Tag Archives: Lift

Logitech Mengumumkan Mouse Vertikal Baru Bernama Lift

GAMEFINITY.ID Kutai Kartanegara – Logitech mengumumkan mouse vertikal baru Bernama Lift.

Lift merupakan mouse ergonomis yang dirancang untuk memaksimalkan kenyamanan pengguna ketika bekerja dengan komputer mereka. Dimana saat menggunakan mouse ini, posisi tangan yang biasanya berada di atas kini berubah menjadi berada di sampingnya.

Dikutip dari laman XDA Developers, tujuan dari diciptakannya mouse vertikal ini adalah ketika menggunakan mouse, pengguna diharapkan dapat bekerja sembari mengistirahatkan tangan dan lengan bawah mereka.

Karena dengan posisi tombol yang diletakkan secara vertikal, maka secara otomatis lengan bawah pengguna dapat bersandar di atas meja maupun alas lainnya.

Dan setelah melakukan banyak pengetesan, Logitech berhasil mendapatkan desain final dengan sudut kemiringan sebesar 57 derajat. Desain ini, juga telah diterima oleh Asosiasi Ergonomi Internasional.

Lift menghilangkan desain elegan dari mouse sebelumnya, MX Vertical, untuk mendapatkan kesan kesederhanaan dan mudah digunakan.

Mouse ini memiliki dua tombol utama, roda gulir yang dengan sistem pengguliran halus dan tenang, tombol pengalih DPI, hingga dua tombol ibu jari.

Logitech Lift Vertical

Dengan jaringan wireless Bluetooth, Lift dapat digunakan untuk sistem operasi Windows, Chrome OS, macOS, Linux, Android, juga iPadOS. 

Menggunakan Logitech Flow, pengguna juga dapat menggunakan mouse ini secara bersamaan untuk tiga perangkat yang berbeda. Dimana pada bagian bawah mouse terdapat tombol yang dapat digunakan untuk beralih koneksi di antara tiga perangkat.

Selain tersedia dalam 3 variasi warna (graphite, silver, dan pink), Lift juga tersedia dalam ukuran kecil hingga sedang. Selain itu, Logitech juga menyediakan versi tangan kiri untuk mouse ini.

Baca juga: Netflix Akan Pertimbangkan Paket Berlangganan Dengan Iklan

Logitech MX Vertical

Logitech MX Vertical

Sebelum Lift, Logitech telah merilis MX Vertical pada Agustus 2018.

Dengan sudut kemiringan yang sama, mouse ini juga ditujukan agar pengguna dapat bekerja sembari mengistirahatkan lengan bawah mereka.

MX Vertical juga didukung dengan Logitech Flow, sehingga dapat digunakan untuk beberapa perangkat berbeda pada saat yang bersamaan.

Dengan ukuran mouse yang lebih besar, Logitech telah menjanjikan bahwa daya tahan baterai dari MX Vertical bisa bertahan hingga 4 bulan, hanya dengan satu kali pengisian daya.

Suka dengan artikel ini?

Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya hanya di https://gamefinity.id/