Tag Archives: lol

Rekomendasi Champion League of Legends Untuk Pemula

GAMEFINITY.ID, PATI – Champion League of Legends yang mudah untuk dimainkan pemula. Sejak Riot Games resmi mengambil alih operasi League of Legends di Asia Tenggara. Melihat hal ini tak sedikit juga beberapa player baru yang ingin mencoba League of Legends. Banyaknya champion yang dapat dimainkan membuat player baru bingung dalam memilih champion mana yang sekiranya cocok dan mudah untuk dimainkan. Berikut beberapa rekomendasi champion League of Legends yang cocok buat pemula.

1. Garen – Champion League of Legends Cocok untuk Top Lane

Garen, ChampionLeague of Legends

Garen merupakan champion yang biasanya mengisi posisi top lane. Perannya sebagai tank membuat garen memiliki ketahanan yang luar biasa. Passive-nya yang dapat memulihkan health menambah durability-nya sebagai tank. Skill – skill Garen terbilang cukup sederhana dan sangat mudah dipahami. Tidak perlu mekanik tingkat menengah atau tinggi untuk menguasai Garen.

Walaupun tank, Garen masih bisa memberikan output damage yang cukup besar untuk musuh. Skillnya yang dapat menurunkan defence musuh hingga membuat silence (tidak dapat menggunakan skill) tidak bisa dianggap remeh. Ultimate Garen dapat digunakan sebagai eksekusi terakhir ketika darah musuh tinggal sedikit.

2. Lux – Champion League of Legends Pilihan Midlaner Sejati

Lux, Champion League of Legends

Lux dapat dimainkan baik sebagai support atau mid lane. Skill set Lux sangat mudah diarahkan tetapi memiliki impact yang sangat besar. Hampir semua skill Lux memberikan efek crowd control seperti root dan slow kepada musuh. Selain itu Lux juga mampu memberikan damage melalui combo skill yang juga sangat mudah untuk diprakterkan. Tak heran jika Lux masih digunakan baik itu untuk pemula atau pun mereka yang sudah ahli mengingat skill set nya yang sangat berguna dalam team war.

3. Miss Fortune – Champion League of Legends Carry Pemula

Miss Fortune, League of Legends

Jika kalian baru memainkan role ADC (Attack Damage Carry) maka Miss Fortune bisa menjadi salah satu pilihan kalian. Cara main Miss Fortune tidak jauh berbeda dengan ADC lainnya yang mengandalkan attack speed. Komposisi skill Miss Fotune sangatlah mudah dan tidak begitu memerlukan akurasi yang tinggi. Miss Fortune juga dilengkapi dengan serangan area yang cukup luas yang dapat menghabisi banyak musuh sekaligus. Dari sisi mobility Miss Fortune cukup gesit dengan skill yang dapat menambah movement speed, membantunya dalam kabur sekaligus mengejar musuh.

4. Seraphine – Champion Support Andalan Pemula

Seraphine, Champion League of Legends

Seraphine menjadi champion support yang cukup mudah untuk dikuasai. Selain memiliki desain karakter yang cantik jelita, Seraphine juga memiliki skill set yang mudah digunakan tetapi dapat membuat musuh sangat kesal. Pasalnya semua skill Seraphine dapat memberikan efek crowd control yang sangat mengganggu mulai dari root, slow, hingga charm. Selain dapat membuat musuh emosi, Seraphine juga dapat men-support tim dengan beberapa buff seperti shield dan heal.

5. Master Yi – Champion Si Paling Jungler

Champion League of Legends

Master Yi merupakan champion yang sangat direkomendasikan buat kalian yang ingin belajar role jungler. Jungler adalah role yang berfokus dalam membersihkan monster-monster di jungle alias hutan. Tak hanya itu role jungler juga harus dapat membaca situasi kapan harus melakukan ganking yaitu sergapan di lane teman. Masteri Yi memiliki skill yang sangat simple sekaligus mematikan bagi musuh. Baik untuk melawan single target atau banyak target sekalipun dapat Master Yi atasi dengan mudah. Master Yi juga dilengkapi dengan skill survive yang memungkinkannya untuk melakukan healing.

