Tag Archives: My Happy Marriage

Serial Anime My Happy Marriage Umumkan Season Kedua

GAMEFINITY.ID, Bandung – My Happy Marriage telah sukses mencuri perhatian sebagai salah satu serial anime terpopuler musim panas 2023. Kabar baiknya lagi, serial anime adaptasi dari light novel karya Akumi Agitogi itu sudah resmi mendapat season 2. Saat ini, belum diketahui kapan serial anime produksi Kinema Citrus itu akan kembali, namun penggemar pastinya sangat bersemangat untuk melihat kelanjutan cerita romance ala Cinderella klasik tersebut.

My Happy Marriage Dipastikan Kembali dengan Season 2

My Happy Marriage season 2 visual announcement

Kabar ini pertama kali diumumkan oleh Akumi Akitogi selaku pengarang light novel-nya. Ia mengumumkan serial anime My Happy Marriage dipastikann kembali dengan season 2 tanpa jadwal pastinya. Sang pengarang juga membagikan visual karakter kedua tokoh utama, Miyo Saimori dan Kiyoka Kudo.

Kadokawa juga merilis video pengumuman di YouTube yang menampilkan kedua seiyuu tokoh utama, Reina Ueda dan Kaito Ishikawa. Keduanya mengumumkan melalui video bertakarir bahasa Inggris itu bahwa kisah cinta Miyo dan Kiyoka akan berlanjut.

Berhasil Capai Top 10 di Netflix!

Serial anime My Happy Marriage tayang perdana pada 5 Juli 2023 di Tokyo MX. Netflix selaku pemegang hak serial tersebut di luar Jepang, juga mulai menayangkannya pada tanggal yang sama secara internasional.

Menurut What’s on Netflix, serial anime Kinema Citrus itu berhasil mencapai top 10 selama tujuh minggu pertamanya dengan total 29 juta jam tayang. My Happy Marriage debut pada periode 9-16 Juli 2023 di posisi keenam dengan 1,6 juta jam tayang.

Posisi tertingginya tercapai pada periode 6-13 Agustus 2023. Saat itu, serial anime romance supernatural tersebut berhasil mencapai posisi ketiga dengan 5,5 juta jam tayang. Ini membuktikan kepopuleran My Happy Marriage bukan hanya dari kalangan penggemar anime, tetapi juga penonton mainstream internasional.

Baca juga:

Serial light novel-nya sendiri pertama kali muncul pada 2019 oleh Fujimi Shobo setelah populer di situs SHosetsuka ni Naro. Sebelum light novel-nya muncul, terdapat adaptasi serial manga yang debut di Gangan Online terbitan Square Enix pada Desember 2018.

Jika ingin menonton My Happy Marriage dari awal, kamu bisa catch-up eksklusif di Netflix.

5 Fakta My Happy Marriage, Anime Romance Historical Netflix 

GAMEFINITY.ID, NgawiMy Happy Marriage adalah anime dengan genre fantasy, romance dan historical yang tayang di Netflix pada 9 Juli lalu. Anime ini berhasil menjadi salah satu anime romance paling populer di musim panas 2023. My Happy Marriage sendiri direncanakan tayang sebanyak 12 episode. Nah, di bawah ini ada 5 fakta seputar My Happy Marriage yang harus kamu ketahui:

1. Diadaptasi dari novel karya Akumi Agitogi 

My Happy Marriage

My Happy Marriage atau Watashi no Shiawase ne Kekkon diadaptasi dari novel berjudul sama yang ditulis oleh Akumi Agitogi dan diilustrasikan oleh Tsukiho Tsukioka.  Novel tersebut pertama kali diserialkan lewat situs Shousetsuka ni Narou pada 15 Januari 2019. Namun versi manga dari novel tersebut lebih dulu diterbitkan oleh Square Enix pada 20 Desember 2018. 

2. Mengambil latar di era restorasi meiji

My Happy Marriage
Potongan adegan My Happy Marriage

Anime ini mengambil latar pada abad ke-19, tepatnya pada era restorasi meiji. Pada era ini, budaya perjodohan atau omiai di Jepang masih sangat kental. Maka tidak heran jika anime ini juga mengandung unsur perjodohan. 

