Tag Archives: PC Game

Pengembangan Emulator PS4 Semakin Menjanjikan

GAMEFINITY.ID, PATI – Sony Playstation telah menegaskan bahwa dukungan untuk playstation 4 akan segera dihentikan tepatnya pada tahun 2025. Langkah ini diambil agar pihak developer game bisa lebih fokus dalam pengembangkan game untuk Playstation 5. Sebelumnya para developer masih harus menurunkan kualitas game mereka agar dapat berjalan di Playstation 4. Dengan berhentinya dukungan dari Sony maka berhenti juga era Playstation 4. Namun sama seperti konsol sebelumnya, beberapa orang telah mengembangkan emulator untuk PS4.

Emulator PS4 Tunjukkan Progres Awal

Emulator menjadi suatu usaha untuk melestarikan game – game lama agar tidak termakan oleh jaman. Bahkan meski konsol dari game tersebut telah dihentikan, aksesibilitas gamenya masih bisa dimainkan melalui emulator. Salah satu proyek emulator PS4 yang diberi nama fpPS4 baru saja membagikan informasi seputar pengembangan emulator.

GAMER RPCS3, yang juga merupakan pengembang emulator Playstation 3 baru saja merilis video mengenai perkembangan dari emulator terbaru mereka fpPS4. Meski dalam demo tersebut menunjukkan hasil yang kurang baik dalam menjalankan game PS4, tetapi ini merupakan perkembangan yang sangat menakjubkan. Emulator RPCS3 sendiri membutuhkan waktu yang sangat lama untuk dapat menjalankan hampir semua game PS3.

Dalam video tersebut, GAMER RPCS3 membawa kita untuk menyaksikan kemampuan emulator fpPS4 dalam menjalankan beberapa game – game kecil PS4. Beberapa game cukup berjalan lancar seperti RetroMania Wrestling. Di sisi lain tampaknya masih terlalu sulit untuk menjalankan game seperti Farming Simulator dan World of West. Namun fakta bahwa mereka telah membagikan perkembangan proyek mereka merupakan sesuatu yang besar untuk para gamer.

Masih Butuh Waktu Lama

Sebagai pengingat, RPCS3 diluncurkan pada tahun 2011 dan membutuhkan lebih dari 10 tahun untuk dapat menjalankan hampir semua game PS3. Begitu pula yang akan dialami oleh fpPS4 yang baru bisa optimal mungkin setelah pengembangan selama satu dekade kedepan. Meski begitu spesifikasi yang dibutuhkan untuk menjalankan emulator ini sepertinya lumayan tinggi. Menurut deskripsi dari GAMER RPCS3 butuh spesifikasi RTX 2070, RAM 32 GB, dan i9-9900K.

Meski terbilang cukup mahal hanya untuk memainkan game – game PS4, tetapi tidak menutup kemungkinan kedepannya akan bisa berjalan di spesifikasi yang sedikit lebih rendah. Masih belum tahu apakah emulator PS4 ini akan berhasil nantinya mengingat telah ada konsol – konsol seperti Steam Deck yang dapat menjalankan game jauh lebih baik dibanding emulator. Sony Playstation juga telah membawa beberapa game eksklusif PS4 mereka ke Steam yang memungkinkan untuk dapat dimainkan di Steam Deck nanti.

Bagaimana menurut kalian? Jangan lupa untuk kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Gameplay Duke Nukem 3D: Reloaded Bocor Di Internet

GAMEFINITY.ID, PATI – Baru-baru ini muncul build alpha dari seri legendaris Duke Nukem. Build alpha tersebut merupakan prototype dari Duke Nukem 3D: Reloaded yang terpaksa dibatalkan pada 2010 silam. Bagi yang asing, Duke Nukem adalah salah satu seri video game FPS yang sangat populer di tahun 90-an. Seri ini mengisahkan petualangan Duke Nukem dalam melawan invasi alien. Duke Nukem juga dikenal karena action dan komedi yang terbilang cukup segar pada kala itu.

