Tag Archives: naruto

Ini Dia 7 Karakter Anime yang Bikin Orang Geram

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Karakter dalam suatu anime mempunyai sifat yang berbeda-beda. Ada yang menjadi protagonis, anti-hero, hingga badass. Karakteristik dari karakter anime tersebut tentu menarik perhatian dan memikat hati para penggemarnya. Namun, ada juga yang membuat geram karena kelakuannya.

Iya, ada beberapa karakter anime yang justru merepotkan dan terkadang menjadi beban. Tentu karakter-karakter tersebut membuat para penggemar menjadi geram dan ingin menghujatnya. Biasanya ada satu atau dua karakter yang seperti itu dalam anime.

Lantas siapa saja karakter yang bikin merepotkan dan geram tersebut. Berikut karakternya dari berbagai sumber.

Baca juga:

  1. Sakura Haruno – Naruto

Karakter Anime Sakura Haruno

Karakter anime beban yang terkenal di kalangan penggemar adalah Sakura Haruno. Sakura Haruno merupakan sosok yang lembut namun juga egois. Ia juga terkenal lemah dan tidak pernah berhasil terhadap Uchiha Sasuke, pria yang disukainya.

Sakura juga suka merengek ketika Sasuke dan Naruto bertarung. Pada akhirnya ia cukup dibenci para penggemar karena dianggap terlalu lemah dan sering melakukan kesalahan yang sepele dan bodoh.

Ia pun hanya peduli bahkan terobsesi kepada Sasuke saja tapa memedulikan orang-orang yang ada di sekitarnya. Ia juga tidak peduli dengan Naruto yang sering menyelamatkannya berkali-kali. Stigma ini terus berlanjut meskipun ia latihan dengan Tsunade

  1. Yamcha – Dragon Ball

Yamcha Karakter Anime Dragon Ball

Yamcha dalam anime Dragon Ball ternyata menjadi salah satu karakter anime yang terkenal menjadi beban. Ia dinilai menjadi sosok yang tidak berguna. Kekuatannya juga biasa saja dan kehadirannya juga tidak berpengaruh sama sekali.

  1. Orihime Inoue – Bleach

Inoue Karakter Anime Bleach

Dalam anime Bleach, ada sosok Orihime Inoue yang bikin para penggemar geram padanya. Orihime Inoue dikenal sebagai sahabat sekaligus teman sekelas dari karakter Ichigo Kurosaki. Ia mempunyai kekuatan spiritual yang dapat melindungi dan menyembuhkan orang-orang.

Sayangnya, ia selalu gagal untuk melindungi dirinya sendiri dan membutuhkan Uryu untuk melindunginya dari Kapten Mayuri Kurotsuchi.

Baca juga:

Orihime pun bisa dibilang karakter yang sangat merepotkan karena ia harus diselamatkan dari benteng Las Noches berulang kali. Ia adalah contoh ungkapan “damsel in distress”. Ia pun juga terkenal mengungkapkan “Kurosaki-kun!” karena Ichigo Kurosaki kerap menolongnya terus menerus dari bahaya yang mengintainya.

  1. Yukine – Noragami

Yukine Karakter anime Noragami

Yukine adalah salah satu karakter anime yang tidak hanya menjadi beban saja tapi juga sangat menyebalkan. Yukine sendiri merupakan senjata suci milik Yato di mana Yato menemukannya dalam wujud roh di pinggir jalan.

Meskipun begitu, Yukine tidk pernah menghormati Yato yang sejatinya menjadi tuannya. Ia tidak pernah patuh perintah Yato dan kerap melakukan sesuatu yang bisa mencelakakan Yato.

  1. Madao atau Hasegawa Taizou – Gintama

Madao Karakter Anime

Sosok karakter anime yang bikin geram berikutnya adalah Madao atau Hasegawa Taizou. Ia memang dikenal sosok yang menyedihkan karena selalu tertimpa musibah. Hidupnya menjadi gelandangan karena ditinggalkan istri. Kariernya juga hancur dan menjadi pengangguran.

Madao pun akhirnya menjad beban karena sering masuk ke dalam rumah orang lain secara diam-diam untuk makan, minum, hingga tidur. Ia juga kerap mencari simpati orang lain di sepanjang jalanan.

