Tag Archives: Musik

BABYMETAL Siap Gelar Konser di Indonesia Mei Mendatang

GAMEFNITY.ID, NgawiBABYMETAL bakal segera menyapa para penggemarnya di indonesia pada bulan Mei 2023. Informasi ini dibagikan melalui akun resmi BABYMETAL dan iMe Indonesia selaku promotor pada hari Rabu (15/3).

Grup yang mengusung genre kawaii metal ini awalnya memiliki 3 member, yakni Suzuka, Moa dan Yui. Namun pada tahun 2018, Yui memutuskan untuk keluar karena masalah kesehatan. Sehingga BABYMETAL saat ini berjalan dengan dua member saja, yakni Suzuka dan Moa.

Sebelumnya, BABYMETAL dijadwalkan untuk konser di Indonesia pada 29 Maret 2020 lalu. Namun konser tersebut terpaksa dibatalkan karena Covid-19.

Jadwal konser di Indonesia

Konser BABYMETAL akan diselenggarakan oleh iMe Indonesia di ICE BSD City Hall 10 pada Jumat, 26 Mei 2023. Saat ini belum ada informasi terkait harga tiket, namun pembelian tiket akan dibuka mulai tanggal 20 Maret mendatang. Konser ini merupakan salah satu rangkaian dari BABYMETAL World Tour 2023.

Pada hari Rabu, 15 Februari 2023, akun twitter resmi BABYMETAL mengumumkan jadwal World Tour 2023 untuk wilayah Asia dan Australia. Mereka akan mengawali tur Asia di Indonesia. Kemudian dilanjutkan ke Bangkok pada 28 Mei, Hong Kong 31 Mei, Taipei 2 Juni, dan terakhir di Kuala Lumpur pada 4 Juni.

Setelah itu mereka akan melanjutkan tur ke Australia, yang dimulai dari kota Brisbane pada 8 Juni. Kemudian mereka juga akan ke Sydney pada 9 Juni, dan Mellbourne pada 11 Juni.

Baca Juga: Suga BTS Akan Gelar Konser Solo di Indonesia

Konser BABYMETAL digelar di hari yang sama dengan konser Suga BTS

BABYMETAL

Pengumuman konser ini tidak hanya disoroti oleh para penggemar BABYMETAL saja, namun juga penggemar BTS. Pasalnya konser tersebut bakal digelar bersamaan dengan konser Suga BTS, dengan promotor yang sama pula, yakni iMe Indonesia. Konser keduanya sama-sama digelar di ICE BSD pada tanggal 26 Mei. Bedanya Suga akan menggunakan Hall 5-6 sedangkan BABYMETAL menggunakan Hall 10.

iMe Indonesia sendiri telah menerima berbagai keluhan dari penggemar BLACKPINK terkait penyelenggaraan konser di GBK pada pekan lalu. Jadi para penggemar merasa khawatir akan penyelenggaraan konser dari dua grup besar tersebut.

Itulah beberapa informasi terkait konser BABYMETAL di Indonesia. Sebagai tambahan informasi, BABYMETAL akan merilis album keempatnya yang bertajuk The Other One pada 24 Maret ini.

Twice Rilis MV Terbaru Berjudul Set Me Free

GAMEFINITY.ID, Ngawi – Girl group K-Pop, Twice baru saja merilis Music Video terbarunya yang berjudul Set Me Free. Set Me Free merupakan title track dari mini album bertajuk Ready To Be yang rilis pada 10 Maret 2023. Ini menjadi comeback pertama mereka setelah terakhir kali merilis mini album Between 1&2 pada bulan Agustus 2022.

Ready To Be menjadi mini album ke 12 Twice

Twice
Twice

Ready To Be merupakan mini album ke 12 Twice yang berisi 7 lagu. Sebelumnya pada 20 Januari, Twice telah meluncurkan single pra rilis berbahasa inggris yang berjudul Moonlight Sunrise. Lagu ini turut disertakan dalam mini album Ready To Be bersama dengan Got The Thrills, Blame It On Me, Wallflower, Crazy Stupid Love dan Set Me Free versi Korea dan Inggris. Set Me Free menjadi title track serta satu-satunya lagu dalam album Ready To Be yang memiliki 2 versi bahasa, yakni Korea dan Inggris.