Duke Nukem 3D: Reloaded Bocor

Pada tahun 2010, Duke Nukem 3D: Reloaded yang merupkan versi remake dari Duke Nukem 3D sedang dikembangkan oleh Interceptor Entertainment. Remake ini direncanakan menggunakan unreal engine 3 dalam pengembangannya. Namun proyek tersebut tiba-tiba dibatalkan begitu saja setelah test-version 0.001 diselesaikan. Salah satu pengguna Archive.org dengan nama x0r_jmp baru saja menyebarkan file game Duke Nukem 3D: Reloaded test-version 0.001.

Youtuber pagb666 juga ikut mengunggah video yang berisikan gameplay Duke Nukem 3D: Reloaded berdasarkan file dari x0r_jmp. Pada videonya, pagb666 menunjukkan tampilan map Hollywood Holocaust yang sudah jadi tetapi masih kosong. Dia juga sempat mencoba berbagai senjata yang disediakan sekaligus mengetesnya di test map yang merupakan playground para developer dalam mencoba fitur-fitur pada game. Para penonton menilai bahwa seri ini jauh lebih baik dibanding Duke Nukem Forever yang dianggap gagal oleh hampir semua penggemar Duke Nukem.

Baca juga: Fall Guys Kolaborasi dengan Serial Animasi Invincible

Bocoran Yang Sangat Lengkap

Tidak hanya Reloaded, x0r_jmp juga membagikan beberapa bocoran terkait franchise Duke Nukem. Build versi awal Duke Nukem Forever yang dikembangkan tahun 1996 adalah salah satunya. Mengejutkan, Duke Nukem Forever versi awal ini membawa gameplay side-scrolling yang juga dibawakan oleh Duke Nukem dan Duke Nukem 2. File-file yang dibagikan oleh x0r_jmp mencakup hampir semua aset pengembang seperti file game asli, editor level untuk versi prototype, hingga versi game yang telah disesuaikan dengan perangkat zaman sekarang.

duke nukem
Versi Awal Duke Nukem Forever yang dikembangkan pada tahun 1996

Pada akhirnya Duke Nukem Forever dirilis pada tahun 2011 sekaligus menjadi akhir dari frachise ini. Duke Nukem Forever dinilai oleh para penggemar telah melenceng dari seri – seri sebelumnya. Ditambah proses pengembangan game yang mengalami banyak sekali masalah membuat Duke Nukem Forever menjadi game yang sangat buruk saat perilisannya.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan Duke Nukem? Jangan lupa untuk kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Sonic Hedgehog Akan Jadi Fokus Utama SEGA di 2023

GAMEFINITY.ID, PATI – Sukses besar dengan franchise Sonic the Hedgehog, kini Sega bermaksud untuk mengembangkan lebih jauh waralaba ini di tahun 2023. Berdasarkan wawancara bersama media game Famitsu, Takashi Iizuka selaku kepala studio mengisyaratkan akan ada lebih banyak lagi hal-hal yang berhubungan dengan Sonic pada tahun 2023. Mulai dari sequel live action, series netflix, hingga game terbaru.

Konten Baru Sonic Frontier

Konten besar pertama yang akan datang di awal tahun 2023 muncul dari game Sonic Frontiers. Roadmap update yang baru saja dibagikan beberapa waktu lalu, menjanjikan tiga update besar mulai dari penambahan fitur photo mode, game mode baru, dan beberapa karakter yang dapat dimainkan hingga konten story baru. SEGA masih belum mengumumkan kapan pasti update ini akan diluncurkan, tetapi kemungkinan besar akan rilis di awal tahun 2023.

sonic
Roadmap Update 2023 Sonic Frontiers | Source: SEGA

Bicara soal konten di luar Sonic Frontiers, wawancara Takashi Iizuka oleh Famitsu memberikan jawaban yang cukup samar. Beliau hanya mengonfirmasi bahwa Tim Sonic sedang mempersiapkan “gelombang kedua” untuk mempertahankan momentum brand Sonic selama 12 bulan ke depan. Sonic Frontiers memang bisa dikatakan telah menjadi pondasi baru yang cukup kokoh untuk franchise game Sonic the Hedgehog. Namun sulit untuk membayangkan sequel seperti apa yang disiapkan oleh SEGA dan Tim Sonic.

