Tag Archives: PC Game

Kurang Untung! Unity Tolak Kerjasama AppLovin

GAMEFINITY.ID, PATI – Beberapa waktu lalu berdasarkan laporan dari Reuters, perusahaan teknologi mobile yang berbasis di California, AppLovin, telah menawarkan 17,5 miliar dollar untuk mengakuisisi Unity. Usaha ini ditujukan untuk menggagalkan rencana Unity dalam mengakuisisi ironSource yang ternyata merupakan pesaing AppLovin. Lalu bagaimana pihat Unity menanggapi tawaran tersebut?

Perjanjian Ini Dianggap Unity Kurang Menguntungkan

Kreator dari Engine Unity telah secara resmi menolak tawaran akuisisi oleh AppLovin. AppLovin merupakan perusahaan teknologi yang dikenal dengan platform pemasaran dan analitik selulernya seperti AppDiscovery dan SparkLabs. Mereka sebelumnya telah menawarkan 17,54 miliar dollar untuk membeli perusahaan game engine paling terkenal, yang mana mesinnya telah berhasil melahirkan game-game besar di era sekarang ini.

Unity
ironSource, Unity, dan AppLovin

Tawaran itu dibuat dengan syarat Unity harus membatalkan tawarannya senilai 4,4 miliar dollar untuk membeli ironSource, sebuah perusahaan software saingan AppLovin. Namun CEO Unity John Riccitiello mengatakan, “Kami percaya bahwa kesepakatan dengan ironSource cukup menarik dan akan dapat memberikan keuntungan dalam jangka panjang.” Unity menambahkan bahwa tawaran dengan AppLovin dirasa kurang menguntungkan.

Kerjasama Unity dengan ironSource bukan satu-satunya kesepakatan yang dibuat Unity baru-baru ini. Minggu lalu, perusahaan Unity telah resmi menandatangani kontrak kerjasama dengan Pertahanan Pemerintah AS senihal jutaan dollar. Padahal sebelumnya sempat ada laporan tentang ketidakpuasan antara militer dengan Unity pada pertengahan tahun lalu.

Baca Juga : Game Engine Rusia Siap Saingi Unity Dan Unreal

Harapan Kerjasama Dengan ironSource

ironSource dikenal sebagai pengembang software InstallCore, suatu bundling aplikasi yang berisi beberapa software. Software-software ini sering dianggap sebagai malware oleh program seperti Windows Defender dan Malwarebytes. Ketertarikan Unity pada ironSource berasal dari minatnya dalam memperluas pasar mobile mereka. Rencananya Unity akan memanfaatkan “alat, platform, teknologi, dan talen perusahaan untuk membentuk end-to-end platform yang memungkinkan suatu developer untuk lebih mudah membuat, menerbitkan, menjalankan, memonetisasi, dan mengembangkan game secara langsung”.

Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Steam Permudah Penggunanya Dalam Klaim Game Gratis

GAMEFINITY.ID, PATI – Sementara sang kompetitor Epic Games selalu menawarkan gamer PC game-game gratis tiap minggunya, bagi mereka yang menggunakan PC untuk bermain game pasti telah terinstal juga salah satu platform marketplace game terkenal, Steam. Selain memiliki banyak judul game – game besar untuk dinikmati para gamer, Steam juga memiliki banyak game gratis yang tak kalah bagusnya.

Ambil contoh DoTA 2, CSGO, PUBG, dan masih banyak lainnya. Bahkan game-game gratis tersebut selalu masuk sepuluh besar game dengan player aktif terbanyak di Steam itu sendiri. Namun meski telah disediakan game-game gratis, beberapa dari mereka merasa bahwa proses menambahkan game gratis tersebut ke Library terkadang sedikit menjengkelkan.

Prosedur Klaim Yang Kurang Efektif

Prosedur memasukkan game gratis di Steam menurut beberapa orang terkesan menjengkelkan. Pasalnya pengguna Steam harus memulai proses instalasi game gratis untuk menambahkannya ke library mereka. Hal inilah yang menyebabkan perasaan jengkel bagi sebagian orang karena mereka harus menghentikan proses instalasi tepat setelah proses download dimulai. Tentu saja ini akan menciptakan folder-folder game yang hanya ada untuk memenuhi hardisk saja, kecuali memang akan dimainkan pada saat itu juga. Namun, baru-baru ini Valve telah mengubah cara mengklaim ratusan judul gratisnya dengan fitur baru yang sederhana.