  1. Mumen Rider – One Punch Man

Mumen Rider Karakter Anime One Punch Man

Mumen Rider yang berada dalam anime One Punch Man juga menjadi karakter anime yang menjadi beban dan cukup merepotkan juga. Ia selalu mengambil resiko yang bisa membahayakan nyawanya sendiri.

Ia juga sadar bahwa dirinya lemah dan kekuatannya tidak mutakhir sama sekali. Mumen Rider juga sering rela berkorban demi orang lain serta kotanya sendiri. Tanpa sadar, dirinya justru yang merepotkan karakter lainnya. Ia memang memiliki semangat daya juang yang tinggi namun ia harus berlatih lebih baik lagi untuk mempraktikkan kemampuannya.

Baca juga:

  1. Tamaki Kotatsu – Fire Force

Ktatsu Karakter Anime Fire Force

Tamaki Kotatsu merupakan tentara api yang profesional namun kemampuan bertarungnya cenderung buruk. Oleh karena itu pula, karakter ini dianggap beban.

Karakter ini mirip sekali dengan Sakura Haruno dalam anime Naruto karena menjadi sosok yang selalu diselamatkan ketika terjadi bencana. Namun, Tamaki sadar bahwa dirinya harus memperkuat dirinya agar tidak dibantu terus menerus.

Benarkah Alasan Kenapa Boruto Tamat, Karena Tidak Populer!

GAMEFINITY, Jakarta – Boruto Tamat menjadi obrolan publik para penggemar anime sejak akhir maret lalu. Anime Boruto: Naruto Next Generations bagian satu ditutup di episode 293. Kabar ini berasal dari naruto-official.com pada 9 Maret 2023. Sedangkan untuk bagian kedua sedang dalam proses pengerjaan. Namun, apa yang menyebabkan Boruto hiatus? Serta, mengapa Boruto tidak se-hype Naruto? Berikut adalah rangkuman Gamefinity!

Baca juga:

Boruto Tamat Karena Gagal Dalam Pengembangan Karakter

Boruto
Tim 7 Boruto

Di sepanjang seri anime, Boruto terlibat dalam konflik yang rumit saat ia harus mengalahkan para Otsutsuki yang memiliki kekuatan besar. Sebagai seorang anak yang masih belum mengerti banyak hal, Boruto harus berhadapan dengan alien yang memiliki chakra yang kuat. Namun, dalam seri ini, Boruto tidak lagi terlihat sebagai anak ajaib yang mampu mengalahkan semuanya tanpa perjuangan.

Baca juga:

Lawan Boruto Terlalu Overpower

Lawan Boruto
Musuh Boruto

Kisah Naruto berfokus pada konflik peperangan dunia shinobi yang rumit, di mana ia belajar tentang arti persahabatan dan pengkhianatan. Sayangnya, hal ini tidak dapat ditemukan dalam cerita Boruto. Alih-alih, fokus cerita hanyalah pada musuh yang kuat, yaitu Otsutsuki. Namun, cerita di Boruto terkesan lambat karena hanya membawa musuh yang sangat kuat dan sulit diatasi.

Baca juga:

Boruto Tamat karena Beda Pengarang, Beda Rasa

Keluarga Boruto
Keluarga Boruto

Masashi Kishimoto telah menciptakan sebuah waralaba yang sangat menginspirasi dengan anime Naruto, yang telah menjadi ciri khasnya. Dari karakter Naruto yang yatim piatu, lemah, dan dibully banyak orang, ia berhasil menginspirasi banyak orang untuk tetap semangat menjalani hidup dan mengejar impian mereka. Namun, jika dibandingkan dengan anime Boruto, cerita Boruto terkesan minim dengan kisah yang menginspirasi. Dalam anime Boruto, karakter Boruto digambarkan sebagai bocah tengil anak pejabat yang dilahirkan dengan lengkap memiliki kedua orang tua dan memiliki semua yang ia inginkan. Fokus cerita Boruto lebih pada misteri dan pertempuran, seperti misteri Kawaki, Mitsuki, mata Byakugan, atau Tenseigan. Hal ini berbeda dengan anime Naruto yang lebih fokus pada pengembangan karakter dan mengajarkan arti persahabatan dan pengorbanan.

Baca juga:

Kenapa Boruto Tamat?

