Tag Archives: Meta

Tiktok Ujicoba Layanan Bebas Iklan Hari Ini

GAMEFINITY.ID, JAKARTA – Tiktok, aplikasi video berdurasi singkat  yang ditemukan pada tahun 2016 oleh Zhang Yiming ini berhasil menjaring jutaan penggunanya dan bertambah seiring waktu setiap hari.

Tiktok kini telah mencapai 1 milyar pengguna lebih yang tersebar di seluruh dunia

Salah satu gebrakan yang berhasil yakni hadirnya Tiktok shop yang menawarkan harga barang begitu miring dibandingkan pasarannya.

Nahas layanan ini harus ditutup lantaran melanggar hak izin yang seharusnya hanya untuk sosial media namun digunakan juga sebagai ajang jual beli.

Baca juga:

Uji Coba Layanan Bebas Iklan, Seharga 5 Dolar AS

Demi meningkatkan layanan aplikasi mereka yang terus membaik, saat ini Tiktok tengah melakukan ujicoba pada layanan terbaru bersama komunitas mereka, yakni Free ads, dilansir dari 9 to 5 Google.

“Testing the ad-free plan with the Tiktok Community” Demikian yang tertulis.

Seperti aplikasi lainnya yang menerapkan layanan serupa, Tiktok Ads free ini  berfungsi menonton video-video di Tiktok tanpa adanya iklan yang mengganggu.

Layanan Tiktok Free ads yang dipatok dengan harga 4,99 dolar per bulan
Layanan Tiktok Free ads yang dipatok dengan harga 4,99 dolar per bulan ( 9 to 5 Google)

Tentunya memberikan pengalaman yang begitu prima kepada penontonnya. Walaupun demikian pihak Tiktok sendiri belum mengakui keberadaan layanan ujicoba tersebut.

Diberlakukannya Tiktok ads free ini digadang bakal menyetarai pesaing lamanya, Youtube yang sudah terlebih dahulu menerapkan layanan bebas iklan tersebut.

Adapun Tiktok Ads free dipatok dengan harga 4,99 dolar AS atau 78 ribu rupiah.

Seperti Apa Fitur Tiktok Ads Free Yang Ditawarkan Oleh Tiktok Ini?

Dalam sebuah tangkapan layar yang menunjukkan fitur baru itu, ada dua jenis layanan yang ditawarkan, diantaranya standard dan Free ads.

Pada layanan standard yang dipatok gratis, setelah kalian menonton selama beberapa waktu, iklan akan dimunculkan yang kemudian dipersonalisasi berdasarkan aktivitas kalian.

Dan apabila kalian mengaktifkan mode pelacakan perangkat, data dari pihak ketiga akan muncul.

lalu pada ads free, setelah kalian membayar 4,99 dolar tersebut kalian dapat menonton berbagai video tanpa hambatan iklan sekaligus.

Untuk bisa menikmatinya, pertama kali kalian mendapatkan ujicoba selama satu bulan pada umumnya, setelah selesai kalian harus membayar biaya seperti yang dijelaskan diatas.

Untuk keputusan final akan ditentukan oleh Tiktok, bisa terjadi atau bahkan tidak sama sekali. Sesekali cek kabar terbaru baik melalui aplikasi Tiktok atau sosial media terkait.

Menurut kalian apakah layanan bebas iklan ini membuat pengguna Youtube hijrah ke Tiktok?

Meta Quest 3 Siap Meluncur Resmi 10 Oktober 2023

GAMEFINITY.ID, Bandung – Setelah pertama kali diumumkan awal Juni lalu, Meta Quest 3 akhirnya akan meluncur pada 10 Oktober 2023! Kabar perilisan headset virtual reality buatan Meta itu diumumkan saat event keynote Connect pada 28 September lalu dengan pre-order-nya sudah tersedia.

Meta Quest 3, VR Headset yang Lebih Canggih dari Meta Quest 2

Meta Quest 3 release date

Melalui laman resminya, Meta menyebut Meta Quest menampilkan mixed reality yang lebih mutakhir hingga memudahkan pengguna menikmati berbagai pengalaman. Mulai dari bermain game, bermain sebuah piano virtual, hingga membuka portal ke dimensi lain. 