Dilansir dari Anime News Network, My Happy Marriage menceritakan Miyo Saemori, seorang gadis yang lahir dari keluarga supernatural namun tidak memiliki kemampuan supernatural. Oleh karena itu dia diperlakukan sebagai budak oleh ibu tiri serta saudara tirinya. Ibu kandungnya sudah meninggal sementara ayahnya tidak memperdulikannya sama sekali.

Ketika usia Miyo sudah matang, dia dijodohkan dengan Kiyoka Kudou. Kiyoka Kudou adalah prajurit berhati dingin yang membuat semua calon tunangannya kabur. Akan tetapi, perlahan Miyo mulai menyadari bahwa calon suaminya ini tidak seperti yang dirumorkan. Kehidupan Miyo pun mulai berubah. 

Baca Juga: 

3. Sudah mendapat adaptasi film live-action

My Happy Marriage
Poster film My Happy Marriage

My Happy Marriage telah diadaptasi menjadi film live-action pada 17 Maret 2023. Film tersebut disutradarai oleh Ayuko Tsukahara dan diperankan oleh Manabu Hamada, Shohei Hino, Yusuke Hirayama dan masih banyak lagi. Hebatnya, film tersebut berhasil meraih posisi pertama dalam box office Jepang selama akhir pekan pertamanya. 

Baca Juga: 

4. Salah satu anime summer 2023 terbaik

My Happy Marriage adalah salah satu anime summer terpopuler di tahun 2023 ini. Berdasarkan situs Anitrendz, anime ini berhasil masuk dalam daftar top 10 anime summer 2023 sejak hari pertama penayangannya hingga saat ini. Puncaknya, anime ini berhasil menembus peringkat pertama selama 3 minggu berturut-turut mulai pekan ke-4 hingga pekan ke-6.

5. Diisi oleh deretan seiyuu ternama

Anime ini menggandeng sejumlah seiyuu ternama yang telah memenangkan berbagai macam penghargaan di Jepang. Reina Ueda yang berperan sebagai Miyo Saemori pernah memenangkan penghargaan ‘Best Rookie Actress’ pada ajang 9th Seiyuu Awards 2015. Kemudian Kaito Ishikawa yang berperan sebagai Kiyoka Kudou pernah memenangkan ‘Best Actors in Supporting Roles’ pada 14th Seiyuu Awards 2020. Sementara Ayane Sakura yang memerankan Kaya Saemori juga pernah meraih penghargaan ‘Best Actresses in Supporting Roles’ pada 12th Seiyuu Award 2018. 

Itulah 5 fakta-fakta seputar anime My Happy Marriage. Anime ini bisa kamu saksikan setiap hari Rabu di platform streaming Netflix. Pantau informasi menarik lainnya di gamefinity.id. 

My Happy Marriage Tayang Perdana Juli Ini di Netflix

GAMEFINITY.ID, Bandung – Kadokawa telah merilis trailer terbaru dari My Happy Marriage, serial anime adaptasi dari serial novel ringan berjudul sama karya Akumi Akitogi. Anime tersebut dipastikan akan tayang perdana 5 Juli 2023 di Tokyo MX di Jepang dan di Netflix secara global.

Mengenal My Happy Marriage

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, My Happy Marriage merupakan serial novel ringan yang berawal dari web novel dari Shōsetsuka ni Narō. Fujimi Shobo, anak perusahaan Kadokawa, kemudian mengakuisisi dan menerbitkannya di bawah lini Fujimi L Bunko mulai Januari 2019.

My Happy Marriage Netflix promotion

My Happy Marriage bercerita tentang Miyo Saimori, seorang anggota keluarga bangsawan yang dirawat oleh sang ibu tiri. Sang ibu tiri kerap menyiksanya karena tidak memiliki bakat supernatural, sesuatu yang terkenal dimiliki keluarganya. Ia terpaksa menikah dengan Kiyoka Kudou, seorang komandan berkepribadian dingin. Perlahan, ia mengetahui kepribadian suaminya itu tidak seperti yang terlihat.

Serial novel ringan ini kemudian didistribusikan oleh Yen Priss di Amerika Serikat. Tidak hanya itu, adaptasi manganya yang diilustrasikan oleh Rito Kohsaka terbit di Gangan Online Square Enix mulai Desember 2018. Per 15 Juli 2022, serial novel ringan Fujimi Shobo ini sudah terkumpul sebanyak 6 volume, dengan volume ke-7-nya akan rilis 14 Juli 2023.

