Tag Archives: Movie Indonesia

Deadpool 3 Akan Masih Memiliki Rating R di MCU

GAMEFINITY.ID, PATI – Para penggemar superhero terutama superhero dari Marvel sedang bersuka cita karena “Deadpool 3” yang sangat dinanti-nantikan telah mengumumkan tanggal rilisnya. Mengikuti kesuksesan besar dari dua film sebelumnya, anti-hero yang serampangan dan tak terduga, Deadpool, siap untuk memulai petualangan yang penuh darah dan lelucon sekali lagi. Film ketiga ini menjanjikan akan membawa karakter utama ini ke tingkat kegilaan multiverse.

Deadpool 3 Masih Memiliki Rating R

Saat Disney resmi mengakuisisi 20th Century Fox, para penggemar langsung bersemangat dengan kemungkinan karakter seperti Deadpool dan mutant lainnya bergabung ke MCU.

Namun ada ketakutan yang dialami fans dengan masuknya hero-hero marvel dari 20th Century Fox ke Disney yaitu soal Rating film. Disney sudah dikenal penggemarnya sebagai produsen film keluarga yang sangat ramah untuk semua umur. Sebaliknya film-film mutant dari 20th Century Fox seperti Deadpool telah dikenal dengan kebrutalannya dan aksi penuh darah.

Baca Juga:

Deadpool 3
Deadpool dan Wolverine yang akan tampil di Deadpool 3

Karan Soni yang berperan sebagai Dopinder di dua film Deadpool sebelumnya memberikan pernyataan yang menghilangkan rasa khawatir fans. Menurutnya para penggemar tidak perlu khawatir tentang Disney yang akan memberlakukan pembatasan pada film Deadpool 3.

“Saya telah mulai bekerja pada film itu, jadi bisa saya katakan bahwa film ini sama dengan dua film sebelumnya. Kontennya berada dalam kategori hard R. Banyak elemen seperti itu. Jadi rasanya tidak berbeda,” Soni mengkonfirmasi kepada ComicBook.com.

Baca Juga:

MCU Masih Akan Family Friendly

Berita baik dari akuisisi Diney atas Fox adalah mereka tetap mempertahankan ciri khas yang sudah dibangun oleh 20th Century Studios. Ini memungkinkan proyek dengan Rating R lain untuk dirilis setelah Deadpool 3.

Mengingat bahwa franchise Deadpool telah memiliki rating R sejak awal, tampaknya trend tersebut akan berlanjut, meskipun jika Deadpool berpindah ke MCU, bukan berarti secara otomatis akan mengakibatkan tone yang lebih dewasa untuk proyek – proyek lanjut di Marvel Cinematic Universe.

Deadpool 3 direncanakan rilis pada tanggal 3 Mei 2024. Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton Deadpool 3? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Tokyo Revengers 2 Live Action Sajikan Aksi Menggetarkan

GAMEFINITY.ID, PATI – Tokyo Revengers, seri manga dan anime yang populer, telah memikat hati para penggemarnya dengan cerita yang penuh aksi dan emosional. Sekarang, penggemar di seluruh dunia dapat merasakan sensasi yang lebih mendalam pada film live action Tokyo Revengers 2. Trailer ini memberikan gambaran tentang kelanjutan cerita yang sempat terhenti di film pertamanya.

Live Action Tokyo Revengers 2

Film live action Tokyo Revengers yang pertama bisa dibilang cukup sukses di pasaran. Pada adaptasi kedua dari seri ini diharapkan dapat kembali memenuhi harapan para penggemar. Trailer baru Tokyo Revengers 2 memberikan wawasan yang menarik tentang petualangan melawan geng dan perjalanan waktu yang membingungkan yang telah menjadi ciri khas Tokyo Revengers.

Trailer baru ini memperlihatkan aksi yang menggetarkan hati yang dihadirkan dalam versi live action. Penggemar akan dapat melihat karakter-karakter seperti Takemichi Hanagaki, Mikey, dan Draken dengan nyata dalam suasana Tokyo yang berbahaya. Adegan pertarungan yang epik, intrik geng yang kompleks, dan keputusan yang berat semuanya terlihat menarik dan menggugah adrenalin dalam trailer ini.

Baca Juga:

Kemiripan Dengan Sumber Asli

Para penggemar setia Tokyo Revengers pasti akan memperhatikan betapa setia trailer ini kepada sumber materinya. Visual yang dipercayakan dengan baik, pakaian yang ikonik. TIdak sampai itu saja, karakter yang ditampilkan semuanya terasa akrab bagi penggemar manga dan anime asli.

