Tag Archives: PB

Battle Pass Season 5: Knight dan Item Wajib Harus Dimiliki

GAMEFINITY, Jakarta – Kamis (27/4), Battle Pass Season 5 hadir untuk para troopers dengan item menarik. Memiliki item yang kuat dapat membantu permainan Troopers di Point Blank. Untuk mempunyai beragam item bagus, Troopers bisa mendapatkannya lewat Point Blank Battle Pass Season 5: Knight the Warrior Goddess yang menawarkan beragam hadiah gratis berupa senjata, aksesoris maupun function item. Dari antara ratusan reward gratis yang bisa didapatkan melalui 90 level yang tersedia, berikut adalah 5 item yang bisa kamu incar:

Baca juga:

  • Senjata Permanen K2C EBR Knight dengan Sistem Repair menggunakan Point

Item Battle Pass Season 5

Battle Pass kali ini mempersembahkan senjata permanen K2C EBR Knight,  senjata berjenis Assault Rifle. Weapon ini memiliki stats ampuh berupa Damage sebesar 36, yang tergolong besar untuk jenis Assault Rifle. K2C EBR Knight memiliki special Death Effect/Animation yang bisa terlihat ketika menembak dan berhasil kill musuh saat match. Berbeda dengan senjata permanen Battle Pass sebelumnya, sistem repair senjata permanen ini bukan menggunakan PB Cash melainkan menggunakan Point.

Baca juga:

  • Battle Pass Season 5: Knight, Item Sembunyi dengan Active Camouflage 

Item Battle Pass Season 5

Terdapat item baru yang akan membuat senjata Troopers terkamuflase alias terlihat menghilang ketika dipakai. Alhasil, lawan tidak akan bisa melihat senjata yang Troopers pakai. Untuk mengaktifkan fitur kamuflase ini, Troopers harus menggunakan item Active Camouflage 50% atau Active Camouflage 99% yang bisa didapatkan lewat Battle Pass Season 5: Knight the Warrior Goddess.

Baca juga:

  • Knight Sword 

Item Batlle Pass Season 5

Selain Assault Rifle, terdapat juga senjata permanen berupa melee yang merupakan reward dari  Battle Pass Season 5: Knight the Warrior Goddess. Battle Pass kali ini menghadirkan Knight Sword, sebuah pedang dengan konsep ksatria (Knight).  Knight Sword memiliki stats berupa damage 100 yang membuat item ini memiliki daya serang yang kuat. Dalam satu ayunan, Troopers bisa menghunus musuh hingga kill jika menggunakan Knight Sword ini.  Sama seperti K2C EBR Knight, Knight Sword juga merupakan senjata permanen yang bisa di-repair dengan Point.

Baca juga:

  • Battle Pass Season 5 Akan Tampilkan Dua Karakter Knight

Item Battle Pass Season 5

Battle Pass Point Blank selalu menghadirkan karakter khas di setiap season-nya. Kali ini karakter spesial Battle Pass Knight ialah karakter ksatria wanita. Karakter Knight ini akan langsung bisa kamu dapatkan apabila kamu membeli Premium Pass. Karakter Knight yang akan pertama kamu dapatkan adalah Knight Tarantula yang bisa digunakan untuk bermain di tim Free Rebels. Selanjutnya, apabila naik level kedua, kamu akan kembali mendapatkan karakter berupa Knight Keen Eyes yang bisa digunakan saat match menjadi tim CT-Force.

Battle Pass Knight sudah dibuka sejak tanggal 18 April 2023 yang lalu, dan kamu bisa mengikutinya hingga 16 Juni 2023 mendatang untuk meraih beragam reward-nya. Selain Battle Pass, terdapat juga event menarik yang berlangsung minggu ini seperti event Hometown yang menawarkan weapon seri Mudik dan terdapat juga event SERGAP berhadiah untuk Troopers yang rajin login. Informasi lebih lanjut mengenai Point Blank dan Battle Pass Season 5 Knight dapat dibaca di sosial media resmi Point Blank Indonesia dan situs pointblank.id.

PBIC 2023, Inilah Profil 2 Tim yang akan Mewakili Indonesia

GAMEFINITY, Jakarta – Rabu (1/3),  Gelaran turnamen game Point Blank tingkat internasional, PBIC 2023 akan segera bergulir. Point Blank International Championship 2023 bakal berlangsung pada tanggal 17-18 Maret 2023 bertempat di negara Thailand, tepatnya di Samyan Mitrtown Hall, Bangkok. Format turnamen PBIC menggunakan sistem group stage, dilanjutkan pada semifinal menggunakan sistem knockout stage.

