Tag Archives: Liden Films

Tokyo Revengers: Tenjiiku Arc Tayang Perdana Oktober 2023

GAMEFINITY.ID, Bandung – Setelah season 2-nya berakhir pada April lalu, Tokyo Revengers akan kembali dengan season 3, Tenjiku Arc, musim gugur ini. Komite produksi sudah merilis trailer serta mengungkap ending theme song dari season terbaru tersebut. Seperti season sebelumnya, Tenjiku Arc akan tayang di Disney+ secara internasional.

Berawal dari serial manga karya Ken Wakui, adaptasi anime produksi Liden Films itu telah mengundang hype semenjak penayangan perdananya pada April 2021. Penggemar tampaknya tidak sabar untuk melihat tokoh utama Takemichi Hanagaki menyelamatkan Tachibana Hinata dengan kekuatan time travel.

Tokyo Revengers: Tenjiku Arc Jadi Kelanjutan dari Christmas Showdown

Sebuah trailer terbaru pun juga dirilis. Trailer terbaru itu menunjukkan beberapa sosok antagonis baru yang akan memanaskan cerita. Salah satu dari sosok antagonis itu adalah Izana Kurokawa yang diperkenalkan pada akhir season sebelumnya. Tentunya, Izana diperlihatkan beraksi dalam trailer itu.

Ditambah, Kakucho, anggota penting gang Tenjiku, juga muncul di trailer. Kehadiran Kakucho sudah pastikan akan memanaskan konflik.

Serial ini tetap dipimpin oleh sutradara Kouichi Hatsumi, dengan Yasuyuki Muto sebagai penulis naskah dan Satoki Iida sebagai sound director. Kengo Kawanishi dan Nobunaga Shimazaki menjadi tambahan baru dalam cast, masing-masing memerankan Naoya Kawata dan Izana Kurokawa.

Tenjiku Arc menjadi arc kelima dari serial anime dan manga ini. Sudah dipastikan season terbaru itu akan mengadaptas bab 122-188 dari manga-nya.

Baca juga:

Tayang Perdana 3 Oktober 2023

Tokyo Revengers Tenjiku Arc promotional

Tokyo Revengers: Tenjiku Arc dipastikan akan tayang perdana pada 3 Oktober 2023 di MBS, TV Tokyo, dan AT-X di Jepang. Sementara itu, Disney+ tetap akan menayangkan season terbarunya secara global, seperti season kedua.

Trailer terbaru ikut mengungkap ending theme song-nya. Band punk rock HEY-SMITH akan membawakan ending theme song itu berjudul Say My Name.

Serial manga Tokyo Revengers sendiri memang sudah berakhir pada November 2022 di Weekly Shonen Magazine. Meski begitu, spin-off-nya yang berjudul A Letter from Keisuke Baji sedang diserialisasikan di Magazine Pocket mulai akhir Juli 2022. Tampaknya spin-off tersebut memperluas universe-nya.

Tokyo Revengers: Tenjiku Arc akan tayang perdana pada 3 Oktober 2023.

Rilis Trailer, Goblin Slayer Season 2 Pasti Tayang Oktober

GAMEFINITY.ID, Bandung – Lama dinanti penggemar, Goblin Slayer season 2 akhirnya akan tayang perdana Oktober ini. Pihak komite produksi telah merilis trailer terbaru dari season kedua serial anime adaptasi light novel karya Kumo Kagyu.

Penggemar anime mungkin sudah tidak asing lagi dengan Goblin Slayer. Episode perdananya terkenal dengan kontroversi yang menghebohkan jagad maya. Setidaknya serial anime itu tetap menjadi populer hingga mendapat season kedua dan film layar lebar.

Goblin Slayer Season 2 Mulai Tayang Oktober

Sebelumnya, pihak komite produksi mengumumkan season kedua dari Goblin Slayer akan tayang tahun ini. Baru-baru ini, mereka merilis trailer sekaligus menyebut season terbaru itu akan tayang perdana pada Oktober 2023. Sejauh ini, tanggal pastinya belum diumumkan.

Trailer tersebut juga menunjukkan Mili, band indie asal Jepang, akan kembali membawakan opening theme-nya. Kali ini, opening theme season kedua tersebut berjudul Entertainment.

Baca juga:

Sementara itu, Yuki Nakashima akan membawakan ending theme yang berjudul Kasumi no Mukō e (To the Other Side of the Mist).

LIDENFILMS Ambil Alih Produksi Season 2

Goblin Slayer Season 2 battle

Tidak seperti season pertama dan adaptasi film layar lebarnya, LIDENFILMS akan mengambil alih produksi season kedua dari White Fox. Misato Takada dari studio tersebut akan menjadi sutradara Goblin Slayer season 2, sedangkan sutradara season sebelumnya, Takaharu Ozaki, kembali menjadi sutradara utama.