Dengan demikian, trailer ini memberikan harapan bahwa film live action Tokyo Revengers 2 akan tetap setia pada inti cerita. Meski kekurangannya cerita yang dihadirkan tidak akan sama persis dengan sumber aslinya karena dibuat dalam format movie.

Baca Juga:

Tentang Tokyo Revengers

Tokyo Revengers 2 Live Action
Cover Tokyo Revengers 2 Live Action

Takemichi Hanagaki telah menjalani kehidupan yang tidak memuaskan selama 26 tahun terakhir. Suatu hari dia mengetahui bahwa mantan pacarnya dibunuh oleh kelompok jahat yang dikenal sebagai Tokyo Manji Gang, dan berdiri dengan lesu di rel kereta sampai dia didorong dari peron ke rel, dan terlindas.

Tanpa dia sadari, dia tiba-tiba melompati waktu dua belas tahun kembali ke masa sekolah menengahnya. Untuk menyelamatkan Hinata, dan mengubah kehidupan yang dia habiskan dengan sia – sia, Takemichi, harus membidik puncak geng berandalan Kanto yang paling jahat.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton Live Action Tokyo Revenger 2? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Oppenheimer Buat Penonton Terdiam Usai Menonton

GAMEFINITY.ID, PATI – Christopher Nolan, sutradara brilian di balik film-film blockbuster seperti “Inception,” “The Dark Knight,” dan “Interstellar,” telah lama dikenal dengan karya-karyanya yang penuh kejutan dan inovasi. Sekarang, Nolan bersiap untuk memukau penonton dengan proyek terbarunya yang mengejutkan, sebuah film horor yang berjudul Oppenheimer.

Tentang Oppenheimer

Dilaporkan oleh Variety, Nolan berencana untuk mengguncang dunia perfilman dengan mengarahkan perhatiannya pada genre horor. “Oppenheimer” akan mengisahkan kisah yang mengerikan, menggabungkan elemen sejarah dengan pengalaman menakutkan yang dikenal dalam film-film Nolan sebelumnya. Film ini diproyeksikan untuk menjadi perpaduan antara horor psikologis dan drama perang.

Judul film ini terinspirasi dari nama J. Robert Oppenheimer, seorang fisikawan yang memainkan peran kunci dalam pengembangan bom atom selama Perang Dunia II. Oppenheimer adalah tokoh kontroversial yang sering kali dihubungkan dengan ketakutan dan penghancuran yang ditimbulkan oleh senjata nuklir. Dalam “Oppenheimer,” Nolan akan menggambarkan kegelapan batin dan konflik moral yang melanda karakter utama dalam menghadapi pengembangan senjata mematikan ini.

Baca Juga:

Bukan Sembarang Film Horror

Dalam penayangan awal Nolan mengatakan bahwa beberapa orang keluar dengan perasaan hancur usai menonton Oppenheimer. Maksud dari kata ‘hancur’ disini mengarah pada reaksi penonton yang tidak bisa berkata apa – apa mengenai film tersebut. Nolan juga menambahkan bahwa dia sangat tidak setuju apabila Oppenheimer hanya dilihat sebagai film horror semata.

Dalam wawancara dengan Variety, Nolan menyatakan bahwa ia ingin menggali lebih dalam ke dalam psikologi manusia dan ketakutan yang ada di dalam diri kita. Ia ingin menyajikan sesuatu yang berbeda dalam genre horor, dengan memadukan elemen-elemen sejarah dan penelitian yang cermat. Sebagai seorang sutradara yang selalu berusaha menghadirkan karya-karya yang inovatif, Nolan berharap dapat membangun atmosfer yang intens dan mencekam melalui “Oppenheimer.”

Baca Juga:

Oppenheimer

Dengan kepiawaiannya dalam menggabungkan narasi yang kompleks, visual yang mencengangkan, dan atmosfer yang tegang, Christopher Nolan telah membuktikan dirinya sebagai salah satu sutradara paling berbakat dalam industri film. Dengan “Oppenheimer,” ia akan menjajaki wilayah baru dalam genre horor dan menghadirkan sesuatu yang segar dan menarik bagi penonton.

Tidak diragukan lagi, “Oppenheimer” akan mengundang banyak spekulasi dan diskusi di kalangan penggemar film dan para kritikus saat proyek ini semakin matang. Diharapkan bahwa film ini akan melampaui batas-batas genre horor tradisional dan menghadirkan pengalaman yang benar-benar menghantui bagi penonton.

Oppenheimer direncanakan akan diputar mulai tanggal 21 Juli 2023. Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton Oppenheimer? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan top up dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Joker 2 Akan Menghadirkan Sajian Musikal Yang Memukau

GAMEFINITY.ID, PATI – Setelah kesuksesan besar Joker yang dirilis pada tahun 2019 dan membawa pulang beberapa penghargaan prestisius, para penggemar telah tak sabar menantikan kelanjutan cerita yang gelap dan kompleks ini. Joker 2 saat ini menjadi salah satu film yang paling ditunggu oleh penonton. Mengejutkannya lagi bahwa film ini akan memasukkan unsur musikal.