Sejauh ini, belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait mengenai alasan pasti mengapa anime Boruto tamat atau hiatus. Namun, beberapa penggemar berspekulasi bahwa anime Boruto mungkin akan melompat ke Boruto Shippuden di masa depan atau bahwa pihak produsen sedang melakukan evaluasi untuk membangun cerita yang lebih baik. Namun, semua itu hanya spekulasi dan belum ada konfirmasi resmi dari pihak terkait mengenai rencana mereka untuk masa depan anime Boruto. Yang pasti, para penggemar bisa menantikan pengumuman resmi mengenai rencana ke depan anime Boruto.

Update informasi menarik lainnya seputar game, anime, esports, pop culture, serta teknologi hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Boruto Tamat pada 26 Maret 2023, Akankah Ada Lanjutannya?

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Boruto tamat begitulah yang tertulis pada akun naruto official sebagai pemberitahuan. Usai anime Naruto Shippuden tamat, munculah spin-off Boruto: Naruto Next Generations. Anime ini berpusat pada Boruto Uzumaki yang notabene adalah anak dari Naruto Uzumaki dan Hinata Hyuga. Anime yang mulai tayang April 2017 akan berakhir pada 26 Maret 2023 nanti. Berarti sudah enam tahun lamanya sang anak Hokage Ketujuh ini mengudara.

Anime Boruto Tamat dan Hiatus

Boruto Hiatus

Dilansir dari situs resmi Naruto Official, episode 293 yang dirilis pada 26 Maret nanti bukan akhir dari keseluruhan ceritanya. Itu hanya akhir dari bagian pertama anime Boruto. Artinya anime yang diadaptasi dari manga karya Ukyo Kodachi dan Masashi Kishimoto akan hiatus terlebih dahulu.

Baca juga: Teori Konspirasi Naruto (Diantaranya Adalah Hoax)

Untuk bagian keduanya sendiri masih belum diketahui kapan akan dirilis. Sampai saat ini belum ada pengumuman dari situs resmi Naruto Official. Kabarnya masih dalam tahap penggarapan.

Sebenarnya para penggemarnya sudah curiga kalo anime Boruto: Naruto Next Generations bakal hiatus. Hal ini disebabkan 70 persen animenya merupakan episode filler yang tidak terlalu penting.

Manganya sendiri, yang menjadi fondasi utamanya, hanya bisa merilis chapter dalam sebulan sekali. Bahkan terkadang bisa keluar sekali dalam dua bulan. Untuk itu anime Boruto harus diisi episode filler untuk mengisi kekosongan.

Baca juga: 

Namun, dengan adanya hiatus pada anime ini, maka manga tersebut mempunyai kesempatan untuk merilis chapter lainnya agar bisa dijadikan sumber utama untuk anime nantinya.

Para penggemar banyak yang berspekulasi bahwa anime Boruto bagian keduanya akan mengalami time skip. Nantinya sang tokoh utama beranjak remaja seperti transisi yang ada pada Naruto ke Naruto Shippuden.

Perayaan 20 Tahun Anime Naruto

Boruto Tamat dan 20th Naruto

Selain mengumumkan anime Boruto: Naruto Next Generations tamat pada 26 Maret nanti, aka nada empat episode special untuk merayakan 20 tahun perilisan anime Naruto. Sayangnya, belum diketahui konten apa saja yang dibuat dalam empat episode tersebut. Empat episode special itu bakal dirilis pada bulan September 2023 mendatang.

Studio Pierrot sudah merilis video yang berdurasi 10 menit yang mempunyai judul “Road to Naruto” untuk merayakan 20 tahun Naruto.

Baca juga: 

Dalam akun Twitter resmi Boruto: Naruto Next Generations yakni @NARUTOtoBORUTO, ada tiga key visual dalam 20 tahun anime Naruto.

Bagaimana, apa kamu sudah siap dengan hiatus anime Boruto: Naruto Next Generations? Kira-kira apa yang ingin ditampilkan dalam empat episode special 20 tahun peringatan perilisan anime Naruto?

Alasan Boruto Hiatus dan Beberapa Pro dan Kontra yang Muncul

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Boruto siapa yang tidak kenal dengan anime ini. Salah satu anime yang sering sebabkan kontroversial di jagat perwibuan yang macam-macam dapatkan respon dari netizen. Boruto sendiri merupakan anime yang bisa dibilang merupakan series sekuel dari anime Naruto.