Cukup Satu Tombol Untuk Klaim Game Steam

Fitur baru sederhana ini adalah tombol “Add to Library” yang dapat ditemukan di aplikasi Steam Desktop. Tombol ini akan hadir disetiap game gratis yang berfungsi seperti namanya yaitu menambahkan judul suatu game ke Library pengguna. Fitur ini mencakup semua hal gratis di Steam, termasuk DLC dan game-game yang tersedia gratis dalam waktu terbatas. Untuk pengguna Steam, fitur ini tentu saja sangat hebat. Pengguna hanya perlu menekan satu tombol saja dan otomatis game gratis tersebut telah masuk ke dalam Library.

Bagi sebagian orang, mungkin terasa aneh bahwa Steam membutuhkan waktu lama untuk mengimplementasikan fitur ini. Epic Games Store memungkinkan game gratisnya ditambahkan ke perpustakaan pengguna tanpa kerumitan proses instalasi. Terlebih, di Epic Games Store, pengguna akan selalu mendapatkan game-game gratis baru setiap minggu, sedangkan Steam tidak memiliki penawaran seperti itu.

Baca Juga : Steam Deck Segara Hadir Di Asia! Indonesia Kebagian?

Steam nampaknya lebih memfokuskan pada penawaran dengan diskon-diskon yang fantastis. Pengguna biasanya akan menyiapkan dompet mereka di musim panas untuk menyambut Steam Summer Sale. Pada saat itu akan ada banyak diskon untuk ratusan judul – judul game dari yang indie hingga triple A.

Bagaimana menurut kalian? Apa kalian merasa terbantu dengan fitur baru ini? Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Hideo Kojima Peringati 8 Tahun Proyek Game PT

GAMEFINITY.ID, PATI – Banyak gamer khususnya para penggemar Silent Hill tahu game horor berumur pendek yang dikenal sebagai PT (singkatan dari Playable Teaser). PT awalnya direncanakan akan menjadi spiritual successor dari Silent Hill yang dibintangi oleh Norman Reedus dan Guillermo del Toro. Sayangnya, proyek ini telah dibatalkan. Banyak penggemar berspekulasi bahwa perselisihan antara Hideo Kojima dan Konami pada tahun 2015 mengakibatkan proyek game horror ini dibatalkan. PT juga telah dihapus dari PlayStation Store, dan tidak lagi dapat di download.

Selalu Dikenang Para Penggemarnya

Orang-orang yang sempat menyimpan demo PT di PS4 mereka menjadi pemilik konsol paling beruntung. Pasalnya tak sedikit orang yang mau menawarkan harga yang cukup fantastis hanya untuk PS4 yang masih menyimpan game horror tersebut. Game ini juga tidak dapat ditransfer dari PS4 ke PS5 dikarenakan tidak kompatibel dengan PlayStation 5. Parahnya lagi segala upaya fans dalam membuat ulang PT di game lain langsung di shut down begitu saja oleh Konami.

Hideo Kojima Ingati 8 Tahun PT

Disutradarai oleh Hideo Kojima ketika masih bekerja di Konami, PT adalah game horor first person di mana pemain ditempatkan dalam suatu rumah berhantu. Selama permaian, pemain akan selalu mengalami gangguan-gangguan supernatural, menghadapi serangkaian puzzle dimana-mana, dan berlari untuk menyelamatkan hidup ketika bertemu sosok hantu jahat bernama Lisa. Proyek PT hanya sampai teaser sebelum pada akhirnya dibatalkan. Memperingati delapan tahun setelah pembatalannya, Hideo Kojima memposting tweet untuk mengingat game ambisius yang terpaksa batal ini.

