Tag Archives: lylia

5 Mage yang Seharusnya Populer di Rank Mobile Legends

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Mobile Legends terus berkembang dengan adanya berbagai hero baru yang memiliki kemampuan unik. Namun, tidak semua hero mage yang memiliki potensi besar untuk menghiasi panggung rank mendapatkan perhatian yang pantas.

Di artikel ini, kita akan membahas lima hero mage yang seharusnya populer di rank Mobile Legends karena kemampuan op banget, tetapi sayangnya jarang mendapatkan tempat di hati para pemain.

Baca juga:

1. Lunox: Menghadapi Para Hero Tebal

Lunox Mage Mobile Legends
Lunox

Lunox, sang “Dark Exorcist,” memiliki potensi yang belum sepenuhnya dimanfaatkan oleh para pemain. Meskipun mampu menjadi counter efektif terhadap hero-hero bertahan, ia masih belum menjadi pilihan utama di rank. Dengan keahlian Abyssal Marks miliknya, Lunox bisa dengan cepat menghabisi hero-hero lawan yang memiliki ketahanan tinggi seperti tank.

Kekuatannya sebanding dengan Karrie, hanya saja ia adalah versi mage dengan kekuatan luar biasa. Penggunaan yang tepat dari mode Light dan Dark-nya dapat membalikkan keadaan dalam pertempuran.

2. Luo Yi: Mengatur Alur Pertempuran Mobile Legends

Luo Yi Mage Mobile Legends
Luo Yi

Saat hero-support seperti Faramis dan Estes semakin populer, Luo Yi memiliki potensi besar untuk menjadi pilihan favorit para pemain. Dengan kemampuan uniknya, Yin Yang Overturn, Luo Yi dapat mengubah alur pertempuran dengan cepat. Ia mampu memberikan kontribusi besar dalam pertarungan tim dengan mengatur posisi musuh-musuhnya.

Sayangnya, meskipun memiliki potensi besar dalam menghadapi hero-teamfight, Luo Yi belum mendapatkan perhatian yang seharusnya.

3. Lylia: Mage Pengontrol Jarak Dekat

Lylia Mage Mobile Legends
Lylia

Lylia memiliki potensi untuk menjadi pilihan utama di rank berkat kemampuannya dalam menghadapi hero-hero jarak dekat. Dengan efek slow dan damage yang menghancurkan, Lylia mampu menjaga jarak dan mengontrol pertempuran dengan efektif. Menggunakan Black Shoes-nya, Lylia dapat dengan mudah menghindari serangan musuh dan tetap menjaga jarak yang aman.

Meskipun telah mendapatkan sedikit popularitas, Lylia seharusnya mendapatkan tempat lebih tinggi di panggung permainan rank.

Baca juga:

4. Vale: Combo Mage Skill Mematikan

Vale Mage Mobile Legends
Vale

Vale memiliki potensi besar untuk menghancurkan musuh-musuhnya dengan combo skill mematikannya. Ia bisa melumpuhkan lawan dengan Whirling Wind dan menghajar mereka dengan Windblade. Namun, ketergantungannya pada combo skill juga menjadi kelemahannya. Ketika skill-skillnya dalam cooldown, Vale menjadi rentan dan mudah dihadapi oleh lawan.

Meskipun begitu, dengan penggunaan yang tepat, Vale bisa menjadi ancaman yang serius di medan perang rank Mobile Legends.

5. Gord: Damage Tanpa Tanding di Mobile Legends

Gord Mage Mobile Legends
Gord

Gord, sang “Mystic Magician,” memiliki potensi damage yang luar biasa sulit di-counter oleh item apapun. Namun, mobilitas yang rendah dan rentan terhadap serangan musuh membuat Gord belum mendapatkan tempat yang pantas di rank. Ultimate-nya yang mematikan bisa menjadi senjata ampuh, tetapi juga dapat membuatnya menjadi target utama lawan.

Jika Gord dapat ditempatkan dengan bijak dan didukung oleh tim, ia dapat merajai medan pertempuran dengan kekuatan magisnya yang menghancurkan.