Boruto: Naruto Next Generations, dari judulnya saja sudah tahu jika ini merupak sekuel dari anime Naruto. Menceritakan tentang kehidupan Naruto setelah perang dunia shinobi keempat, lebih tepatnya mengambil fokus cerita dari sudut pandang anaknya, Boruto.

Baca juga: Black Clover Movie: Sword of the Wizard King diundur juga Karena Covid-19

Hiatus untuk Loncatan ke Part 2

Akhir-akhir ini dikabarkan bahwa serialisasi anime Boruto: Narruto Next Generations alami penundaan tayang untuk episode setiap Minggu. Bukan tanpa sebab, namun beberapa sebab ini belum dapat di tarik kesimpulan yang pasti dan jelas.

Boruto dikabarkan akan hiatus untuk jangka waktu yang tidak ditentukan. Hiatusnya Boruto ini dikabarkan sebagai menandai berakhirnya part 1 di episode 293 pada 26 Maret 2023 mendatang, sedangkan part 2 sedang dalam masa produksi.

Hubungan Naruto Episode Tambahan dengan Hiatusnya Boruto

Hubungan Naruto Episode Tambahan dengan Hiatusnya Boruto

Banyak penggemar yang memberikan tanggapan, pro kontra, serta spekulasi dari hiatusnya Boruto. Beberapa penggemar banyak yang beranggapan kalau Boruto hiatus karena serialisasi anime-nya sudah hampir mendekati manga, sedangkan dalam amnga-nya tidak banyak yang bia diadaptasi sekarang.

Ada juga yang berpendapat jika studio yang mengerjakan Boruto sedang dalam masa fokus produksi part 2 dan dalam rangka memperingati aniversary Naruto yang ke-20 ini, Naruto akan hadir sebuah projek baru. Projek anime dimana akan ada 4 episode Naruto, entah itu remastered atau episode baru.

Hubungan Naruto Episode Tambahan dengan Hiatusnya Boruto

Selain alasan di atas, ada alasan lain yang mendukung hiatusnya Boruto karena serialisasi juga. Boruto di hiatus kan karena guna memperbaiki jadwal produksi yang terbilang buruk. Banyak freelancer yang mengeluhkan jadwal dan bagian pekerjaan mereka dipaksa selesai dalam batas waktu yang singkat.

Informasi dan kabar pastinya kapan Boruto akan tayang lagi masih tidak diketahui, hanya saja ada beberapa jadwal yang masih memiliki kesinambungan dengan hiatusnya Boruto. Apakah itu rating, produksi anime lain, atau sebagainya.

Baca juga: Timnas Putri Mobile Legends, Optimis Emas di SEA Games 2023

Dikabarkan juga bahwa Black Clover Movie: Sword of the Wizard akan tayang tahun ini, walau sebelumnya di undur penayangan karena meningkatnya Covid-19.

Update informasi menarik lainnya seputar game dan anime hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Hadir Konsol Next Gen

GAMEFINITY.ID, Bandar Lampung – Dalam stream resmi Stae of Play, Bandai Namco mengumumkan bahwa Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connections akan segera hadir di konsol next gen seperti PlayStation 4 dan PlayStation 5 pada tahun 2023. Dalam siaran video terpisah, developer juga mengkonfirmasi bahwa game ini akan hadir di Xbox Series X/S, Xbox One, dan Switch.

Dalam perayaan ulang tahun ke-20 dari seri game Naruto, koleksi ini menggabungkan dan melakukan reedit adegan atau scene yang dipilih dari empat game seri Ultimate Ninja Strom, serta cerita original dari series terbaru ini.

Versi terbaru ini juga turut berenca sedikit memperbaikin grafik sebanyak mungkin, dengan konsol next gen berikutnya, kemudian dapat berjalan di 60 FPS, menjadikannya suatu kewajiban bagi pemain yang telah mengalami series lainnya.

Naruto x Boruto Ultimate Ninja Hadir di Konsol Next Gen

Ultimate Ninja Storm Connections ini menambahkan setidaknya 124 ninja dari series sebelumnya untuk dapat dipilih, game ini akan berisi banyak daftar dari series besar game Naruto. Selain itu juga ada karakter baru yang segera ditambahkan secara ekslusif dalam versi ini, seperti Ashura dan Indra yang muncul dalam trailer.