Kojima memposting di akun Twitternya bahwa telah delapan tahun berlalu sejak proyek PT dibatalkan, sekaligus mengingat pengalamannya mengumumkan game ini di Gamescom. Beliau mengatakan bahwa akan membutuhkan waktu sekitar dua bulan untuk menyelesaikan game tersebut. Namun kenyataannya PT diselesaikan hanya dalam dua hari. Dia masih mengingat saat berada di atas panggung dengan Geoff Keighley di Gamescom. Beliau mengungkapkan rasa “kekecewaan,” berharap misteri dalam game tesebut dapat bertahan lebih lama.

Tak lama setelah Hideo Kojima memposting tweet peringatan 8 tahun PT, Sutradara Hollywood Guillermo del Toro membalas dengan sedikit pedas. Dalam tanggapan tweet-nya, beliau menuliskan “F.K” yang kemungkinan dimaksudkan untuk menyampaikan kekesalannya terhadap keputusan Konami saat itu. Guillermo del Toro sebelumnya memang direncanakan akan berkerja sama dengan Hideo Kojima dan Norman Reedus dalam proyek game PT.

Baca Juga : Hideo Kojima Garap Game Horor Baru Berjudul “Overdose”

Meski proyek ini hanya sampai Teaser saja, tapi para fans telah jatuh hati dengan game garapan sang legenda Hideo Kojima ini. Para penggemar masih berharap pada Hideo Kojima untuk menciptakan game serupa yang akan menjadi versi jadi dari PT. Bagaimana menurut kalian? Apa kalian salah satu fans yang jatuh cinta dengan game PT?

Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

Big Update Genshin Impact 3.0 Kenalkan Region Baru

GAMEFINITY.ID, PATI – Genshin Impact baru saja selesai membagikan Special Stream Program 3.0 pada hari Sabtu tanggal 13 Agustus kemarin. Banyak hal – hal baru yang akan hadir di patch 3.0 nantinya. Big Update Patch 3.0 tidak hanya akan menghadirkan karakter baru namun juga region, musuh, hingga mekanik baru lainnya. Event – event dengan hadiah primogems juga tak lupa hadir di Patch 3.0. Maka dari itu kita lihat apa saja yang akan Hoyoverse bawakan di patch 3.0 Genshin Impact.

Petualangan Baru di Negeri Terpelajar Sumeru

Hal pertama yang akan hadir di patch 3.0 Genshin Impact adalah Archon Quest baru yang akan menceritakan lanjutan dari perjalanan kita sebagai Traveller ke region baru, Sumeru. Setelah selesai dengan masalah di Inazuma, akhirnya kita akan kembali melanjutkan perjalanan demi menguak misteri Teyvat hingga keberadaan sang saudara di Negeri Dendro, Sumeru.

Genshin Impact
Story Artwork 3.0 | Source: Hoyoverse

Dalam Archon Quest ini, kita juga akan diperkenalkan dengan karakter – karakter baru asal Sumeru mulai dari Tighnari dan Collei yang merupakan penjaga hutan Sumeru, Dori si pedagang gelap di kota Sumeru. Selain itu beberapa karakter yang kemungkinan juga memiliki andil besar di Archon Quest kali ini seperti Nilou, Alhaitham, Cyno hingga gadis kecil misterius bernama Nahida.

Penantian Lama Elemen Dendro

Berbarengan dengan hadirnya region Sumeru, elemen dendro yang merupakan elemen utama di wilayah ini juga akhirnya hadir dalam mekanik Genshin Impact. Genshin Impact memang sudah mengenalkan elemen dendro sejak pertama kali rilis, namun karakter yang memiliki vision Dendro masih belum ada. Reaksi elemen dendro juga hanya sebatas burning saja. Dengan hadirnya Sumeru, elemen dendro akan ikut menghiasi reaksi elemen dalam mekanik Genshin Impact. Hoyoverse telah mengenalkan dua karakter Dendro yang akan playable di patch 3.0 ini yaitu Tighnari dan Collei.

Tak hanya karakter, musuh – musuh, Boss, hingga artefak baru guna menguatkan karakter Dendro kita juga akan datang di patch 3.0. Beberapa hal tersebut bisa kalian cek di halaman utama Genshin Impact 3.0.