Itulah beberapa champion yang sangat direkomendasikan untuk para pemula League of Legends. Tentunya kalian tidak hanya terpaku dengan daftar ini. Kalian bisa coba – coba champion lain yang menurut kalian memilki mekanik asik dan sangat cocok untuk kalian. League of Legends memiliki ratusan champion yang bisa kalian coba dengan berbagai gameplay menarik di masing – masing champion.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan League of Legends? Kunjungi Gamefinity untuk update Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Toyz, Mantan Pro Player LoL di Penjara karena Narkoba

GAMEFINITY.ID, PATI – Semenjak awal perilisan pada tahun 2009, League of Legends telah banyak mengadakan turnamen kompetitif dengan hadiah yang fantastis. Dari event ini juga, para juara dunia esprort terlahir. Namun nampaknya mempertahankan karir sebagai atlet esport bukanlah hal yang mudah. Beberapa dari mereka malah terjerat kasus kriminal usai keluar dari esport. Salah satu nama yang sebelumnya cukup besar, Toyz akhirnya kembali terdengar yang sebelumnya terjerat kasus narkoba.

Akhir Dari Kasus Narkoba Mantan Juara Dunia

Persaingan di dunia esport sekarang ini memang cukup keras. Kemunculan pemain – pemain baru membuat nama – nama lama sudah tidak terdengar lagi. Beberapa nama lama telah memutuskan untuk berhenti sebagai pemain profesional dan beralih profesi menjadi content creator atau perkerjaan yang masih berhubungan dengan karir mereka sebelumnya. Namun ada juga yang salah langkah sehingga membuat mantan pro player ini mendekam di dalam penjara.

Juara Dunia Season 2, Kurtis ‘Toyz’ Lau dilaporkan terjerat hukuman penjara akibat perdagangan narkoba di Taiwan. Sebelumnya Toyz telah mengaku dipersidangan pada 16 Juni lalu atas segala kasus perdagangan narkoba yang telah dia lakukan. Dalam persidangannya Toyz juga meminta kepada semua orang untuk menjauhi narkoba.

Berdasarkan laporan dari Dexerto, Toyz akhirnya dijatuhi hukuman 4 tahun 2 bulan karena aksi perdanganan ganja ilegal di Taiwan pada tanggal 24 November 2022. Dalam hukumannya tersebut diketahui  terdapat 6 dakwaan atas tindak kejahatan Toyz yang mana semuanya berhubungan dengan perdagangan narkoba.

Karir Toyz Selama Menjadi Pro Player League of Legends

Selama karirnya menjadi pro player, Toyz telah berhasil membawa pulang title World Championship Season 2 sebagai mid laner di tim Taipei Assassins. Meskipun dia menguasai banyak champion mid laner, namun peforma paling terbaiknya saat dia memainkan champion Orianna. Karena itulah Toyz mengajukan Orianna sebagai salah satu champion yang akan mendapatkan skin bertema Taipei Assassins untuk memperingati kemenangan mereka di World Championship Season 2.

Toyz
Taipei Assassins berhasil menjuarai League of Legends World Champion pada tahun 2012 | Source: RIOT

Meski telah menjuarai turnamen kelas dunia, Toyz masih terus bermain sebagai mid laner hingga beberapa tahun setelahnya. Dia pun kemudian beralih menjadi Manager hingga akhirnya pensiun pada tahun 2019 kemarin.

Semenjak itu, namanya sudah tidak terdengar lagi di dunia esport League of Legends. Pada akhirnya namanya kembali terdengar meski bukan melalui prestasi ataupun kabar baik. Setelah menjalani proses hukum beberapa bulan, Toyz terpaksa menerima konsekuensi dari pilihannya ini sebagai pengedar narkoba dan mendekap di belakang jeruji besi dalam waktu yang tidak sebentar.

Bagaimana menurut kalian? Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id.