Quest 3 menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon XR2 generasi kedua. Meta mengaku VR headset buatannya itu sebagai device pertama yang menggunakan chipset tersebut. Alhasil, waktu loading bisa secepat kilat dan grafik game menjadi luar biasa jernih.

Meta Quest 3 memiliki berat sebesar 515 gram, 12 gram lebih berat daripada Quest 2. Meski begitu, VR headset terbaru Meta itu memiliki berbagai fitur seperti sensor kamera advanced berjumlah enam, menggunakan LCD dengan resolusi 2064×2209 per mata, dan RAM 8 GB. Fitur lainnya termasuk dukungan Wi-Fi 6E, refresh rate 90 Hz dan 190Hz, dan dukungan game PC VR dengan Link dan Air Link.

Kabar baiknya lagi, Quest 3 sudah tersedia di preorder sebelum perilisan resminya pada 10 Oktober mendatang. Model 128GB-nya dibanderol seharga US$499,99, sementara model 512GB ditawarkan dengan harga US$649,99.

Baca juga: 

Fitur Xbox Cloud Gaming Hadir di Meta Quest Desember Ini

Saat event 2022 Meta Connect, Mark Zuckerberg selaku CEO Meta mengumumkan Xbox Cloud Gaming akan tersedia di headset Meta Quest, termasuk Quest 3. Kabar tersebut menyusul setelah sekitar setahun pertama kali diumumkan.

Meta Quest 3 Xbox Cloud Gaming

Meski begitu, Meta belum membagikan detail integrasi Meta Quest dengan Xbox Cloud Gaming, termasuk informasi apakah setiap pengguna wajib berlangganan Xbox Game Pass Ultimate untuk menggunakan Xbox Cloud Gaming. Bisa saja layanan cloud gaming itu tersedia sebagai standalone purchase di Meta Quest Store. Saat ini, Xbox Game Pass Ultimate dibanderol seharga US$16,99 per bulan.

Meta Quest 3 akan siap meluncur pada 10 Oktober 2023 dengan pre-order-nya sudah dibuka.

Makin Jernih, WhatsApp Rilis Fitur Kirim Foto Resolusi HD

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Aplikasi chatting WhatsApp merilis fitur terbarunya. Fitur terbarunya berupa mengirim foto resolusi HD. Tentu ini membuat kualitas foto tersebut semakin jernih dan lebih bagus lagi.

Selama ini, salah kekurangan ketika mengirim foto atau gambar melalui WhatsApp ialah penurunan kualitas foto atau gambar yang kerap terjadi ketika dikirim. Pihak aplikasi milik Meta tersebut menurunkan kualitas saat melakukan kompres secara default. Pada akhirnya foto tersebut menjadi tidak sebagus file aslinya.

Misalnya saja ketika mengirim foto yang berukuran 5MB bisa berubah atau terkompres menjadi foto berukuran ratusan KB saja. Oleh karena itu, hal tersebut menjadi kerugian untuk si pengirim foto maupun gambar.

Agar tetap menjaga kualitas foto seperti aslinya, WhatsApp pun merilis fitur terbarunya. Dengan ini, pengguna bisa mengiriim foto lebih bagus dan jernih berkualitas HD.

Mark Zuckerberg Mengumumkan Fitur Terbaru WhatsApp

Whatsapp

Dilansir dari laman IDN Times, fitur terbaru WhatsApp ini diumumkan langsung oleh Mark Zuckerberg selaku CEO Meta. Melalui channel broadcast pribadinya, Zuck mengumumkan bahwa para pengguna WhatsApp bisa mengirim foto dengan versi HD.

Zuck, panggilan akrabnya, menyatakan bahwa WhatsApp barus aja mendapatkan fitur yang lebih upgrade. Para pengguna pun bisa mengirim foto yang lebih berkualitas HD.

Baca juga: 

Perlu diketahui, dulunya, jika kalian mau mengriim foto yang berkualitas tinggi, maka si pengguna harus mengirim foto sebagai dokumen. Namun, berkat adanya fitur terbaru ini, segalanya menjadi mudah dan tidak perlu bersusah payah lagi mengaturnya.

Nantinya para pengguna ketika mengirim foto, ada opsi HD yang bisa diaktifkan. Kalian pun bisa memilih versi HD ataupun default untuk mengirim foto.

Apakah Video Juga Bisa Kirim dengan Resolusi HD?