The Joker 2 Akan Bawa Tema Musikal

Selama sesi wawancara bersama Variety, Zazie Beetz mengatakan bahwa Joker 2 akan menghadirkan drama musikal yang megah. Zazie Beetz sebelumnya telah hadir di film pertama sebagai Sophie Dumond. Kini dia juga akan kembali memerankan pacar imajinasi dari Arthur Fleck di film Joker: Folie à Deux. Dia mengatakan akan ada banyak aksi tarian dan musik yang ditampilkan dalam film kedua The Joker.

Baca Juga:

Scene Film Joker
Zazie Beetz akan kembali sebagai Shopie Dumond di Joker 2 | Credit: Warner Bros

Membawa unsur musik di film kedua ini memang cukup masuk akal. Ini mengingat Todd Phillips selaku sutradara juga mengundang Lady Gaga ke dalam proyeknya. Lady Gaga sendiri telah diumumkan secara resmi akan memerankan Harleen Frances Quinzeln atau yang lebih kita kenal sebagai Harley Quinn. Ini sekaligus memberikan kemungkinan latar tempat di film ini akan ber-setting di Arkham Asylum.

Sajian Film Yang Akan Penuh Artistik

Kolaborasi dengan Lady Gaga sebagai bagian dari film musikal ini merupakan suatu kejutan yang menyenangkan. Lady Gaga telah terbukti sebagai sosok yang mengesankan dalam dunia musik dan akting. Keikutsertaan Lady Gaga dalam Joker 2 akan memberikan kekayaan artistik yang lebih dalam dan dinamika yang menarik bagi film ini.

Dengan penggabungan genre musikal ke dalam cerita Joker 2, diharapkan film ini akan memberikan pengalaman yang unik dan memikat bagi penonton. Musik dapat menjadi alat yang kuat untuk menyampaikan emosi, mendalami karakter, dan menambahkan dimensi baru pada cerita yang telah kita kenal dengan baik. Ini akan memberikan latar belakang yang kuat untuk pengembangan karakter dan membawa elemen artistik yang menarik ke dalam dunia yang gelap dan kelam yang dibangun oleh film ini.

Baca Juga:

Warner Bros telah menetapkan tanggal rilis untuk Joker: Folie à Deux di bioskop yaitu 4 Oktober 2024. Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton film Joker: Folie à Deux? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Anime Chainsaw Man Dianggap Sangat Sukses Oleh MAPPA

GAMEFINITY.ID, PATI – Mappa Studio menjadi studio anime terkenal yang baru – baru ini sedang naik daun. Beberapa anime garapan Mappa Studio telah sukses menarik hati para pecinta anime melalui kualitas produksi yang sangat memukau. Chainsaw Man merupakan serial manga populer yang mendapatkan adaptasi anime yang ditangani oleh Mappa Studio.

Chainsaw Man Dianggap Berhasil Meraih Kesuksesan

Dilansir dari ANN dalam sebuah wawancara dengan CEO Mappa Studio, Manabu Otsuka berbicara tentang kepuasannya terhadap kesuksesan yang diraih Chainsaw Man. Manabu menyebutkan bahwa Chainsaw Man mendapatkan respon yang sangat positif dari penggemar dan telah mencapai keberhasilan yang luar biasa secara finansial. 

Chainsaw Man
©Tatsuki Fujimoto/SHUEISHA, MAPPA

CEO Manabu Ohtsuka membahas perihal kesuksesan Chainsaw Man secara terus terang dalam sebuah wawancara dengan Tokyo Keizai. Dia mengatakan jika secara garis besar Chainsaw Man memang berhasil meraih kesuksesan yang sangat besar. Namun kesuksesan tersebut tidak memiliki impact yang sama dengan Jujutsu Kaisen yang dikerjakan oleh Mappa Studio sebelumnya.

Baca Juga:

Meskipun Manabu Otsuka mengatakan adaptasi Chainsaw Man sangat berhasil, tetapi dia masih belum cukup puas dengan hasil dari penjualan BD anime tersebut. Menurut data penjualan Oricon, volume pertama Blu-Ray dan DVD Chainsaw Man terjual 1.735 kopi di minggu pertama. Tentunya ini bukanlah angka yang bagus untuk anime sekelas Chainsaw Man. Bahkan angka ini dengan mudah dilampaui oleh anime Bocchi The Rock yang sangat sukses saat penayangannya kemarin.