Artefact genshin impact
Artefact baru 3.0 | Source: Hoyoverse

Event Wish Genshin Impact Patch 3.0

Di patch 3.0, Hoyoverse menambahkan beberapa karakter baru yang memiliki hubungan dengan Sumeru. Dimulai dari karakter bintang 5 Tighnari yang merupakan pemimpin Penjaga Hutan Sumeru, lalu Collei yang merupakan bahwahan dari Tighnari, hingga si pedagang gelap Dori. Karakter – karakter lama juga akan kembali hadir di banner limited 3.0 ini antara lain Zhongli, Ganyu, dan Kokomi.

Event wish phase 1
Banner Event Wish phase 1 | Source: Hoyoverse
Event Wish phase 2
Banner Event Wish phase 2 | Source: Hoyoverse

Event Pada Patch 3.0 Genshin Impact

Tak afdol rasanya jika Genshin Impact tak menghadirkan event-event menarik dalam game dengan hadiah primogems sebagai hadiah utama. Seperti patch-patch sebelumnya, Genshin Impact akan membawakan beberapa event-event unik dengan reward yang tak kalah bagusnya. Terlebih lagi di event Graven Innocence kalian akan diberikan secara gratis karakter Dendro baru yaitu Collei. Sangat membantu kita dalam menyelesaikan beberapa puzzle hingga melawan musuh yang mengharuskan menggunakan elemen Dendro.

event overview
Event Overview 3.0 | Source: Hoyoverse

Baca Juga : Kreator Cheat Genshin Impact Divonis Penjara!

Perpanjangan Durasi Tiap Patch

Hoyoverse mengumumkan bahwa mulai dari patch 3.0 hingga 3.2 akan memilki durasi yang sedikit lebih singkat. Dimana biasanya satu patch berdurasi 40 hari, khusus patch 3.0 hingga 3.2 akan memiliki jangka waktu 5 minggu.

patch genshin
Penyesuaian Durasi Patch 3.0 – 3.2 | Source: Hoyoverse

Itulah beberapa hal – hal baru yang nantinya akan hadir di patch 3.0 Genshin Impact pada tanggal 24 Agustus 2022. Bagaimana menurut kalian? Sudah siap untuk mengeksplor region baru Sumeru? Info lengkap mengenai patch 3.0 bisa kalian dapatkan DISINI.

Informasi patch terbaru game, review game dan game terbaru hanya di Gamefinity. Nikmati juga kemudahan topup dan  voucher games kesayangan kalian dengan harga di Gamefinity.id

Half-Life 2: Mod VR Memasuki Tahap Public Beta

GAMEFINITY.ID, PATI – Kabar baik datang dari salah satu game iconic milik Valve yaitu Half-Life 2. Half-Life 2 adalah salah satu game yang sangat populer sepanjang masa. Game tersebut telah merevolusi genre FPS dan membawa ke babak baru yang mendebarkan melalui kisah Gordon Freeman. Pertama kali dirilis pada tahun 2004, game ini mendapatkan sekuel VR resmi dalam bentuk Half-Life: Alyx pada tahun 2020.

Pengembangan Yang Sangat Lama

Setelah lima tahun berada dalam tahap pengembangan Half-Life 2: mod VR akhirnya akan memasuki public beta pada bulan September nanti. Source VR Mod Team selaku pengembang dari Half-Life 2 mod VR mengatakan bahwa game ini akan bergaya Half-Life: Alyx.

Half-Life 2 telah merilis trailer Half-life 2: mod VR yang berisi potongan-potongan gameplay yang terlihat cukup menjanjikan meski sempat disebut proyek ini telah ditelantarkan. Pihak developer sengaja membuka tahap public beta untuk mendapatkan feedback secara meluas dari para gamer. Dengan begitu Source VR Mod Team dapat mengetahui Half-Life 2: mod VR seperti apa yang nyaman untuk dimainkan.

Baca Juga : Steam Deck Segara Hadir Di Asia! Indonesia Kebagian?

Half-Life 2: Mod VR Tersedia Gratis

Mod VR ini akan tersedia secara gratis, dan dapat dimainkan oleh siapa saja yang memiliki game Half-Life 2 dan juga headset yang kompatibel dengan SteamVR. Tim pengembang mengatakan game ini telah berhasil diuji pada headset Valve Index, Oculus Quest, HTC Vive, dan Pimax VR. Saat ini Half-life 2: mod VR masih menunggu persetujuan dari Valve untuk dirilis di Steam.