Baca juga:

Demikian pembahasan 5 Mage yang Seharusnya Populer di Rank Mobile Legends. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

7 Hero Mobile Legends Mirip Artis, Ada Kekeyi dan Pak Tarno!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Hero-hero Mobile Legends mempunyai desain yang menarik dan memorable. Beberapa hero Mobile Legends terlihat mirip dengan orang terkenal bahkan artis Indonesia. Namun, kamu jangan sembarangan menyamakan hero Mobile Legends dengan artis ya! Terutama hero-hero yang memiliki desain seram dan aneh seperti Balmond dan Cyclops.

Berikut adalah daftar artis yang memiliki kesamaan dalam branding atau gaya dengan desain hero dalam Mobile Legends!

Hero Mobile Legends yang Mirip dengan Artis

1. Iko Uwais Mirip Chou

Hero Chou Mobile Legends mirip Iko Uwais
Iko Uwais Perankan Chou di Event Winter Gala 2020 Mobile Legends (Foto: Games Grid dan Hobi Game)

Pada sebuah acara Mobile Legends, Iko Uwais berperan sebagai Chou. Iko Uwais dan Chou memiliki kesamaan dalam citra sebagai petarung atau fighter. Chou merupakan seorang hero yang mengandalkan pukulan dan tendangan, tanpa menggunakan kekuatan sihir atau senjata. Hal ini sejalan dengan Iko Uwais yang terkenal sebagai aktor laga dengan sejumlah film bertema silat yang menjadi karyanya.

2. Jessica Iskandar Mirip Layla

Jessica Iskandar Layla Mobile Legends
Jessica Iskandar Mirip Layla Mobile Legends (Foto: Facebook/Mobile Legends Bang Bang dan Fandom)

Jessica Iskandar menjadi pengisi suara untuk hero Layla dalam versi Bahasa Indonesia Mobile Legends. Oleh karena itu, suara yang kita dengar saat bermain tutorial Mobile Legends adalah suara dari artis Jessica Iskandar. Namun, kesamaan antara Jessica Iskandar (Jedar) dan Layla tidak hanya terbatas pada suara saja. Jedar juga memiliki rambut pirang yang sangat mirip dengan Layla! Jedar sendiri merasa bahwa dirinya mirip dengan Layla karena keduanya memiliki sifat lucu dan keren.

Baca juga:

3. Chelsea Islan Mirip Pharsa Mobile Legends

Chelsea Islan Pharsa
Chelsea Islan mirip Pharsa Mobile Legends (Foto: Kapanlagi dan Hobi Game)

Chelsea Islan memerankan superhero bernama Tira dalam film Jagat Sinema Bumi Langit. Ketika berubah menjadi Tira, Chelsea Islan menggunakan topeng yang menutup matanya. Penampilan Chelsea Islan sebagai Tira memiliki kesamaan dengan karakter Pharsa, yang juga mengenakan penutup mata. Selain itu, baik Tira maupun Pharsa memakai kostum yang serba gelap dan menciptakan kesan seram. Menariknya, Chelsea Islan tidak hanya bisa menjadi Tira, tetapi juga dapat menjadi versi dunia nyata dari Pharsa yang cantik dan mempesona dengan aura mistisnya.

4. Ziva Magnolya Seperti Lylia

Ziva Magnolya mirip Lylia
Ziva Magnolya mirip Lylia (Foto: Youtube/Indonesian Idol 2023 dan Hobi Game)

Saat mengikuti audisi Indonesian Idol, Ziva Magnolya tampil dengan gaya rambut hair bun yang menjadi ikonik baginya. Menariknya, gaya rambut Ziva tersebut memiliki kesamaan dengan rambut karakter Lylia. Selain kesamaan dalam gaya rambut, Ziva dan Lylia juga memancarkan kesan imut dan ceria yang serupa. Itulah mengapa banyak yang melihat kemiripan antara Ziva dan Lylia, sang hero mage di Mobile Legends.

Baca juga:

5. Inara Rusli – Luo Yi Mobile Legends

Inara Rusli Mirip dengan Luo Yi Mobile Legends
Inara Rusli Mirip dengan Luo Yi Mobile Legends (Foto: Fimela dan Hobi Game)

Inara Rusli adalah seorang mantan anggota girlband Bexxa, sering tampil dengan cadarnya. Keindahan Inara Rusli yang tersembunyi di balik cadar ini menarik perhatian netizen. Bahkan, netizen menyebut Inara Rusli memiliki kemiripan dengan hero Mobile Legends, yaitu Luo Yi, yang juga mengenakan cadar dan memiliki gaya estetika Budaya Ketimuran.