Hideyuki Kurata juga kembali menggubah naskah untuk season terbaru Goblin Slayer. Begitu pula dengan Hiromi Kato sebagai desainer karakter dan Kenichiro Suehiro sebagai komposer musik.

Seluruh pengisi suara tokoh utama dipastikan akan kembali berperan. Salah satunya adalah Yuichiro Umehara sebagai Goblin Slayer dan Yui Ogura sebagai Priestess. Nao Toyama, Yuichi Nakamura, Tomokazu Sugita, dan Maaya Uchida ikut kembali berperan sebagai karakter masing-masing dari season pertama.

Goblin Slayer season 2 akan tayang perdana Oktober 2023. Sementara itu, kamu bisa catch up season pertamanya di channel YouTube Muse Asia dan Muse Indonesia. Ditambah, adaptasi game dari Bushiroad, Goblin Slayer: Another Adventurer – Nightmare Feast, akan rilis musim dingin ini di PC dan Nintendo Switch.

5 Serial Anime Musim Panas 2023 yang Patut Dinanti

GAMEFINITY.ID, Bandung – Setelah musim dingin yang penuh penundaan bagi industri anime, penggemar benar-benar dihebohkan saat menikmati deretan serial anime musim semi ini, mulai dari Oshi no Ko hingga Demon Slayer: Swordsmith Village Arc.

Penggemar tentu menantikan berbagai serial anime yang akan datang saat musim panas 2023. Banyak di antaranya merupakan season terbaru dari serial anime yang sangat populer lho. Inilah 5 serial anime musim panas 2023 yang patut dinanti.

Zom 100: Bucket List of the Dead

5 most anticipated anime series in summer 2023 zom 100 bucket list of the dead

Serial anime yang diadaptasi dari manga karya Haro Aso, kreator Alice in Borderland, ini menjadi salah satu serial anime yang paling dinanti saat musim panas 2023. Bahkan, serial manganya sudah diadaptasi sebagai film live action yang akan tayang eksklusif di Netflix pada 3 Agustus mendatang.

Zom 100: Bucket List of the Dead bercerita tentang Akira Tendo, seorang pekerja kantoran berusia 24 tahun, yang harus bertahan hidup saat kota tempat tinggalnya dipenuhi zombie. Bukannya ketakutan, ia justru senang karena tidak perlu menghadapi urusan kantor yang membuatnya lelah. Akira kini bertekad untuk menyelesaikan daftar dari 100 keinginannya sebelum mati.

Zom 100: Bucket List of the Dead akan tayang perdana di TBS dan MBS di Jepang pada 9 Juli 2023. Muse Asia sudah mendapatkan lisensi untuk serial ini.

Baca juga:

Bleach: Thousand-Year Blood War – The Separation

5 most anticipated anime series in summer 2023 bleach thousand-year blood war the separation

Kembalinya Bleach sebagai serial anime pada musim gugur 2022 sudah menghebohkan penggemar. Tidak seperti sebelumnya, serial anime yang mengadaptasi Thousand-Year Blood War arc kini memanfaatkan slot tengah malam untuk menampilkan adegan brutal dan berdarah-darah sesuai di manganya. Cour kedua kini akan melanjutkan adaptasi arc terakhir tersebut.

Cour yang bertajuk The Separation itu akan melanjutkan petualangan Ichigo Kurosaki yang kini harus berhadapan dengan Yhwach, pemimpin Wandenreich dan Bapak dari semua Quincy. Wandenreich sendiri juga sudah menyatakan perang melawan para Shinigami setelah kebenaran yang tersembunyi selama seribu tahun terungkap. Ditambah, Uryuu Ichida, tokoh Quincy yang telah menjadi rekan Ichigo, diceritakan berkhianat.

Bleach: Thousand-Year Blood War – The Separation tayang perdana di TV Tokyo pada 8 Juli 2023. Cour ini juga diharapkan tayang di channel YouTube Ani-One Asia (ULTRA subscription) dan berbagai layanan streaming lain seperti Bilibili.

Baca juga:

Rurouni Kenshin

5 most anticipated anime series in summer 2023 rurouni kenshin

Hadir sebagai remake, serial anime Rurouni Kenshin versi terbaru ini akan mengadaptasi cerita manga karya Nobuhiro Watsuki ini lebih fresh.  Ditambah lagi, serial anime produksi Liden Films ini bisa dibilang bertabur pengisi suara papan atas seperti Soma Saito sebagai Himura Kenshin dan Rie Takahashi sebagai Kamiya Kaoru.

Serial anime ini menceritakan ulang petualangan Kenshin Himura yang berhenti menjadi pembunuh untuk memulai awal baru. Ia bertemu dengan Kaoru Kamiya, pemilik sebuah dojo kecil yang terancam tutup. Ditambah lagi, tujuan Kenshin diuji ketika masa lalunya mulai menghantui dan mengancam teman-temannya.

