Tag Archives: list

Mobile Legends Puncaki Daftar Game Terlaris di Indonesia Versi SimilarWeb

GAMEFINITY.ID, Salatiga – Meskipun banyak sekali game-game baru yang berdatangan dalam beberapa tahun yang lalu, nampaknya Mobile Legends masih merajai pasar game mobile di Indonesia.

Salah satu website yang menganalisa tren website dan digital app, SimilarWeb.com meneliti daftar game yang paling laris dan paling sering dimainkan di Indonesia.

Lewat penelitian SimilarWeb yang terbaru, Mobile Legends ternyata memuncaki daftar game Top Free terlaris di Indonesia mengalahkan berbagai game-game populer lainnya.

Melihat kepopuleran Mobile Legends yang stabil, tidak mengejutkan lagi jika game Moba ciptaan Moonton ini berada di puncak daftar game terlaris di Indonesia.

Komunitas pemain yang setia dan event-event yang berlimpah menjadi alasan mengapa playerbase Mobile Legends tidak pernah anjlok secara drastis.

Yang cukup mengejutkan adalah game yang menduduki peringkat kedua. Ternyata bukan game seperti PUBG Mobile atau Free Fire yang berada di posisi kedua.

Peringkat kedua game terlaris di Indonesia ternyata diduduki oleh Higgs Domino Island. Kepopuleran game bertemakan domino ini berhasil mengalahkan game populer lainnya berkat sistem RMT atau jual beli chip.

Kemudian di peringkat tiga ditempati oleh Garena Free Fire. Game Battle Royale dari Garena ini juga sangat ramai dimainkan di Indonesia. Sedangkan rival terbesar Free Fire yaitu PUBG Mobile menduduki peringkat keempat.

Dan yang terakhir, game base building gubahan Supercell, Clash of Clans menempati peringkat kelima. Meskipun bisa dibilang game yang umurnya cukup tua namun Clash of Clans masih tetap eksis sampai saat ini.

5 Artis Ternama Yang Pernah Mengisi Suara di Video Game

GAMEFINITY.ID, Salatiga – Kepopuleran industri video game dalam beberapa tahun belakangan ini memang sedang melambung tinggi. Hal ini membuat berbagai pihak dari industri lain mulai melirik untuk ikut masuk ke dunia video game, salah satunya adalah para artis Hollywood.

Kini banyak artis yang mengungkapkan ketertarikannya untuk terjun ke industri video game. Maka kini tak jarang para developer video game juga tertarik untuk menggandeng artis ternama untuk meningkatkan pamor game yang mereka buat.

Nah, kali ini penulis akan membagikan daftar 5 artis ternama yang pernah mengisi suara di video game. List ini disusun berdasarkan kepopuleran artis dan karakter yang diisi suaranya. Artis siapa saja yang masuk list? Yuk kita simak bersama.

5. Norman Reedus – Sam Porter Bridges (Death Stranding)

Game Death Stranding menghadirkan banyak sekali artis Hollywood ternama ke dalam gamenya, mulai dari Norman Reedus, Mads Mikkelsen, Guillermo del Toro, Margaret Qualley, dan lain-lain.

Hideo Kojima sang mastermind dari Death Stranding lebih berfokus dalam menggunakan motion capture dan photogrammetry agar animasi dari karakter lebih terasa natural dan “hidup”. Maka dari itu Kojima menggaet para aktor dan aktris Hollywood untuk menjadi motion capture sekaligus pengisi suara.

Norman Reedus sendiri berperan sebagai Sam Porter Bridges, protagonis dari Death Stranding. Sam adalah seorang kurir yang mengantar berbagai barang maupun suplai ke kota yang membutuhkan. Dalam perjalanannya Sam Bridges ditemani BB atau “Bridge Baby”, seorang bayi prematur yang dibawanya menggunakan pod.

4. Kiefer Sutherland – Big Boss, Punished Snake (Metal Gear Solid V)

Ternyata sebelum Death Stranding, Hideo Kojima sudah pernah menggunakan aktor ternama untuk mengisi karakter di video gamenya. Dalam dua game seri Metal Gear Solid V yaitu Ground Zero dan Phantom Pain, Kojima menunjuk aktor aksi ternama Kiefer Sutherland untuk menjadi pemeran utama di kedua game tersebut.

