Tag Archives: Pandemi

World Bank, Indonesia Adalah Negara Penghasilan Menengah ke Atas

GAMEFINITY.ID, Bekasi – Indonesia ditetapkan Bank Dunia sebagai negara yang berpenghasilan menengah ke atas. Penetapan ini berdasarkan Gross National Income (GNI) atau dengan sebutan Pendapatan Nasional Bruto (PNB) per kapita yang menjadi klasifikasi Bank Dunia.

Sebelumnya, Bank Dunia menggolongkan perekonomian dunia ke dalam empat kelompok yaitu pendapatan tinggi, menengah ke atas, menengah ke bawah, dan juga pendapatan rendah. Klasifikasi Bank Dunia ini diperbarui setiap tahunnya pada tanggal 1 Juli yang didasarkan pada BNI per kapita.

Berdasarkan siaran resminya, Bank Dunia menetapkan sebagai negara kelas menengah ke atas sesuai dengan GNI per kapita pada tahun sebelumnya. Tidak hanya Indonesia saja, tetapi juga El Salvador, Gaza, dan Tepi Barat yang semuanya mempunyai GNI yang berdekatan di ambang batas pendapatan ke atas pada tahun 2021. Hingga pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) pada tahun 2022 membawa perekonomia semua negara tersebut masuk ke dalam kelompok ini.

Disebutkan bahwa PDB Indonesia meningkat pasca pandemi mencapai 5,3% pada tahun 2022. Pendapatan per kapita pun naik dari tahun 2021 sebesar US$4.140 menjadi US$4.580.

Indonesia Pernah Masuk Kelompok Negara Menengah ke Atas pada Tahun 2019

Economy Indonesia growth 5,31%
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tahun 2022

Perlu diketahui, Indonesia pernah masuk ke dalam golongan negara berpenghasilan menengah ke atas pada tahun 2019. Sayangya, ketika pandemi covid-19 Indonesia kembali turun ke golongan negara berpenghasilan menengah ke bawah. Itu pun berjalan selama dua tahun beruntun, namun kembali naik sekarang.

Baca juga: 

Walaupun begitu, agar bisa mencapai target berpenghasilan tinggi, Indonesia masih terlalu jauh. Untuk menjadi negara berpenghasilan tinggi, pendapatan masyarakat suatu negara rata-rata harus mencapai US$13.845.

Klasifikasi Pendapatan Negara per 1 Juli 2023 hingga 2024

World Bank, Indonesia Kelas Menengah ke Atas

Menurut Bank Dunia, berikut klasifikasi pendapatan negara yang diperbarui per 1 Juli 2023 hingga 2024 mendatang. Klasifikasi tersebut antara lain:

  • Negara yang berpenghasilan rendah mempunyai US$1.135 ke bawah; naik dari sebelumnya yang berkisar US$1.085
  • Negara yang berpenghasilan menengah ke bawah mempunyai US$1.146 hingga US$4.465; naik dari sebelumnya yang berkisar US$1.086 hingga US$4.255
  • Negara yang berpenghasilan menengah ke atas mempunyai US$4.466 hingga US$13.845; naik dari sebelumnya yang berkisar US$4.256 hingga US$13.205
  • Negara yang berpenghasilan tinggi mempunyai US$13.845; naik dari sebelumnya yang berkisar US$13.205

Baca juga: 

Berdasarkan klasifikasi tersebut, beberapa negara sudah aik kelas. Bahkan ada beberapa negara yang berpenghasilan menengah menjadi berpenghasilan tinggi, seperti Samoa dan Guyana. Guyana melesat 60% berkat pada produksi gas dan minyak pada tahun lalu, sedangkan Samoa naik kelas 18% setelah melakukan revisi.

Zambia dan Guinea naik kelas dari negara berpenghasilan rendah menjadi mengengah ke bawah. Perekonomian Guinea sendiri meningkat sebesar 4,7%. Sementara itu, Yordania justru turun kelas dari negara berpenghasilan menengah ke atas menjadi menengah ke bawah.

Viral, Seorang Dosen Gunakan Game Mirip Harvest Moon Untuk Ngajar Online

GAMEFINITY.ID, Purworejo – Di masa pandemi seperti ini memaksa pembelajaran yang seharusnya dilakukan di sekolah atau kampus harus dilakukan secara daring atau online. Hal ini biasanya menjadi tantangan tersendiri bagi para guru maupun siswa seperti materi yang kurang dipahami, banyaknya tugas mandiri atau bahkan masalah koneksi internet yang kurang memadai.

Kalau biasanya guru atau dosen menggunakan platform panggilan video seperti Zoom atau Google Meet untuk pembelajaran daring, berbeda dengan momen yang dibagikan oleh mahasiswi yang bernama Zahran ini.

Dibagikan dalam akun TikToknya @zahranfth, Zahran memperlihatkan pembelajaran online yang di kelasnya yang dilakukan menggunakan sebuah platform yang mirip game Harvest Moon.

@zahranfth

Kelas rasa Harvest Moon🥺😂 #foryou #fyp #SuperiorBarengOPPOA54 #ParselTokopedia #GoodDayFreezeYuk

♬ Television / So Far So Good – Rex Orange County

Dalam platform ini terlihat suasananya benar-benar mirip di kampus, lengkap dengan kelas, tempat duduk dosen dan mahasiswa yang tersusun rapi seperti kelas sungguhan.

Tak hanya itu, dalam kelas tersebut juga terdapat papan tulis yang bisa digunakan untuk share screen serta tempat khusus untuk presentasi tugas kelompok.

Diketahui, platform tersebut bernama Gather Town, sebuah platform yang menggabungkan fitur-fitur pada platform panggilan video dengan game RPG yang mirip dengan Harvest Moon dengan grafis 8 bit. Dengan ini, pengguna bisa berjalan-jalan seperti sedang bermain game saat kelas online.

Gather Town Online

Gather Town bisa diakses melalui websitenya, nantinya pengguna dapat membuat karakter dan tempat yang akan digunakan. Sebelum memulai kelas, pengguna harus memastikan kamera, mikrofon dan speaker berfungsi dengan normal, lalu untuk mengundang pengguna lainnya menggunakan link yang bisa dibagikan.

Platform ini bisa digunakan secara gratis dengan batasan tertentu. Versi gratis dari Gather Town hanya bisa digunakan untuk 25 orang dan dengan batas waktu hanya 2 jam saja. Untuk membuka batasan tersebut, pengguna harus membeli paket tertentu yang telah disediakan.

Hal ini tentunya bisa menjadi opsi untuk para guru atau dosen sebagai media dalam pembelajaran online. Nantinya dengan platform seperti ini diharapkan siswa tidak lagi jenuh dengan metode pembelajaran online yang begitu-begitu saja.

Gimana, tertarik memakai Gather Town dalam kelas online? Minta guru kamu untuk menggunakannya :v