Terdapat beberapa tim dari 6 negara yang mengikuti ajang turnamen PBIC 2023 yakni Turkiye, Rusia, Brazil, Filipina, Thailand dan Indonesia. Dari Indonesia sendiri, terdapat 2 slot tim yang bertanding di PBIC 2023. Dua slot tersebut diisi oleh Tim Comeback dan Tim OP3K yang merupakan Champion serta 2nd Place saat Grand Final PBNC 2022. Berikut adalah profil kedua tim e-sport Point Blank unggulan dari Indonesia tersebut:

Baca juga: Zepetto Gelar PBNC 2022 Secara Offline Sebagai Obat Rindu

  • Profil AMUNRA Comeback SHZ EGK

    PBNC 2022 Menuju PBIC 2023
    Tim Comeback Awal Sebelum Bertanding

AMUNRA Comeback SHZ EGK memiliki julukan team anak-anak muda berbakat. Tim ini berhasil menyandang gelar Champion PBNC 2022 yang lalu. Berikut merupakan informasi lineup player dari team AMUNRA Comeback SHZ EGK:

  1. sLCLUTCH sebagai Leader
  2. Azzuhri sebagai Pointman
  3. marleve sebagai Support
  4. v8yups sebagai Rusher
  5. beLoved sebagai Support

Baca juga: Comeback Juara PBNC 2022 Setelah Kalahkan OP3K

  • Profil OP3K XFIRE
OP3K PBNC 2022 to PBIC 2023
Player OP3K, Sing, Sedang berdoa sebelum bermain

AMUNRA Comeback SHZ EGK memiliki julukan team anak-anak muda berbakat. Tim ini berhasil menyandang gelar Champion PBNC 2022 yang lalu. Berikut merupakan informasi lineup player dari team AMUNRA Comeback SHZ EGK:

  • sLCLUTCH sebagai Leader
  • Azzuhri sebagai Pointman
  • marleve sebagai Support
  • v8yups sebagai Rusher
  • beLoved sebagai Support

Perjalanan 2 Tim Menuju PBIC 2023

Adapun, untuk bisa mengukir prestasi di ajang PBIC 2023, Tim Comeback dan Tim Op3K harus berhadapan dengan 6 tim lainnya. Sebanyak delapan tim tersebut akan memperebutkan total prizepool 100 ribu US Dollar.  Berikut adalah daftar tim yang berpartisipasi dalam PBIC 2023:

  1. Perwakilan dari Indonesia : AMUNRA Comeback SHZ EGK dan OP3K XFIRE
  2. Perwakilan dari Rusia :  WhoCares?
  3. Perwakilan dari Filipina : CXG. ACES 
  4. Perwakilan dari Brazil : Liga Uncharted
  5. Perwakilan dari Turkiye : İnceHesap Deemer
  6. Perwakilan dari Thailand : akan ada 2 tim yang diumumkan menyusul karena sedang menunggu hasil PBNC 2022 Thailand. 

Baca juga: Hari Ketiga Grand Final PBNC 2022 dan GVL Juara Ladies

Seluruh pertandingan PBIC 2023 nantinya disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Zepetto PB Indonesia. Stay tune juga untuk update informasi terkini mengenai PBIC 2023, karena akan ada juga berbagai event menarik untuk memeriahkan acara ini.

Sembari menunggu PBIC digelar, Troopers dapat menikmati event yang dipersembahkan Zepetto pada pekan ini, 28 Februari – 6 Maret 2023. Terdapat promo Buy Item Get Extra Reward dan juga promo gratis in-game accessories setiap pembelian weapon seri Rafflesia. Untuk informasi lebih banyak mengenai game Point Blank, Troopers dapat mengeceknya melalui situs pointblank.id (*).

Suasana Pesta Bola Dunia Hadir di Point Blank, Dimeriahkan Sejumlah Event di Lapangan Hijau

GAMEFINITY, JAKARTA – Rabu (30/11), Zepetto menghadirkan berbagai event dengan suasana sepak bola di game Point Blank (PB) bagi para Troopers penggemar olahraga bola kaki tersebut. Troopers diajak untuk berlaga di lapangan hijau yang terdapat di Map Supply Base Soccer. Selain itu, hadir juga event Bola Mania yang menawarkan beragam hadiah spektakuler.