Kiefer Sutherland memang sudah terkenal lewat aksinya sebagai Jack Bauer dalam serial tv “24”. Maka tak heran apabila Kojima memutuskan untuk memberikan Kiefer Sutherland peran sebagai dua karakter paling ikonik di video game, Big Boss atau Naked Snake dan Punished Snake.

3. Samuel L. Jackson – Frank Tenpenny (GTA San Andreas)

Sebelum memimpin S.H.I.E.L.D sebagai Nick Fury di film The Avengers, Samuel L. Jackson ternyata sempat mengisi suara di GTA San Andreas.

Samuel L. Jackson berperan sebagai Frank Tenpenny, seorang polisi korup yang menjadi lawan dari Carl Johnson dan gengnya, Grove Street Families. Frank Tenpenny menggunakan jabatannya sebagai polisi untuk mencari keuntungan dengan cara memanipulasi para geng di Los Santos agar tunduk kepadanya.

Akting Samuel L. Jackson sebagai Frank Tenpenny mendapatkan banyak sekali pujian. Bahkan berkat Samuel L. Jackson, Frank Tenpenny masuk kedalam daftar 47 karakter antagonis terbaik sepanjang masa versi PC World.

2. Keanu Reeves – Johnny Silverhand (Cyberpunk 2077)

Jika memilih 5 aktor terbaik yang pernah mengisi suara di video game, tentunya salah besar apabila tidak memasukkan Keanu Reeves ke dalam list.

Aktor yang terkenal lewat perannya di film The Matrix dan John Wick ini mengumumkan bahwa dirinya akan bermain sebagai Johnny Silverhand dalam Cyberpunk 2077. Tentunya kalian semua ingat dengan quote “You’re Breathtaking” pada presentasinya di E3 2019 kemarin kan?

Terlepas dari launching Cyberpunk 2077 yang dianggap cukup mengecewakan, peran Keanu Reeves sebagai Johnny Silverhand sangat memuaskan. Karakter Johnny sukses menjadi ikon dari Cyberpunk 2077 berkat aktingnya yang terasa sangat hidup dan ekspresif.

1. Gary Oldman – Viktor Reznov (Call of Duty World at War, Call of Duty Black Ops)

Banyak yang tidak mengira bahwa Gary Oldman pernah mengisi suara dalam game, apalagi ia mengisi salah satu karakter paling ikonik di franchise Call of Duty yakni Viktor Reznov.

Gary Oldman merupakan aktor yang terkenal berkat aktingnya sebagai Sirius Black dalam seri Harry Potter dan Inspektur James Gordon dalam The Dark Knight Trilogy. Melihat kemampuan aktingnya yang luar biasa di dua film tersebut, tak heran mengapa karakter Viktor Reznov terasa sangat heroik dan dikenang oleh para penggemar Call of Duty.

Selain sebagai Viktor Reznov, Gary Oldman juga pernah mengisi suara di game The Legend of Spyro sebagai Ignitus, guru dari Spyro. Uniknya, suara Spyro ternyata diisi oleh Elijah Wood yang terkenal sebagai Frodo Baggins dalam film The Lord of The Ring.

Nah itu tadi 5 artis ternama yang pernah mengisi suara di video game. Untuk kedepannya tentunya kita berharap semakin banyak artis yang ikut menyumbangkan suaranya di video game yang akan datang.

5 Lagu yang Paling Sulit Dimainkan di Guitar Hero

GAMEFINITY.ID, Salatiga – Guitar Hero, game ini tentunya merupakan salah satu seri game rhythm paling legendaris sepanjang masa. Dalam Guitar Hero, banyak sekali variasi lagu yang bisa kalian mainkan. Mulai dari lagu Pop atau Reggae yang mudah dimainkan sampai lagu Heavy Metal yang membuat jari kalian pegal-pegal.

Nah, kali ini penulis akan mengulas tentang 5 lagu pada Guitar Hero yang paling sulit untuk dimainkan. Daftar ini disusun berdasarkan tingkat kerumitan pada seluruh seri Guitar Hero. Lantas lagu apa saja yang paling sulit dimainkan? Ini dia daftarnya.

5. Megadeth – Sudden Death (Guitar Hero : Warriors of Rock)

Jika kalian pernah bermain Guitar Hero: Warriors of Rock, tentunya kalian tidak asing dengan lagu Sudden Death. Lagu ini merupakan lagu terakhir stage Battle With The Beast pada Quest Mode.