Selain itu, lagu Blame It On Me Dan Crazy Stupid Love ternyata ditulis sendiri oleh salah satu member Twice yakni Dahyun.

Music Video Set Me Free

Pada hari Jumat pukul 14.00 KST  (10/3/2023), Twice merilis MV Set Me Free melalui akun youtube resmi JYP Entertainment. Sampai berita ini ditulis, MV Set Set Me Free telah dilihat lebih dari 7 juta kali.

Dilansir dari Soompi, Set Me Free adalah sebuah lagu dance dengan bassline yang groovy serta suara yang sederhana namun kuat.  Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang mempunyai tekad untuk mempertaruhkan semuanya demi cinta yang telah membangkitkan jiwanya.

Lagu ini diciptakan oleh Melanie Fontana, Lindgren, dan Marty Maro, dengan lirik yang ditulis oleh GALACTIKA.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Lagu NCT Dream Paling Easy Listening

Twice menampilkan Set Me Free dalam acara The Tonight Show Starring Jimmy Fallon

Jelang perilisan mini albumnya, Twice diketahui telah membuat penampilan perdananya dalam acara The Tonight Show Starring Jimmy Fallon pada hari Kamis (9/3/2023). Twice hadir dengan formasi lengkap membawakan lagu Set Me Free untuk pertama kali. Selain itu, Twice juga telah dikonfirmasi hadir dalam acara The Kelly Clarkson Show pada 14 Maret Mendatang.

Itulah beberapa informasi terkait MV terbaru dari Twice.

Spotify Hadirkan Fitur Discovery Feed Bergaya TikTok

GAMEFINITY.ID, Bandung – Dalam acara Stream On di Los Angeles pada 8 Maret lalu, Spotify mengumumkan pihaknya telah merombak desain laman home di mobile app-nya. Aplikasi musik itu mulai meluncurkan desain baru tersebut dengan tampilan lebih visual dan dinamis.

Salah satu fitur baru yang tampil di laman home aplikasi adalah sebuah discovery feed vertikal yang mirip TikTok. Ada juga mode Smart Shuffle untuk reokomendasi lagu, fitur podcast autoplay dan masih banyak lagi.

Vertical Discovery Feed yang Memiliki Visual Mirip TikTok

Spotify discovery feed
Fitur discovery feed di Spotify yang mirip TikTok dan Instagram Stories

Spotify akan menampilkan preview dari musik, playlist, podcast, dan audiobook dalam fitur feed. Aplikasi akan membagikan klip audio dan video sebagai preview. Jika pengguna menemukan sesuatu yang diminati melalui feed, ada opsi untuk menyimpan, share, mendengar preview beberapa lagu (baik playlist dan album), membaca transkrip episode dan menyaksikan podcast video.

Feed musik berisi rekomendasi single, album, dan playlist yang sudah disesuaikan dengan selera pengguna. Tidak hanya preview audio, visual berbentuk fitur canvas juga akan mendampingi layaknya pengguna mendengar lagu seperti biasa di mobile. Di podcast feed, pengguna dapat menikmati preview rekomendasi podcast baik berupa audio, transkrip, atau video.

Spotify mengatakan di laman resminya bahwa fitur feed bergaya seperti TikTok itu.akan mulai diluncurkan secara global. Sementara itu, feed preview audiobook hanya akan tersedia di Amerika Serikat, Kanada, Australia, dan Selandia Baru.

Fitur Baru Spotify Lainnya

Spotify streamon march 2023
Spotify perkenalkan fitur lainnya saat acara StreamOn Maret 2023

Spotify juga baru saja meluncurkan DJ dalam tahap beta di Amerika Serikat dan Kanada khusus pelanggan Premium. DJ merupakan fitur rekomendasi yang mengandalkan AI berkat teknologi OpenAI, pembuat Chat GPT. Menurut perusahaan di laman resmimya, pendengar menghabiskan 25 persen dari total waktu mendengarkan musik di aplikasi dengan fitur DJ. Bahkan, banyak pengguna yang kembali menikmati fitur DJ setelah sehari menggunakannya untuk pertama kali.