Ingin Benahi Toxic, Riot Hapus Fitur ‘All Chat’ di Patch 11.21 League of Legends

GAMEFINITY.ID, PALEMBANG – Pengembang game League of Legends (LoL), Riot Games, masih berusaha mengurangi perilaku toxic dalam game garapan mereka. Mulai patch 11.21, Riot akan menghilangkan fitur chatting ke tim lawan atau yang dikenal sebagai chat /all.

Menurut post yang diunggah Riot di blog mereka, fitur chat /all yang berfungsi sebagai sosialisasi antar tim kini lebih berdampak negatif dibanding positif. Dengan dihilangkannya sementara fitur ini, Riot akan menunggu feedback dari pemain.

Satu-satunya komunikasi antar tim dalam game adalah emotes, kecuali di akhir game di mana fitur team-to-team chat akan bisa diakses. Pemain masih bisa berkomunikasi dengan anggota timnya, namun hal ini bisa menjadi masalah sendiri.

Di sisi lain, banyak pemain yang mengungkapkan bahwa keputusan ini tidaklah signifikan, mengingat kebanyakan perilaku toxic justru datang dari tim sendiri.

95% perilaku toxic biasa datang dari team chat kan? Menghilangkan /all tidak terlalu berarti menurutku,” tulis user Reddit Own-Iron-207.

60%-70% friend list-ku malah diisi orang yang bermain rapi di /all chat, dan 70%+ perilaku toxic datang dari team chat,” ungkap Lord_Dust_Bunny.

Riot sendiri menyadari bahwa perilaku toxic juga bisa datang dari team chat, namun menurut mereka komunikasi dengan tim adalah kunci dalam LoL sehingga fitur ini tidak akan mereka hilangkan.

Bahkan dengan fitur Honor System yang memberikan hukuman bagi pemain toxic, perilaku tidak menyenangkan masih sangat ada dalam game. Apakah penghilangan /all chat bisa menghapus perilaku negatif tersebut dalam LoL? Bagaimana pendapat kalian?

Jadwal Lengkap dan Cara Nonton League of Legends Worlds 2021

GAMEFINITY.ID, LAMPUNG – Ajang esports League of Legends paling bergengsi di dunia, Worlds 2021, akan segera memulai kickoff pada Selasa, 5 Oktober 2021. Rangkaian turnamen akan dimulai dengan babak Playin, dilanjutkan dengan babak Group dan diakhiri dengan babak Knockout.

Worlds 2021 akan berlangsung secara offline dengan mempertemukan 22 tim League of Legends terbaik dari seluruh dunia di Reykjavík, Islandia. Berikut jadwal lengkap Worlds 2021.

Play-in Stage

Selasa, 5 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • Hanwha Life vs. LNG
  • Infinity vs. RED Canids
  • LNG vs. PEACE
  • Hanwha Life vs. Infinity
  • Unicorns of Love vs. DetonatioN FocusMe
  • Galatasaray vs. Beyond Gaming
  • DetonatioN FocusMe vs. Cloud9
  • Unicorns of Love vs. Galatasaray

Rabu, 6 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • PEACE vs. Hanwha Life
  • RED Canids vs. LNG
  • Infinity vs. PEACE
  • RED Canids vs. Hanwha Life
  • Beyond Gaming vs. Cloud9
  • Galatasaray vs. DetonatioN FocusMe
  • Beyond Gaming vs. Unicorns of Love
  • Cloud9 vs. Galatasaray

Kamis, 7 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • LNG vs. Infinity
  • PEACE vs. RED Canids
  • DetonatioN FocusMe vs. Beyond Gaming
  • Cloud9 vs. Unicorns of Love

Jumat, 8 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • TBD vs. TBD
  • TBD vs. TBD

Selasa, 9 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • TBD vs. TBD
  • TBD vs. TBD

Group Stage

Senin, 11 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • DWG KIA vs. FunPlus Phoenix
  • RNG vs. PSG
  • Fnatic vs. TBD
  • Gen.G vs TBD
  • T1 vs. TBD
  • EDG vs. 100 Thieves
  • Team Liquid vs. MAD Lions
  • Rogue vs. TBD