Selain merilis trailer keduanya, Kadokawa mengungkap Ryohei Kimura akan berperan sebagai Arata Tsuruki. Kimura akan bergabung dengan deretan seiyuu  yang memerankan karakter di serial ini, termasuk di antaranya Reina Ueda sebagai Miyo Saimori dan Kaito Ishikawa sebagai Kiyoka Kudo.

Baca juga:

Akan Tayang secara Global Eksklusif di Netflix

Sebagaimana yang dilaporkan Anime News Network, My Happy Marriage akan tayang perdana 5 Juli 2023. Diharapkan serial anime produksi Kadokawa itu akan tayang setiap Rabu di platform streaming raksasa itu setelah penayangannya di Jepang.

Dalam trailer yang sama, terungkap pula dua theme song-nya. Theme song pembuka akan dibawakan oleh Riria dengan judul Anata no Soba ni. Sementara itu, Kashitaro Ito dipercaya untuk menyanyikan ending theme-nya, Itaphilosophy.

My Happy Marriage akan tayang perdana 5 Juli 2023 secara global eksklusif di Netflix.

My Happy Marriage Bakal Tayang Eksklusif di Netflix

GAMEFINITY.ID, Ngawi – My Happy Marriage akan segera hadir di platform streaming Netflix tahun ini. Pengumuman ini diungkap langsung melalui situs resmi anime My Happy Marriage dan Netflix pada Senin (13/3).

Anime ini merupakan adaptasi dari light novel dengan judul sama yang ditulis oleh Akumi Agitogi dan diilustrasikan oleh Tsukiho Tsukioka. Novel My Happy Marriage pertama kali dirilis oleh Yen Press pada Januari 2019 lalu. Serial novel ini sudah memiliki 6 volume dan masih terus berjalan hingga saat ini.

Sinopsis My Happy Marriage

My Happy Marriage
Poster My Happy Marriage

Dilansir dari Anime News Network, anime ini bercerita tentang Miyo Saimori, seorang gadis  dari keluarga bangsawan terkenal yang dibesarkan oleh ibu tirinya yang kejam. Suatu hari, Miyo dijodohkan dengan Kiyoka Kudo yang dikenal sebagai prajurit berhati dingin. Kiyoka bahkan membuat tunangan terdahulunya melarikan diri hanya dalam waktu tiga hari setelah pertunangan.

Dengan terpaksa, Miyo perlahan-lahan mulai membuka hatinya kepada calon suaminya yang dingin dan tampan. Dia menyadari bahwa suaminya tidak seperti rumor yang beredar. Meskipun perkenalan mereka tidak mulus, ini mungkin kesempatannya untuk menemukan cinta sejati dan kebahagiaan.

Detail anime My Happy Marriage 

Pada Selasa (14/3/2023), akun twitter resmi Netflix Indonesia juga turut membagikan kabar bahwa anime adaptasi novel, My Happy Marriage akan segera tayang di Netflix pada tahun 2023 ini

Sebelumnya, anime ini juga telah membagikan beberapa detail seperti trailer, staf produksi dan daftar pengisi suara.

Anime ini akan disutradarai oleh Takehiro Kubota serta diproduksi oleh Kinema Citrus yang pernah memproduksi Made in Abyss.

Sementara itu, Reina Ueda akan mengisi suara untuk karakter Miyo Saimori. Sedangkan Kaito Ishikawa mengisi suara karakter Kiyoka Kudo. Selain dua karakter utama tersebut, dibawah ini daftar para pengisi suara lainnya:

  • Ayane Sakura sebagai Kaya Saimori
  • Kotaro Nishiyama sebagai Koji Tatsuishi
  • Houko Kuwashima sebagai Yurie
  • Hiro Shimono sebagai Yoshito Godo

Baca Juga: Anime Adaptasi Pluto Siap Tayang di Netflix

Adaptasi manga dan live-action

Sebelum diadaptasi menjadi anime, novel ini telah diadaptasi menjadi manga pada Desember 2018 silam. Selain itu, novel ini juga mendapat adaptasi film live-action yang akan segera dirilis pada tanggal 17 Maret 2023 ini.

Anime My Happy Marriage direncanakan tayang di Jepang pada bulan Juli 2023, namun belum ada tanggal rilis resminya di Netflix.