“Kami masih menunggu persetujuan dari Valve, dan kami tidak tahu berapa lama lagi,” jelas Steam. “Jika halaman Toko kami disetujui pada bulan September, kami akan meluncurkan di Steam sesuai rencana. Jika tidak, kami akan menyiapkan peluncuran alternatif di luar Steam. Meski begitu kami berharap Anda senang memainkan mod pada bulan September!”

Source VR Mod Team mengatakan bahwa proyek ini masih jauh dari kata selesai, dan mungkin akan berada pada tahap public beta cukup lama. Tetapi mereka memiliki rencana untuk membawa Half-Life 2 Episode 1 & 2 ke VR juga. Setelah perilisan public beta HL2: VR dan menangani beberapa laporan bug, mereka berencana untuk secara perlahan menyelesaikan Episode 1 dan 2 mod VR.

Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id

MultiVersus Capai 10 Juta Pemain Dalam 3 Minggu

GAMEFINITY.ID, PATI – Tak hanya MOBA dan FPS yang menawarkan sensasi kompetitif pada sebuah game. Salah satu genre yang dapat memberikan hal yang sama yaitu Brawl game. Hampir mirip seperti battle royale, dalam brawl game pemain akan ditempatkan di sebuah arena kecil dan saling bertarung satu sama lain. Pemain yang dapat bertahan sampai akhir, dialah pemenangnya. Beberapa waktu lalu Warner Bros. baru saja merilis game brawl mereka yaitu MultiVersus yang tak disangka mampu mencapai sepuluh juta pemain hanya dalam beberapa minggu saja.

MultiVersus Banjir Pemain

Saat ini MultiVersus telah memiliki lebih dari sepuluh juta pemain berdasarkan dari tracker.gg. MultiVersus pertama kali dirilis dalam versi closed beta pada tanggal 19 Juli 2022 sebelum dibuka secara publik seminggu kemudian. Dengan kata lain MultiVersus memperoleh sekitar tiga hingga empat juta pemain perminggunya. Statistik ini mencakup semua platform mulai dari PlayStation 4, Xbox One, PlayStation 5, Xbox Seri X dan Seri S, dan Microsoft Windows. Meski begitu tetap saja itu merupakan jumlah pertumbuhan yang sangat fantastis.

MultiVersus
Source: MultiVersus

Fakta bahwa MultiVersus merupakan game free to play membuat semua orang dapat memainkannya secara gratis. Kesenangan dalam memainkan karakter-karakter dari dunia Warner Bros. merupakan daya tarik utama game ini. Tak hanya sampai situ, Warner Bros. rumornya akan menambah lagi karakter-karakter ke dalam MultiVersus. Dengan begini semakin banyak lagi variasi gameplay yang dihadirkan dalam game ini.

Baca Juga : MultiVersus Resmi Hadirkan LeBron James, Rick dan Morty!

Mengalahkan Game – Game Besar

Valve sendiri baru-baru ini mengungkapkan sepuluh game yang paling banyak dimainkan di Steam Deck, dengan MultiVersus menempati puncak mengalahkan Elden Ring dan GTA5. Bersamaan dengan berita bahwa seasons 1 mengalami penundaan, dikarenakan perbaikan pada sistem pertarungannya, terutama pada hitboxes. Selain itu, kemungkinan fitur-fitur baru juga akan muncul bersamaan dengan mulainya seasons 1 MultiVersus. Fitur yang paling sering dirumorkan adalah akan hadirnya Battle Passes yang mana tentu saja akan memberikan beberapa item menarik di game-nya nanti.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk memainkan Smash Bros like dengan karakter – karakter dari Warner Bros? MultiVersus dapat kalian mainkan secara gratis di PlayStation 4, Xbox One, PlayStation 5, Xbox Seri X dan Seri S, dan Microsoft Windows.

Jika kalian ingin tahu lebih banyak berita seputar game, kalian bisa mengunjungi Gamefinity. Buat kalian yang mau gacha atau top up game kesayangan kalian bisa langsung klik Gamefinity.id