Selasa, 12 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • T1 vs. EDG
  • Rogue vs. DWG KIA
  • PSG vs. TBD
  • Fnatic vs. RNG
  • FunPlus Phoenix vs. TBD
  • 100 Thieves vs. TBD
  • MAD Lions vs. Gen.G
  • Team Liquid vs. TBD

Rabu, 13 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • RNG vs. TBD
  • MAD Lions. TBD
  • FunPlus Phoenix vs. Rogue
  • PSG vs. Fnatic
  • Gen.G vs. Team Liquid
  • DWG KIA. vs. TBD
  • EDG vs. TBD
  • 100 Thieves vs. T1

Jumat, 15 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • FunPlus Phoenix vs. DWG KIA
  • Rogue vs. TBD
  • FunPlus Phoenix vs. TBD
  • DWG KIA vs. Rogue
  • Rogue vs. FunPlus Phoenix
  • DWG KIA vs. TBD

Sabtu, 16 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • EDG vs. TBD
  • T1 vs. 100 Thieves
  • EDG vs. T1
  • 100 Thieves vs. TBD
  • T1 vs. TBD
  • 100 Thieves vs. EDG

Minggu, 17 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • PSG vs. TBD
  • RNG vs. Fnatic
  • PSG vs. RNG
  • Fnatic vs. TBD
  • RNG vs. TBD
  • Fnatic vs. PSG

Senin, 18 Oktober 2021 Pukul 18:00 WIB 

  • Gen.G vs. MAD Lions
  • Team Liquid vs. TBD
  • Gen.G vs. TBD
  • MAD Lions vs. Team Liquid
  • Team Liquid vs. Gen.G
  • MAD Lions vs. TBD

Knockout Stage

Perempatfinal

Jumat, 22 Oktober 2021 Pukul 19:00 WIB 

  • TBD vs. TBD

Sabtu, 23 Oktober 2021 Pukul 19:00 WIB 

  • TBD vs. TBD

Minggu, 24 Oktober 2021 Pukul 19:00 WIB 

  • TBD vs. TBD

Senin, 25 Oktober 2021 Pukul 19:00 WIB 

  • TBD vs. TBD

Semifinal

Sabtu, 30 Oktober 2021 Pukul 19:00 WIB 

  • TBD vs. TBD

Minggu, 31 Oktober 2021 Pukul 19:00 WIB 

  • TBD vs. TBD

Grand Final

Sabtu, 6 November 2021 Pukul 19:00 WIB 

  • TBD vs. TBD

Seluruh rangkaian turnamen Worlds 2021 bisa kamu saksikan di kanal YouTube LOL Esports.

Hasil Pembagian Grup League of Legends Worlds 2021

GAMEFINITY.ID, LAMPUNG – League of Legends Worlds 2021 telah mengumumkan hasil pembagian grupnya. Turnamen esports berskala internasional paling bergengsi di League of Legends (LoL) tersebut akan digelar mulai 5 Oktober-6 November 2021.

22 tim terbaik seluruh dunia dibagi menjadi beberapa grup di babak PlayIn dan Group Stage untuk memperebutkan Summoner’s Cup serta total hadiah senilai USD2,225 juta atau setara Rp31,6 miliar.

Berikut hasil pembagian grup PlayIn dan Group Stage Worlds 2021.

Worlds 2021 Play-In

Group A

  • Hanwha Life Esports (HLE)
  • LNG Esports (LNG)
  • Infinity (INF)
  • PEACE (PCE)
  • RED Canids (RED)

Group B

  • Beyond Gaming (BYG)
  • Cloud9 (C9)
  • Unicorn Of Love (UOL)
  • Galatasaray Esports (GS)
  • DetonatioN FocusMe (DFM)

10 tim dibagi ke dalam 2 grup untuk bertanding di Play-In Round 1 dengan format Best-of-1 (Bo1) pada 5-7 Oktober 2021

Tim peringkat 1 di tiap grup akan melaju ke Group Stage, tim peringkat 2-4 menuju Play-In Round 2 pada 8-9 Oktober 2021. Tim peringkat 5 akan tereliminasi.