Baca juga: Cuplikan Gameplay Sonic Frontiers Tuai Kritik!

2023, Era Baru Untuk Si Landak Biru

Selain game, serial animasi Sonic Prime baru saja resmi memulai debutnya di layanan streaming Netflix. Mungkin bisa saja serial animasi ini akan dikembangkan oleh Tim Sonic ke dalam Sonic Frontiers sebagai konten tambahan. Hal ini sangat mungkin saja dilakukan jika SEGA memang ingin mempertahankan momentum mereka dengan usaha yang terbilang tidak begitu berat.

Usaha lain untuk mempertahankan momentum Sonic The Hedgehog yang telah dibangun di tahun 2022 juga dapat melalui penjualan merchandise. Meski ini merupakan lahan basah untuk meraup pundi – pundi uang tetapi sayangnya metode ini tidak begitu disukai oleh Takazhi Iizuka. Dalam wawancaranya, Takashi menjelaskan akan lebih berfokus pada game-game Sonic dari SEGA, menjadikan 2023 sebagai era baru untuk waralaba Sonic The Hedgehog.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan Sonic Frontiers? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Death Stranding 2 Disiapkan Untuk Rilis Tahun 2024

GAMEFINITY.ID, PATI – Setelah memberikan beberapa tease, Kojima Production akhirnya mengungkapkan game terbaru mereka. Game yang diumumkan pada The Game Award 2022 tersebut sukses membuat para gamer terkejut. Death Stranding 2 akan menjadi game selanjutnya dari Hideo Kojima. Game ini juga akan melanjutkan cerita dari Death Stranding dilihat dari beberapa karakter Death Stranding yang kembali hadir. Yang lebih mengejutkannya sepertinya para gamer tidak perlu menunggu cukup lama untuk game satu ini.

Death Stranding 2 Rilis 2024?

Menurut bocoran yang tersebar baru-baru ini, Death Stranding 2 garapan Kojima Production akan dirilis sekitar tahun 2024. Seperti yang ditunjukkan di profil ArtStation dari character artist Frank Aliberti. Pada halaman profil Frank Aliberti dituntukkan di bagian “Production” untuk melihat daftar karya yang sedang dikerjakan oleh Aliberti. Sebelumnya daftar tersebut diisi oleh Death Stranding 2 yang menunjukkan tanggal rilis 2024. Meski sekarang Death Stranding 2 telah di hapus dari daftar “Production”, teteapi akan sangat menarik jika game tersebut akan rilis di tahun 2024.

death stranding

Masih belum diketahui hal-hal apa saja yang akan dibawa oleh Death Stranding 2. Trailer Death Stranding 2 telah dirilis pada The Game Award 2022, tetapi sequel ini masih diselimuti misteri sama seperti pendahulunya. Meski begitu beberapa karakter Death Stranding pertama telah dimunculkan secara sekilas seperti tokoh utama kita Sam yang kembali diperankan oleh Norma Reedus dan Fragile yang dipernkan oleh Léa Seydoux.

Game Pemecah Belah

Death Stranding sendiri terbukti berhasil menjadi game pemecah belah untuk para gamer. Beberapa orang berpendapat jika game ini telah menjadi salah satu mahakarya dari Hideo Kojima. Di sisi lain tak sedikit yang mengkritik mengenai gameplay-nya yang hanya mondar-mandir mengantar barang layaknya kurir. Melihat hal ini, kira-kira hal inovatif apa yang akan kembali dibawakan oleh Hideo Kojima di game Death Stranding 2?