Berikut adalah event-event menarik yang bisa diikuti oleh Troopers:

1. Bola Mania! Ayo Rajin Login dan Kumpulkan Mask 32 Negara!

Bola Mania

Event Bola Mania mengajak Troopers untuk mengumpulkan 32 mask dengan gambar bendera berbagai negara. Event ini memperebutkan hadiah utama jutaan PB Cash dan juga Skull Beret berdurasi panjang. Setiap Troopers yang berhasil mengumpulkan sejumlah mask juga akan mendapatkan reward aneka item bernuansa sepak bola, seperti senjata, karakter, hingga item yang dapat menunjang Troopers agar semakin jago bertempur di Point Blank.

Ada berbagai cara untuk mendapatkan semua mask tersebut, yakni dengan cara login ke game (mengikuti attendance event), bermain Point Blank selama durasi tertentu, menyelesaikan Daily Web Quest, dan juga dengan cara mengikuti berbagai event di sosial media resmi Point Blank. Event ini berlangsung hingga 19 Desember 2022 mendatang, sehingga Troopers bisa mengumpulkan semua 32 mask aneka negara sampai periode tersebut.

Baca juga: Map Downtown Point Blank Hadir dengan Pembaharuan, Yuk Intip Tampilan Barunya!

2. Atur Formasi Tim dan Bermain di Lapangan Hijau Point Blank!

Map Bola

Troopers akan diundang untuk berlaga di lapangan hijau map Supply Base Soccer. Map yang disulap menjadi mirip lapangan sepak bola ini menawarkan beragam reward menarik bagi Troopers yang memainkan mode Death Match untuk menyelesaikan sejumlah misi. Terdapat hadiah utama weapon OA-93 Latin7, M1887 Brazil, dan berbagai item lain. Akan ada juga sesi GM Attack yang menawarkan hadiah Golden Ticket dan Daily Mission Box yang sayang untuk dilewatkan. Event ini digelar mulai Selasa, 29 November 2022 hingga 5 Desember 2022.

Simak juga informasi lainnya mengenai event-event di Point Blank melalui situs resmi pointblank.id.

Resmi, Ajang PBIC 2023 Bakal Digelar di Thailand!

GAMEFINITY, Jakarta – Selasa (29/11), Berita besar di kancah E-sport datang dari gelaran turnamen tingkat internasional untuk game Point Blank (PB), yakni Point Blank International Championship (PBIC). Thailand resmi akan menjadi tuan rumah Point Blank International Championship atau PBIC 2023 yang akan datang. Berita ini ditandai juga dengan rilisnya teaser PBIC 2023 melalui kanal Youtube resmi Zepetto PB Indonesia.

Ajang PBIC sendiri merupakan kompetisi E-sport tingkat global terbesar untuk pemain game FPS besutan developer game Zepetto Co. ini. Pelaksanaan PBIC 2023 pun akan menjadi momen PBIC yang pertama kali diselenggarakan kembali secara offline setelah sebelumnya vakum selama hampir tiga tahun akibat masa pandemi.

PBIC

Tim Indonesia juga bakal berkesempatan untuk ikut bertarung di turnamen PBIC. Namun untuk sampai ke PBIC, tim Indonesia harus membuktikan kemampuannya menjadi yang terbaik di ajang Grand Final PBNC 2022 terlebih dahulu. Juara PBNC 2022 akan menjadi perwakilan Indonesia di ajang internasional tersebut. Adapun tim negara yang berpartisipasi dalam PBIC 2023 adalah tim dari Thailand, Indonesia, Filipina, Rusia, Turki, Azerbaijan, dan Brasil. Para tim jagoan dari negara-negara tersebut akan berkompetisi untuk meraih gelar juara dunia dan memperebutkan hadiah dengan total Prize Pool $100.000 USD.

Baca juga: Map Downtown Point Blank Hadir dengan Pembaharuan, Yuk Intip Tampilan Barunya!

Grand Final PBNC 2022 di Indonesia akan digelar sebelum PBIC 2023. Sedangkan Kejuaraan Dunia PBIC 2023 akan diadakan pada tanggal 17-18 Maret 2023 mendatang di Bangkok, Thailand. Selengkapnya mengenai PBNC 2022 dan PBIC 2023 akan diinformasikan melalui artikel selanjutnya. Untuk informasi lain mengenai Point Blank, pembaca juga bisa mengunjungi situs resmi pointblank.id.

Point Blank Rilis Senjata Permanen Baru T77 Gamer Basic

GAMEFINITY, Jakarta – Selasa (1/11), Zepetto menghadirkan senjata permanen baru yang eksklusif bagi Troopers game Point Blank (PB). Senjata permanen baru tersebut adalah T77 Gamer Basic, sebuah senjata berjenis Sub Machine Gun (SMG) yang memiliki desain ala gamepad konsol dengan nuansa warna perak dan hitam. Peluncuran T77 Gamer Basic ini sekaligus menambah jajaran senjata T77 permanen yang sudah dirilis terlebih dahulu di game Point Blank, seperti T77 Red Star Basic dan T77 SciFi Basic.