Whatsapp

Berdasarkan CNBC Indonesia, apabila ingin mengirim video beresolusi HD, maka kalian hanya perlu mengetuk tombol resolusi saja yang terletak di atas sebelah kanan. Itu pun dilakukan sebelum mengirim video.

Baca juga: 

Dalam tombol resolusi ada dua opsi pilihan yakni Kualitas Standar dan Kualitas HD. Jika memilih Kualitas Standar, maka WhatsApp akan melakukan kompres dan mengirim video dengan resolusi 480p. Bila koneksi internet kalian lambat dan datanya juga terbatas, opsi ini sangat menguntungkan.

Bila menggunakan Kualitas HD, maka video akan dikirim dengan resolusi lebih tinggi yakni 720p. Memang resolusi ini lebih rendah dari 4K atau 1080p, namun tetap memiliki kualitas tinggi.

Jadi sebelum mengirim foto dan video, kalian harus memilih salah satu opsi di antara Kualitas Standar dengan Kualitas HD.

Miya Roam, Estes Jungler, Jangan Coba Jika Masih Epic!

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Dalam dunia yang selalu bergerak maju, tak terkecuali dalam Mobile Legends: Bang-Bang, kita disuguhkan oleh evolusi meta yang selalu menciptakan kejutan. Dalam perkembangan terkini, dua ikon yang selama ini kita kenal dengan peran khasnya, yaitu Miya dan Estes.

Dua hero ini telah memecahkan batasan dan mengguncang arena pertempuran dalam peran baru yang mengagumkan. Inilah hadirnya era Miya Roamer dan Estes Jungler yang meresapi setiap langkah strategi baru.

Sebelumnya, Miya adalah sosok Marksman berbekal serangan jarak jauh yang mematikan, sementara Estes terlahir sebagai Support penyembuh ulung. Namun, tiada yang abadi di dunia Mobile Legends, begitu juga dengan peran para hero ini.

Baca juga:

Miya Roam: Menggali Sisi Lain Sang Marksman

Miya MLBB
Miya (Foto: Fandom)

Miya, nama yang melegenda dalam hal serangan dan farming, kini memilih untuk merangkap sebagai Roamer. Keputusan ini tak datang tanpa pertimbangan. Kecepatan serangan Miya yang begitu tinggi, bersanding dengan rangkaian item yang terpilih. Memungkinkannya untuk mengintai dan menjelajahi peta dengan kecepatan luar biasa. Tugasnya? Meramu situasi pertempuran, memainkan alur permainan untuk kejayaan timnya.

Daya magis lain dari Miya adalah kekuatan ‘invisibility’. Lewat sinergi item dengan kekuatan tersebut, Miya menjadi penjelajah peta yang efektif. Tak hanya mengacaukan strategi musuh tetapi juga menjadi tiang penyangga kemenangan tim.

Estes Jungler: Paradigma Baru dalam Menyokong

Hero Estes Mobile Legends
Hero Estes Mobile Legends (Foto: Hobi Game)

Tepat di ujung lain, hadir Estes yang mengukuhkan dirinya sebagai Jungler. Walau berasal dari ranah Support, Estes mampu menyembuhkan diri dan kawanannya, membuatnya tak gentar menjelajah hutan. Tidak lagi hanya menawarkan penyembuhan, Estes mengambil peran baru dengan ciri khas Jungler. Kemampuannya bertahan dan memberi perlindungan, menjadikannya sebagai Jungler yang mampu meraih gold dengan cepat. Menimbun item vital yang melonjakkan keupayaannya dalam menyembuhkan dan bertahan. Estes kini hadir dengan dukungan yang lebih kuat lagi bagi timnya.

Mengapa meta ini layak dicontoh? Estes Jungler bukan sekadar memberi dorongan pada tingkat farming tim, namun juga menghadirkan penyembuhan yang tumpah ruah. Bahkan dalam tim pertempuran, Estes Jungler turut serta dalam perang dengan damage yang menjanjikan.

Baca juga:

Miya Roam dan Estes Jungler: Perubahan Revolusioner yang Merajut Strategi Baru

Memainkan Miya Roamer dan Estes Jungler tak semudah membalikkan telapak tangan. Dibutuhkan pemahaman mendalam akan hero serta tata cara permainannya. Namun, andai dimainkan dengan bijaksana, keduanya bisa menjadi harta karun berharga yang mengantar tim menuju kemenangan.