Baca juga: Gaet OpenAI, Spotify Luncurkan Fitur DJ Berbasis AI

Spotify juga me-rebrand fitur Enhance menjadi Smart Shuffle. Fitur tersebut menambah rekomendasi lagu yang akan cocok untuk playlist buatan pengguna. Tidak hanya itu, Smart Shuffle juga dapat mengacak urutan lagu di playlist yang ingin diperdengarkan bersama rekomendasinya.

Terakhir, aplikasi streaming musik itu turut menambah fitur autoplay di podcast. Sama seperti saat mendengarkan musik, fitur autoplay dapat memainkan sebuah episode podcast relevan setelah mendengarkan sebuah podcast favorit.

Beberapa fitur baru Spotify sudah tersedia hari ini (untuk beberapa pengguna), sementara beberapa lagi akan meluncur dalam waktu dekat.

Blackpink Jadi Girl Group dengan Stream Terbanyak di Spotify

GAMEFINITY.ID, Bandung – Blackpink kembali mencatat prestasi membanggakan. Guinness World Records telah menobatkan grup asuhan YG Entertainment itu sebagai girl group dengan stream terbanyak di Spotify. Girl group asal Korea Selatan ini terkenal dengan gaya dan talentanya yang unik. Sejak memulai debut 6 tahun yang lalu, Girl Group anggota Lisa, Jennie, Rose, dan Jisoo berhasil mempertahankan formasi awal mereka.

Namun, kesuksesan mereka tidak datang tanpa tantangan, karena mereka harus melampaui ekspektasi yang ditetapkan oleh grup senior mereka, 2NE1, yang juga berada di bawah naungan YG Entertainment. Kesuksesan lain yang baru-baru ini didapat Blackpink adalah mendapatkan Girl Group dengan total stream terbanyak di Spotify.

Blackpink Jadi Girl Group dengan Total Stream Terbanyak di Spotify

Menurut laman resminya, girl group K-pop populer itu berhasil mengumpulkan total 8,8 miliar stream di Spotify. Lagu mereka dengan stream terbanyak termasuk How You Like That (746 juta stream), Kill This Love (672 juta stream), dan DDU-DU DDU-DU (574 juta stream).

Angka total stream yang diraih Blackpink berhasil mengalahkan Little Mix. Saat ini, Little Mix hanya berhasil mengumpulkan total 8,48 miliar stream. Sementara itu, Twice, girl group besutan JYP Entertainment, berada di posisi ketiga dengan 5,96 miliar stream secara keseluruhan di Spotify.

Dibentuk pada tahun 2016, Blackpink terdiri dari Jennie, Rose, Lisa, dan Jisoo. Mereka tidak hanya sukses sebagai grup, tetapi juga sedang aktif dengan karier solo masing-masing. Jennie Rose, dan Lisa sudah sukses terlebih dahulu sebagai artis solo. Jisoo akan menyusul dengan solo debutnya saat merilis album bertajuk Me pada 31 Maret mendatang.

Baca juga: Jisoo Blackpink Mulai Syuting MV untuk Solo Debutnya

Menambah Deretan Rekor yang Dicapai

Blackpink Born Pink world tour
Blackpink saat ini sedang menggelar Born Pink World Tour

Prestasi ini menambah deretan catatan rekor yang dicapai Blackpink. Sebelum memecahkan rekor girl group dengan stream terbanyak di Spotify, rekor lain kerap mereka pecahkan akhir-akhir ini, baik sebagai grup dan individu.

Blackpink saat ini menjadi band dengan subscriber YouTube terbanyak sepanjang masa. Tidak hanya itu, mereka juga berhasil menjadi girl group K-pop pertama yang mencapai posisi puncak di UK Albums Chart dan Billboard 200 dengan album Born Pink.