T77 Gamer Basic

Senjata permanen T77 Gamer Basic memiliki Fire Effect yang menarik. Animasi Fire Effect tersebut muncul saat Troopers menembak. T77 Gamer Basic ini juga bisa diaktifkan untuk digunakan secara dual mode sehingga Troopers dapat merasakan serunya menggempur musuh saat duel dalam permainan Point Blank. Dengan memiliki T77 Gamer Basic permanen, Troopers bisa menikmati dahsyatnya SMG yang satu ini sepuasnya tanpa takut terbatas durasi.

Baca juga: Online Action RPG GrandChase Classic Telah Hadir di LINE POD

Senjata permanen terbaru ini bisa didapatkan melalui pembelian T77 Gamer Basic Permanent Box. Troopers berkesempatan mendapatkan senjata permanen, senjata series Gamer Basic dan Golden Ticket dengan membeli T77 Gamer Basic Permanent Box. Selain peluncuran T77, ada juga event-event lain seperti Battle Pass Rise of the Sorceress dan Relic Seize Mode yang tak kalah seru untuk diikuti. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Point Blank, Troopers bisa mengunjungi situs resmi pointblank.id.

Kesempatan Transfer Akun PB Garena ke Zepetto Segera Dibuka Lagi! Tanpa Ribet, Cukup Pakai ID

GAMEFINITY.ID, Jakarta – Jumat (7/10), Point Blank kembali menghadirkan event transfer account dari akun PB Garena ke PB Zepetto. Pemain yang ingin mentransfer akun lamanya hanya perlu menunjukkan bukti kepemilikan ID lama (ID PB Garena) yang nantinya akan dicek oleh tim Point Blank. Event transfer akun ini dibuka mulai besok Selasa, 11 Oktober 2022 hingga tanggal 7 November 2022 mendatang.

Berikut adalah penjelasan rinci mengenai tata cara melakukan transfer akun PB Garena ke PB Zepetto:

  1. Membuat akun Point Blank Zepetto (Karakter pada akun ini nantinya akan hilang dan digantikan dengan karakter yang akan ditransfer).
  2. Login menggunakan akun PB Zepetto yang akan ditransfer dan isi formulir transfer akun di official website Point Blank.
  3. Isi dan upload data-data yang diperlukan untuk proses transfer.
  4. Selanjutnya, pengguna bisa menunggu proses verifikasi selesai. Transfer akun pengguna akan kami proses paling lambat 2×24 jam pada hari dan jam kerja.

Selama event Transfer Akun PB digelar, ada juga event Special Attendance Transfer Account.  Troopers bisa mendapatkan hadiah jika login ke dalam permainan Point Blank sesuai ketentuan. Untuk memantau aktivitas login in-game yang telah dilakukan, Troopers bisa melihat bagian Attendance Check Event di situs Point Blank. Akan ada beragam hadiah seperti Kriss SV Zepetto, Mercury Saber, hingga Skull Black Beret untuk Troopers yang berhasil melakukan login selama beberapa hari berturut-turut.

Tak hanya berlaku bagi Troopers baru yang melakukan transfer akun, reward tersebut juga bisa didapatkan oleh seluruh Troopers yang memenuhi ketentuan. Reward akan dikirimkan setelah maintenance tanggal 8 November 2022 yang akan datang.

Baca juga: ‘Macan Putih’ Senjata White Tiger Point Blank, Hadir di Battle Box

Selain Transfer Account, ada juga Battle Pass Rise of the Sorcerer yang tak kalah seru untuk diikuti Troopers. Cek selengkapnya mengenai event game Point Blank di situs resmi pointblank.id.

Tentang Point Blank

Point Blank merupakan game online FPS yang dikembangkan oleh Zepetto serta dipublikasikan oleh PT. Zepetto Interactive Indonesia.

Tentang Zepetto

Didirikan pada tahun 2003, Zepetto Co. adalah perusahaan game yang berdedikasi untuk menciptakan game untuk di berbagai platform termasuk PC, konsol, dan seluler. Nama Zepetto berasal dari Geppetto, lelaki tua dari cerita klasik Petualangan Pinokio, Zepetto bertujuan untuk mewujudkan semangat dan membawa kehidupan baru ke dalam game dan juga pasar game. Visi Zepetto adalah memperkaya pengalaman game yang selaras dengan pemain di seluruh dunia.