Meta ini tak hanya membawa pendekatan baru yang mencengangkan, melainkan juga meluaskan jajaran strategi dan gaya permainan. Meta ini mencerminkan kedalaman Mobile Legends: Bang-Bang, bagaimana permainan ini tak henti berinovasi dan menggebrak dengan meta serta tantangan yang baru.

Jadi, apakah kamu siap untuk menyelami meta baru ini dan merasakan sensasi bermain yang belum pernah terjadi sebelumnya? Nyatanya, Miya Roamer dan Estes Jungler telah membuktikan eksistensi mereka sebagai kekuatan yang tak boleh diabaikan dalam pertempuran. Meta ini tanpa ragu akan menentukan permainan Mobile Legends: Bang-Bang. Mari kita tunggu dan saksikan perjalanan menarik yang penuh kejutan ini!

Demikian pembahasan Miya Roam, Estes Jungler, Begini Cara Mainnya! Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Meta Verified Instagram Kini Mudah Didapatkan Harga Mulai Rp100 Ribu

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Sekarang ini para pengguna Instagram di Indonesia sudah bisa membeli centang biru loh. Untuk membelinya bisa melalui program Meta Verified. Dengan adanya centang biru ini, maka akun tersebut sudah terverifikasi.

Layanan ini tentu mengenakan biaya tertentu ketika kalian sudah memverifikasi akun beserta nomor identitas yang telah terdaftar. Biaya yang dikeluarkan sebesar Rp100 ribu per bulannya melalui situs web agar bisa berlangganan. Untuk aplikasi iOS dan Android dikenakan harga Rp130 ribu per bulannya.

Selain dengan harga tersebut, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi agar bisa mendapatkan verifikasi dari Instagram. Kemudian program ini bersifat untuk akun pribadi saja bukan akun untuk bisnis.

Syarat agar Mendapatkan Centang Biru dari Instagram

Meta verified facebook dan instagram

Berdasarkan laman Meta, syarat-syarat untuk mendapatkan centang biru Instagram antara lain:

  • Pengguna minimal berusia 18 tahun
  • Mempunyai profil pribadi atau publik dengan nama lengkap beserta foto profil yang menunjukkan wajah pengguna
  • Bisa mengaktifkan autentifikasi dua faktor, di mana itu semua dapat diselesaikan usai pembayaran
  • Lalu pengguna dapat memenuhi persyaratan aktivitas, misalnya saja riwayat postingan yang diunggah sebelumnya
  • Mempunyai kartu identitas sesuai nama dan foto pada profil Instagram

Baca juga: 

Instagram juga menjelaskan bahwa saat ini Meta Verified hanya bisa mendukung nama asli profil si pengguna. Ketika sudah mendapat verifikasi, maka si pengguna tidak dapat mengubah lagi nama pengguna, nama profil, tanggal lahir, hingga foto profil.

Menariknya, para pelanggan Meta Verified ini juga mendapat perlindungan dari banyaknya oknum-oknum yang ingin meniru profil si pengguna.

Selain itu, pengguna yang berlangganan dengan Meta Verified juga memperoleh beberapa fitur eksklusif. Salah satunya ialah stiker-stiker eksklusif untuk Reels dan Stories yang ada di Instagram.

Baca juga: 

Cara Berlangganan Centang Biru

harga untuk instagram meta verified

Berdasarkan laman CNN Indonesia, untuk berlangganan centang biru Instagram ini bisa melalui aplikasi yang ada di Android maupun iOS. Berikut langkah-langkah agar bisa berlangganan, antara lain:

  • Membuka aplikasi Instagram baik itu di Android maupun iOS
  • Anda bisa memilih menu Profile yang terletak di pojok kanan bawah
  • Setelah itu, Anda bisa mengklik ikon tiga titik yang ada di pojok kanan atas
  • Kemudian pilih menu Meta Verified dan klik Berlangganan
  • Jika sudah selesai, Anda harus membayar biaya sesuai dengan perangkat yang Anda gunakan baik itu melalui situs website, Google Play Store, maupun AppStore

TikTok Menambahkan Dukungan untuk Posting Teks

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Seiring dengan Twitter yang tengah menghadapi masalah dengan rebrandingnya, TikTok telah mengumumkan bahwa mereka akan menambahkan dukungan untuk posting teks. Awalnya, TikTok dikenal sebagai platform untuk video pendek, lalu mereka menambahkan dukungan untuk gambar dalam upaya bersaing dengan Instagram.