6. Harley Mirip Pesulap Pak Tarno

Harley Mobile Legends mirip Pak Tarno
Harley Mobile Legends selalu dimirip-miripkan dengan Pak Tarno (Foto: detikhot dan hobi game)

Pak Tarno, seorang pesulap dengan genre traditional magic, memiliki kesamaan dengan hero mage dari Land of Dawn dalam Mobile Legends, yaitu Harley. Baik Pak Tarno maupun Harley merupakan pesulap yang dikenal dengan ciri khas topi panjang. Karena kesamaan tersebut, ketika Harley muncul di lane, sering kali dipanggil dengan sebutan “Pak Tarno” oleh pemain Mobile Legends yang mengenali kemiripan tersebut.

Baca juga:

7. Nana Mobile Legends dan Kekeyi

Nana Mobile Legends Kekeyi
Rahmawati Kekeyi cosplay sebagai Nana Mobile Legends (Foto: Youtube/Rahmawati Kekeyi putri cantikka dan Fandom)

Perjalanan Kekeyi dalam mengenal Nana dalam Mobile Legends memiliki cerita yang menarik. Awalnya, Kekeyi tidak familiar dengan permainan Mobile Legends. Dia bahkan sempat mengungkapkan,

“Aku aja nggak bisa nyetir mobil, kok disuruh main mobil legend? Yang ada mobil legendnya nabrak-nabrak kalau aku mainin!”

Namun, seiring berjalannya waktu, Kekeyi justru terlibat dalam kegiatan cosplay sebagai hero Nana dan tampil di Pasar Malam Kertosono. Dengan mengenakan kostum yang mirip dengan Nana, Kekeyi terlihat ceria dan bersemangat.

Itulah daftar hero Mobile Legends yang mirip dengan artis atau influencer. Menurut kamu, siapa lagi hero Mobile Legends yang mirip dengan artis?

Demikian pembahasan 7 Hero Mobile Legends yang Mirip Artis, Ada Kekeyi! Ikuti informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Lylia merupakan salah satu hero Mage yang berwujud anak perempuan dengan balutan serba ungu. Lylia Little “Wizard” dirilis pada Juli 2019.

Lylia merupakan hero Mage dengan mobilitas tinggi dan damage yang besar. Sayangnya, Lylia memiliki Mana yang sangat boros pada Early Game.

Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Lylia menjadi salah satu Pure Mage yang memiliki mobilitas yang tidak biasa dari Mage lainnya. Lylia sangat cocok sebagai Mage Midlaner yang sangat dengan mudah rotasi Exp Lane ataupun Gold Lane.

Pasif

Guide Lylia
Angry Gloom – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Lylia memiliki Pasif tipe Buff dan Speed-Up. Angry Gloom memungkinkan Lylia untuk mendapatkan kekuatan dari Gloom. Kekuatan ini meningkatkan Movement Speed sebesar 15%. Movement Speed akan meningkat seiring level Gloom yaitu 5%. Level Gloom memberikan efek terhadap damage yang Lylia berikan. Semakin tinggi level Gloom, semakin besar juga Damage yang diberikan.

Skill 1

Guide Lylia
Magic Shockwave – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Magic Shockwave memungkinkan Lylia untuk melemparkan sebuah Gelombang berbentuk Gloom  ke depan, gelombang ini memberikan 250 (+100% Total Magic Power) Magic Damage kepada lawan yang ada di jalurnya. Magic Shockwave memiliki efek Slow sebesar 40% yang berlangsung selama 1.5 detik.

Gloom mampu menaiki Magic Shockwave jika Gloom menyentuh Shadow Energy. Hal ini akan memberikan efek ledakan area seketika dan dapat menyambar ke Shadow Energy terdekat.

Skill 2

Guide Lylia
Shadow Energy – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Lylia dapat memusatkan energi ke area yang telah ditentukan. Shadow Energy memberikan 100 (+50% Total Magic Power) Magic Damage kepada lawan terdekat dan menimbulkan efek Slow sebesar 80%.