Melihat riwayat Death Stranding, Kemungkinan besar Death Stranding 2 pada akhirnya juga akan rilis di PC. Namun saat awal perilisannya game ini bisa saja eksklusif untuk konsol PlayStation 5. Sayangnya Microsoft telah menyatakan bahwa Death Stranding tidak bisa datang ke Xbox. Hal ini dikarenakan kesepakatan antara Kojima Productions dan PlayStation.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Death Stranding? Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Capcom Matikan Resident Evil Code: Veronica Fans Remake

GAMEFINITY.ID, PATI – Capcom saat ini sedang memberikan beberapa perbaikan franchise Resident Evil. Perbaikan ini dilakukan dengan me-remake beberapa seri lama mereka seperti Resident Evil 2 hingga 4 yang akan datang tahun depan. Usaha ini terbilang cukup berhasil menaikkan popularitas Resident Evil terutama untuk mereka yang baru memainkan Resident Evil. Meski begitu, tidak semua seri Resident Evil mendapatkan remake seperti Resident Evil Code: Veronica.

Capcom Tuntut Resident Evil Code: Veronica Buatan Fans

Karena tidak mendapatkan remake, beberapa fans berusaha untuk menciptakan Resident Evil Code: Veronica sendiri. Namun sayangnya usaha mereka terpaksa berhenti. Project remake Resident Evil Code: Veronica terpaksa ditutup karena dituntut oleh Capcom. Resident Evil Code: Veronica memiliki tempat yang aneh dalam waralaba Resident Evil. Awalnya Code: Veronica direncanakan akan menjadi Resident Evil 3, namun karena kesapakatan kontrok maka angka 3 terpaksa diberikan ke Resident Evil 3: Nemesis. Code: Veronica pun rilis sebagai seri spin-off.

Meskipun bukan termasuk entri utama, Resident Evil Code: Veronica memiliki kaitan cerita yang cukup kuat dengan timeline utama Resident Evil. Pada Code: Veronica akhirnya terungkap alasan rutuhnya Umbrella Corporation yang kurang dijelaskan dalam Resident Evil 4. Peristiwa kehancuran Umbrella Corporation pun baru dilanjut di seri ke 5 Resident Evil.

Karena satu dan lain hal, Resident Evil Code: Veronica entah kenapa seolah telah diabaikan oleh Capcom. Meskipun mendapatkan versi remaster, tetapi Capcom sama sekali tidak tertarik untuk membawa game ini ke perangkat game terbaru. Melihat perlakuan Capcom kepada Code: Veronica, sekelompok fans berusaha untuk membuat remake Resident Evil Code: Veronica mereka sendiri dengan mengadaptasi remake Resident Evil baru – baru ini.

Pengembangan pun berjalan cukup berhasil hingga dapat merilis demo untuk Resident Evil Code: Veronica remake. Mereka juga telah merencanakan untuk merilis game di tahun ini, tetapi ambisi tersebut tepaksa kandas. Capcom dilaporkan telah menuntut agar pengembangan Resident Evil Code: Veronica remake buatan fans dihentikan.

Dilakukan untuk Melindungi Hak Cipta

Meskipun ini adalah berita yang mengecewakan bagi mereka yang menunggu Resident Evil Code: Veronica. Namun beberapa ada yang mengganggap jika Capcom sudah merencanakan akan me-remake judul yang satu ini. Meski begitu, bukan serta merta Capcom memberikan isyarat dengan melakukan tuntutan ini. Banyak perusahaan game yang menuntut project game buatan fans untuk melindungi hak kekayaan intelektual mereka.

