Tag Archives: Jadwal M4

ECHO Yawi Sebut ONIC Esport Sulit Dilawan

GAMEFINITY.ID, JAKARTAECHO Esport berhasil mempertahankan posisinya di babak upper bracket pada kejuaraan M4 di Jakarta setelah unggul dari tim Esport asal Malaysia Team HAQ dengan skor 3-2. Di awal pertandingan ECHO berhasil mendapatkan dua poin kemenangan. Namun tersusul oleh Team HAQ di pertandingan selanjutnya.

Pertandingan yang cukup sengit antara ECHO melawan Team HAQ ini cukup membuahkan hasil yang kemudian akan dipertemukan dengan tim asal Indonesia ONIC Esport. Yawi ECHO memberikan pendapat mengenai ONIC yang dianggapnya sulit dihadapi.

RRQ Hoshi Tidak Ada Apa-Apanya, ECHO Yawi Sebut ONIC Esport Lawan Yang Cukup Tangguh

ECHO Yawi Chou MVP

Pada babak Group Stage yang dilaksanakan di Bali United Studio 2 Januari yang lalu, ECHO berhasil menumbangkan RRQ Hoshi dengan skor 1-0. Di babak upper bracket ini tim asal Filipina akan dipertemukan dengan ONIC Esport yang menurutnya tangguh. Roamer ECHO Yawi sebut format BO5 (Best of 5) menjadi faktor mengapa babak selanjutnya jauh lebih sulit.

Baca juga: Taklukkan RRQ Akira, Blacklist International Unggul 3-1

BO5 (Best of Five) yang digunakan pada babak upper bracket M4 ini merupakan format yang umum ditemui pada turnamen Esport yang dimana tim yang memenangkan lima pertandingan berturut-turut dinyatakan sebagai pemenangnya. Dibandingkan dengan BO3 (Best of Three), format BO5 jauh lebih melelahkan itu mengapa turnamen Esport lebih terbiasa menggunakan format Best of Three ini.

Di upper bracket ini tim yang akan bertanding diharuskan untuk beristirahat yang cukup. Itu karena energi yang akan dihabiskan jauh lebih besar.

Yawi juga menyebutkan jika dibandingkan dengan ONIC Esport, RRQ masih lebih mudah untuk dilawan. Menurutnya RRQ Hoshi  dianggap kurang menantang. Dibuktikan dengan kemenangan ECHO atas RRQ Hoshi dengan skor 1–0. Ditambah lagi Kairi merupakan anggota yang berpengaruh di ONIC Esport.

 Dengan adanya Kairi ini ECHO melihat ONIC jauh lebih kuat daripada RRQ Hoshi. Yawi juga menambahkan akan ada kemungkinan ECHO kembali dipertemukan dengan RRQ Hoshi di pertandingan berikutnya. Dan apabila ECHO mampu membungkam kedua tim asal Indonesia tersebut bisa dipastikan terus melaju di Upper Bracket.