Sudden Death menjadi lagu “signature” Warriors of Rock karena pola solo guitarnya yang rumit dan strumming yang sangat intens. Maka dari itu sangat pantas apabila lagu ini menjadi lagu final boss Guitar Hero Warriors of Rock.

4. Slayer – Raining Blood (Guitar Hero 3)

Raining Blood merupakan salah satu lagu signature dari Guitar Hero 3. Raining Blood merupakan lagu yang ditulis oleh Slayer dalam album Reign in Blood yang rilis pada tahun 1986.

Lagu ini sering dianggap sebagai mimpi buruk bagi pemain yang ingin mencari FC atau Full Combo. Pola yang sering naik turun dan menjebak para pemain melakukan overstrumming membuat Raining Blood menjadi salah satu lagu tersulit di Guitar Hero.

3. Buckethead – Jordan (Guitar Hero 2)

Jordan merupakan satu-satunya lagu yang diputar menggunakan versi Studio. Berbeda dengan lagu lain yang menggunakan versi Cover. Jordan sendiri diciptakan oleh Buckethead khusus untuk mengisi Guitar Hero 2.

Di komunitas Guitar Hero, lagu ini sering dikenal dengan nama “The Sea of Skittles”, karena jumlah not yang sangat banyak layaknya dibanjiri lautan permen Skittles.

Titik tersulit dalam lagu ini yaitu pada Solo B dan Solo C dimana kalian akan dihajar oleh lautan not yang rumit dan sangat intensif.

2. Charlie Daniels Band – The Devil Went Down to Georgia (Guitar Hero 3)

The Devil Went Down to Georgia merupakan lagu yang menjadi final boss di Guitar Hero 3: Legends of Rock. Lagu ini sebenarnya bergenre Country, namun pada Guitar Hero 3 lagu ini diubah menjadi genre Speed Metal oleh Steve Ouimette.

Lagu ini berisi 5 menit gitar solo yang sangat cepat dan sering membuat frustasi para pemain Guitar Hero. Pada lagu ini ada 4 part yang dianggap paling sulit, yaitu Victory Solo G, Victory Solo K, Victory Solo R dan Verse 4. TDWDtG juga terdapat verse yang mengharuskan pemain melakukan strumming yang sangat intensif hingga 21 not per detik.

1. DragonForce – Through The Fire and Flames (Guitar Hero 3)

Dan untuk peringkat pertama lagu tersulit di Guitar Hero tentu saja dipegang oleh Through The Fire and Flames. Lagu ini sangat ikonik di komunitas Guitar Hero atas tingkat kesulitannya yang sangat tinggi. Kepopuleran lagu ini pada Guitar Hero 3 menyebabkan penjualan single melonjak tinggi.

Untuk menyelesaikan lagu ini, pemain harus dituntut berkonsentrasi tinggi dalam menyesuaikan ritme. Pemain akan langsung dibanjiri oleh pola yang rumit dan strumming yang sangat cepat, terutama pada not warna hijau.

Tak jarang lagu ini sering memakan korban yaitu kontroler atau keyboard karena terlalu intensif ketika menekan tombol atau dibanting karena frustasi.

Nah itu tadi 5 lagu tersulit pada Guitar Hero. Bagaimana, apakah kaliam tertantang dan siap untuk memainkan lagu-lagu ini?

Ini Dia 5 Game Dengan Total Ukuran File Terbesar

GAMEFINITY.ID, Salatiga – Seiring berkembangnya kualitas game, tentunya spesifikasi hardware yang dibutuhkan juga ikut meninggi. Tidak hanya CPU, GPU dan RAM saja, penyimpanan atau storage drive juga membutuhkan spesifikasi yang tinggi.

Pada jaman dulu, game dengan grafis 3d seperti NFS Underground hanya membutuhkan penyimpanan beberapa giga saja. Kini ukuran pada game modern membengkak hingga menjadi puluhan giga. Bahkan beberapa game AAA kini ada yang membutuhkan lebih dari 100 gigabyte ruang penyimpanan.