Rose juga pecahkan rekor sebagai musisi K-pop pertama yang memuncaki tangga Billboard Global sebagai solois dan anggota grup dengan On the Ground dan Lovesick Girls.

Sementara itu, Lisa memiliki catatan rekor yang sangat membanggakan. Ia menjadi musisi K-pop pertama yang memenangkan penghargaan di MTV Video Music Awards dan MTV Europe Music Awards. Single debut solonya, Lalisa, berhasil mengumpulkan 73,6 juta kali tayang di YouTube dalam 24 jam semenjak rilis, menjadikan MV dengan jumlah tayang terbanyak dalam sehari setelah rilis.

Prestasi membanggakan Blackpink ini menunjukkan popularitas mereka semakin masif bukan hanya di Korea Selatan, tetapi juga di seluruh dunia. Saat ini, mereka sedang menggelar tur dunia bertajuk Born Pink World Tour. Girl group asuhan YG Entertainment ini akan menggelar konser di Jakarta pada 11-12 Maret mendatang. Setelah itu, mereka juga dipastikan tampil di Coachella tahun ini.

Lagu Rihanna di Oscar 2023, Jadi OST Black Panther 2

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Penyanyi Rihanna bakal memeriahkan Oscar 2023. Rihanna akan membawakan original soundtrack Black Panther: Wakanda Forever. Membawakan lagu Lift Me Up, Rihanna lagu tersebut sekaligus berada di urutan ke-2 tangga lagu Billboard Hot 100 minggu ini.

Dilansir Metro, ia akan membawakan lagu yang berjudul “Lift Me Up” di ajang film tahunan bergensi tersebut. Ini merupakan penampilan pertama Rihanna untuk menyanyikan lagu tersebut secara langsung (live).

Sebelumnya kekasih ASAP Rocky menjadi sorotan publik usai tampil dalam Super Bowl 2023 yang digelar pada 12 Februari 2023. Itu adalah penampilan perdana Rihanna selama tujuh terakhir. Ia sempat hiatus dari dunia masuk karena fokus dengan bisnisn fesyen dan produk makeup.

Baca juga: Film The Lord of the Rings Baru sedang dalam Pengembangan

Penampilannya di Super Bowl Halftime ini juga menjadi momen penting. Rihanna mengumumkan kehamilan kedua hasil hubungannya bersama A$AP Rocky.

Rihanna Raih Nominasi Oscar Pertama

Rihanna - Lift Me Up

Lagu “Lift Me Up” masuk dalam nominasi Best Original Song di Oscar 2023. Rihanna menyanyikan Lift Me Up yang menjadi soundtrack utama dari film Black Panther: Wakanda Forever. Single ini sangat menyentuh hati dan didedikasikan kepada mantan bintang utama Black Panther, Chadwick Boseman. Mendiang Chadwick Boseman meninggal dunia karena kanker usus pada bulan Agustus 2020 lalu.

“Lift Me Up” juga yang membawa Rihanna mendapatkan nominasi Oscar pertamanya. Pemilik nama lengkap Robyn Rihanna Fenty sudah memenangkan sembilan Grammy. Sebelumnya, lagu ini juga dinominasikan pada kategori yang sama di Golden Globe Awards 2023 dan Critics’ Choice Awards 2023. Namun Naatu Naatu yang menjadi pemenangnya.

Baca juga: Film Ant-Man 3, Film Kedua MCU Terburuk di Rotten Tomatoes

Bersaing dengan Lady Gaga dan Naatu Naatu

Selain Rihanna Ada Juga Penyanyi Lain

“Lift Me Up” akan bersaing dengan “Hold My Hand” milik Lady Gaga dan “Naatu Naatu”. Lagu “Hold My Hand” yang dinyanyikan Lady Gaga adalah soundtrack film Top Gun: Maverick yang dibintangi Tom Cruise. Sementara “Naatu Naatu” adalah soundtrack film Bolywood RRR.