Baca Juga:

Tantangan MAPPA Kedepannya

Ohtsuka mengaku selama pengerjaan proyek Chainsaw Man telah melalui banyak sekali tantangan. Sebagai perusahaan kelas menengah Mappa Studio masih kesulitan dalam mengelola beberapa hal seperti perizinan, perencanaan hingga produksi merchandise, dan masih banyak lagi. Jadi, mengerjakan Chainsaw Man terbukti menjadi pengalaman belajar yang bermanfaat.

Baca Juga:

Kemudian dalam wawancaranya, Ohtsuka mengatakan bahwa dia belum berani untuk berinvestasi secara penuh di semua judul anime di masa mendatang. Namun dia akan secara aktif bekerja untuk membangun perusahaan sehingga memproduksi anime – anime berkualitas lainnya. Dia berkomentar bahwa ada banyak skeptisisme dalam industri anime, dan dia berusaha mengubah persepsi itu melalui MAPPA.

Chainsaw Man sendiri menceritakan kisah seorang pemuda bernama Denji, yang bekerja sebagai pemburu iblis dengan kekuatan dari iblis pemakan gergaji. Serial manga ini telah mendapatkan banyak pengikut setia sejak debutnya, dan sangat ditunggu kelanjutan dari anime tersebut.

Hingga saat ini, MAPPA Studio masih belum mengumumkan kapan season ke 2 dari anime iblis gergaji ini.

Joker 2 Tunjukkan Harley Quinn Versi Lady Gaga

GAMEFINITY.ID, PATI – Kabar baik bagi para penggemar film Clown Prince of Crime yang menunggu Joker 2 versi Joaquin Phoenix. Film yang diberi nama Joker: Folie a Deux ini akan kembali disutradarai oleh Todd Philips. Philips telah mengkonfirmasi bahwa syuting untuk film ini telah selesai. Bersamaan dengan hal tersebut Lady Gaga memberikan gambaran mengenai perannya sebagai Harley Quinn di filmnya nanti.

Joker: Folie a Deux Telah Selesai Syuting

Film kedua dari Joker versi Joaquin Phoenix yang menghadirkan satu lagi karakter ikonik dari komik yang memiliki hubungan dekat dengan Joker. Siapa lagi kalau bukan Clown Princess of Crime, Harley Quinn. Tokoh yang memiliki nama asli Dr. Harleen Frances Quinzel dalam komiknya akan diperankan oleh artis sekaligus penyanyi papan atas Lady Gaga di film Joker: Folie a Deux.

Joker: Folie a Deux sendiri merupakan sequel langsung dari Joker 2019 yang terbilang sangat sukses saat penayangannya. Todd Philips kembali sebagai sutradara di Film kedua Joker Joaquin Phoenix mengatakan kepada media bahwa syuting film Joker: Folie a Deux telah resmi selesai. Film ini telah mendapatkan tanggal rilisnya yaitu di bulan Oktober 2024. Masa yang cukup lama untuk memberi kru waktu dalam menyelesaikan fase produksi.

Baca Juga:

Tampilan Unik Harley Quinn Versi Lady Gaga

Lady Gaga yang berperan sebagai Harley Quinn juga ikut mengabarkan kepada para fansnya bahwa dia telah menyelesaikan syuting adegannya. Dia juga mengupload foto mengenai perannya nanti. Bisa dilihat Harley Quinn versi Lady Gaga ini terlihat sangat kasar, berantakan, dan terlihat depresi.

Sama seperti Joker, Harley Quinn sendiri telah beberapa kali diperankan oleh aktris yang berbeda di setiap filmnya. Dan aktris – aktris tersebut bisa dikatakan cukup berhasil dengan perannya sebagai Harley Quinn terutama dari segi makeup yang komik akurat. 

Versi Lady Gaga ini cukup jauh berbeda mulai dari rambut pendek pirangnya, tampilan yang berantakan, serta riasan yang jauh dari versi komiknya. Bisa dibilang tampilan Harley Quinn versi Lady Gaga tidak begitu menyamai versi komik. Melihat kesuksesan yang berhasil diraih pada film sebelumnya, bukan hal yang tidak mungkin jika Harley Quinn versi Lady Gaga ini akan menjadi standard baru untuk tokoh Harley Quinn nantinya.

Film Joker 2019 sangat sukses di box office hingga mampu meraih keuntungan lebih dari 1 miliar dolar secara global. Phoenix bahkan berhasil memenangkan piala Oscar berkat penampilannya yang sangat memukau sebagai Joker hingga menumbuhkan harapan akan adanya sekuel dari film tersebut. Joker: Folie à Deux dijadwalkan tayang perdana di bioskop pada 4 Oktober 2024.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk menonton film Joker: Folie a Deux? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id