Hal ini membuat penulis tertarik meneliti daftar game dengan total ukuran file terbesar. Dalam daftar list ini, ukuran file game dihitung beserta seluruh DLC, add-on, expansion, dan lain-lain. Lalu apa saja gamenya? Ini dia 5 game dengan total ukuran file terbesar.

5. Medal of Honor Above and Beyond (170 GB)

Selain spesifikasi yang tinggi, game VR atau Virtual Reality tentunya membutuhkan kapasitas yang besar. Salah satunya adalah Medal of Honor Above and Beyond.

Medal of Honor Above and Beyond merupakan rilisan terbaru dari seri FPS legendaris Medal of Honor. Untuk rilisan terbarunya, Respawn Entertainment selaku developer dari Medal of Honor memutuskan untuk menciptakan sesuatu yang lebih segar dengan menggunakan teknologi VR.

Karena itu, total ukuran Medal of Honor Above and Beyond setelah instalasi dapat mencapai 170 Giga. Developer juga menyarankan untuk menginstall game ini pada SSD agar mempercepat proses instalasi dan loading ketika bermain.

4. Quantum Break (178 GB)

Quantum Break adalah game third person shooter sci-fi besutan Remedy Entertainment dan Microsoft Studios. Game ini menggabungkan elemen game dan TV series. Jadi bisa dibilang ketika memainkan Quantum Break, kita bermain game sekaligus menonton TV show.

Karena gabungan dua elemen tersebut, Quantum Break membutuhkan file storage yang sangat besar, yaitu 178 Giga apabila kalian memilih untuk mendownload seluruh TV show dalam kualitas 4k. Jika kalian merasa keberatan mendownload file TV show, kalian bisa memainkan Quantum Break dan menggunakan streaming ketika menonton TV show dan menghemat sekitar 100 GB penyimpanan.

3. Call of Duty: Modern Warfare 2019 (235 GB)

Hadirnya Call of Duty Modern Warfare 2019 merupakan sesuatu yang sangat menghebohkan di tahun 2019 lalu. Pasalnya Activision kembali me-reboot seri Modern Warfare yang merupakan seri yang paling digemari oleh para penggemar franchise Call of Duty.

Modern Warfare 2019 hadir dengan sejumlah konten dan gameplay yang bervariasi. Mulai dari Campaign sampai dengan cross-platform Multiplayer. Dan tentunya jangan lupa, Modern Warfare 2019 juga menghadirkan mode battle royale yang cukup ramai dimainkan, yaitu Call of Duty Warzone.

Maka dari itu, apabila kita menggabungkan ukuran file Modern Warfare 2019 dan Warzone, sekaligus beberapa DLC dan update, total dari game ini dapat mencapai sekitar 235 GB.

2. Call of Duty: Black Ops Cold War (250 GB)

Selain Modern Warfare, Call of Duty juga memutuskan untuk mereboot seri andalannya yaitu Black Ops ke dalam rilisan terbarunya yaitu Call of Duty: Black Ops Cold War.

Seperti Modern Warfare 2019, Black Ops Cold War juga membutuhkan kapasitas disk yang sangat besar pula. Dengan game mode dan konten yang bervariasi, sekaligus ditambah dengan fitur Ray-tracing dan high quality texture, total game file dari Black Ops Cold War adalah sekitar 250 GB.

Namun tenang, ketika menginstall Black Ops Cold War kalian bisa memilih beberapa komponen yang tidak perlu untuk ikut diinstall. Dengan cara ini kalian dapat menghemat penyimpanan disk hingga sekitar 50 GB.

1. ARK: Survival Evolved (275 GB)

Dan untuk peringkat pertama game dengan total ukuran file terbesar dipegang oleh ARK: Survival Evolved. Game survival ini memang dikenal dengan updatenya yang banyak dan sering sehingga ARK dapat menghabiskan kapasitas disk.

Selain update, ARK juga memiliki map yang sangat luas dan DLC yang cukup banyak pula. Penyakit bloatfile yang dimiliki ARK juga tak kunjung diperbaiki oleh developer sehingga semakin lama file ARK akan semakin membengkak juga. Pada update terakhirnya, ARK Survival Evolved menghabiskan total sekitar 275 GB. Ukuran yang sangat fantastis.

Yup itu tadi daftar 5 game dengan total ukuran file terbesar. Bagaimana, apakah disk penyimpanan kalian cukup untuk memainkan game-game ini?