Hingga saat ini Capcom masih belum ada rencana untuk membuat Resident Evil Code: Veronica remake. Capcom sendiri masih disibukkan dengan Resident Evil 4 remake dan rumor Resident Evil 9. Namun Capcom juga mengatakan bahwa peluang untuk remake Resident Evil Code: Veronica bukan tidak ada sama sekali. Mungkin fans masih harus menunggu lebih lama lagi untuk remake seri yang satu ini.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan Resident Evil Code: Veronica? Jangan lupa selalu kunjungi GAMEFINITY untuk update berita seputar game. Buat kalian yang bingung top up game dimana kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Game Ilmuwan Gila Creature Lab Meledak Di Kickstarter

GAMEFINITY.ID, PATI – Dalam mengembangkan suatu game, tak jarang beberapa developer melakukan penggalangan dana untuk mengumpulkan biaya produksi. Tentunya penggalangan dana ini tidak seperti layaknya suatu donasi. Mereka yang mengikuti penggalangan dana akan mendapatkan beberapa privilege sesuai dengan dana yang dikeluarkan. Image Power baru saja membuka project kickstarter untuk mengumpulkan dana dalam mengembangkan game Creature Lab.

Creture Lab Segera Tuju Konsol

Dalam Game Creature Lab pemain akan berperan sebagai ilmuwan gila yang ingin membalas dendam terhadap dunia. Akibat penelitian, dan penemuan terobosan selama bertahun-tahun diabaikan, ilmuwan gila tersebut membangun tempat persembunyian, dirinya melakukan eksperimen yang menakutkan yang akan menyebabkan kekacauan.

Di sisi lain banyak game yang menjadikan pemainnya sebagai pahlawan, tetapi di game ini mereka adalah penjahatnya. Dan Image Power telah memulai Kickstarter baru untuk memungkinkan lebih banyak pemain di luar PC untuk menjadi ilmuwan gila.

Creature Lab
Source: Image Power

Kickstarter terbaru Image Power untuk Creature Lab memiliki tujuan utama untuk membawa game ke konsol, termasuk PlayStation, Switch, dan Xbox. Selain itu penggalangan dana ini juga bertujuan untuk membantu developer dalam mengembangkan konten – konten yang ada pada gamenya nanti seperti soundtrack, NPC, hingga monster – monster baru.

Baca juga: Epic Games Didenda FTC, Praktik Microtransaction di Fortnite

Meledak Dalam Waktu Singkat

Untuk menghadirkan Creature Lab ke konsol, Kickstarter Image Power membutuhkan dana sekitar $7.341 USD. Untuk developer-developer yang telah memiliki nama besar terkadang program Kickstarter akan tercapai dalam hitungan jam saja. Namun, untuk Creature Lab yang merupkan game indie kecil ini yang yang dikerjakan oleh sedikit orang telah mampu mencapai 30% dari tujuannya dalam waktu 24 jam pertama, mengumpulkan total 115 supporter.

Kickstarter Creature Lab memberikan beberapa hadiah kepada para partisipan dengan berbagai tingkatan. Di tingkat paling bawah, nama partisipan akan tampil di halaman credit ucapan terima kasih. Di tingkat lebih atas para donatur akan mendapatkan beberapa wallpaper eksklusif. Lalu di paling tinggi mereka yang mengikuti program kickstarter ini akan mendapatkan Steam Key untuk game lebih awal dari jadwal perilisan.

Meski tampil dengan ide yang terbilang cukup sederhana, Image Power mampu menarik para gamer untuk mengikuti program Kickstarter bahkan hingga mampu mengumpulkan dana yang banyak dalam 24 jam pertama. Creature Lab akan dirilis untuk PC pada 19 Januari sedangkan Kickstarter akan ditutup pada 10 Januari. Bagi kalian yang tertarik untuk mengetahui info seputar Kickstarter Creature Lab bisa langsung kunjungi halaman Kickstarter Image Power.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan game Creature Lab saat perilisannya nanti? Kunjungi Gamefinity untuk asupan Informasi seputar game, film, anime, lifestyle, dan pop culture. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id