Play-In Round 2 dimainkan dengan format Best-of-5 (Bo5). 2 tim yang menjadi juara akan melaju ke Group Stage, sementara 4 tim lainnya akan tereliminasi.

Worlds 2021 Group Stage

Group A

  • DAMWON KIA (DK)
  • FunPlus Phoenix (FPX)
  • Rogue (RGE)
  • TBA

Group B

  • EDward Gaming (EDG)
  • 100 Thieves (100)
  • T1 (T1)
  • TBA

Group C

  • PSG Talon (PSG)
  • Fnatic (FNC)
  • Royal Never Give Up (RNG)
  • TBA

Group D

  • MAD Lions (MAD)
  • Gen.G (GEN)
  • Team Liquid (TL)
  • TBA

4 tim juara Play-In (TBA) akan bergabung dengan 12 tim yang telah terpilih terlebih dahulu untuk bertempur di babak Group Stage pada 11-13 dan 15-18 Oktober 2021. Babak ini dimainkan dengan format Double Round Robin Best-of-1 (Bo1).

2 tim teratas pada klasemen Group Stage masing-masing grup akan melaju ke Playoffs, sementara 2 tim terbawah akan tereliminasi.

Apakah tim jagoanmu ada di grup yang aman, atau malah terjebak di grup neraka?

Gara-Gara Rank LOL Miliknya Terlalu Tinggi, Seorang Buronan Berhasil Tertangkap

GAMEFINITY.ID, Salatiga – Kejadian unik dan lucu terjadi pada seorang gamers di Chongqing, Republik Rakyat Tiongkok. Pasalnya gamers ini adalah seorang buron tersangka dalam sebuah kasus, dan berhasil tertangkap oleh polisi gara-gara ranking League of Legendsnya terlalu tinggi.

Dilansir dari website Baijiahao, kasus ini terjadi pada sebuah internet cafe di daerah Chonqing. Sang gamers yang dirahasiakan namanya merupakan player League of Legends yang berhasil mencapai rank Challenger. Lewat kamera CCTV terlihat jelas gamers tengah bermain LoL di internet cafe tersebut.

Sebelumnya kalian harus tau jika di setiap internet cafe/warnet di Tiongkok ada sebuah tradisi dimana ketika ranking League of Legends-mu tinggi, maka seluruh orang yang ada akan memperhatikanmu secara spesial. Bahkan kamu akan diberikan julukan “The Strongest King” oleh para gamers lain.

https://www.youtube.com/watch?v=so9a-MrzhEM

Nah, gamers ini merupakan player dengan rank tertinggi di internet cafe tersebut. Sehingga ketika ia datang maka ia menarik perhatian oleh berbagai player lain.

Namun hal ini malah menimbulkan malapetaka bagi sang gamers. Pasalnya Zhang Yihao, seorang polisi yang juga merupakan penggemar berat League of Legends juga bermain di internet cafe yang sama dengan gamers ini.

Penasaran ingin melihat bagaimana aksi The Strongest King ketika bermain LoL, Zhang Yihao memutuskan untuk mendekati gamers ini. Namun alangkah terkejutnya ketika ia mengetahui bahwa The Strongest King adalah seorang buronan yang dicari-cari oleh kepolisian.

Setelah berhasil mengonfirmasi identitas sang gamers, seketika itu juga Zhang Yihao langsung membekuk dan membawanya ke kantor polisi untuk ditindaklanjuti lebih lanjut.

Kisah Zhang Yihao dan sang gamers ini menjadi viral di Tiongkok dan menuai berbagai reaksi lucu dari netizen. Salah satu netizen memberikan pepatah “setinggi-tingginya ranking LoL milikmu, lebih tinggi lagi kuasa polisi untuk menahanmu”.