklah sebanding untuk membuat sebuah game konsol handheld. Mereka pasti akan mengincar pasar konsol seperti PS3 dan Xbox yang punya pasar lebih luas.

Sementara itu di sisi lain, konsol handheld milik Nintendo sendiri rata-rata game-nya dibuat oleh pengembang dalam. Jadi, mereka membuat game sendiri untuk dipasarkan dalam konsolnya. Namun, hal itu berubah saat Switch rilis, konsol tersebut menampung banyak indie game seperti Hollow Knight dan Hades.

Baca Juga: Mengaku! Mantan Juara World Series Terjerat Kasus Narkoba

Untuk keseruan game konsol seperti Nintendo Wii, Playstation Vita dan lainnya kalian bisa terus pantengin Gamefinity. Selain itu kalian akan menikmati main Nintendo Wii dengan menjadi membership kan? Gamefinity menyediakan membership yang murah dengan proses yang mudah.