Karakter Baru dari Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connections

Dalam kehadirannya, series Ultimate Ninja Strom terbaru ini akan menampilkan banyak karakter baru dari seri Ultimate Ninja Storm sebelumnya, serta menambahkan beberapa karakter ekslusif seperti Ashura Otsutsuki dan Indra Otsutsuki.

Ashura sendiri akan disi oleh pengisi suara Oki Sugiyama, sedangkan Indra Otsutsuki akan diisi langsung oleh Takashi Kondo.

Baca juga: Review NS: Ultimate Ninja Impact, Naruto Series Untuk PSP

Sinopsis Naruto Ultimate Ninja Storm

Series game Naruto Ultimate Ninja Storm yang semuanya termasuk kedalam genre game action pertempuran dan dikembangkan oleh CyberConnect 2 kemudian terbit oleh Bandai Namco Games. Untuk series awalnya sendiri dirilis secara ekslusif di PlayStation 3 di NA, dan Australia pada bulan November 2008, lalu di Jepang pada bula Januari 2009.

Naruto x Boruto Ultimate Ninja Hadir di Konsol Next Gen

Game ini mengilustrasikan sosok Naruto dalam pertempuran ninja yang dapat di hidupkan kembali. Setidaknya ada 6 series game atas nama Ultimate Ninja Storm.

Update informasi menarik lainnya seputar anime dan game hanya di Gamefinity. Gamefinity.id menyediakan jasa pengisian top up dan voucher game dengan cara yang mudah dan pastinya terjangkau.

5 Game Besar di PlayStation State of Play Februari 2023

GAMEFINITY.ID, Bandung – Menyusul Nintendo dan Xbox, PlayStation akhirnya menggelar State of Play pertama pada tahun 2023. Kali ini, pihaknya mengumumkan deretan judul game baru beserta update dari judul game yang sudah diumumkan sebelumnya. Gamegame tersebut akan hadir di PlayStation 5, dengan beberapa judul juga tersedia di PlayStation 4 dan PlayStation VR2.

Gamefinity telah memilih lima game besar yang diumumkan akan hadir di platform PlayStation dan paling menarik perhatian. Berikut adalah lima game besar yang diumumkan di PlayStation State of Play Februari 2023.

Destiny 2: Lightfall

PlayStation State of Play February 2023 - Destiny 2 Lightfall
Destiny 2: Lightfall

Hanya tinggal menghitung beberapa hari sebelum perilisannya, Bungie memanfaatkan momen ini untuk mempromosikan expansion terbaru Destiny 2, Lightfall. Tim pengembang membagikan cinematic trailer terbaru untuk menunjukkan fase selanjutnya bagi Destiny 2. Trailer tersebut menunjukkan para Guardian dari faksi yang berbeda-beda bertarung melawan pihak Darkness.

Expansion terbaru itu juga akan menghadirkan subclass baru Stand. Subclass ini akan menambah kemampuan Warlock, Titan, dan Hunter untuk memanipulasi energi untuk mengikat musuh, menggunakan grappling hook, dan mengendalikan energi berjumlah kecil untuk menyerang musuh.

Destiny 2: Lightfall meluncur 28 Februari 2023 di PlayStation 4 dan PlayStation 5. Tanggal tersebut akan menjadi tanggal dimulainya season terbaru, Season of Defiance.

Tchia

PlayStation State of Play February 2023 - Tchia
Tchia

Sempat mengalami penundaan tahun lalu, Acaweb akhirnya mengumumkan Tchia akan rilis bulan depan. Trailer terbarunya menampilkan eksplorasi pulau yang menjadi latar game dan juga cerita berelemen mistis.

Dunia di Tchia pada dasarnya terinspirasi dari New Caledonia, kumpulan kepulauan di Pasifik Selatan. Karena hal ini, pihak pengembang membuat ulang landmark ikonik, habitat lokal, dan menyampaikan cerita menggunakan bahasa lokal.

Tchia akan rilis 21 Maret 2023 di PlayStation 4 dan PlayStation 5. Khusus pelanggan PlayStation Plus tier Extra dan Premium, game ini tersedia gratis mulai hari pertama perilisannya.

Baca juga: Perilisan Tchia Diundur Sampai Awal 2023

Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connection

PlayStation State of Play February 2023 - Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connections
Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connections

Bandai Namco mengumuman game fighting terbaru dari franchise Naruto di PlayStation State of Play, yaitu Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connection. Game ni akan menampilkan 124 karakter dari game sebelumnya beserta beberapa karakter baru yang pertama kali hadir ke dalam roster, menjadikannya roster terbesar dalam sejarah seri game Naruto.