Shadow Energy dapat meledak jika tertelan oleh Gloom atau Magic Shockwave. Ledakan ini memberikan 250 (+100% Total Magic Power) Magic Damage kepada lawan yang berada di sekitar Gloom. Lylia dapat meningkatkan efek ledakan hingga 120%.

Ultimate

Guide Lylia
Black Shoes – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Black Shoes memungkinkan Lylia untuk kembali ke lokasi terakhir sepatunya. Hal ini dapat memulihkan semua Charge dari Shadow Energy, Health Point dan Mana miliknya menjadi sedia kala, Lylia juga mendapatkan 10% Maksimal Health Point tambahan dan memperoleh 20% Movement Speed tambahan sementara.

Infinite Brutal Damage

Guide Lylia
Infinite Brutal Damage – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Lylia memiliki kemampuan untuk memberikan Damage secara terus menerus. Hal ini memungkinkan Lylia untuk tetap eksis dalam pertempuran tim. Lylia dapat memanfaatkan semua kemampuannya secara bersama.

Dalam pertempuran, Lylia dapat sembari terus bergerak dan memasang Shadow Energy secara meluas dan bersinggungan, kemudian melemparkan Magic Shockwave ke salah satu Shadow Energy. Shadow Energy akan meledak dan memperlihatkan ledakan yang membuat musuh tertekan dan sulit bergerak.

Cara ini sangat berguna untuk menekan pergerakan musuh dan melarikan diri dari musuh. Mengingat bahwa Lylia menggunakan Mana dan Shadow Energy yang dibatasi, hal ini dapat diakali dengan kombinasi beberapa item Cooldown Reduction dan Ultimate Black Shoes Lylia.

Baca Juga : Guide Natalia, Si Assassin Paling Jago Ngilang

Build Item Lylia

Lylia merupakan Mage yang bergantung kepada Mana. Berikut beberapa item yang cocok untuk Lylia gunakan.

Enchanted Talisman

Guide Lylia
Enchanted Talisman – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Lylia menjadi Mage yang sangat bergantung kepada Mana. Enchanted Talisman menjadi solusi bocornya Mana milik Lylia. Selain memberikan Magic Power, Health Point dan Cooldown Reduction tambahan, Item ini memberikan Pasif Unik yang dapat meregenerasi 15% dari Max Mana setiap 10 detik secara massal.

Ice Queen Wand

Guide Lylia
Ice Queen Wand – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Walaupun Skill Lylia memberikan efek Slow kepada musuh, lebih baik lagi jika dimaksimalkan denga Ice Queen Wand. Item ini memberikan tambahan Magical Lifesteal dan Movement Speed.

Ice Queen Wand juga memberikan Pasif yang dimana setiap Skill-nya memberikan Damage pada hero lawan akan menyebabkan efek Slow sebesar 15% yang berlangsung selama 3 detik. Pasif ini dapat di Stack hingga 2 kali.

Berkat Item ini, Lylia menjadi sangat leluasa dalam bergerak dan memudahkan dirinya untuk kabur dari incaran musuh-musuh yang menyebalkan.

Genius Wand

Guide Lylia
Genius Wand – Guide Lylia, Penyihir Kecil Perusak Mental

Genius Wand menjadi salah satu Item Magical Penetration yang dapat Lylia gunakan. Item ini memberikan tambahan 10 Magical Penetration dan beberapa tambahan Movement Speed.

Item yang sangat cocok untuk digunakan Lylia. Mengingat Lylia memberikan Burst-Damage dan memerlukan Movement Speed yang tinggi.

Untuk item lain dapat di sesuaikan dengan kondisi pertarungan. Lylia juga sangat direkomendasikan untuk menggunakan Spell Escape seperti Flicker ataupun Spell jarak jauh seperti Flameshoot.

Bagaimana? Paham bagaimana metode menggunakan penyihir kecil ini? Uji di Classic dulu ya. Untuk Update informasi guide dan seputar game menarik lainnya hanya di Gamefinity.

Kalian juga bisa top up games kesayangan kalian langsung di Gamefinity.id dengan berbagai metode pembayaran seperti OVO, ShopeePay, GoPay dan banyak lagi. Buruan Top up.