Lagu “Naatu Naatu” diketahui sudah membawa pulang piala Best Original Song di Golden Globe Awards 2023 dan Critics’ Choice Awards 2023. Nantinya Oscar 2023 akan berlangsung di Dolby Theatre, Los Angeles pada 13 Maret 2023 mendatang.

Baca juga: The God of High School, Anime yang Terbuang Potensinya

Belum Ada Rencana Bikin Album

Rihanna Super Bowl

Meskipun sudah bernyanyi langsung di hadapan penonton, Rihanna masih belum memastikan soal album terbarunya. Album terakhirnya berjudul Anti dan dirilis pada tahun 2016. Ia berharap bisa merilis album baru di tahun ini, usai enam tahun vakum. Penyanyi kelahiran Barbados tentu akan merasa konyol jika tidak merilis album baru dalam waktu dekat. Apalagi penampilannya di Super Bowl dipuji banyak orang.

“Akan terasa konyol kalau tidak merilis album. Saya ingin membuat musik dan video,” kata Rihanna.

Fakta Dibalik Lagu Komang Raim Laode Yang Viral di Tiktok

GAMEFINITY.ID, NGAWI – Belakangan ini lagu yang berjudul Komang milik Raim Laode tengah viral di berbagai platform sosial media, terutama Tiktok. 

Di Tiktok sendiri audio komang sudah dipakai lebih dari 1 juta kali. Salah satu penggalan liriknya “sebab kau terlalu indah dari sekedar kata” menjadi sangat viral karena terasa sangat romantis. Jadi tidak heran jika lagunya banyak digunakan sebagai backsound oleh para content creator.

Tidak hanya itu, lagu ini juga masuk dalam daftar viral global dan viral indo di Spotify. Nah, berikut ini adalah beberapa fakta dibalik lagu komang

Single keenam Raim Laode

Raim Laode
Raim Laode

Komang adalah lagu yang diciptakan dan dinyanyikan oleh penyanyi sekaligus komika Raim Laode. Lagu ini merupakan single keenamnya yang rilis pada 17 Agustus 2022 silam. Tidak disangka lagu yang sudah dirilis beberapa bulan yang lalau ini bisa sangat populer di tahun 2023.

Raim Laode mengawali karirnya sebagai komika melalui ajang Stand Up Comedy Academy 2 di Indosiar. Baru pada tahun 2018 dia memutuskan untuk terjun ke dalam industri musik. Selain Komang, Raim sudah merilis beberapa single seperti, Cemburu, Suasana Rumah, Salah, Su Terlalu Lama dan Sang Badut. 

Baca juga: 6 Rekomendasi Lagu NCT Dream Paling Easy Listening

Terinspirasi dari istrinya yang bernama Komang

Komang dan Raim Laode
Raim Laode dan Komang Ade Widiandari dalam pesta pernikahannya

Sesuai dengan judulnya, lagu ini dipersembahkan Raim kepada Istrinya yang bernama Komang Ade Widiandari. Hal ini diungkapnya melalui postingan Instagram yang bertuliskan “Kupersembahkan kepada komang di ujung doaku” pada 13 Februari 2023. Raim Laode pertama kali bertemu dan sang istri pada tahun 2015 dan resmi menikahinya pada Oktober 2022 lalu. 

Dari liriknya sendiri, dapat dilihat bahwa lagu ini bercerita tentang kekaguman dan kerinduan raim kepada sang istri. Dia mengungkapkan bahwa istrinya sangat berjasa dalam hidupnya karena telah menemaninya berjuang meniti karir mulai dari nol.

Memiliki makna universal 

Melalui akun tiktoknya, Raim Laode juga turut menjelaskan makna dari kata komang (21/2/2023). Menurutnya komang adalah manifestasi dari hal-hal yang kita sukai, namun sulit untuk dideskripsikan dengan kata-kata. 

Ia juga menambahkan bahwa komang bisa berarti kekasih, ibu, tempat wisata favorit coffee shop favorit, atau apapun yang bersifat abstrak dan sulit diungkapkan.

Itulah beberapa fakta dibalik lagu komang yang sedang viral saat ini.