Ultimate Ninja Storm Connections juga akan menghadirkan versi remaster dari beberapa cerita di seri sebelumnya, termasuk pertarungan antara Naruto dan Sasuke yang ikonik. Tidak hanya itu, game ini juga akan menampilkan rangkaian cerita baru yang akan terungkap nanti.

Naruto x Boruto Ultimate Ninja Storm Connection akan rilis 2023 di PlayStation 4 dan PlayStation 5.

Baldur’s Gate III for PlayStation 5

PlayStation State of Play February 2023 - Baldur's Gate 3
Baldur’s Gate III

Larian Studios akhirnya mengumumkan game RPG besutannya, Baldur’s Gate III bakal rilis di PlayStation 5. Sambil mengungkap trailer terbarunya, pihaknya juga mengumumkan tanggal rilis resminya.

Trailer yang dibagikan Larian Studios itu mengungkap cuplikan pertarungan intens, splitscreen multiplayer dan juga berbagai class karakter. Tidak hanya itu, J.K. Simmons sudah dipastikan akan memerankan antagonis General Ketheric Thorm. Ketheric akan menjadi salah satu dari tiga antagonis di game.

Baldur’s Gate III akan meluncur pada 31 Agustus 2023 di PlayStation 5.

Suicide Squad: Kill the Justice League

PlayStation State of Play February 2023 - Suicide Squad Kill the Justice League
Suicide Squad: Kill the Justice League

Pada akhir State of Play, Warner Bros. Games dan Rocksteady Studios membagikan in-depth look dari Suicide Squad: Kill the Justice League berdurasi 15 menit. Pihak studio telah mengungkap banyak hal melalui cuplikan, salah satunya adalah game ini menjadi bagian dari Arkhamverse, berlatar lima tahun setelah Batman: Arkham Knight. Suicide Squad: Kill the Justice League juga dapat dinikmati secara solo atau co-op hingga empat pemain.

Pemain akan berperan sebagai salah satu dari empat anggota Suicide Squad, yakni Harley Quinn, Captain Boomerang, King Shark, dan Deadshot. Amanda Waller memberi mereka misi untuk menghentikan invasi Metropolis dan Brainiac dan membunuh setiap anggota Justice League yang sudah dicuci otak.

Saat in-depth look, rumor hadirnya sistem gear bergaya RPG dan elemen live service ternyata terbukti benar. Game ini membutuhkan koneksi internet meski pemain tetap memilih bermain secara solo. Pihak Rocksteady juga mengumumkan sistem battle pass akan diterapkan, battle pass tersebut akan berfokus pada item kosmetik berupa kostum. Ditambah, konten post-launch berupa karakter baru, misi tambahan, dan senjata baru akan hadir.

Suicide Squad: Kill the Justice League akan meluncur di PlayStation 5 pada 25 Mei 2023.

5 Game yang Akan Rilis di PlayStation VR2

PlayStation VR2 State of Play February 2023
PlayStation VR2

PlayStation VR2 akhirnya telah resmi rilis 22 Februari 2023. Pihak Sony tentu memanfaatkan State of Play untuk menampilkan 5 game tambahan yang akan rilis di platform VR tersebut. Game tersebut adalah The Foglands, Green Hell, Synapse, Journey to Foundation, dan Before Your Eyes.

Deretan Game yang Akan Masuk Katalog PlayStation Plus Maret Ini

PlayStation Plus March 2023
5 Game yang akan masuk katalog PlayStation Plus Maret 2023

Tchia bukan satu-satunya game yang akan masuk katalog PlayStation Plus Maret ini. PlayStation mengumumkan Battlefield 2042, Minecraft Dungeons, dan Code Vein akan tersedia untuk semua pelanggan pada 7 Maret hingga 3 April.

Tidak lengkap sampai di situ, sederetan game besar lainnya akan bergabung dengan Tchia ke dalam katalog PlayStation Plus khusus pelanggan tier Extra dan Premium. Deretan game tersebut adalah Uncharted: Legacy of Thieves Collection, Ghostwire: Tokyo, Rainbow Six Extraction, dan Immortal Fenyx Rising.

Itulah 5 game besar yang diumumkan di PlayStation State of Play Februari 2023.