Sekarang, dengan menambahkan fitur posting teks, sepertinya mereka ingin menantang Twitter (sekarang bernama X) dan Meta’s Threads. Karena pengguna mencari tempat baru untuk memposting konten berbasis teks.

Baca juga:

Banyak Opsi Pilihan Konten

Proyek S TikTok Apa itu sebenarnya
Proyek S TikTok (Foto: Unsplash)

TikTok mengatakan opsi konten baru ini akan memungkinkan para kreator untuk berbagi cerita, puisi, lirik, dan konten tulisan lainnya. Memberi mereka cara lain untuk mengekspresikan diri.

Sekarang, ketika kamu membuka halaman Kamera aplikasi, kamu akan dapat memilih dari tiga opsi: foto, video, dan teks. Setelah kamu memilih opsi teks, kamu akan diarahkan ke halaman pembuatan teks, di mana kamu dapat mengetik isi postingan kamu.

Selanjutnya, kamu dapat menyesuaikan konten kamu dengan menambahkan suara, menkamui lokasi, mengaktifkan komentar, dan mengizinkan Duets. TikTok mengatakan bahwa postingan teks akan sama interaktif dan dinamisnya dengan postingan video atau foto.

kamu dapat menambahkan stiker, tag, dan hashtag pada postingan teks kamu. Ada juga pilihan untuk memilih dari berbagai warna latar belakang. Seperti postingan video atau foto, kamu dapat menyimpan draf kamu dan menyimpannya bersama postingan yang belum dipublikasikan lainnya. Hal itu untuk diedit nanti atau menghapusnya sama sekali.

“TikTok selalu berupaya memberdayakan para kreator dan komunitas kami dengan berbagai alat inovatif yang menginspirasi ekspresi diri,” tulis TikTok dalam sebuah artikel blog. “Hari ini, dengan senang hati kami mengumumkan ekspansi dari postingan teks di TikTok.

Sebuah format baru untuk membuat konten berbasis teks yang memperluas opsi bagi para kreator untuk berbagi ide dan mengekspresikan kreativitas mereka. Dengan postingan teks, kami melebarkan batas kreasi konten bagi semua orang di TikTok, memberikan ruang khusus bagi kreativitas tulisan yang selama ini kami lihat. Baik dalam komentar, keterangan, dan video.”

TXT from TikTok

Meskipun beberapa orang sempat meragukan keputusan TikTok untuk mendukung gambar tahun lalu, sekarang fitur tersebut dianggap sebagai bagian penting dari aplikasi.

Kemungkinan hal yang sama akan terjadi dengan postingan teks, terutama karena beberapa pengguna sudah sering memposting konten berbasis teks melalui video atau gambar di TikTok. Fitur baru dari TikTok ini hanya memudahkan dan lebih intuitif untuk menambahkan konten berbasis teks ke platform tersebut.

Tidak mengherankan bahwa TikTok memutuskan untuk menambahkan dukungan untuk postingan teks saat ini. Terutama ketika Twitter terus membuat keputusan kontroversial dan membatasi fitur untuk pengguna non-pembayar.

TikTok kemungkinan ingin memberikan opsi alternatif bagi pengguna yang ingin memposting konten berbasis teks. Meta juga melakukan hal serupa dengan peluncuran aplikasi Threads bulan lalu, yang terus berkembang dan mendapatkan perhatian di pasar global. Tentu saja, postingan teks di TikTok akan terlihat berbeda dari Twitter atau Threads, sehingga orang mungkin tidak menggunakan postingan teks di TikTok seperti yang mereka lakukan di platform lain.

Baca juga:

TikTok telah mendominasi pasar video pendek, dan kini sekali lagi mencoba untuk melebarkan sayapnya dengan menambahkan format konten lain yang membuatnya terkenal. Dengan tujuan memberikan pengguna lebih banyak cara untuk mengekspresikan diri, sambil bersaing dengan platform sosial populer lainnya.

Demikian pembahasan TikTok Menambahkan Dukungan untuk Posting Teks. Ikuti akun resmi Gamefinity di Facebook, Instagram, dan TikTok. untuk mendapatkan informasi terupdate. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.