Rurouni Kenshin akan tayang perdana pada 7 Juli 2023 di Fuji TV. Aniplex of America selaku pemegang lisensi di Amerika Serikat akan menggelar screening di Anime Expo pada 3 Juli 2023.

Baca juga:

Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2

Season pertama dari Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation sudah disebut sebagai salah satu serial anime terbaik pada tahun 2021 oleh kritikus dan penggemar. Meski penggemar sudah mulai lelah dengan genre isekai, serial anime produksi Studio Bind itu menjadi angin segar dengan menampilkan jalan cerita unik dari serial anime sejenis.

Season keduanya akan mengadaptasi Youth Arc di mana Rudeus Greyrat kini menuju usia dewasa. Berdasarkan trailer-nya, tampaknya Rudeus diceritakan akan memulai petualangan bersama teman-temannya untuk mencari sang ibu dan Eris.

Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2 dipastikan tayang perdana di Tokyo MX pada 3 Juli 2023. Seperti season pertamanya, Muse Asia telah memegang lisensi untuk season kedua.

Jujutsu Kaisen Season 2

Sudah dipastikan bahwa Jujutsu Kaisen Season 2 menjadi salah satu serial anime musim panas yang paling diantisipasi penggemar. Terlebih, penggemar dapat menyaksikan cerita flashback masa lalu Satoru Gojo di Kaigyoku/Gyokusetsu Arc.

Pada Kaigyoku/Gyokusetsu Arc, backstory Satoru Gojo dan Suguru Geto sebagai murid SMA Jujutsu Tokyo. Kemudian, season 2 akan beralih menuju Shibuya Incident Arc yang kembali berfokus pada Yuuji Itadori dan teman-temannya.

Jujutsu Kaisen Season 2 akan tayang perdana di MBS dan TBS pada 6 Juli 2023.

Baca juga:

Itulah 5 serial anime musim panas yang patut dinanti. Serial anime manakah yang ingin kamu tonton?

Serial Anime Bastard!! Rilis Season 2 di Netflix

GAMEFINITY.ID, Bandung – Netflix umumkan bahwa serial anime originalnya Bastard!! -Heavy Metal, Dark Fantasy- sudah resmi mendapat season keduanya. Kabar itu pertama kali terungkap saat sebuah talk show tentang anime tersebut. Season kedua tersebut dijadwalkan tayang pada tahun 2023 mendatang.

Mengenal Bastard!! -Heavy Metal, Dark Fantasy-

Diproduksi oleh Warner Bros. Japan dan studio Liden Films, 13 episode dari season pertama Bastard!! telah rilis pada 30 Juni 2022. 11 episode terakhirnya kemudian meluncur pada 15 September 2022. Serial ini mendapat kesuksesan besar secara internasional dan berbagai pujian dari penontonnya.

Serial anime ini diadaptasi dari serial manga berjudul sama oleh Kazushi Hagiwara. Manga tersebut mulai diserialisasikan di majalah Weekly Shonen Jump pada 14 Maret 1988. Kemudian, Bastard!! pindah ke Ultra Jump mulai 2000 sebelum memasuki hiatus yang tidak ditentukan mulai 19 Mei 2010.

Bastard!! merupakan serial anime dan manga yang berfokus pada penyihir bernama Dark Schneider dan petualangannya di kerajaan Meta-licana. Dunia distopia di serial tersebut kental dengan inspirasi lagu heavy metal dan Dungeons & Dragons.

Season Kedua Bakal Adaptasi Hell’s Requiem Arc

Season kedua dari Bastard!! akan mengadaptasi Hell’s Requiem Arc. Berarti judul season tersebut menjadi Bastard -Heavy Metal, Dark Fantasy- Requiem of Hell Arc. Trailer yang dirilis Netflix menunjukkan ceritanya akan berlatar waktu dua tahun setelah akhir dari season pertama.

Bastard!! Heavy metal Dark Fantasy Season 2 poster
Poster Bastard!! -Heavy Metal, Dark Fantasy- Season 2

Selain trailer dari Netflix, Kazushi Hagiwara merilis ilustrasinya untuk merayakan pengumuman dari season kedua Bastard!!.

Bastard!! Heavy metal Dark Fantasy Season 2 celebration
Celebration art oleh Kazushi Hagiwara

Staff dan pengisi suara dari season pertamanya dipastikan akan berperan memproduksi season kedua. Selain itu, empat pengisi suara juga akan berperan sebagai deretan karakter baru. Di antaranya adalah Takuma Terashima, Show Hayami, Junichi Suwabe, dan Koji Yusa. Keempat karakter baru itu pertama kali terungkap saat desain baru setiap karakter ikut rilis.

Baca juga: Maou Gakuin Dapatkan Musim Ke-2, Pecahkan Kutukan SILVERLINK

Season kedua dari Bastard!! -Heavy Metal, Dark Fantasy- dijadwalkan rilis tahun ini. Sementara itu, season pertamanya yang berisi 24 episode bisa ditonton eksklusif di Netflix.